Author

Topic: Apakah Pemilik Token Mendapatkan Deviden? (Read 197 times)

hero member
Activity: 1862
Merit: 574
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Beberapa project melakukan pembagian hadiah untuk setiap pemegang token mereka tapi biasanya proyek baru yang melakukan demikian untuk menarik para investor untuk membeli token mereka. Tapi kalau proyek yang top 100 sepertinya mereka tidak melakukan hal ini karena bisa berimbas buruk pada harga token ketika para holders membuang token yang di dapat. Tapi saya juga masih awam tentang hal ini karena saya tidak pernah mendapatkan reward token tambahan dari token yang pernah saya miliki di wallet saya baik dari airdrop atau dari token dari bounty.

Saya setuju dengan Agan masulum di mana penjelasanya cukup detail dan bagi op saya kira anda sudah menemukan jawaban yang cukup tepat.
sr. member
Activity: 1344
Merit: 459
Vave.com - Crypto Casino
Biasanya shit coin sering memberikan komisi bahkan bisa dikatakan deviden saat kita membeli koin tersebut tetapi hanya lewat dapp exchange dan tidak berlaku jika beli di CEX market. Kalau tidak salah saya pernah beli shit coin di dapp market dan dapat komisi sekitar 5% dari total koin yang saya beli namun sedikit lupa apa nama shit koin tersebut karena pada saat hype dengan shit koin saat itu.


Untuk koin2 besar sepertinya tidak ada deviden sama sekali dimanapun anda beli, baik di dapp atau di CEX market kecuali ada inisiatif tersendiri ingin melakukan staking. Namun tetap ada plus dan minusnya saat masuk sistem deviden lewat staking koin, selain proses unstake yang membutukan waktu 2x24 jam jika harga koin tiba2 turun drastis. Kita tidak bisa langsung cut loss saat harga dump, untuk dapat deviden tanpa staking saat ini saya rasa tidak ada koin yang menyediakan fitur seperti ini.
sr. member
Activity: 882
Merit: 457
Sebut saja Token KOPI memberikan reward BUSD kepada holders, ketika saya membeli token KOPI maka pembelian saya akan dikurangi tax (variatif, misal 10%). Nah dari 10% ini nanti akan otomatis dijual melalui Smart contract (SC), dan dikonversi ke BUSD, dari 10% ini akan didistribusikan kepada semua holder token KOPI berdasarkan porsi/persentase hold token KOPI tersebut, tidak termasuk saya karena saya baru saja membeli tidak ikut tersnapshot, kecuali ada transaksi baru setelah saya dan token ada di Wallet saya, maka saya akan mendapatkan rewards BUSD tersebut.
Owh begitu, ya, ya, ya, kepala saya belum bisa mencerna dengan baik, mungkin butuh 2 atau 5 hari untuk bisa mencernanya dengan baik, maaf pentium 4.  Grin

Namanya juga bisnis mas, pebisnis pasti akan mencari keuntungan besar. Dev juga tidak ingin kerja bakti, sekalipun mereka niat scam  Cheesy
Wkkwkwkw.... ini yang sangat cetar membahana, "Sekalipun mereka niat SCAM". Kok iya ya, ketika proyek ICO sedang jalan, kayaknya seriusan banget sampe-sampe investor pada berebut untuk bisa ikutan ICO. kalo tidak salah dulu ada ICO wepower yang tokensalenya habis dalam waktu 2jam-an. Yah, memang kadang begitu, yang ga jelas malah di seriusin, terus yang serius malah dijadiin temen aja. ups...
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
Saya baru denger istilah token reflections. Memang di crypto banyak keajaiban ya, ada yang tadinya murah menjadi muahale poll (mendadak kaya) ada yang mahal mendadak jadi debu (mendadak rungkad). Keajaiban lain juga seperti yg agan sebutkan yakni holder A dapat B. Oya, BTC dulu saat rilis BCH dan BTG juga pakai model ini ya? (maap saat BCH dan BTG muncul sy belum aktif mbounty - tapi setau saya begitu, holder BTC dapat BCH dan BTG saat rilis).

