Dengan selisih hashrate sebesar ~ 5.700 Ph/s jika dibandingkan dengan hashrate BTC sekarang ~ 45.611 Ph/s, maka hashrate tersebut senilai dengan 12,49% dari global hashrate BTC sekarang. Dan saya rasa keseluruhan hash power yg dimiliki oleh pihak Bitmain sendiri pastinya lebih besar lagi, belum lagi ditambah dengan total hashpower yg dimiliki oleh miner-miner di china.
Meskipun pada akhirnya Mining Pool yg beroperasi dichina tidak dilarang beroperasi, tetapi jika kegiatan mining yg ada disana dihentikan (bitmain, innosilicon, ebang, dll), maka akan memberikan dampak penurunan global hashrate yg tidak sedikit.
kemungkinan besar akan terjadi dampak yang hebat sih, akan tetapi perusahaan miner di china tentunya sudah memikirkan langkah ke depan untuk mengatasi solusi tersebut kan.
PS: Btw apakah agan sendiri pernah melakukan mining (Antminer Asic) pada pool BTC.com dan Antpool, jika pernah agan pasti ngerti knapa banyak pemilik hardware ASIC keluaran Bitmain yg melakukan kegiatan mining di kedua Pool tersebut.
sudah lama saya berhenti melakukan penambangan ASIC, karna beban listrik yang sangat besar dan perawatan yang menurut saya pribadi sedikit merepotkan.