ane pernah mendengarnya, ada wallet eth yang bisa mengirim eth ny secara otomatis. tapi sayangnya, untuk address eth agar bisa mengirim eth secara otomatis mah ane tidak tahu caranya.
kenapa ente cari cara untuk hal ini? kenapa ente tidak memberikan saran ke teman ente untuk mengganti wallet eth yang baru?
saya sih biasa pake cara manual..
emang ada ya cara otomatis?
iya, memang semua wallet untuk bertransaksi, terutama mengirim sejumlah coin memang manual caranya.
tapi ane pernah mendengar bahwa ada wallet ethereum yang bisa mengirim eth secara otomatis. tapi kaya nya, hanya beberapa orang yang paham tentang hal ini.
WARNING & DISCLAIMER!!!
Sebelumnya saya tegaskan bahwa saya tidak sedang menuduh, dan tidak juga bertujuan memberikan info yg bisa disalahgunakan.
Pertama, BENAR, ada cara untuk membuat wallet ETH otomatis mentransfer ke wallet lain setiap kali ada ETH yg masuk ke wallet tersebut, caranya dengan menggunakan script (memerlukan skill Solidity yg cukup mumpuni untuk mengoprek script ini).
Kedua, TUJUAN penggunaan Script auto transfer ini adalah Honey Pot Scheme. Prosedurnya, scammer melakukan set up script auto transfer tadi pada blockchain wallet ETH miliknya, lalu mengisi wallet tersebut dengan TOKEN SELAIN ETH, misalnya TRX (TRON) sebanyak 5000 TRX (sekitar USD400) sebagai UMPAN. Lalu scammer tersebut mulai MENYEBAR umpan di forum2 atau sosmed kalau dia punya sekitar 5000 TRX di walletnya tapi tidak punya ETH untuk membayar gas (Gwei) untuk mentransfer TRON itu, scammer ini dengan sengaja menampilkan PRIVATE KEY nya.
Sewajarnya orang-orang yang melihat info ini langsung melihatnya sebagai rezeki nomplok, lalu tanpa pikir panjang mentransfer ETH ke wallet tersebut supaya bisa memindahkan 5000 TRON yang tersimpan di wallet itu (karena Private Key sudah terpampang, para korban ini terpancing).
Kemudian mereka heran, kok ETH yg tadi mereka transfer ke wallet itu tidak ada di balance padahal tadi sudah ditransfer
Beberapa korban biasanya baru sadar akan Scam ini setelah beberapa kali mentransfer ETH ke wallet tersebut namun tidak kunjung muncul di balance lalu mengecek mutasi wallet dan menyadari kalau ETH nya selalu otomatis ditransfer ke akun lain.
Sekali lagi, INI SEMUA UNTUK PEMBELAJARAN SAJA.