Tapi menurut saya metode Holder A dapat B, seolah seperti permainannya Dev. misal Dev sudah memiliki token yg populer dan memiliki kepercayaan tinggi maka memunculkan token/coin baru kepada holder, meskipun bagi user yg hold dapat cuan gratisan tapi kan dev pasti dapat alokasi yang gede jadi cuannya juga lebih gede. tapi ini menurut pendapat dalam pemikiran saya, kalo dalam prakteknya saya suka kalo dapat token gratisan.. hahaha
Saya bukan suhu kok mas, kebetulan aja ngerti dikit token ginian. haha

BCH & BTG bukan sistem yang sama dengan token yang saya sebutkan mas, melainkan holder BTC mendapatkan BCH & BTG berupa airdrop dari fork. Sedangkan refleksi token A reward token  B ini membutuhkan transaksi Token A yang terjadi di AMM (Pancakeswap, Uniswap dll) atau jika SCnya bekerja untuk tiap transaksi. Mekanismenya begini mas.

Sebut saja Token KOPI memberikan reward BUSD kepada holders, ketika saya membeli token KOPI maka pembelian saya akan dikurangi tax (variatif, misal 10%). Nah dari 10% ini nanti akan otomatis dijual melalui Smart contract (SC), dan dikonversi ke BUSD, dari 10% ini akan didistribusikan kepada semua holder token KOPI berdasarkan porsi/persentase hold token KOPI tersebut, tidak termasuk saya karena saya baru saja membeli tidak ikut tersnapshot, kecuali ada transaksi baru setelah saya dan token ada di Wallet saya, maka saya akan mendapatkan rewards BUSD tersebut.

Namanya juga bisnis mas, pebisnis pasti akan mencari keuntungan besar. Dev juga tidak ingin kerja bakti, sekalipun mereka niat scam  Cheesy
copper member
Activity: 2156
Merit: 983
Part of AOBT - English Translator to Indonesia
seperti yang penjelasan masulum ane juga pernah dengar tentang reflection token, dan ini ada banyak ketika shitcoin dan memecoin bertebaran di grup telegram intinya sih sama kita cuman ngehodl itu token dan setelah itu smart contract membagikan reward ke para holder ketika ada transaksi jual dan beli atau transfer bahkan koin bikinan anak negeri yang gak tau kabarnya kek gimana I-Coin juga nerapin system ke gitu.
+ nya kita bisa dapat duit ketika ngehodl aja
- nya waktu ngejual di platform kek pancakeswap kita kena potongan jadi harus dihitung dulu kalau misalnya mau take profit

contoh token yang dulu ane hodl https://bscscan.com/token/0xdca8a5bb74ec9536d13511c51f6a68821bf6a1a6?a=0x33cdd848507e7dd2224753124c935d300ce37721 dapat airdrop cuman 94 Biji aja cuman kejual 600 biji ngeri juga kan
sr. member
Activity: 882
Merit: 457
Wew.. Suhu Legendary lagi....  Roll Eyes
Ada cukup banyak kok mas,
Pada 2021 diperkenalkan metode reward yang hampir mirip dengan staking yang disebut dengan token reflections, konsepnya holder akan mendapatkan token apabila ada transaksaksi baik itu jual/beli maupun transfer antar wallet dengan porsi sesuai dengan jumlah token yang dihold. Misal, mas memiliki porsi 2%, maka mas akan mendapatkan alokasi 2% dari total transaksi yang terjadi. Token jenis ini juga ada mekanisma refleksi dengan reward yang berebeda, misal hold token A dapat token B. Jenis ini tidak perlu lock dan tidak perlu stake di smartcontract, cukup simpan di wallet pribadi.
Token jenis ini bisa ditemukan di jaringan ETH, BSC, Polygon. yang lain saya belum ngerti karena belum pernah make
Saya baru denger istilah token reflections. Memang di crypto banyak keajaiban ya, ada yang tadinya murah menjadi muahale poll (mendadak kaya) ada yang mahal mendadak jadi debu (mendadak rungkad). Keajaiban lain juga seperti yg agan sebutkan yakni holder A dapat B. Oya, BTC dulu saat rilis BCH dan BTG juga pakai model ini ya? (maap saat BCH dan BTG muncul sy belum aktif mbounty - tapi setau saya begitu, holder BTC dapat BCH dan BTG saat rilis).

Tapi menurut saya metode Holder A dapat B, seolah seperti permainannya Dev. misal Dev sudah memiliki token yg populer dan memiliki kepercayaan tinggi maka memunculkan token/coin baru kepada holder, meskipun bagi user yg hold dapat cuan gratisan tapi kan dev pasti dapat alokasi yang gede jadi cuannya juga lebih gede. tapi ini menurut pendapat dalam pemikiran saya, kalo dalam prakteknya saya suka kalo dapat token gratisan.. hahaha

Kalau dalam saham adanya sistem split, sebuah saham di split jadi 1:2 atau 1:3 tetapi harga awalpun juga terseplit seperti perbandingannya. Ini dimaksuddkan agar harga saham bisa terbeli dan logis. Saham BCA sudah beberapa kali split, kalo saham BCA ga di split harga saham yg di beli bos djarum seharga 500 perak sekarang berharga sekitar 200rb - 300rbn.

Anjayyy... yang ini malahan legendary panutan kita semua...
Dulu ane pernah bergabung dengan bounty yang membayar token tapi kemudian berubah menjadi share. Waktu itu user yang ingin mendapatkan share perlu KYC yang cukup rumit, walau bisa dimaklumi kalau pada akhirnya token yang dikirim berubah menjadi share dan user bisa memberi vote selayaknya investor di perusahaan tradisional. Tapi hal kayak gini jarang, dan ane juga baru nemuin satu proyek itu gan. Proyek lain kebanyakan bilang token mereka bukan token sekuritas, sehingga dividen bukan hal yang bakal didapat user (termasuk voting rights), walau kebanyakan pemerintah bilang token mereka itu sekuritas seperti om rico bilang di atas.
Maksudnya vote gimana gan? apakah vote untuk ikut urun rempug dalam kebijakan yang di ambil oleh perusahaan? Ttapi token share tersebut selayaknya token biasa yang bisa di jual belikan di market?

iya kebanyakan kalo ga salah dulu bahasanya token utilitas, dimana pemilik token hanya konsumen biasa walaupun sudah invest dalam proyek yang baru dikembangkan. atau mungkin malah tidak bisa disebut sebagai investor karena pembeli token saat ICO hanya membeli produk yang belum rilis perusahaanya. seperti beli kucing dalam karung. kalo hoki bisa dapat cuan karena tokennya diminati kalo buntung ya udah rungkad jadi debu. Saat harga-harga naik setelah ICO kalo menurut saya saat 2018 kemarin itu efek dari hype kenaikan BTC saja, jadi saat BTC ambruk token-token ICO malah berahir jadi debu. Jadi bukan naik karena token memang dibutuhkan/digunakan. Saya sepakat dengan istilah Erico (seperti dalam komennya diatas) bahwa ICO-ICO yang sukses di th. 2017 dan 2018 adalah "illusions value" karena hype BTC sehingga laris manis proyek-proyek ICO yang kebanyakan abal-abal/scam pada ahirnya
legendary
Activity: 2170
Merit: 1789
Apakah sekarang cukup banyak token yang membagikan token kepada holder (deviden)? dari bounty saya hanya menjumpai kickico yang rutin membagikan token untuk para holdernya, yang lain kayaknya ga ada. Jadi ini (deviden) pun tidak ada kewajiban sama sekali ya, pemegang token (investor) hanya konsumen belaka, tidak memiliki hak apapun atas perusahaan?
Dulu ane pernah bergabung dengan bounty yang membayar token tapi kemudian berubah menjadi share. Waktu itu user yang ingin mendapatkan share perlu KYC yang cukup rumit, walau bisa dimaklumi kalau pada akhirnya token yang dikirim berubah menjadi share dan user bisa memberi vote selayaknya investor di perusahaan tradisional. Tapi hal kayak gini jarang, dan ane juga baru nemuin satu proyek itu gan. Proyek lain kebanyakan bilang token mereka bukan token sekuritas, sehingga dividen bukan hal yang bakal didapat user (termasuk voting rights), walau kebanyakan pemerintah bilang token mereka itu sekuritas seperti om rico bilang di atas.
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
Apakah sekarang cukup banyak token yang membagikan token kepada holder (deviden)? -snip


Ada cukup banyak kok mas,
Pada 2021 diperkenalkan metode reward yang hampir mirip dengan staking yang disebut dengan token reflections, konsepnya holder akan mendapatkan token apabila ada transaksaksi baik itu jual/beli maupun transfer antar wallet dengan porsi sesuai dengan jumlah token yang dihold. Misal, mas memiliki porsi 2%, maka mas akan mendapatkan alokasi 2% dari total transaksi yang terjadi. Token jenis ini juga ada mekanisma refleksi dengan reward yang berebeda, misal hold token A dapat token B. Jenis ini tidak perlu lock dan tidak perlu stake di smartcontract, cukup simpan di wallet pribadi.
Token jenis ini bisa ditemukan di jaringan ETH, BSC, Polygon. yang lain saya belum ngerti karena belum pernah make
copper member
Activity: 2324
Merit: 2142
Slots Enthusiast & Expert
Wah dijawab sama suhu Mu_Enriko. Angkat aku jadi muridmu suhuuuu.... Wink
Semua sama2 belajar gan, jawaban ane juga belom tentu benar.

Berarti seolah cuma-cuma dong dana yang di dapat penyelenggara ICO (pendanaan gratis)
Ya ngga cuma-cuma juga karena toh yang ikut ICO dapat token, sehingga ICO itu ya intinya jualan token. Token yang dibeli itu entah mengapa dihargai tinggi pada waktu itu, nah kalau sekarang ICO udah ga laku...

Apakah sekarang cukup banyak token yang membagikan token kepada holder (deviden)?
Banyak gan, ya itu mekanismenya pakai staking dengan periode locking.

Jadi ini (deviden) pun tidak ada kewajiban sama sekali ya, pemegang token (investor) hanya konsumen belaka, tidak memiliki hak apapun atas perusahaan?
Tidak ada gan. Iya kalau perusahaannya ada, nah kalau perusahannya juga bodong? Tidak sedikit juga loh yang anon...
Kepemilikan perusahaan ada aturannya tergantung modal yang disetor ketika mendirikan, atau ketika menerbitkan saham. Nah membeli token itu tidak diitung ke modal, tapi income penjualan token.
sr. member
Activity: 882
Merit: 457
Wah dijawab sama suhu Mu_Enriko. Angkat aku jadi muridmu suhuuuu.... Wink

Tergantung jenis tokennya, ada yg dapet return dari staking, ada yg bisa digunakan untuk memakai ekosistem token, tapi yang paling utama adalah kenaikan nilai token (kalo naik).
Berarti seolah cuma-cuma dong dana yang di dapat penyelenggara ICO (pendanaan gratis), soalnya meskipun pembeli token mendapatkan tokennya, pemilik ICO (dev) juga memiliki token yang di alokasikan untuk dirinya. Kalo staking berarti kemungkinan yang mednapatkan return (deviden) hanya yang stake ya, sekaligus fungsi staking (sepertinya) digunakan agar pemegang token tidak menjual tokennya, sehingga harga tidak jatuh.

Tidak, kebanyakan token yang ada hanyalah ilusi pemilik token = share holder, tapi sekarang aturan sudah jelas kalau token yang semacam ini adalah "unregistered securities"
Sangat menyeramkan ya, mungkin di th.2017 hype crypto sangat tinggi sehingga banyak investor yang berbondong-bondong masuk ICO. Pantas saja sekarang ICO tidak terlalu diminati karena ada trauma sebuah ilusi token (ilusi value).

Yang banyak ane jumpai adalah "dividen"-nya berupa token yang dihold dan/atau token lain... Jadi ya bisa dikatakan ini "dividen" dalam tanda kutip karena tidak ada badan yang mengatur operasi mereka. Kalau dividen yang benar itu nilainya tidak ngasal (melalui RUPS), berasal dari opit usaha, pengumumannya jelas, dsb...
Apakah sekarang cukup banyak token yang membagikan token kepada holder (deviden)? dari bounty saya hanya menjumpai kickico yang rutin membagikan token untuk para holdernya, yang lain kayaknya ga ada. Jadi ini (deviden) pun tidak ada kewajiban sama sekali ya, pemegang token (investor) hanya konsumen belaka, tidak memiliki hak apapun atas perusahaan?

copper member
Activity: 2324
Merit: 2142
Slots Enthusiast & Expert
1. Keuntungan pemilik token?
Tergantung jenis tokennya, ada yg dapet return dari staking, ada yg bisa digunakan untuk memakai ekosistem token, tapi yang paling utama adalah kenaikan nilai token (kalo naik).

2. Apakah pemilik token sama dengan pemilik saham yang berarti pemilik perusahaan jika sebuah perusahaan dibangun dengan basis ICO
Tidak, kebanyakan token yang ada hanyalah ilusi pemilik token = share holder, tapi sekarang aturan sudah jelas kalau token yang semacam ini adalah "unregistered securities"

Karena tidak terdaftar maka tidak ada perlindungan terhadap para investor, meskipun si penyelenggara sudah meyakinkan kalau token yang dijual aman dsb.

3. Apakah pemilik token mendapatkan deviden? atau hanya mendapatkan token yang hanya bisa digunakan di platform yang mereka bangun (dengan asumsi jika beli saat presale akan lebih murah - dengan tidak ada jaminan bahwa jika perusahaan sudah dibangun ada peminatnya atau tidak)
Yang banyak ane jumpai adalah "dividen"-nya berupa token yang dihold dan/atau token lain... Jadi ya bisa dikatakan ini "dividen" dalam tanda kutip karena tidak ada badan yang mengatur operasi mereka. Kalau dividen yang benar itu nilainya tidak ngasal (melalui RUPS), berasal dari opit usaha, pengumumannya jelas, dsb...

4. Jika bukan scam, apakah perusahaan yang dibangun dengan basis ICO dan berahir bangkrut akan menjual aset-asetnya dan di kembalikan ke investor ICO?
Ada yang scam dan ada yang mungkin karena tim tidak mengetahui unsur legalitas token, badan usaha, dst.
Ada yang berakhir bangkrut, tapi juga ada loh yang masih survive, yang masih survive kalo apes nanti kena sanksi/denda contohnya EOS, bloom, dsb.
Kalau bangkrut jangan harap nanti token yang dihold akan ada nilainya (aset dikembalikan) karena mereka itu tidak terdaftar alias ilegal.
sr. member
Activity: 882
Merit: 457
Salam suhu, Ijinkan saya bertanya.. Semoga mendapatkan pencerahan.

Jadi begini, Jujur ketika dulu masih aktif tidak terlalu banyak istilah crypto seperti sekarang, sedikit yang saya baca dari https://cointelegraph.com/explained/dividend-tokens-explained . bahwa token/crypto dibagi menjadi banyak istilah/maksud, seperti;
1. Token Mata Uang,
2. Token Utilitas
3. Token Sekuritas
4. Token Aset
5. Token Deviden, dan
6. Token Hadiah

Belum lagi untuk token-token NFT dan lainnya yang jujur saya masih cukup asing karena lama vakum dari forum ini.

Note; maaf saya baru sadar ternya artikel diatas adalah iklan/kemitraan cointelegraph dengan nexo, tapi isinya lumayan menjelaskan dari pengertian singkat masing-masing token.

Sejujurnya meski dulu sempat aktif di forum ini, tapi sampai sekarang saya masih kurang "ngeh" dengan keuntungan dari memiliki atau hold sebuah token (terutama token bukan dari arus utama crypto macam BTC, ETH, dll.).

Ketika saya aktif mbounty dulu, kebanyakan kalo tidak salah di th.2017 adalah token utilitas, sebenarnya jika kita invest atau membeli token sebuah ICO apa yang akan kita dapat? apakah kita akan mendapatkan deviden? yang artinya kita adalah pemilik perusahaan seperti pemegang saham pada umumnya? Lebih lanjut, hasil uang-uang yang didapatkan dari ICO sepertinya hanya untuk pengembangan dalam ranah digital saja, jadi seolah perusahaan tidak memiliki aset real. Jadi ketika perusahaan gagal seolah hilang begitu saja tanpa ada upaya pengembalian aset ke investor ICO.

Kebanyakan proyek-proyek hanya ramai saat listing di suatu pertukaran saja, apalagi ketika masuk dalam pertukaran besar, harga bisa melesat jauh. Kadang disini saya heran, kenapa sebuah perusahaan bisa ramai saat masuk market saja? padahal usahanya sukses atau tidak juga tidak diketahui, kebanyakan malah usahanya belum jalan sempurna tapi tokennya sudah masuk market.

Apa pemilik token hanya mengambil keuntungan dari peningkatan harga saja? tetapi sejatinya token akan naik adalah ketika produknya bisa digunakan dan banyak diminati baru token bisa naik. seperti BTC yang sudah jelas bisa digunakan untuk banyak hal, dan sebagai pembayaran utama di darkweb, kemudian ethereum dan binance yang smartkontaknya banyak di pakai oleh pengembang.

Proyek-proyek ICO yang lama sepertinya tidak semua scam, seperti proyek yang pernah saya ikuti yakni internxt dan vibehub (tadi sempat saya cek sebentar). internxt sempat up sangat tinggi dari ICO $1 hingga up ke $28, banyak orang percaya bahwa jumlah token internxt yang hanya ada 1jutaan token bisa naik tajam, namun nyatanya sekarang ambles karena ternyata produknya hanya cloud storage. Lalu, vibehub dulu juga sempat naik tinggi tapi sekarang juga amblas, padahal konsepnya saya pikir bagus, meski belum sepenuhnya sempurna, tetapi asli saya suka dengan progress vibehub.

Duh, udah panjang ya, lanjut diskusi di kolom komentar saja ya, intinya saya ingin tanya:

1. Keuntungan pemilik token?
2. Apakah pemilik token sama dengan pemilik saham yang berarti pemilik perusahaan jika sebuah perusahaan dibangun dengan basis ICO
3. Apakah pemilik token mendapatkan deviden? atau hanya mendapatkan token yang hanya bisa digunakan di platform yang mereka bangun (dengan asumsi jika beli saat presale akan lebih murah - dengan tidak ada jaminan bahwa jika perusahaan sudah dibangun ada peminatnya atau tidak)
4. Jika bukan scam, apakah perusahaan yang dibangun dengan basis ICO dan berahir bangkrut akan menjual aset-asetnya dan di kembalikan ke investor ICO?

Demikian, Trims
Jump to: