Author

Topic: [DISKUSI] BITCOIN Sebagai Mata Uang Dunia - Mungkin atau tidak, Mengapa? (Read 1385 times)

legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
Ya menjadikan bitcoin sebagai alternatif investasi dan di legalkan di indonesia tentulah merupakan sesuatu yang patut kita syukuri sejauh ini, itu akan menjadi tempat kita mempertahankan nilai dan menambah nilai uang yang kita miliki.
Bitcoin sejauh ini bukan hanya untuk mempertahankan nilai tapi juga melipat gandakan nilai harta jika disimpan sesuai dengan jangka waktu tertentu. Anggap saja kita nyimpan emas, dimana dulunya dianggap sebagai asset yang bisa menambah nilai kekayaan kita, padahal tidak, emas itu realnya bukan investasi murni, tapi hanya sebagai guard atau pertahanan terhadap inflasi, nilai uang kita tidak bertambah, tetap stabil jika kita menyimpan emas. Sedangkan bitcoin, tentu bertambah malah bisa 3 atau 5 kali lipat jika tahu bagaimana cara mengelolanya (misal paham dan tau harga di saat dan setelah 1 tahun halving)
sr. member
Activity: 882
Merit: 457
jika untuk online sudah terjadi kok sebagai alat transaksi, misal beli domain hosting atau produk2 online lain nya.

Kalau untuk transaksi ke perusahaan di luar negeri mungkin sudah bisa gan, tetapi jika perusahaan yang ber-ijin dan berlokasi di Indonesia maka itu illegal gan, jika ada yang menyediakan payment menggunakan bitcoin maka itu adalah tindakan melawan hukum.

Yang paling banyak menggunakan bitcoin dan menjadikan bitcoin sebagai mata uang pembayaran utama adalah di deepweb/darkweb yang mengaksesnya perlu menggunakan tor browser. Tapi saya belum pernah mencobanya karena serem kalo disana, tokonya juga jualannya serem-serem dan diluar nalar

Masalah biaya transaksi yang mahal, ini berlaku untuk pembelian barang dengan harga yang murah, tapi kalo untuk barang yang memiliki harga yang mahal mungkin bertransaksi menggunakan bitcoin malah lebih murah dari fiat apalagi kalo digunakan untuk pembayaran lintas negara
hero member
Activity: 868
Merit: 501
Chainjoes.com
jika untuk online sudah terjadi kok sebagai alat transaksi, misal beli domain hosting atau produk2 online lain nya.
itu pun juga masih kalah bersaing dengan payment prosesor online lain nya macam paypal.
kenapa fee transaksi bitcoin yang tinggi yang menyebabkan orang ogah menggunakan bitcoin untuk transaksi. sekali transaksi bisa di atas 3 dollar fee nya sangat tidak kompetitif di bandingkan fee transaksi paypal.
kecuali transaksi besar, tapi pembelian online harga mahal tentu orang juga ogah karena jual beli online pun sangat beresiko jika nilai transaksi nya besar norminal nya
legendary
Activity: 1946
Merit: 1007
Kendala lain yang masih menghambat ditetapkannya Bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah akibat tingkat literasi masyarakat terhadap Bitcoin yang masih rendah, karena alasan ini penggunaannya masih belum umum atau tingkat persentase penggunaan Bitcoin sebagai aset komoditas masih rendah dibandingkan yang tidak menggunakannya.

Ya, setuju gan. Masalah literasi masyarakat yang masih kurang terhadap bitcoin bisa menjadi masalah baru saat bitcoin di jadikan sebagai mata uang transaksi. Alih-alih mempermudah, hal ini malah akan jadi modus penipuan baru karena ketidaktahuan akan keamanan dan penggunaanya, bisa-bisa kena scam, phising, dan lainnya. Sekarang saja sudah banyak investasi bodong yang menggunakan crypto sebagai alibinya

nilainya juga ditentukan oleh mekanisme pasar supply and demand.

Harganya yang terlalu fluktiatif akan membuat sulit jika digunakan untuk transaksi offline, sulit mengkonversi berapa nilai btc dalam idr. Tapi untuk transaksi online tidak masalah karena biasanya harga akan ter-update setiap waktu dari data pasar

Btc buat transaksi offline untuk rate sekarang sudah susah karena ratenya yg tinggi dah feenya yg gede. Kecuali transaksi gede buat offline bisa aja sih, misalnya buat beli mobil dll
Tp kalau cuma buat transaksi kecil2an nga bs berat di fee
sr. member
Activity: 924
Merit: 325
~snip~
Lagi pula jaringan internet di negara kita juga belum merata, apalagi kebanyakan masyarakat masih gagap akan teknologi, ini hanya akan memudahkan untuk beberapa kalangan saja, seperti kita yang paham akan bitcoin dan bagaimana mengamankannya, dan lagi tidak bisa merubah dengan sembrono masalah UU apalagi berkaitan dengan sistem moneter dan tentunya alat pembayaran, perlu pengkajian yang komprehensif dan perlu diadakan uji coba dan banyak pertimbangan yang harus di pertimbangkan secara mendalam tentang stabilisasi keuangan nasional.
Jaringan internet yang belum merata mungkin tinggal sebagian kecil saja. Jika dihitung dalam bentuk persentase, maka yang belum masuk internet hanya 15% dari 100% walau angka persentase ini hanya tebakan saya bukan berdasarkan data.
Kategori gagap akan teknologi tidak berlaku untuk genarasi z sehingga ini tidak terlalu menjadi kendala.

Menyangkut dengan UU yang berkaitan dengan sistem perekonomian, mungkin ini menjadi kendala karena kita masih belum siap sepenuhnya untuk mengurus bidang yang kita maksud. Tidak menyalahkan keadaan juga, tetapi jika kita semua siap mulai dari penyelenggara pemerintah hingga rakyat, mencoba melakukannya ada kemungkinan bisa tetapi butuh waktu yang lama.
Jangankan bidang mata uang kripto, menuntaskan agar tidak membuang sampah sembarangan masih sulit.

Quote
Ya menjadikan bitcoin sebagai alternatif investasi dan di legalkan di indonesia tentulah merupakan sesuatu yang patut kita syukuri sejauh ini, itu akan menjadi tempat kita mempertahankan nilai dan menambah nilai uang yang kita miliki.
Benar sekali. Ini yang perlu disyukuri untuk saat ini karena tujuan kita untuk mencari keuntungan lewat pengembalian harga.
hero member
Activity: 1400
Merit: 674
Saya masih heran deh mengapa pemerintah kita tidak melegalkan saja bitcoin atau mata uang kripto sebagai alat pembayaran saja. Misalnya kan orang bisa membayar pakai uang fiat atau Bitcoin sesuai dengan harga barang atau pembayaran semacam itu. Padahal kalau masyarakat bisa memilih alat pembayaran kan lebih memudahkan. Saya berharap pemerintah kedepan bisa segera mempertimbangkan atau merevisi UU mata dan bisa memasukkan mata uang kripto sebagai alat pembayaran.
Mungkin lima poin yang saya baca yang diuraikan oleh mas AakZaki sudah menjadi alasan kenapa sikap heran yang masih terpikirkan dapat menjadi jawaban.
Dalam melegalkan Bitcoin sebagai alat pembayaran, maka pihak pemerintah butuh banyak persiapan yang mungkin tidak dapat direalisiasikan begitu saja.

Menggunakan Bitcoin memang mudah, tetapi dibalik kemudahan terdapat hal yang tidak sanggup dipikirkan jika dampak negatif akan terjadi.
Dengan menjadikan Bitcoin atau jenis mata uang kripto lain sebagai aset yang bisa diinvestasikan oleh kita sebagai warga negara, bagi saya itu sudah sangat memadai daripada melarangnya secara total.
Lagi pula jaringan internet di negara kita juga belum merata, apalagi kebanyakan masyarakat masih gagap akan teknologi, ini hanya akan memudahkan untuk beberapa kalangan saja, seperti kita yang paham akan bitcoin dan bagaimana mengamankannya, dan lagi tidak bisa merubah dengan sembrono masalah UU apalagi berkaitan dengan sistem moneter dan tentunya alat pembayaran, perlu pengkajian yang komprehensif dan perlu diadakan uji coba dan banyak pertimbangan yang harus di pertimbangkan secara mendalam tentang stabilisasi keuangan nasional.

Ya menjadikan bitcoin sebagai alternatif investasi dan di legalkan di indonesia tentulah merupakan sesuatu yang patut kita syukuri sejauh ini, itu akan menjadi tempat kita mempertahankan nilai dan menambah nilai uang yang kita miliki.
sr. member
Activity: 924
Merit: 325
Saya masih heran deh mengapa pemerintah kita tidak melegalkan saja bitcoin atau mata uang kripto sebagai alat pembayaran saja. Misalnya kan orang bisa membayar pakai uang fiat atau Bitcoin sesuai dengan harga barang atau pembayaran semacam itu. Padahal kalau masyarakat bisa memilih alat pembayaran kan lebih memudahkan. Saya berharap pemerintah kedepan bisa segera mempertimbangkan atau merevisi UU mata dan bisa memasukkan mata uang kripto sebagai alat pembayaran.
Mungkin lima poin yang saya baca yang diuraikan oleh mas AakZaki sudah menjadi alasan kenapa sikap heran yang masih terpikirkan dapat menjadi jawaban.
Dalam melegalkan Bitcoin sebagai alat pembayaran, maka pihak pemerintah butuh banyak persiapan yang mungkin tidak dapat direalisiasikan begitu saja.

Menggunakan Bitcoin memang mudah, tetapi dibalik kemudahan terdapat hal yang tidak sanggup dipikirkan jika dampak negatif akan terjadi.
Dengan menjadikan Bitcoin atau jenis mata uang kripto lain sebagai aset yang bisa diinvestasikan oleh kita sebagai warga negara, bagi saya itu sudah sangat memadai daripada melarangnya secara total.
hero member
Activity: 1190
Merit: 599
Kepatuhan Terhadap Regulasi Internasional:
Banyak negara mematuhi pedoman dan regulasi internasional terkait keuangan, dan keputusan terkait mata uang kripto mungkin dipengaruhi oleh kerangka kerja yang ditetapkan oleh organisasi seperti G20 atau Financial Action Task Force (FATF).

Perlindungan terhadap Kejahatan dan Terorisme:
Pemerintah mungkin khawatir bahwa mata uang kripto dapat dimanfaatkan untuk kegiatan ilegal, termasuk pendanaan terorisme atau perdagangan narkoba.
Dua poin penting yang saya ras harus diperharikan saat ingin membuat bitcoin menjadi alat transaksi atau pembayaran yang legal, saat ini semua negara memiliki regulasi internasional terkait keuangan ditambah lagi kerterikatan dengan negara mayoritas tidak mendukung bitcoin untuk jadi alat pembayaran saya rasa sangat sulit untuk mendapatkan regulasi. Poin dan regulasi tentang bitcoin harus diwacanakan terlebih dahulu di forum internasional jika mayoritas setuju mungkin mudah untuk mendapatkan regulasi bitcoin menjadi alat transaksi yang legal dan sah.

Bitcoin sebenarnya cukup mudah untuk dijadikan sebagai money laundering, tidak ada layanan hukum seperti Bank yang mudah membekukan transaksi mencurigakan menjadi opsi buat kriminal dan aksi terorisme menggunakan bitcoin sebagai alat transaksi. Namun semua unsur kejahatan dan kriminalitas tergantung pada individu masing-masing bukan kesalahan dari bitcoin.
sr. member
Activity: 882
Merit: 457
Kendala lain yang masih menghambat ditetapkannya Bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah akibat tingkat literasi masyarakat terhadap Bitcoin yang masih rendah, karena alasan ini penggunaannya masih belum umum atau tingkat persentase penggunaan Bitcoin sebagai aset komoditas masih rendah dibandingkan yang tidak menggunakannya.

Ya, setuju gan. Masalah literasi masyarakat yang masih kurang terhadap bitcoin bisa menjadi masalah baru saat bitcoin di jadikan sebagai mata uang transaksi. Alih-alih mempermudah, hal ini malah akan jadi modus penipuan baru karena ketidaktahuan akan keamanan dan penggunaanya, bisa-bisa kena scam, phising, dan lainnya. Sekarang saja sudah banyak investasi bodong yang menggunakan crypto sebagai alibinya

nilainya juga ditentukan oleh mekanisme pasar supply and demand.

Harganya yang terlalu fluktiatif akan membuat sulit jika digunakan untuk transaksi offline, sulit mengkonversi berapa nilai btc dalam idr. Tapi untuk transaksi online tidak masalah karena biasanya harga akan ter-update setiap waktu dari data pasar
hero member
Activity: 2114
Merit: 740
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
~Snip~

rupiah menjadi alat pembayaran yang sah dan satu-satunya di indonesia sesuai dengan undang-undang dasar tahun 1945 dan hal tersebut tidak dapat diganggu gugat. jika pemerintah menentapkan alat pembayaran yang sah, selain daripada rupiah, hal tersebuat akan mempunyai dampak yang cukup luas secara nasional, misalnya jika bitcoin ditetapkan sebagai alat pembayaran yang legal itu artinya bitcoin tidak hanya bisa digunakan untuk pembayaran, namun untuk debitur dan kreditur pada perbankan dan banyak institusi pemerintah dan nasional sesuai dengan peraturan bank sentral. dampaknya tentu akan signifikan terhadap perkembangan dari rupiah dan juga para debitur dan kreditur. jadi tidak segampang itu menetapkan suatu mata uang sebagai alat pembayaran yang legal, apalagi untuk negara sebesar indonesia.
Sejak awal Bitcoin hanya diberi ruang sebagai aset atau komiditas, bukan sebagai alat pembayaran yang berjalan berdampingan dengan Rupiah. Dampak dari penetapan Bitcoin sebagai alat pembayaran dimulai dari diubahnya undang-undang tentang keuangan negara, kemungkinan ditetapkan Bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah sangat kecil karena berdasarkan latar belakang Bitcoin belum memenuhi beberapa aspek termasuk harus dirubahnya UU seperti yang dijelaskan diatas.
Kendala lain yang masih menghambat ditetapkannya Bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah akibat tingkat literasi masyarakat terhadap Bitcoin yang masih rendah, karena alasan ini penggunaannya masih belum umum atau tingkat persentase penggunaan Bitcoin sebagai aset komoditas masih rendah dibandingkan yang tidak menggunakannya.

Sejauh ini Bitcoin belum memenuhi kriteria untuk dijadikan sebagai mata uang yang sah, seperti tidak diregulasi atau memiliki otoritas terpusat dari pihak manapun, nilainya juga ditentukan oleh mekanisme pasar supply and demand. Alasan lain sulit terealisasinya Bitcoin sebagai mata uang sah di Indonesia karena ada simbol kedaulatan negara yang harus dijaga dan adanya nilai yang harus dijaga dalam mata uang karena menyangkut kesejahteraan masyarakat suatu negara.

Di artikel ini BI juga mempertegas alasan Bitcoin tidak bisa dijadikan sebagai alat pembayaran yang sah di RI.
BI Buka Alasan Kripto Tak Bisa Jadi Alat Pembayaran Sah di RI
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
jadi tidak segampang itu menetapkan suatu mata uang sebagai alat pembayaran yang legal, apalagi untuk negara sebesar indonesia.
Kalau gampang sudah tentu mata uang Dollar dan Yuan akan lebih dulu dipakai untuk transaksi dari pada bitcoin itu sendiri. Karena  banyak aspek yang harus diperhatikan yang jabarkan oleh Aakzaki di atas (contohnya) sehingga kalau untuk dijadikan sebagai mata uang, sudah tentu akan ada sosialisasi yang masive ke masyarakat. Nah, kalau yang disosialisasikan ini bitcoin, sudah tentu akan banyak yang penasaran, sehingga kemungkinan besar harga btc kana melonjak berlipat-lipat dan mungkin akan terjadi huru-hara besar dimarket ke depannya.
legendary
Activity: 2338
Merit: 1084
zknodes.org
Saya masih heran deh mengapa pemerintah kita tidak melegalkan saja bitcoin atau mata uang kripto sebagai alat pembayaran saja. Misalnya kan orang bisa membayar pakai uang fiat atau Bitcoin sesuai dengan harga barang atau pembayaran semacam itu. Padahal kalau masyarakat bisa memilih alat pembayaran kan lebih memudahkan. Saya berharap pemerintah kedepan bisa segera mempertimbangkan atau merevisi UU mata dan bisa memasukkan mata uang kripto sebagai alat pembayaran.
Kebijakan terkait dengan mata uang kripto seperti Bitcoin bisa menjadi topik yang kompleks dan beragam, terutama karena dampaknya yang luas terhadap berbagai aspek ekonomi dan keuangan. Ada beberapa faktor yang mungkin memengaruhi keputusan pemerintah terkait legalisasi atau pengaturan mata uang kripto:

Keamanan dan Perlindungan Konsumen:
Pemerintah mungkin ingin memastikan bahwa pengguna mata uang kripto dilindungi dari penipuan, pencucian uang, dan kegiatan ilegal lainnya.

Stabilitas Keuangan:
Pemerintah juga mungkin khawatir tentang dampak mata uang kripto terhadap stabilitas keuangan nasional, terutama jika terjadi fluktuasi harga yang signifikan atau kegagalan sistem keuangan tradisional.

Kepatuhan Terhadap Regulasi Internasional:
Banyak negara mematuhi pedoman dan regulasi internasional terkait keuangan, dan keputusan terkait mata uang kripto mungkin dipengaruhi oleh kerangka kerja yang ditetapkan oleh organisasi seperti G20 atau Financial Action Task Force (FATF).

Perlindungan terhadap Kejahatan dan Terorisme:
Pemerintah mungkin khawatir bahwa mata uang kripto dapat dimanfaatkan untuk kegiatan ilegal, termasuk pendanaan terorisme atau perdagangan narkoba.

Kesiapan Infrastruktur:
Sebelum melegalkan mata uang kripto, pemerintah mungkin perlu memastikan bahwa infrastruktur dan regulasi yang memadai telah diterapkan untuk mendukung penggunaan dan pertukaran mata uang kripto dengan aman.

Keputusan pemerintah terkait dengan mata uang kripto sering kali merupakan hasil dari kajian yang cermat terhadap faktor-faktor ini, serta konsultasi dengan berbagai pemangku kepentingan di dalam dan di luar pemerintahan.
full member
Activity: 868
Merit: 202
Saya masih heran deh mengapa pemerintah kita tidak melegalkan saja bitcoin atau mata uang kripto sebagai alat pembayaran saja. Misalnya kan orang bisa membayar pakai uang fiat atau Bitcoin sesuai dengan harga barang atau pembayaran semacam itu. Padahal kalau masyarakat bisa memilih alat pembayaran kan lebih memudahkan. Saya berharap pemerintah kedepan bisa segera mempertimbangkan atau merevisi UU mata dan bisa memasukkan mata uang kripto sebagai alat pembayaran.

rupiah menjadi alat pembayaran yang sah dan satu-satunya di indonesia sesuai dengan undang-undang dasar tahun 1945 dan hal tersebut tidak dapat diganggu gugat. jika pemerintah menentapkan alat pembayaran yang sah, selain daripada rupiah, hal tersebuat akan mempunyai dampak yang cukup luas secara nasional, misalnya jika bitcoin ditetapkan sebagai alat pembayaran yang legal itu artinya bitcoin tidak hanya bisa digunakan untuk pembayaran, namun untuk debitur dan kreditur pada perbankan dan banyak institusi pemerintah dan nasional sesuai dengan peraturan bank sentral. dampaknya tentu akan signifikan terhadap perkembangan dari rupiah dan juga para debitur dan kreditur. jadi tidak segampang itu menetapkan suatu mata uang sebagai alat pembayaran yang legal, apalagi untuk negara sebesar indonesia.
full member
Activity: 790
Merit: 112
sebagai mata uang digital atau pun mata uang online sangat bisa.
itu pun penggunaan nya masih terbastas, masih kalah sama paypal. karena banyak store online yang belum accepted bitcoin.
tapi kalau mata uang seperti mata uang fiat yang ada fisik nya bisa digunakan transaksi offline sangat susah.
karena penggunaan belum merata ke seluruh lapisan masyarakat.
mungkin kalau seperti elsavador atau beberapa negara yang sudah remi mengakui bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah mungkin bisa.
karena seluruh rakyat disana pasti di edukasi mengenai hal itu oleh aparat pemerintahan disana

Gabisa gan bitcoin di gunakan sebagai mata uang online, masih di larang sama negara. Malah belum ada yang accepted bitcoin gan karena itu masih dilarang, jika kita menerima bitcoin sebagai alat pembayaran maka bisa masuk bui gan. Itu maksudnya gimana gan? mata uang fiat kan rupiah, dan digunakan dimanapaun secara merata.
Saya masih heran deh mengapa pemerintah kita tidak melegalkan saja bitcoin atau mata uang kripto sebagai alat pembayaran saja. Misalnya kan orang bisa membayar pakai uang fiat atau Bitcoin sesuai dengan harga barang atau pembayaran semacam itu. Padahal kalau masyarakat bisa memilih alat pembayaran kan lebih memudahkan. Saya berharap pemerintah kedepan bisa segera mempertimbangkan atau merevisi UU mata dan bisa memasukkan mata uang kripto sebagai alat pembayaran.
sr. member
Activity: 882
Merit: 457
Jadi ya sangat berguna, dan ini seharusnya jadi perhatian juga bagi ahli fatwa untuk mulai menengok dan merivis lagi aturan halal dan haramnya.

Tapi ga bisa gan kalo menghalalkan sesuatu berdasarkan kemanfaatannya saja, tapi menurut saya si ada kemungkinan bitcoin akan halal karena bitcoin sama dengan mata uang yang memiliki tujuan untuk menjaga nilai. Salah satu sebab diharamkannya bitcoin adalah karena adanya gharar atau ketikjelasan (mungkin karena terlalu fluktuatif harganya), jadi saat bitcoin semakin memiliki nilai dan dipercaya publik maka bisa saja bitcoin tidak lagi di anggap gharar (sedikit yang saya baca dari: ejurnal.ung.ac.id)

sebagai mata uang digital atau pun mata uang online sangat bisa.
itu pun penggunaan nya masih terbastas, masih kalah sama paypal. karena banyak store online yang belum accepted bitcoin.
tapi kalau mata uang seperti mata uang fiat yang ada fisik nya bisa digunakan transaksi offline sangat susah.
karena penggunaan belum merata ke seluruh lapisan masyarakat.
mungkin kalau seperti elsavador atau beberapa negara yang sudah remi mengakui bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah mungkin bisa.
karena seluruh rakyat disana pasti di edukasi mengenai hal itu oleh aparat pemerintahan disana

Gabisa gan bitcoin di gunakan sebagai mata uang online, masih di larang sama negara. Malah belum ada yang accepted bitcoin gan karena itu masih dilarang, jika kita menerima bitcoin sebagai alat pembayaran maka bisa masuk bui gan. Itu maksudnya gimana gan? mata uang fiat kan rupiah, dan digunakan dimanapaun secara merata.
full member
Activity: 790
Merit: 112
Saya pikir anggota legistatif kita bukan tidak memiliki wawasan tentang bitcoin karena ada juga beberapa anggota DPR kita yang berlatar belakang pengusaha di bidang teknologi. Tetapi di negara kita sangat sulit mengesahkan suatu aturan atau undang-undang karena berdasarkan kepentingan dan siapa yang kuat dibelakangnya karena politik sangat medominasi. Padahal jika membuat sebuah regulasi atau peraturan berdasarkan kajian yang mendalam tanpa adanya politisasi maka sudah seharusnya Negara kita bisa mengikuti jejak El Salvador yang mengesahkan Bitcoin sebagai alat transaksi apalagi tingkat penerimaan Bitcoin di Indonesia terus meningkat terutama di kalangan anak muda.
Kepentingan di negara kita ini juga masih menyangkut kepada kepentingan asing, sehingga jika pun ada amandemen, pasti akan ada intervensi juga dari mereka yang tidak mau ada perubahan besar seperti mata uang. Tentang UU mata uang/alat transaksi, jikalau negara kita mau menyamakan dengan el savador, maka harus ada sidang umum MPR untuk amandemen undang-undang. Itu tidak mudah, karena ada kajian dari beberapa pakar, ahli ekonom dan agama. Apa lagi ada sebagian ulama mengharamkannya, apa tidak jadi kontroversi besar kalau itu disahkan?.

Apa yang agan sampaikan benar. Memang negara kita ini sangat mudah diintervensi oleh kepentingan asing disemua aspek baik aspek ekonomi maupun politik. Apalagi mayoritas penduduk di negara kita ini adalah muslim jadi sangat sulit untuk mengesahkan UU tentang Bitcoin karena pemahaman di berbagai kalangan ulama berbeda-berbeda apalagi kalau dilakukan amandemen UU bisa menimbulkan kisruh dikalangan masyarakat dan para ulama. Mungkin beberapa tahun kedepan kalangan masyarakat dan ulama bisa menerima Bitcoin sebagai mata uang kalau pemerintah dan para pakar bisa menjelaskan atau mengedukasi kepada masyarakat dengan benar.
full member
Activity: 307
Merit: 107
Binance #Smart World Global Token
sebagai mata uang digital atau pun mata uang online sangat bisa.
itu pun penggunaan nya masih terbastas, masih kalah sama paypal. karena banyak store online yang belum accepted bitcoin.
tapi kalau mata uang seperti mata uang fiat yang ada fisik nya bisa digunakan transaksi offline sangat susah.
karena penggunaan belum merata ke seluruh lapisan masyarakat.
mungkin kalau seperti elsavador atau beberapa negara yang sudah remi mengakui bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah mungkin bisa.
karena seluruh rakyat disana pasti di edukasi mengenai hal itu oleh aparat pemerintahan disana
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
entah bitcoin sudah memberikan effort untuk pemerintah atau ada hal lain sehingga MUI lebih memilih untuk tidak mengeluarkan fatwa terbaru lagi.
Saya cek di google Pendapatan pajak crypto di indonesia yang masuk kas negara /akhir 2023 sejak diberlakunya per mei 2022 sebesar 467 milliar rupiah. Jadi walau tampak kecil, nilai segitu cukup membantu pemerintah, misal jika diberikan seluruhnya kepada rakyat dalam bentuk tunai, BLT, dan sebagainya. duit segitu juga kalau untuk pembangunan jalan di desa-desa juga sangat membantu, kalau pun mau dibagi-bagi ke seluruh desa (81 ribu) mungkin cukuplah untuk beli-beli alat tulis kantor, atau untuk kebutuhan perangkat desa. Jadi ya sangat berguna, dan ini seharusnya jadi perhatian juga bagi ahli fatwa untuk mulai menengok dan merivis lagi aturan halal dan haramnya.
hero member
Activity: 952
Merit: 541
Bitcoin diluncurkan oleh pihak pribadi atau kelompok yang mengatasnamakan Satoshi Nakamoto menggunakan teknik kriptografi dan di denominasi dalam unit akun masing masing pengguna, nilainya sangat fluktuatif dapat membuat kebijakan moneter akan kehilangan pengaruhnya. Akibatnya harga barang menjadi sangat tidak stabil, barang dan jasa akan berfluktuasi secara besar-besaran mengikuti perubahan penilaian pasar karena semua harga mengikuti nilai Bitcoin.

Sulit ditemukan jalan keluar atas penggunaan aset kripto yang meluas untuk menjaga perlindungan penggunanya karena Bitcoin tidak diterbitkan oleh lembaga resmi. Jika Bitcoin dijadikan sebagai mata uang dunia maka Bitcoin harus diterima oleh kreditor dalam pembayaran kewajiban moneter, termasuk pajak seperti mata uang fiat yang diterbitkan oleh bank sentral.
Bank sentral tidak dapat menetapkan suku bunga pada mata uang yang tidak diterbitkan langsung oleh mereka dan unit moneter resmi sangat sulit memfasilitasi nilai yang cukup stabil pada pelaksanaan kewajiban moneter jangka menengah dan panjang.

Sumber: Cryptoassets as National Currency? A Step Too Far
hero member
Activity: 1190
Merit: 599
Sepertinya prosesnya sangat panjang, bisa jadi pengalihan isu ini jika ini diwacanakan oleh DPR Grin.

Saat ini saya sudah sangat bahagia dengan pengakuan crypto terdaftar sebagai aset komoditas, kita telah diberi ruang gerak untuk memanfaatkannya. Tidak ingin muluk dengan perubahan karena memang jika dipelajari lebih dalam sifat crypto sangat bertentangan dengan mata uang negara yang dikelola secara sentralisasi.
Untuk saat ini izin legalitas bitcoin atau cryptocurrency sebagai asset komoditas sangat penting meskipun di negara kita bitcoin belum bisa digunakan sebagai alat transaksi pembayaran yang legal, dibandingkan sebagian negara di Afrika kesulitan untuk mendapatkan izin legalitas bitcoin sebagai aset komoditas apalagi untuk digunakan sebagai alat penukarang yang sah. Sejauh ini pemerintah juga diuntungkan dengan diberikan legalitas bitcoin atau altcoin sebagai aset komoditas karena mereka mendapatkan effort dan pajak dari hasil transaksi jual beli assets crypto bahkan deposit dalam bentuk IDR juga dikenakan pajak pada exchange yang sudah mendapatkan legalitas Bappeti. Untuk bitcoin sebagai alat transaksi yang legal saya rasa saat ini jangan diberikan legalitas terlebih dahulu takutnya transaksi crypto bakal dinaikin pajaknya dan lebih baik untuk posisi saat ini hanya sebagai aset komoditas saja.

Selain itu MUI juga berkeputusan bahwa crypto sebagai mata uang Haram karena tidak sesuai dengan Undang-Undang nomor 7 tahun 2011 dan Peraturan Bank Indonesia nomor 17 tahun 2015.
Sejak dikeluarjan keputusan oleh Majelis Ulama Indonesia atau MUI dengan fatwa bitcoin haram dikarenakan gharar, dharar dan bertentangan dengan UU Indonesia tentang alat pembayaran yang sah namun saat ini MUI tidak mengeluarkan fatwa terbaru apalagi saat bitcoin dikenaka pajak, entah bitcoin sudah memberikan effort untuk pemerintah atau ada hal lain sehingga MUI lebih memilih untuk tidak mengeluarkan fatwa terbaru lagi.
sr. member
Activity: 882
Merit: 457
Ditambah dengan mengadopsi Bitcoin menuntut pemerintah untuk mencetak fiat lebih banyak dan itu berdampak pada ekonomi indonesia sendiri.
Tidak juga, bitcoin bisa ditukar dengan fiat yang ada, tidak usah mencentak lebih banyak fiat, justru kalau berlebihan akan menimbulkan inflasi, dan kekacauan ekonomi, Dihitung saja berapa jumlah APBN/tahun yang bisa dipakai untuk membeli/menukar bitcoin, dan dikurangi saja dengan anggaran-anggaran tidak penting seperti perjalanan dinas, dan rapat di hotel luar daerah, ya kurang lebih Instrumennya sama kayak membeli surat obligasi, saham, dan lainnya.


Ya sepakat dengan agan chikito kalo tidak perlu mencetak uang lagi karena itu akan berdampak pada inflasi, kecuali menambah cadangan emas terlebih dahulu sebelum mencetak uang lagi.

Jika negara ingin memiliki bitcoin mungkin bisa menggunakan tangan BUMN untuk membeli bitcoin dan digunakan sebagai aset cadangan. Meskipun itu dimiliki oleh BUMN, secara tidak langsung itu juga milik pemerintah dan mungkin itu lebih mudah dilakukan, karena memotong anggaran-anggaran perjalanan dinas dan rapat-rapat sudah pasti tidak bisa dilakukan karena pasti langsung ditolak oleh wakil-wakil kita yang mulia disana  Cheesy
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
Ditambah dengan mengadopsi Bitcoin menuntut pemerintah untuk mencetak fiat lebih banyak dan itu berdampak pada ekonomi indonesia sendiri.
Tidak juga, bitcoin bisa ditukar dengan fiat yang ada, tidak usah mencentak lebih banyak fiat, justru kalau berlebihan akan menimbulkan inflasi, dan kekacauan ekonomi, Dihitung saja berapa jumlah APBN/tahun yang bisa dipakai untuk membeli/menukar bitcoin, dan dikurangi saja dengan anggaran-anggaran tidak penting seperti perjalanan dinas, dan rapat di hotel luar daerah, ya kurang lebih Instrumennya sama kayak membeli surat obligasi, saham, dan lainnya.
full member
Activity: 1148
Merit: 151
Hire Bitcointalk Camp. Manager @ r7promotions.com
saya lebih cocok jika bitcoin digunakan sebagai store of value daripada sebagai mata uang jadi lebih tepatnya bitcoin mungkin cocok seperti dijadikan alat investasi seperti emas. Digital Gold lah.

Salah satu alasan kenapa gak cocok jadi mata uang yaitu karena konfirmasinya yang mahal dan lama sekali mungkin ada solusinya dengan lightning tapi jika seluruh dunia mau kita bertransaksi dengan lightning itu sendiri.  Grin.
-Cut untuk mengutip-
Saya setuju dengan pendapat anda gan, dan alasan anda masuk akal juga yah, mungkin akan lebih efektif jika btc dijadikan alat investasi seperti anda jelaskan, tapi saya berpikir jika btc bisa juga di jadikan sebagai mata uang dunia jika pertukaran nya lebih mudah dan cepat untuk kita gunakan.
bitcoin itu sungguh unik, kita bebas menjadikan nya apa saja yang kita mau sesuai dengan kebutuhan, sama hal nya seperti emas, bitcoin sangat nyaman jika di jadikan sebagai alat unutk menjaga nilai harta seseorang atau istilah umumnya 'safe haven'.  bitcoin juga tetap bagus jika di jadikan sebagai alat pembayaran namun pembayaran yang lebih condong ke P2P sebab nilai tukar bitcoin selalu berubah ubah serta fee nya juga yang cukup memberatkan beberapa orang, maka dari itu butuh penelitian yang sangta mendalam lagi dan waktu yang cukup panjang untuk menentukan apakah bitcoin layak di jadikan mata uang dunia.
sr. member
Activity: 588
Merit: 438
Forum Only For Fun
Saya pikir anggota legistatif kita bukan tidak memiliki wawasan tentang bitcoin karena ada juga beberapa anggota DPR kita yang berlatar belakang pengusaha di bidang teknologi.

Legislatif/Dewan Perwakilan Rakyat memiliki fungisi sebagai legislasi, anggaran dan pengawasan.
Dari tiga fungsi legislatif ini, hanya fungsi legislasi yang masih punya hubungannya dengan penetapan dan perancangan aturan (ruu, perppu dll) termasuk penolakan terhadap usulan rancangan.

Dalam fungsi legislasi, mereka punya tugas menyusun prolegnas (program legislani nasional). Jadi, saya ragu jika anggota legislatif memiliki wawasan tentang Bitcoin dan kripto lebih mendalam. Kalau dalam fungsi legislasinya mereka punya hak untuk memasukkan masalah Bitcoin dan kripto kedalamnya, pro kontra akan lahir. Kebanyakan akan menolak karena kesiapan ekonomi kita belum 100% siap dan hutang yang harus diselesaikan masih tinggi.

Tetapi di negara kita sangat sulit mengesahkan suatu aturan atau undang-undang karena berdasarkan kepentingan dan siapa yang kuat dibelakangnya karena politik sangat medominasi. Padahal jika membuat sebuah regulasi atau peraturan berdasarkan kajian yang mendalam tanpa adanya politisasi maka sudah seharusnya Negara kita bisa mengikuti jejak El Salvador yang mengesahkan Bitcoin sebagai alat transaksi apalagi tingkat penerimaan Bitcoin di Indonesia terus meningkat terutama di kalangan anak muda.

Menjadi seperti El Salvador? tingkat kemandirian ekonomi masyarakat kita bagaimana? jumlah pendapatan kita dari pajak juga tidak mencapai target hampir setiap tahun.
Mau godok darimana? kebijakan harus bersifat politis karena mereka berbuat bukan atas keinginan mereka tapi harus berdasarkan kebutuhan masyarakat.
Pihak eksekutiflah yang diperlukan untuk mengusul kepada legislatif untuk membuka keran awal fungsi legislasi mereka.
sr. member
Activity: 1204
Merit: 486
Saya pikir anggota legistatif kita bukan tidak memiliki wawasan tentang bitcoin karena ada juga beberapa anggota DPR kita yang berlatar belakang pengusaha di bidang teknologi. Tetapi di negara kita sangat sulit mengesahkan suatu aturan atau undang-undang karena berdasarkan kepentingan dan siapa yang kuat dibelakangnya karena politik sangat medominasi. Padahal jika membuat sebuah regulasi atau peraturan berdasarkan kajian yang mendalam tanpa adanya politisasi maka sudah seharusnya Negara kita bisa mengikuti jejak El Salvador yang mengesahkan Bitcoin sebagai alat transaksi apalagi tingkat penerimaan Bitcoin di Indonesia terus meningkat terutama di kalangan anak muda.
Kepentingan di negara kita ini juga masih menyangkut kepada kepentingan asing, sehingga jika pun ada amandemen, pasti akan ada intervensi juga dari mereka yang tidak mau ada perubahan besar seperti mata uang. Tentang UU mata uang/alat transaksi, jikalau negara kita mau menyamakan dengan el savador, maka harus ada sidang umum MPR untuk amandemen undang-undang. Itu tidak mudah, karena ada kajian dari beberapa pakar, ahli ekonom dan agama. Apa lagi ada sebagian ulama mengharamkannya, apa tidak jadi kontroversi besar kalau itu disahkan?.

Pengesahan Bitcoin sebgaia mata uang untuk saat ini di Indonesia masih belum sepenuhnya layak. Karena hal ini perlu mempertimbangkan keseimbangan ekonomi untuk semua kalangan Mansyarakat. Kita tahu komunitas crypto Indonesia mengharapkan hal besar tapi di sisi lain tidak semua orang akan terbuka dengan crypto terutama untuk menerima Bitcoin. Dengan banyaknya pertimbangan maka Indonesia menurut saya sejauh ini sudah cukup ramah dengan crypto saja sudah cukup dengan menempatkan regulasi dan tidak membuat kita dilarang. Jadi pada dasarnya akan ada banyak pertimbangan oleh pihak pemerintah, tidak mudah loh dalam mengetuk palu, apalagi crypto sipatnya di pasar sangat fluktuatif. Saya tahu ini mengenai Bitcoin dan komunitas ingin sistemnya seperti di El Salvador, tapi kan El Salvador wilayahnya kecil mudah dikontrol dan juga dalam mengatasinya tidak seluas Indonesia dengan berbagai wilayah, kondisi ekonomi tumpang tindih serta masih adanya ketidakmerataan sosial. Bahkan dari segi pemahanan akan teknologi pun saya merasa masyarakat masih banyak yang gaptek, gaptek dalam artian disini ialah memahami cara kerja Bitcoin, sistem perdangannya, transaksi digital dan tingkat jaminan. Sedangkan fiat dijamin oleh pemerintah ketika nilainya anjlok maka akan dilakukan segala cara untuk memperbaiki inflasi. Tapi di Bitcoin sistemnya berjalan tanpa ada kendali untuk mempertahankan nilai, bahkan jikalau pun diregulasi pemerintah tetap tidak bisa menjamin akan gejolak pasar di saar bullish/bearish. Ditambah dengan mengadopsi Bitcoin menuntut pemerintah untuk mencetak fiat lebih banyak dan itu berdampak pada ekonomi indonesia sendiri.



hero member
Activity: 1400
Merit: 770
Itu tidak mudah, karena ada kajian dari beberapa pakar, ahli ekonom dan agama. Apa lagi ada sebagian ulama mengharamkannya, apa tidak jadi kontroversi besar kalau itu disahkan?.


Sepertinya prosesnya sangat panjang, bisa jadi pengalihan isu ini jika ini diwacanakan oleh DPR Grin.

Saat ini saya sudah sangat bahagia dengan pengakuan crypto terdaftar sebagai aset komoditas, kita telah diberi ruang gerak untuk memanfaatkannya. Tidak ingin muluk dengan perubahan karena memang jika dipelajari lebih dalam sifat crypto sangat bertentangan dengan mata uang negara yang dikelola secara sentralisasi. Selain itu MUI juga berkeputusan bahwa crypto sebagai mata uang Haram karena tidak sesuai dengan Undang-Undang nomor 7 tahun 2011 dan Peraturan Bank Indonesia nomor 17 tahun 2015.

Sumber: https://blog.triv.co.id/trading-crypto-menurut-islam-haram-jangan-salah-paham/#:~:text=Para%20ulama%20mengharamkan%20mata%20uang,penggunaan%20uang%20crypto%20seperti%20Bitcoin.
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
Saya pikir anggota legistatif kita bukan tidak memiliki wawasan tentang bitcoin karena ada juga beberapa anggota DPR kita yang berlatar belakang pengusaha di bidang teknologi. Tetapi di negara kita sangat sulit mengesahkan suatu aturan atau undang-undang karena berdasarkan kepentingan dan siapa yang kuat dibelakangnya karena politik sangat medominasi. Padahal jika membuat sebuah regulasi atau peraturan berdasarkan kajian yang mendalam tanpa adanya politisasi maka sudah seharusnya Negara kita bisa mengikuti jejak El Salvador yang mengesahkan Bitcoin sebagai alat transaksi apalagi tingkat penerimaan Bitcoin di Indonesia terus meningkat terutama di kalangan anak muda.
Kepentingan di negara kita ini juga masih menyangkut kepada kepentingan asing, sehingga jika pun ada amandemen, pasti akan ada intervensi juga dari mereka yang tidak mau ada perubahan besar seperti mata uang. Tentang UU mata uang/alat transaksi, jikalau negara kita mau menyamakan dengan el savador, maka harus ada sidang umum MPR untuk amandemen undang-undang. Itu tidak mudah, karena ada kajian dari beberapa pakar, ahli ekonom dan agama. Apa lagi ada sebagian ulama mengharamkannya, apa tidak jadi kontroversi besar kalau itu disahkan?.
sr. member
Activity: 957
Merit: 278
Vave.com - Crypto Casino
Masih di lingkup nasional, Bitcoin tidak akan menjadi mata uang yang dipergunakan sebagai alat pembayaran yang sah bahkan hingga jabatan presiden terus berganti setiap periode karena Rupiah sudah menjadi alat bayar yang disahkan secara hukum.
Negara perlu mengontrol semuanya termasuk transaksi keuangan. Kalau Bitcoin tidak dapat dikontrol oleh pihak manapun, maka negara juga masuk kedalamnya.

Menurut pandangan saya, bitcoin ada kemungkinan untuk dijadikan mata uang yang legal sebagai alat transaksi di Indonesia tergantung sudut pandang dari para pemangku jatabatan atau institusi. Belajar dari El Savador saat presiden Nayeb Bukele sukses meyakinkan seluruh parlemen mereka dan membuat Bitcoin menjadi alat transaksi yang legal meskipun pada awal gagasan ini mau dimplementasikan banyak tanggapan sinis dan pro dari berbagai pihak. Untuk saat ini mungkin belum bisa mengingat masih banyak parlemen dan anggota legislatif sedikit wawasan tentang manfaat bitcoin ke depannya, namun dilihat dari kenaikan cukup drastis nilai pajak yang diterima dari transaksi krypto bukan tidak mungkin suatau saat Indonesia menjadi negara kedua yang mengesahkan Bitcoin sebagai alat transaksi legal.
Saya pikir anggota legistatif kita bukan tidak memiliki wawasan tentang bitcoin karena ada juga beberapa anggota DPR kita yang berlatar belakang pengusaha di bidang teknologi. Tetapi di negara kita sangat sulit mengesahkan suatu aturan atau undang-undang karena berdasarkan kepentingan dan siapa yang kuat dibelakangnya karena politik sangat medominasi. Padahal jika membuat sebuah regulasi atau peraturan berdasarkan kajian yang mendalam tanpa adanya politisasi maka sudah seharusnya Negara kita bisa mengikuti jejak El Salvador yang mengesahkan Bitcoin sebagai alat transaksi apalagi tingkat penerimaan Bitcoin di Indonesia terus meningkat terutama di kalangan anak muda.
copper member
Activity: 2156
Merit: 983
Part of AOBT - English Translator to Indonesia
saya lebih cocok jika bitcoin digunakan sebagai store of value daripada sebagai mata uang jadi lebih tepatnya bitcoin mungkin cocok seperti dijadikan alat investasi seperti emas. Digital Gold lah.

Salah satu alasan kenapa gak cocok jadi mata uang yaitu karena konfirmasinya yang mahal dan lama sekali mungkin ada solusinya dengan lightning tapi jika seluruh dunia mau kita bertransaksi dengan lightning itu sendiri.  Grin.
-Cut untuk mengutip-
Saya setuju dengan pendapat anda gan, dan alasan anda masuk akal juga yah, mungkin akan lebih efektif jika btc dijadikan alat investasi seperti anda jelaskan, tapi saya berpikir jika btc bisa juga di jadikan sebagai mata uang dunia jika pertukaran nya lebih mudah dan cepat untuk kita gunakan.

Iya bener gan kecuali kalau para merchant dan orang orang di dunia ini setuju dengan lightning network ane barusan baca di google kalau

The Bitcoin Lightning Network is capable of processing 1,000,000 transactions per second (TPS). By comparison, Bitcoin can process about 7 TPS, while Visa can process tens of thousands TPS - https://bitpay.com/blog/what-is-the-lightning-network/

Untuk saat ini Lightning Network bisa proses 1 juta transaksi per detik kalau ini diimplementasikan mungkin bitcoin bisa jadi alat pembayaran
hero member
Activity: 1316
Merit: 787
Rollbit - The #1 Solana Casino
Saya setuju dengan pendapat anda gan, dan alasan anda masuk akal juga yah, mungkin akan lebih efektif jika btc dijadikan alat investasi seperti anda jelaskan, tapi saya berpikir jika btc bisa juga di jadikan sebagai mata uang dunia jika pertukaran nya lebih mudah dan cepat untuk kita gunakan.
Pernyataan ini mengandung maksud bahwa Bitcoin mata uang alternatif yang dapat dijadikan sebagai alat untuk transaksi seperti mata uang fiat dan dapat dijadikan sebagai aset investasi.
Pemilik Bitcoin di setiap negara tidak semua sepakat Bitcoin menjadi mata uang dunia tetapi saya berpikir mereka sepakat jika Bitcoin sebagai mata uang alternatif sebagai penyimpanan nilai, kalau kata-kata Inggrisnya sebagai store of value terhadap mata uang fiat. Maksud saya banyak orang yang memiliki Bitcoin ingin menjadikan Bitcoin sebagai aset investasi.

Cepat dan mudah sudah bukan rahasia lagi jika menjadikan sebagai alat untuk bertransaksi. Kalau bank terbatasi dalam 24 jam ada batas kapan bisa dan kapan tidak. Bitcoin 24/7 full.
Jadi, Bitcoin bisa menjadi mata uang tabungan yang tidak akan kehilangan nilai ketika mata uang fiat mengalaminya.
jr. member
Activity: 119
Merit: 2
saya lebih cocok jika bitcoin digunakan sebagai store of value daripada sebagai mata uang jadi lebih tepatnya bitcoin mungkin cocok seperti dijadikan alat investasi seperti emas. Digital Gold lah.

Salah satu alasan kenapa gak cocok jadi mata uang yaitu karena konfirmasinya yang mahal dan lama sekali mungkin ada solusinya dengan lightning tapi jika seluruh dunia mau kita bertransaksi dengan lightning itu sendiri.  Grin.
-Cut untuk mengutip-
Saya setuju dengan pendapat anda gan, dan alasan anda masuk akal juga yah, mungkin akan lebih efektif jika btc dijadikan alat investasi seperti anda jelaskan, tapi saya berpikir jika btc bisa juga di jadikan sebagai mata uang dunia jika pertukaran nya lebih mudah dan cepat untuk kita gunakan.
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
Saya membaca berita jika keuntungannya sampai $13juta. Dengan akumulasi semenjak bulan november tahun 2022 membeli 1 bitcoin setiap hari. Dengan akumulasi itu dituliskan sekitar 419 Bitcoin terkumpul sampai hari ini. Tapi ini baru spekulasi, tidak ada bukti nyata transaksi ini. CMIIW
Tidak salah kok mas, tapi itu seperti click bait saja, walaupun datanya benar, tapi kurang lengkap. 13 juta adalah jumlah keuntungan yang didapat oleh El-Salvador dari 4 pembelian terakhir. Kita tahu, jumlah pembelian yang dilakukan Bukele sejak pertama melakukan pembelian itu berada di pucuk. atau sekitar 50K. Jadi, 3 juta yang disebutkan adalah total profit dan dikurangi loss yang didapat El-Salvador dari sejak awal pembelian. Pembelian 1 BTC, memang dilakukan oleh Bukele, dan laporannya sesuai dari 17 November 2022 ke 17 Januari 2024, adalah 425 hari, dan di laporan disebutkan BTC426 yang terkumpul. Ini ssnya

source: nayibtracker.com
hero member
Activity: 1400
Merit: 770
Tak mudah memang menjadi orang seperti Bukele yang sudah mempertimbangkan sebaik-baiknya untuk mengadopsi Bitcoin di negaranya baik untuk Investasi maupun transaksi. Dari laporan terakhir yang dirilis, sejak Bitcoin mengalami reli, El Salvador telah membukukan profit $3 juta dollar.


Saya membaca berita jika keuntungannya sampai $13juta. Dengan akumulasi semenjak bulan november tahun 2022 membeli 1 bitcoin setiap hari. Dengan akumulasi itu dituliskan sekitar 419 Bitcoin terkumpul sampai hari ini. Tapi ini baru spekulasi, tidak ada bukti nyata transaksi ini. CMIIW
Tidak menjadi mata uang tapi menjadi instrumen investasi saya pikir sudah sangat menguntungkan. Tapi persetujuan Bitcoin untuk ETF Spot tentu memberikan kabar bagus untuk para investor. Saya yakin, kepercayaan investor semakin bertambah seiring dengan persetujuan ETF Spot Bitcoin menjadi jalan ETF Spot lain-lainnya.

Sumber : https://www.coindesk.com/business/2024/01/09/el-salvadors-btc-bet-is-13m-in-profit-as-bitcoin-etf-approval-approaches/
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
El Savador bisa dikatakan sangat berhasil dengan mengadopsi bitcoin sebagai mata uang untuk transaksi, tidak takut terhadap tekanan dari Amerika Serikat dan berani mengambil keputusan untuk menggunakan bitcoin sebagai alat transaksi. Tinggal menunggu waktu untuk negara yang memiliki hubungan bilateral dengan El Savador pasti ingin mengajukan semua transaksi impor atau ekspor dengan negara mereka menggunakan pembayaran via bitcoin.
Tak mudah memang menjadi orang seperti Bukele yang sudah mempertimbangkan sebaik-baiknya untuk mengadopsi Bitcoin di negaranya baik untuk Investasi maupun transaksi. Dari laporan terakhir yang dirilis, sejak Bitcoin mengalami reli, El Salvador telah membukukan profit $3 juta dollar.


source: https://twitter.com/nayibbukele/status/1731653743668572498

Yang mana Bukele tetap konsisten untuk menambah pundi Bitcoinnya dari waktu ke waktu. Sejak membeli di kisaran harga 50K+ CMIIW.
Ancaman IMF dan Bank Dunia tidak digubris oleh Bukele, untuk menjadikan Bitcoin sebagai investasi negara dan menjadikan bitcoin sebagai salah satu mata uang resmi di negaranya. Seharusnya keputusan ini bisa memberikan lebih banyak profit untuk El Salvador jika BTC bisa menembus angka yang lebih fantastis, dan saya yakin negara lain akan mulai mengikuti langkah EL Salvador. Sudah bukan rahasia, ikut-ikutan adalah tren ketika ada yang mendapatkan banyak profit, tapi tidak mau mengawali.
sr. member
Activity: 1246
Merit: 262
Berdasarkan spekulasi saya untuk menjadikan Bitcoin sebagai mata uang dunia tentu perlu adanya migrasi besar besaran yang mengakibatkan fiat tidak memiliki nilai sama sekali atau setiap negara membuka pintu untuk masuknya Bitcoin di sistem pembayarannya sebagaimana yang sudah dilakukan oleh negara Elsalvador. Akan tetapi waktunya pasti cukup lama karena untuk sekarang pemerintah masih tetap mempertahankan nilai fiat sebagai satu satunya yang akan terus dijaga. Harapannya tentu saya juga ingin melihat negara kita mulai mengadopsi Bitcoin. Tapi di sisi lain kita tidak bisa egois dan melupakan bahwa tidak setiap wilayah di indonesia akan menghadapi situasi transaksi yang setara.
Pilihan yang sangat sulit jika ingin membuat mata uang fiat seperti USD tidak memiliki values sama sekali atau tidak digunakan sebagai alat transaksi perdagangan dunia, kita paham bagaimana elit globl seperti negara Amerika Serikat dalam membuat kebijakan ekonomi glbal dan sangat mudah untuk memberikan dampak negatif pada transaksi bitcoin.

El Savador bisa dikatakan sangat berhasil dengan mengadopsi bitcoin sebagai mata uang untuk transaksi, tidak takut terhadap tekanan dari Amerika Serikat dan berani mengambil keputusan untuk menggunakan bitcoin sebagai alat transaksi. Tinggal menunggu waktu untuk negara yang memiliki hubungan bilateral dengan El Savador pasti ingin mengajukan semua transaksi impor atau ekspor dengan negara mereka menggunakan pembayaran via bitcoin.
sr. member
Activity: 826
Merit: 460
Bagaimana menurut agan, apakah kiranya bitcoin bisa menjadi mata uang dunia? kapan kira-kira itu terjadi, dan sudah sejauh mana langkah bitcoin untuk menuju kesana?
Berdasarkan spekulasi saya untuk menjadikan Bitcoin sebagai mata uang dunia tentu perlu adanya migrasi besar besaran yang mengakibatkan fiat tidak memiliki nilai sama sekali atau setiap negara membuka pintu untuk masuknya Bitcoin di sistem pembayarannya sebagaimana yang sudah dilakukan oleh negara Elsalvador. Akan tetapi waktunya pasti cukup lama karena untuk sekarang pemerintah masih tetap mempertahankan nilai fiat sebagai satu satunya yang akan terus dijaga. Harapannya tentu saya juga ingin melihat negara kita mulai mengadopsi Bitcoin. Tapi di sisi lain kita tidak bisa egois dan melupakan bahwa tidak setiap wilayah di indonesia akan menghadapi situasi transaksi yang setara.

Kesimpulannya untuk opsi paling aman dan tetap menjaga kestabilan terutama di Indonesia telah mengambil langkah yang tepat dimana Bitcoin dianggap sebagai aset investasi yang sama dengan emas dan tergulasi. Tidak menutup kemungkinan jika di masa depan Bitcoin akan menjadi alternatif pembayaran yang sah di Indonesia jika kesejahteraan ekonomi sudah merata dan masyarakat mendapatkan edukasi secara formal mengenai Bitcoin dan sistem pembayarannya.
member
Activity: 393
Merit: 13
Sugars.zone | DatingFi - Earn for Posting
Salam gan,

Saya tadi menocoba menggunakan fitur pencarian tetapi tidak menemukan pembahasan tentang bitcon sebagai mata uang dunia, jika dimasa lalu pernah ada mohon di informasikan biar saya lock thread ini.

Seperti judul yang sudah saya tulis di atas, Bitcoin si gadang-gadang bisa menjadi mata uang dunia, beberapa sepakat dan beberapa tidak. Itu tidak masalah karena dalam setiap gagasan pasti ada pertentangan,

Bagaimana menurut agan, apakah kiranya bitcoin bisa menjadi mata uang dunia? kapan kira-kira itu terjadi, dan sudah sejauh mana langkah bitcoin untuk menuju kesana?

Kalau pendapat saya,
Bitcoin semakin jauh menjadi mata uang dunia, karena:
- Bitcoin lebih cocok digunakan sebagai aset karena volalitas yang tinggi dan pertumbuhan harga yang masih sangat baik sejauh ini
- Transaksi bitcoin membutuhkan konfirmasi jaringan sekitar 10 menit dan untuk membayaran langsung itu dalah waktu yang sangat lama
- Biaya transaksi yang cenderung mahal untuk pembelian barang dalam jumlah kecil
- Jumlah bitcoin yang beredar tidak terlalu banyak
- Negara tidak bisa meregulasi bitcoin dengan baik dan mengkontrol peredaran bitcoin
- Tidak menguntungkan negara
- Penerapan pajak yang sulit
- Negara takut bitcoin digunakan sebagai alat pencucian uang
- dll (ditambahkan menyusul)

Saya cenderung berharap bitcoin di akui dan digunakan sebagai mata uang dunia alternatif (bukan utama), karena
- Kemudahan untuk transaksi lintas negara
- Efektif untuk pembelian jumlah besar
- Satu harga dan tidak mempengaruhi kurs mata uang negara
- Mudah di tukar dengan fiat
- Terkenal dan tidak diragukan nilainya
- dll (ditambahkan menyusul)

Dan bagaimana menurut agan?
Sebenarnya udah ada thread dengan pembahasan kurang lebih sama seperti ini cuman thread english. Balik lagi nih ke OP. Gue setuju sama beberapa opini OP. Pada akhirnya, kapan dan sejauh mana Bitcoin bisa jadi mata uang dunia tergantung dari berbagai faktor, termasuk regulasi pemerintah atau negara masing-masing kalau kita bicaranya global dan penerimaan masyarakat luas. Memang sih, sekarang ini Bitcoin lebih sering dipakai sebagai aset investasi ketimbang alat pembayaran, dan mungkin itu juga bakal terus berlangsung untuk beberapa waktu ke depan. Kalaupun disahkan dikemudian hari akan banyak penyalahgunaan pembayaran menggunakan Btc. Seandainya juga pemerintah menggunakan pihak ketiga sebagai menjembatani transaksi, tracking, dll, saya rasa sangat sulit karena setiap transaksi anonim alias tidak bisa dilacak orang nya. Klo menurut asumsi saya, untuk negara kita saya rasa masih terganjal dengan aturan pemerintah walaupun seandainya btc ini dijadiin pembayaran alternatif.

sr. member
Activity: 882
Merit: 457
saya lebih cocok jika bitcoin digunakan sebagai store of value daripada sebagai mata uang jadi lebih tepatnya bitcoin mungkin cocok seperti dijadikan alat investasi seperti emas. Digital Gold lah.
Saya sependapat dengan agan, bitcoin lebih cocok digunakan sebagai investasi bukan mata uang, sebab jika dinegara kita diberi aturan samacam itu akan sangat sulit untuk diterima bagi masyarakat khususnya, karena masyarakat nya disini masih minim pemahaman tentang bitcoin dan akan membingungkan bagaimana cara penggunaannya.
Tapi entahlah tahun 2040 mulai canggih teknologi dan masyarakatnya pun banyak yang mengenal cyrpto maka akan mempermudah dalam hal itu.😊
Bitcoin dibuat sebagai mata uang [1]. dan itu sudah jelas di whitepaper yang dibuat oleh satoshi 2009 lalu. Saya rasa akan sangat menyimpang dari apa yang diinginkan penciptanya kalau dijadikan investasi layaknya, emas, property, tanah, dsb. Mengenai soal minim pemahaman dan pengetahuan, itu bukan soal kalau sosialisasinya bagus. Buktinya saat ini saja sudah ada 750-an juta pengguna e-money dan 38 triliun transaksi sampain april 2023, karena sosialisasi tidak langsung marketing e-money kayak gopay, shoope pay, ovo dll.

Jadi, Kalau pemerintah serius, dalam kurun waktu setahun, pertumbuhan akan pesat dan masyarakat akan paham cara kerjanya.

Kalau melihat tujuannya, bitcoin memang di dedikasikan sebagai mata uang dan bukan sebagai aset komoditas, jadi di akui atau tidak bitcoin saat ini melenceng dari tujuan utamanya. Tetapi tidak ada salahnya juga karena orang-orang melihat bitcoin memiliki kelangkaan sehingga lebih menyukai bitcoin sebagai aset dari pada mata uang, seperti uang jadul yang harusnya tidak laku tetapi akan dihargai mahal oleh kolektor, seperti lukisan monalisa yang sejatinya hanya sebuah gambar tetapi memiliki nilai komoditas yang sangat mahal.

Ya sepakat gan, kalo bitcoin di promosikan secara masif maka akan sangat cepat untuk di pahami dan di aplkasikan tetapi bitcoin bukan perusahaan sehingga hal seperti itu tidak mungkin akan terjadi. Bitcoin hanya menggunakan komunitasnya untuk melakukan promosi dari mulut ke mulut secara gradual sehingga butuh proses yang lebih lama tetapi hasilnya akan lebih mendarah daging

Bitcoin dibuat sebagai mata uang [1]. dan itu sudah jelas di whitepaper yang dibuat oleh satoshi 2009 lalu. Saya rasa akan sangat menyimpang dari apa yang diinginkan penciptanya kalau dijadikan investasi layaknya, emas, property, tanah, dsb. Mengenai soal minim pemahaman dan pengetahuan, itu bukan soal kalau sosialisasinya bagus. Buktinya saat ini saja sudah ada 750-an juta pengguna e-money dan 38 triliun transaksi sampain april 2023, karena sosialisasi tidak langsung marketing e-money kayak gopay, shoope pay, ovo dll.
Maaf Om tolong dikoreksi kalau saya salah. Apa yang timbul di pikiran saya saat ini saat berbicara tentang penggunaan Bitcoin sebagai mata uang adalah kalau Bitcoin dipergunakan sebagai mata uang, dengan nilainya saat ini saya kira cukup sulit Om karena tidak bisa dipergunakan untuk transaksi kecil dikarenakan fee nya yang terbilang tinggi. Transaksi e-money biasanya memiliki fee atau biaya layanan berkisar hanya Rp500-Rp2,500 seperti top up e-wallet atau transaksi dari e-wallet ke bank. Qris juga katanya akan menerapkan fee sebesar 0.3% tapi belum tahu apa sudah direalisasikan atau tidak karena saya tidak begitu memperhatikan saat pembayarannya. Tapi tetap saja biayanya tidak sebesar Bitcoin. Menurut Om @chikito apakah hal ini bisa diatasi dengan LN? Atau apakah ada sesuatu yang belum saya tahu dan saya lewatkan? Tolong dikoreksi Om.

Mungkin kalau efektifitasnya memang tidak efektif untuk saat ini jika digunakan untuk pembelian dalam jumlah kecil tetapi jika melihat tujuannya maka tujuan bitcoin ya sebagai mata uang terlepas untuk saat ini hal tsb efektif atau tidak. Mungkin seperti itu
sr. member
Activity: 672
Merit: 405
rollbit.com/trading
Bitcoin dibuat sebagai mata uang [1]. dan itu sudah jelas di whitepaper yang dibuat oleh satoshi 2009 lalu. Saya rasa akan sangat menyimpang dari apa yang diinginkan penciptanya kalau dijadikan investasi layaknya, emas, property, tanah, dsb. Mengenai soal minim pemahaman dan pengetahuan, itu bukan soal kalau sosialisasinya bagus. Buktinya saat ini saja sudah ada 750-an juta pengguna e-money dan 38 triliun transaksi sampain april 2023, karena sosialisasi tidak langsung marketing e-money kayak gopay, shoope pay, ovo dll.
Maaf Om tolong dikoreksi kalau saya salah. Apa yang timbul di pikiran saya saat ini saat berbicara tentang penggunaan Bitcoin sebagai mata uang adalah kalau Bitcoin dipergunakan sebagai mata uang, dengan nilainya saat ini saya kira cukup sulit Om karena tidak bisa dipergunakan untuk transaksi kecil dikarenakan fee nya yang terbilang tinggi. Transaksi e-money biasanya memiliki fee atau biaya layanan berkisar hanya Rp500-Rp2,500 seperti top up e-wallet atau transaksi dari e-wallet ke bank. Qris juga katanya akan menerapkan fee sebesar 0.3% tapi belum tahu apa sudah direalisasikan atau tidak karena saya tidak begitu memperhatikan saat pembayarannya. Tapi tetap saja biayanya tidak sebesar Bitcoin. Menurut Om @chikito apakah hal ini bisa diatasi dengan LN? Atau apakah ada sesuatu yang belum saya tahu dan saya lewatkan? Tolong dikoreksi Om.
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
saya lebih cocok jika bitcoin digunakan sebagai store of value daripada sebagai mata uang jadi lebih tepatnya bitcoin mungkin cocok seperti dijadikan alat investasi seperti emas. Digital Gold lah.
Saya sependapat dengan agan, bitcoin lebih cocok digunakan sebagai investasi bukan mata uang, sebab jika dinegara kita diberi aturan samacam itu akan sangat sulit untuk diterima bagi masyarakat khususnya, karena masyarakat nya disini masih minim pemahaman tentang bitcoin dan akan membingungkan bagaimana cara penggunaannya.
Tapi entahlah tahun 2040 mulai canggih teknologi dan masyarakatnya pun banyak yang mengenal cyrpto maka akan mempermudah dalam hal itu.😊
Bitcoin dibuat sebagai mata uang [1]. dan itu sudah jelas di whitepaper yang dibuat oleh satoshi 2009 lalu. Saya rasa akan sangat menyimpang dari apa yang diinginkan penciptanya kalau dijadikan investasi layaknya, emas, property, tanah, dsb. Mengenai soal minim pemahaman dan pengetahuan, itu bukan soal kalau sosialisasinya bagus. Buktinya saat ini saja sudah ada 750-an juta pengguna e-money dan 38 triliun transaksi sampain april 2023, karena sosialisasi tidak langsung marketing e-money kayak gopay, shoope pay, ovo dll.

Jadi, Kalau pemerintah serius, dalam kurun waktu setahun, pertumbuhan akan pesat dan masyarakat akan paham cara kerjanya.

[1]. https://bitcoin.org/files/bitcoin-paper/bitcoin_id.pdf
[2]. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2023/07/05/tren-belanja-pakai-uang-elektronik-tumbuh-1000-dalam-5-tahun-terakhir
sr. member
Activity: 1470
Merit: 256
saya lebih cocok jika bitcoin digunakan sebagai store of value daripada sebagai mata uang jadi lebih tepatnya bitcoin mungkin cocok seperti dijadikan alat investasi seperti emas. Digital Gold lah.

Saya sependapat dengan agan, bitcoin lebih cocok digunakan sebagai investasi bukan mata uang, sebab jika dinegara kita diberi aturan samacam itu akan sangat sulit untuk diterima bagi masyarakat khususnya, karena masyarakat nya disini masih minim pemahaman tentang bitcoin dan akan membingungkan bagaimana cara penggunaannya.
Tapi entahlah tahun 2040 mulai canggih teknologi dan masyarakatnya pun banyak yang mengenal cyrpto maka akan mempermudah dalam hal itu.😊
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
Jadi kalau semisal ane punya bitcoin di electrum HP, gak bisa dijadikan untuk pembayaran di sana?, repot juga kali ya, soalnya Chivo ini kalau kita coba download di wilayah yang bukan elsavador kayaknya gak bisa, ane pernah coba download waktu bitcoin lagi hangat-hangatnya jadi legal tender di sana. Pas ane mau buka gak bisa, ngeblank gitu. Jadi susah lah kalau semisal kita punyanya di wallet non costody kayak sekarang, men-transfernya ke chivo wallet kudu ke elsavador.


Wah itu gan ane juga kurang tau dulu, dulu ane cuman sempet dengar appnya katanya setiap warga elsalvador yang install dapat drop bitcoin 10$ kalau gak salah.

Tapi logic juga ya semisal kita kesana kalau gak punya appnya jadi sama aja bohong kan ya mungkin juga ada pembayaran yang bener bener pake bitcoin tanpa app

Sepemahaman saya, Chivo Wallet (https://www.chivowallet.com/) tersebut kan khusus untuk penggunaan di negara tersebut. Dan kalaupun masyarakat disana yang baru pertama kali menggunakannya mendapat drop sejumlah Bitcoin dari pemerintahnya, saya kira wajar setidaknya untuk mengawali mencoba wallet. Tentunya yang bukan warga negara sana tidak bisa memperoleh aset awal termasuk dalam hal menginstall aplikasinya karena diperlukan validasi identitas.





Sumber: https://www.chivowallet.com/ (versi terjemahan: https://www-chivowallet-com.translate.goog/?_x_tr_sl=es&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=en).

Bagi user yang bukan warga negara di sana, tentunya masih bisa bertransaksi menggunakan wallet Bitcoin manapun termasuk Electrum, contoh agan tinggal scan barcode atau meminta address pembayaran dari warga sana ketika semisal agan membeli suatu barang, begitupun sebaliknya.

Logikanya, Bitcoin yang digunakan di negara tersebut kan masih sama dengan Bitcoin yang digunakan di negara lain. Yang membedakan hanya penggunaan wallet saja, yang mana Chivo dikhususkan untuk warga sana, namun bukan berarti lantas tidak bisa digunakan untuk bertransaksi dari atau keluar negaranya menggunakan Bitcoin.

Dan Bitcoin itu bukan berupa fisik, jadi jelas membutuhkan apilkasi dalam hal ini wallet untuk keperluan transaksi.
copper member
Activity: 2156
Merit: 983
Part of AOBT - English Translator to Indonesia
Jadi kalau semisal ane punya bitcoin di electrum HP, gak bisa dijadikan untuk pembayaran di sana?, repot juga kali ya, soalnya Chivo ini kalau kita coba download di wilayah yang bukan elsavador kayaknya gak bisa, ane pernah coba download waktu bitcoin lagi hangat-hangatnya jadi legal tender di sana. Pas ane mau buka gak bisa, ngeblank gitu. Jadi susah lah kalau semisal kita punyanya di wallet non costody kayak sekarang, men-transfernya ke chivo wallet kudu ke elsavador.


Wah itu gan ane juga kurang tau dulu, dulu ane cuman sempet dengar appnya katanya setiap warga elsalvador yang install dapat drop bitcoin 10$ kalau gak salah.

Tapi logic juga ya semisal kita kesana kalau gak punya appnya jadi sama aja bohong kan ya mungkin juga ada pembayaran yang bener bener pake bitcoin tanpa app
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Iya om beritanya mencuat kemarin gegara thread ini ane jadi sedikit riset katanya disana starbuck udah bisa accept bitcoin tapi disana pembayarannya pake wallet yang dibikinin pemerintahnya sendiri jadi sistemnya kek e-wallet aja mantab juga sih.
Jadi kalau semisal ane punya bitcoin di electrum HP, gak bisa dijadikan untuk pembayaran di sana?, repot juga kali ya, soalnya Chivo ini kalau kita coba download di wilayah yang bukan elsavador kayaknya gak bisa, ane pernah coba download waktu bitcoin lagi hangat-hangatnya jadi legal tender di sana. Pas ane mau buka gak bisa, ngeblank gitu. Jadi susah lah kalau semisal kita punyanya di wallet non costody kayak sekarang, men-transfernya ke chivo wallet kudu ke elsavador.
newbie
Activity: 9
Merit: 0
Salam gan,

Saya tadi menocoba menggunakan fitur pencarian tetapi tidak menemukan pembahasan tentang bitcon sebagai mata uang dunia, jika dimasa lalu pernah ada mohon di informasikan biar saya lock thread ini.

Seperti judul yang sudah saya tulis di atas, Bitcoin si gadang-gadang bisa menjadi mata uang dunia, beberapa sepakat dan beberapa tidak. Itu tidak masalah karena dalam setiap gagasan pasti ada pertentangan,

Bagaimana menurut agan, apakah kiranya bitcoin bisa menjadi mata uang dunia? kapan kira-kira itu terjadi, dan sudah sejauh mana langkah bitcoin untuk menuju kesana?

Kalau pendapat saya,
Bitcoin semakin jauh menjadi mata uang dunia, karena:
- Bitcoin lebih cocok digunakan sebagai aset karena volalitas yang tinggi dan pertumbuhan harga yang masih sangat baik sejauh ini
- Transaksi bitcoin membutuhkan konfirmasi jaringan sekitar 10 menit dan untuk membayaran langsung itu dalah waktu yang sangat lama
- Biaya transaksi yang cenderung mahal untuk pembelian barang dalam jumlah kecil
- Jumlah bitcoin yang beredar tidak terlalu banyak
- Negara tidak bisa meregulasi bitcoin dengan baik dan mengkontrol peredaran bitcoin
- Tidak menguntungkan negara
- Penerapan pajak yang sulit
- Negara takut bitcoin digunakan sebagai alat pencucian uang

Didunia ini apa yang tidak mungkin,
Bitcoin sebagai raja coin no 1 sudah pantas menyandang itu,
toh kenyataanya hari ini kita semua mencari dan mengejar untuk mendapatkanya,
namun demikian sangatlah perlu banyak pertimbangan untuk mengagungkan bitcoin karena kita harus ingat bitcoin itu diciptakan dan dibuat untuk maksut dan tujuan tertentu dan berbagai kepentingan skala dunia.
- dll (ditambahkan menyusul)

Saya cenderung berharap bitcoin di akui dan digunakan sebagai mata uang dunia alternatif (bukan utama), karena
- Kemudahan untuk transaksi lintas negara
- Efektif untuk pembelian jumlah besar
- Satu harga dan tidak mempengaruhi kurs mata uang negara
- Mudah di tukar dengan fiat
- Terkenal dan tidak diragukan nilainya
- dll (ditambahkan menyusul)

Dan bagaimana menurut agan?
copper member
Activity: 2156
Merit: 983
Part of AOBT - English Translator to Indonesia
Jaringan Lightning sepertinya cocok untuk transaksi kecil atau Mikro. Saya juga penasaran apakah nanti juga bisa menjadi lambat ketika jaringan padat. Grin. Jadi sepertinya tidak menjadi solusi untuk alat pembayaran dunia dengan kekurangannya dan bertolak belakang dengan sistem keuangan negara.

Kalau jadi aset masih cocok kan om heheheh


Bikin visa disana saja om, disana bisa menerima kewarganegaraan dengan investasi Bitcoin. Mereka menawarkan visa dengan membayar cukup mahal, kalau tida salah seniali $1 juta.  Programnya hampir mirip dengan karibia dan EU. Tapi pemayaran di El Salvador nampaknya 10 kali lebih mahal.

Source: https://cointelegraph.com/news/el-salvador-bitcoin-freedom-visa-more-expensive-citizenship-by-investment


Iya om beritanya mencuat kemarin gegara thread ini ane jadi sedikit riset katanya disana starbuck udah bisa accept bitcoin tapi disana pembayarannya pake wallet yang dibikinin pemerintahnya sendiri jadi sistemnya kek e-wallet aja mantab juga sih.

masalah visa itu dapat golden visa atau setara Permanent Resident jadi bisa bolak balek Indo El Salvador tanpa perlu ribet isi visa lagi. Kalau ada duit gasss aja sihhh  Grin Grin
hero member
Activity: 1400
Merit: 770
Salah satu alasan kenapa gak cocok jadi mata uang yaitu karena konfirmasinya yang mahal dan lama sekali mungkin ada solusinya dengan lightning tapi jika seluruh dunia mau kita bertransaksi dengan lightning itu sendiri.  Grin.
Jaringan Lightning sepertinya cocok untuk transaksi kecil atau Mikro. Saya juga penasaran apakah nanti juga bisa menjadi lambat ketika jaringan padat. Grin. Jadi sepertinya tidak menjadi solusi untuk alat pembayaran dunia dengan kekurangannya dan bertolak belakang dengan sistem keuangan negara.

ane masih penasaran datang ke elsalvador yang jadi negara legal tender bitcoin apakah disana nyaman pake bitcoin?

Bikin visa disana saja om, disana bisa menerima kewarganegaraan dengan investasi Bitcoin. Mereka menawarkan visa dengan membayar cukup mahal, kalau tida salah seniali $1 juta.  Programnya hampir mirip dengan karibia dan EU. Tapi pemayaran di El Salvador nampaknya 10 kali lebih mahal.

Source: https://cointelegraph.com/news/el-salvador-bitcoin-freedom-visa-more-expensive-citizenship-by-investment
copper member
Activity: 2156
Merit: 983
Part of AOBT - English Translator to Indonesia
saya lebih cocok jika bitcoin digunakan sebagai store of value daripada sebagai mata uang jadi lebih tepatnya bitcoin mungkin cocok seperti dijadikan alat investasi seperti emas. Digital Gold lah.

Salah satu alasan kenapa gak cocok jadi mata uang yaitu karena konfirmasinya yang mahal dan lama sekali mungkin ada solusinya dengan lightning tapi jika seluruh dunia mau kita bertransaksi dengan lightning itu sendiri.  Grin.

dan karena bitcoin sendiri itu sangat flukuatif jadi agak berat keknya kalau dijadiin sebagai mata uang jadi kurang cocok untuk pedagang kecil tapi sekarang udah ada fitur yang mengkonversi btc menjadi mata uang secara langsung lewat coinbase commerce dan bitpay

jadi semua ada solusinya ya wkwkkw tapi

ane masih penasaran datang ke elsalvador yang jadi negara legal tender bitcoin apakah disana nyaman pake bitcoin?
hero member
Activity: 1512
Merit: 803
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Saya tidak tahu untuk pengusaha yang lain tapi secara matematika kalkulasi perputaran atau pembayaran menggunakan Bitcoin bisa membahayakan neraca keuangan perusahaan. Karena perhituangan uang pasti sudah pasti diplaningkan untuk operasional perusahaan dan fluktuasi harga Bitcoin bisa menjadi bomerang yang mengakibatkan neraca perusahaan tidak sehat, walaupun mata uang yang didapat juga mengalami inflasi (tapi mungkin resikonya tidak besar).   Berbeda lagi kalau memang perusahaan tersebut misal telah memiliki dana cadangan yang memang dinvestasikan untuk Bitcoin bisa menjadi alternatif.

CMIIW
Hitung-hitungannya tetap sama seperti Mas Luzin dan saya rasa hampir semua perusahaan tidak akan mengambil peluang tersebut, kecuali mereka menyimpan bitcoin sebagai bahagian terpisah yang tidak mempengaruhi perusahaan menyangkut dengan biaya operasional, gaji maupun kebutuhan lain untuk perusahaan yang mereka jalankan. Misalnya kita ambil satu contoh kecil saja dan jika perusahaan membayar bitcoin untuk gaji karyawannya maka neraca perusahaan akan tidak stabil karena menyangkut dengan fluktuatif harga dan balik lagi seperti yang Mas sampaikan tingkat kekuatan perusahaan tersebut memiliki nilai lebih mengenai masalah keuangan.

dari sisi pengusaha tentu mereka menginginkan sebuah alat pembayaran yang nilainya tidak fluktuatif dan berkekuatan hukum yang mengikat yang memberikan kepastian jika ditransaksikan atau disimpan dalam jangka waktu yang sebentar/lama, dan bitcoin tidak memiliki hal tersebut.

saya saja yang mempunyai usaha jualan minuman tidak mau pembayaran dilakukan dengan menggunakan bitcoin karena biarpun saya pro-bitcoin namun yang saya butuhkan adalah sebuah alat pembayaran yang bisa saya transaksikan ke suplier dengan cepat dan nilainya tidak naik-turun. kalo pakai bitcoin kan saya perlu untuk menukarnya dulu dan itu perlu waktu, ditambah tidak ada kepastian hukum untuk transaksi bitcoin di indonesia. makanya cari aman saja pakai fiat untuk transaksi dengan pelanggan dan suplier.
Selain kepastian hukum yang tidak membuat mereka bermasalah, kita juga harus memperhatikan aspek proporsi nilai fiat yang digunakan oleh tempat perusahaan tersebut berada. Dalam hal ini saya setuju bahwa bitcoin belum memberikan rasa aman untuk perusahaan di Indonesia membayar karyawannya menggunakan bitcoin karena akan bermasalah dengan hukum yang berlaku di negara kita. Jika anda memaksakan pembayaran menggunakan bitcoin maka anda akan bermasalah dengan hukum di negara kita karena Indonesia hanya memberikan peluang investasi untuk crypto bukan sebagai alat pembayaran.

Bicara pelanggan yang belum terbiasa menggunakan bitcoin sebagai alat transaksi juga akan bermasalah ketika anda memaksakan menggunakannya karena di khawatirkan mereka akan mencari tempat lain untuk membeli minuman. Meskipun bitcoin menjadi solusi terbaik untuk saat ini akan tetapi kita harus bicara kesesuaian untuk menggunakannya dan memaksakan sesuatu akan membuat kita dalam masalah.
full member
Activity: 868
Merit: 202
...
Nah, ini dia yang menjadi masalah selanjutnya dan Mas Luzin saja yang bukan pengusaha beneran tidak mau di bayar menggunakan bitcoin, apalagi mereka pengusaha beneran ya? Itu artinya untuk berbicara kepentingan dunia bitcoin belum menjadi sebuah solusi yang tepat untuk sekarang ya
...


dari sisi pengusaha tentu mereka menginginkan sebuah alat pembayaran yang nilainya tidak fluktuatif dan berkekuatan hukum yang mengikat yang memberikan kepastian jika ditransaksikan atau disimpan dalam jangka waktu yang sebentar/lama, dan bitcoin tidak memiliki hal tersebut.

saya saja yang mempunyai usaha jualan minuman tidak mau pembayaran dilakukan dengan menggunakan bitcoin karena biarpun saya pro-bitcoin namun yang saya butuhkan adalah sebuah alat pembayaran yang bisa saya transaksikan ke suplier dengan cepat dan nilainya tidak naik-turun. kalo pakai bitcoin kan saya perlu untuk menukarnya dulu dan itu perlu waktu, ditambah tidak ada kepastian hukum untuk transaksi bitcoin di indonesia. makanya cari aman saja pakai fiat untuk transaksi dengan pelanggan dan suplier.
hero member
Activity: 1316
Merit: 787
Rollbit - The #1 Solana Casino
Masih di lingkup nasional, Bitcoin tidak akan menjadi mata uang yang dipergunakan sebagai alat pembayaran yang sah bahkan hingga jabatan presiden terus berganti setiap periode karena Rupiah sudah menjadi alat bayar yang disahkan secara hukum.
Negara perlu mengontrol semuanya termasuk transaksi keuangan. Kalau Bitcoin tidak dapat dikontrol oleh pihak manapun, maka negara juga masuk kedalamnya.

Menurut pandangan saya, bitcoin ada kemungkinan untuk dijadikan mata uang yang legal sebagai alat transaksi di Indonesia tergantung sudut pandang dari para pemangku jatabatan atau institusi. Belajar dari El Savador saat presiden Nayeb Bukele sukses meyakinkan seluruh parlemen mereka dan membuat Bitcoin menjadi alat transaksi yang legal meskipun pada awal gagasan ini mau dimplementasikan banyak tanggapan sinis dan pro dari berbagai pihak. Untuk saat ini mungkin belum bisa mengingat masih banyak parlemen dan anggota legislatif sedikit wawasan tentang manfaat bitcoin ke depannya, namun dilihat dari kenaikan cukup drastis nilai pajak yang diterima dari transaksi krypto bukan tidak mungkin suatau saat Indonesia menjadi negara kedua yang mengesahkan Bitcoin sebagai alat transaksi legal.
Kita bukan orang yang berpikir pesimis dalam melihat sesuatu, tetapi orang yang menjalankan negara besar kita ini masih sangat banyak yang punya pemikiran berbeda seperti orang yang menjalankan negara maju lain.
Nayib Bukele di El Salvador, beberapa negara dari Benua Afrika sudah berhasil meyakinkan bahwa Bitcoin bisa menjadi solusi perekenomian.
Penataan perekonomian kita yang dilakukan masih belum mandiri secara praktikknya gan. Bukan karena kita kekurangan SDM, tetapi karena masih belum siap untuk melaju kesana. Masih belum siap memberikan kesempatan kepada selain turunannya.

Habibie, dikenal sebagai SDM milik bangsa besar ini atas kecerdasan IQ nya. Almarhum bisa mengetahui kerusakan sebuah pesawat dalam hitungan detik kalau saya tidak salah dalam buku yang pernah saya baca. Kurang apa beliau dibidangnya.
Sri Muly*ni dikenal hebat dalam membidangi keuangan, tapi kita masih belum bisa lepas dari defisit setiap tahun anggaran padahal kita kaya sumber daya alam. Dimana kurangnya pendapatan pajak setiap tahun.
Universitas kita juga tidak kalah hebat dalam melahirkan generasi cerdas lewat program pendidikan, tapi output masih terbatas.

Namun secara teknologinya Bitcoin, mungkin secara tidak langsung bisa menjadi mata uang dunia.
Untuk sekedar berharap agar Bitcoin bisa dijadikan sebagai mata uang dunia, saya sepakat. Tapi negara kita mungkin tidak akan menjadikannya sebagai mata uang nasional karena bisa membentur dengan sistem yang ada.
Konflik internal antara beberapa negara yang kontra dengan Amerika Serikat bisa jadi peluang bitcoin untuk menjadi mata uang dunia, meskipun saat ini hanya beberapa negara dan perusahaan besar sudah menjadikan bitcoin sebagai salah satu alat pembayaran tidak menutup kemungkinan suatu saat nanti transaksi perdagangan dunia akan menggunakan Bitcoin daripada selama ini menggunakan USD atau dollar Amerika Serika.
Ya gan. Bermimpi itu indah. Kita doakan kita bisa menjadi negara yang dikenal karena kehebatan bukan karena pasar untuk asing.
Asia sudah menyatakan untuk berusaha berhenti dari ketergantungan pada Dolar Amerika. Moga kita bisa merasakan kehebatan sistem Bitcoin dalam setiap transaksi.
hero member
Activity: 1400
Merit: 770
Nah, ini dia yang menjadi masalah selanjutnya dan Mas Luzin saja yang bukan pengusaha beneran tidak mau di bayar menggunakan bitcoin, apalagi mereka pengusaha beneran ya? Itu artinya untuk berbicara kepentingan dunia bitcoin belum menjadi sebuah solusi yang tepat untuk sekarang ya, meskipun kita mendukung jika bitcoin menjadi alternatif sebagai mata uang dunia.

Saya tidak tahu untuk pengusaha yang lain tapi secara matematika kalkulasi perputaran atau pembayaran menggunakan Bitcoin bisa membahayakan neraca keuangan perusahaan. Karena perhituangan uang pasti sudah pasti diplaningkan untuk operasional perusahaan dan fluktuasi harga Bitcoin bisa menjadi bomerang yang mengakibatkan neraca perusahaan tidak sehat, walaupun mata uang yang didapat juga mengalami inflasi (tapi mungkin resikonya tidak besar).   Berbeda lagi kalau memang perusahaan tersebut misal telah memiliki dana cadangan yang memang dinvestasikan untuk Bitcoin bisa menjadi alternatif.

CMIIW
hero member
Activity: 1190
Merit: 599
Masih di lingkup nasional, Bitcoin tidak akan menjadi mata uang yang dipergunakan sebagai alat pembayaran yang sah bahkan hingga jabatan presiden terus berganti setiap periode karena Rupiah sudah menjadi alat bayar yang disahkan secara hukum.
Negara perlu mengontrol semuanya termasuk transaksi keuangan. Kalau Bitcoin tidak dapat dikontrol oleh pihak manapun, maka negara juga masuk kedalamnya.

Menurut pandangan saya, bitcoin ada kemungkinan untuk dijadikan mata uang yang legal sebagai alat transaksi di Indonesia tergantung sudut pandang dari para pemangku jatabatan atau institusi. Belajar dari El Savador saat presiden Nayeb Bukele sukses meyakinkan seluruh parlemen mereka dan membuat Bitcoin menjadi alat transaksi yang legal meskipun pada awal gagasan ini mau dimplementasikan banyak tanggapan sinis dan pro dari berbagai pihak. Untuk saat ini mungkin belum bisa mengingat masih banyak parlemen dan anggota legislatif sedikit wawasan tentang manfaat bitcoin ke depannya, namun dilihat dari kenaikan cukup drastis nilai pajak yang diterima dari transaksi krypto bukan tidak mungkin suatau saat Indonesia menjadi negara kedua yang mengesahkan Bitcoin sebagai alat transaksi legal.


Namun secara teknologinya Bitcoin, mungkin secara tidak langsung bisa menjadi mata uang dunia.
Untuk sekedar berharap agar Bitcoin bisa dijadikan sebagai mata uang dunia, saya sepakat. Tapi negara kita mungkin tidak akan menjadikannya sebagai mata uang nasional karena bisa membentur dengan sistem yang ada.
Konflik internal antara beberapa negara yang kontra dengan Amerika Serikat bisa jadi peluang bitcoin untuk menjadi mata uang dunia, meskipun saat ini hanya beberapa negara dan perusahaan besar sudah menjadikan bitcoin sebagai salah satu alat pembayaran tidak menutup kemungkinan suatu saat nanti transaksi perdagangan dunia akan menggunakan Bitcoin daripada selama ini menggunakan USD atau dollar Amerika Serika.
hero member
Activity: 1512
Merit: 803
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Jika saya adalah pengusaha saya juga tidak mau jika akan dibayar menggunakan bitcoin. Karena spekulasinya lebih tinggi. Bukan saya tidak mendukung tapi karena perputaran uang yang digunakan sudah pasti dan diperhitungkan maka menggunkan Crypto yang fluktuatif cenderung memiliki resiko besar. Sebenarnya Devisa saja saya pikir resikonya juga besar karena devisa ini bukan sebuah benda yang diakui oleh dunia yang sewaktu waktu bisa dimanfaatkan dijual. Jadi untuk kemungkinan investasi secara perhitungan itu sangat menggiurkan dilihat dari data statistik sejarah tapi untuk kepentingan negara dunia saat ini itu terlalu beresiko.
Jadi misal dilegalkan sebagai mata uang nampaknya masih sulit menerima dan saya pikir dalam waktu dekat itu tidak akan terjadi. Saya yakin negara-negara dunia tidak ingin mengambil resiko besar pada sesuatu yang belum memiliki pengakuan nilai. Karena resiko ekonomi/ perkembangan akan menjadi taruhan. IMO
Nah, ini dia yang menjadi masalah selanjutnya dan Mas Luzin saja yang bukan pengusaha beneran tidak mau di bayar menggunakan bitcoin, apalagi mereka pengusaha beneran ya? Itu artinya untuk berbicara kepentingan dunia bitcoin belum menjadi sebuah solusi yang tepat untuk sekarang ya, meskipun kita mendukung jika bitcoin menjadi alternatif sebagai mata uang dunia. Saya juga telah membagikan sedikit pengetahuan yang saya miliki menyangkut tidak mungkinya bitcoin menjadi mata uang global dalam waktu dekat maupun di masa depan karena terdapat resiko besar di dalamnya akan tetapi optimisme tersebut tidak ada yang tau karena sebelumnya uang kertas juga cukup di tentang sebelum menguasai dunia seperti sekarang.

Bicara perdagangan internasional juga dapat meningkatkannya resiko karena menggunakan bitcoin sebagai alat transaksi dan dapat meningkatkannya resiko perdagangan ekspor maupun impor dan akan cukup bermasalah ketika negara tidak memiliki kekuatan ekonomi yang baik, termasuk dengan devisa meskipun secara penyimpangan mungkin dapat menguntungkan jika bitcoin menjadi targetnya dan tolong koreksi saya jika salah.
hero member
Activity: 1316
Merit: 787
Rollbit - The #1 Solana Casino
Seperti judul yang sudah saya tulis di atas, Bitcoin si gadang-gadang bisa menjadi mata uang dunia, beberapa sepakat dan beberapa tidak. Itu tidak masalah karena dalam setiap gagasan pasti ada pertentangan,

Bagaimana menurut agan, apakah kiranya bitcoin bisa menjadi mata uang dunia? kapan kira-kira itu terjadi, dan sudah sejauh mana langkah bitcoin untuk menuju kesana?
Masih di lingkup nasional, Bitcoin tidak akan menjadi mata uang yang dipergunakan sebagai alat pembayaran yang sah bahkan hingga jabatan presiden terus berganti setiap periode karena Rupiah sudah menjadi alat bayar yang disahkan secara hukum.
Negara perlu mengontrol semuanya termasuk transaksi keuangan. Kalau Bitcoin tidak dapat dikontrol oleh pihak manapun, maka negara juga masuk kedalamnya.

Namun secara teknologinya Bitcoin, mungkin secara tidak langsung bisa menjadi mata uang dunia.
Untuk sekedar berharap agar Bitcoin bisa dijadikan sebagai mata uang dunia, saya sepakat. Tapi negara kita mungkin tidak akan menjadikannya sebagai mata uang nasional karena bisa membentur dengan sistem yang ada.
hero member
Activity: 1400
Merit: 770
untuk ekspor dan impor dapat merugikan sebagian pihak misalnya jika hari ini bitcoin harganya turun atau naik akan membuat jumlah bayaran pembelian produk tidak sebanding. Kecuali devisa yang dimaksud sebagai penyimpan yang dilakukan oleh negara tertentu untuk menjaga nilai mata uang yang mereka miliki.

Jika saya adalah pengusaha saya juga tidak mau jika akan dibayar menggunakan bitcoin. Karena spekulasinya lebih tinggi. Bukan saya tidak mendukung tapi karena perputaran uang yang digunakan sudah pasti dan diperhitungkan maka menggunkan Crypto yang fluktuatif cenderung memiliki resiko besar. Sebenarnya Devisa saja saya pikir resikonya juga besar karena devisa ini bukan sebuah benda yang diakui oleh dunia yang sewaktu waktu bisa dimanfaatkan dijual. Jadi untuk kemungkinan investasi secara perhitungan itu sangat menggiurkan dilihat dari data statistik sejarah tapi untuk kepentingan negara dunia saat ini itu terlalu beresiko.
Jadi misal dilegalkan sebagai mata uang nampaknya masih sulit menerima dan saya pikir dalam waktu dekat itu tidak akan terjadi. Saya yakin negara-negara dunia tidak ingin mengambil resiko besar pada sesuatu yang belum memiliki pengakuan nilai. Karena resiko ekonomi/ perkembangan akan menjadi taruhan. IMO
hero member
Activity: 1512
Merit: 803
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Tentu saja bitcoin tidak mungkin akan berhadapan langsung dengan USD karena bitcoin tidak memiliki kuasa atau otoritas untuk melawan amerika, tetapi saat dominasi amerika mulai di tentang banyak negara dan kepercayaan terhadap uang kertas mulai runtuh maka di perlukan sitem baru, dan bitcoin bisa menjadi solusi. Meskipun entah kapan itu bisa terjadi
Bicara keinginan mungkin ada banyak orang yang berharap bitcoin akan menjadi solusi, tetapi percayalah Amerika Serikat tidak akan pernah mau membiarkan hal itu terjadi. Penentangan terhadap dollar selalu di gaungkan oleh sebagian negara akan tetapi apa yang terjadi justru negara yang melakukan itu akan coba di interpensi oleh mereka. Masih terlalu jauh untuk membahas bitcoin menjadi solusi mata uang dunia meskipun secara pribadi saya menyetujui jika itu terjadi.

Pemikiran yang ekstrim kapan bitcoin bisa menjadi mata uang dunia mungkin jawabannya pada saat dominasi dollar runtuh akan tetapi peluang bitcoin menjadi mata uang dunia juga masih cukup mustahil karena terbatasnya jumlah bitcoin yang tersedia. Bitcoin masih menjadi alternatif untuk individu dan perusahaan dalam menjaga nilai aset investasi dan alternatif ini akan cukup sulit menjadi mata uang dunia menurut pandangan saya.
Ya, ini juga salah satu masalah tersendiri. Jumlanya yang terlalu sedikit akan membuat bitcoin susah di aplikasikan sebagai mata uang utama dunia. tetapi masih sangat mungkin dijadikan devisa negara
Harga bitcoin yang cukup fluktuatif membuat negara tidak akan pernah mau menyetujui dijadikan sebagai devisa. Menggunakan bitcoin sebagai alat pembayaran perdagangan untuk ekspor dan impor dapat merugikan sebagian pihak misalnya jika hari ini bitcoin harganya turun atau naik akan membuat jumlah bayaran pembelian produk tidak sebanding. Kecuali devisa yang dimaksud sebagai penyimpan yang dilakukan oleh negara tertentu untuk menjaga nilai mata uang yang mereka miliki.
hero member
Activity: 1190
Merit: 599
Untuk money laundry dan sejenisnya, ane rasa yang paling banyak dipakai untuk pencucian itu sebenarnya bukan bitcoin, tapi mata uang fiat itu sendiri. Kalau mau fair dibandingkan sudah tentu bitcoin itu tidak ada apa-apanya jika banding dengan cuci uang fiatnya narkoba, teroris dan segala macam. Jadi ya, kalau tedensinya ke money laundry tidak fair kalau karena itu. Mungkin karena sangat terdesentralisasi itu bitcoin menjadi seperti momok menakutkan bagi pemerintah, mereka tidak ingin bitcoin mengambil alih atas apa yang mereka bangun sejak ratusan tahun lalu.

Bitcoin memang sangat mudah untuk digunakan sebagal alat pencucian uang atau money laundering tapi sejauh ini Casino merupakan tempat yang cukup effektif digunakan untuk kasus money laundering. Pernah dipublikasikan oleh Direktur Analisis Pemeriksaan I Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi (PPATK), Muhammad Novian tentang pejabat di Indonesia menggunakan Kasino sebagai tempat untuk money laundering dan transaksinya mencapai hampir 815M pada tahun 2022. Saya rasa setiap tahun transaksi pencucian mata uang atau money laundering akan semakin meningkat apalagi casino merupakan layanan resmi dan legal di Singapura sehingga memudahkan pejabat kita untuk melakukan praktik money laundering.

Ini hanya alasan dari pemerintah atau sebagian negara maju yang tidak ingin bitcoin berkembang secara pesar, mereka menuduh bitcoin sebagai alat untuk money laundering dan menghambat perkembangan bitcoin untuk menjadi mata uang digital dan diadopsi oleh seluruh negara.

https://www.cnnindonesia.com/nasional/20220218171324-12-761104/ppatk-ungkap-para-pejabat-negara-cuci-uang-ratusan-miliar-lewat-kasino
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Asal tidak di cap kriminal dan digunakan dengan dengan tepat oleh semua orang sebagai uang alternatif , bukan untuk hal negatif seperti pencucian uang oleh pihak yg tidak bertanggung jawab dll. Saya rasa bitcoin akan terus d akui dan semakin banyak yang menggunakan tanpa di waspadai di negara negara lain.
sampai beratus ratus ke depan pun, kita akan terus melihat fenomena bitcoin di gunakan sebagai media loundry uang hasil kriminal dan korupsi. bitcoin adalah mata uang masa depan dunia, dengan kemudahan akses nya selama kita terhubung dengan jaringan internet maka jangan khawatir anda tidak akan bisa bertransaksi.
Untuk money laundry dan sejenisnya, ane rasa yang paling banyak dipakai untuk pencucian itu sebenarnya bukan bitcoin, tapi mata uang fiat itu sendiri. Kalau mau fair dibandingkan sudah tentu bitcoin itu tidak ada apa-apanya jika banding dengan cuci uang fiatnya narkoba, teroris dan segala macam. Jadi ya, kalau tedensinya ke money laundry tidak fair kalau karena itu. Mungkin karena sangat terdesentralisasi itu bitcoin menjadi seperti momok menakutkan bagi pemerintah, mereka tidak ingin bitcoin mengambil alih atas apa yang mereka bangun sejak ratusan tahun lalu.
sr. member
Activity: 812
Merit: 257
PredX - AI-Powered Prediction Market

bitcoin itu sebenarnya adalah mata uang karena siapa saja yang memiliki nya bisa menukar kan itu dengan uang fiat (seperti yang di lakukan oleh banyak trader),
YA itu benar, artinya bukan mata uang utama di negara kita, jika menganggap suatu aset lebih tepat nya transaksi ini di sebut barter. Barter yang saya sukai menggunakan bitcoin dengan 1-an decimal terkecil, mungkin yang familiar di telingan saya sats/ satosi lebih mudah di ucapakan, bandingkan dengan menyebutkan :
  • 0,1                 finney
  • 0,01               uBTC
  • 0,00001         mBTC
  • 0,000001       cBTC
  • 0,00000001    BTC
  • 1000             msat

Walaupun value nya $0,0004 sekitar Rp6,00.- (mengikuti harga terbaru) tapi lebih enak menyebut sats bagi saya. Jika serius mengembangkan jadi mata Uang, ambil contoh negara kita, negara akan memberikan alokasi bagi pengembang local karena ini jadi ranah transaksi kecil terlebih dulu, artinya membiasakan menggunakan dan menyebut untuk transaksi, akan lebih mudah jika di buat simulasi conversi idr=> sat di buat dengan mirip aplikasi fintech atau e wallet, dari P2P di peruntukan bagi user awam dan semua kalangan sebelum transaksi.

Yang jadi PR:
1. Orang yang biasa berinvestasi bitcoin ingin menggunakan sebagai mata uang, untuk belanja kebutuhan sehari hari, jika bisa bayar parkir pakai bitcoin (mungkin). Memangkas fee penukaran ke fiat, ataupun sebalik nya.

2.Orang pada umum nya, ingin uang yang di pegang mendapat nilai tukar yang baik, jika suatu kondisi bitcoin dump dan pas transaksi sedang di lakukan, apa tidak lebih parah dari inflasi yang masih berjalan flat? mungkin hitungan hari, minggu atau bulan jika dengan fiat bukan menit seperti fluktuatif nya bitcoin.

Bagi saya dua alat tukar ini memiliki kapasitas yang baik pada situasi dan porsinya masing masing. jangan sampai jika sudah di legalkan di suatu negara, pembelian kebutuhan pokok mahal di tambah kesengsaraan alat tukar yang di pakai jatuh mendadak nilai nya.
sr. member
Activity: 672
Merit: 405
rollbit.com/trading
Sepertinya hal tersebut akan sangat mustahil untuk terjadi. Kita lihat bagaimana Amerika mati-matian mempertahankan USD sebagai mata uang untuk perdagangan internasional dan ketika Bitcoin muncul sebagai rival yang berpotensi untuk menggantikan USD pada posisi tersebut, Amerika akan dengan mudahnya menjegal Bitcoin dengan berbagai regulasi mereka agar tidak digunakan secara luas. Itu baru Amerika, China mungkin juga akan melakukan hal yang sama dan diikuti oleh negara-negara lainnya. Jadi menjadikan Bitcoin sebagai mata uang dunia itu adalah hal yang sangat mustahil.
Masih cukup sulit melihat runtuhnya mata uang dollar karena mereka cukup menguasai banyak hal untuk mendominasi. Konflik Rusia, Ukraina dan hingga hutang nasional AS yang tinggi tidak membuat dominasi mereka berubah sehingga akan cukup sulit melihat keruntuhan dollar dalam beberapa tahun yang akan datang.
Saya sependapat dengan Om @retreat dan Om @MarjorieZimmermanGinger. Mencoba menjadikan BTC sebagai pengganti USD sebagai mata uang internasional tentu akan membuat Amerika tidak tinggal diam. Hal ini bisa dilihat dari sejarah bagaimana Amerika menjegal beberapa negara yang coba menggantikan USD di pasar internasional. Seingat saya dulu Saddam Hussein dan Muammar Khadafi pernah mencoba untuk tidak memakai dollar dalam perdagangan ekspor impor mereka karena mereka merasa Amerika terlalu keenakan sebab sejak tahun 1971, mereka sudah mencetak dollar berapapun modal kertas dan dengkul doang. Tapi selanjutnya apa yang terjadi? Amerika menciptakan konflik Iran-Irak dan revolusi Libya yang menjatuhkan kedua pemimpin tersebut. Saya percaya Amerika banyak terlibat di banyak konspirasi dan perpolitikan negara-negara di dunia.

Menurut saya pasokan yang terbatas akan sangat bagus jika bitcoin di jadikan aset, tetapi untuk menjadi mata uang akan lebih rumit gan. Misalkan 1 satoshi menjadi 1 USD, maka fee transaksi juga akan terlihat sangat mahal. Meskipun saya cukup yakin si, dimasa depan pasti ada perbaikan atau upgrade untuk kecepatan transaksi dan memangkas biaya transaksi, seperti hadirnya segwit dan lightning
Jika itu terjadi (dan semoga aja terjadi) maka tentu saja akan ada pengembangan dari jaringan Bitcoin itu sendiri untuk beradaptasi dengan transaksi yang super kecil itu (satoshi unit). Om @ETFBitcoin juga sudah menyebutkan sebelumnya bahwa LN bisa menjadi solusi untuk masalah ini. Dan mungkin saja ke depannya akan ada pengembangan yang lebih efisien dan efektif jika transaksinya sudah ramai dalam satuan satoshi tersebut (IMO).
sr. member
Activity: 882
Merit: 457

Masih cukup mustahil bitcoin akan menjadi mata uang dunia dan dollar pasti akan menjadi yang pertama menentang hal ini. Saya suka beradu gagasan meskipun sedikit lebih melebar dari subtansi yang mungkin terjadi, namun dari banyak hal dan peluang yang kita lihat akan cukup sulit bagi bitcoin menjadi mata uang dunia dalam waktu dekat maupun di masa depan.

Tentu saja bitcoin tidak mungkin akan berhadapan langsung dengan USD karena bitcoin tidak memiliki kuasa atau otoritas untuk melawan amerika, tetapi saat dominasi amerika mulai di tentang banyak negara dan kepercayaan terhadap uang kertas mulai runtuh maka di perlukan sitem baru, dan bitcoin bisa menjadi solusi. Meskipun entah kapan itu bisa terjadi

Pemikiran yang ekstrim kapan bitcoin bisa menjadi mata uang dunia mungkin jawabannya pada saat dominasi dollar runtuh akan tetapi peluang bitcoin menjadi mata uang dunia juga masih cukup mustahil karena terbatasnya jumlah bitcoin yang tersedia. Bitcoin masih menjadi alternatif untuk individu dan perusahaan dalam menjaga nilai aset investasi dan alternatif ini akan cukup sulit menjadi mata uang dunia menurut pandangan saya.

Ya, ini juga salah satu masalah tersendiri. Jumlanya yang terlalu sedikit akan membuat bitcoin susah di aplikasikan sebagai mata uang utama dunia. tetapi masih sangat mungkin dijadikan devisa negara


bitcoin itu sebenarnya adalah mata uang karena siapa saja yang memiliki nya bisa menukar kan itu dengan uang fiat (seperti yang di lakukan oleh banyak trader), namun perlu di garis bawahi, mata uang kripto mendapat aturan yang ketat karena ada banyak negara yang tidak ingin mata uang negara mereka kalah dengan popularitas bitcoin dkk. sampai beratus ratus ke depan pun, kita akan terus melihat fenomena bitcoin di gunakan sebagai media loundry uang hasil kriminal dan korupsi. bitcoin adalah mata uang masa depan dunia, dengan kemudahan akses nya selama kita terhubung dengan jaringan internet maka jangan khawatir anda tidak akan bisa bertransaksi.

Ya, bitcoin adalah mata uang tetapi yang kita coba bicarakan disini adalah bitcoin sebagai mata uang utama dunia seperti yang berlaku pada USD saat ini

Jauh sebelum bitcoin tercipta, praktek pencucuian uang sudah terjadi dan menggunakan media mata uang fiat. Jadi tidak ada bedanya anatar fiat dengan bitcoin, keduanya bisa digunakan untuk pencucian uang
sr. member
Activity: 2338
Merit: 365
Catalog Websites
Fitrah uang adalah media tukar menukar dengan nilai yang sepadan jika di samakan satuan ukur atau kesepakatan ke dua belah pihak, uang digital pun semakin di permudah dengan di suguhkan nominal, begitupun di berikan alternatif uang digital dengan masuk nya teknologi bitcoin.

Saya suka prinsip bitcoin, dan jika hodl er bitcoin dari negara lain melakukan hal yang sama, bagi saya tidak perlu pengakuan tertulis (regulasi yang ber lebihan) dari pertama muncul bitcoin bisa di gunakan tanpa campur tangan pemerintah manapun karena teknologi dan validasi sudah di buat dengan baik artinya transaksi berjalan dengan baik. Asal tidak di cap kriminal dan digunakan dengan dengan tepat oleh semua orang sebagai uang alternatif , bukan untuk hal negatif seperti pencucian uang oleh pihak yg tidak bertanggung jawab dll. Saya rasa bitcoin akan terus d akui dan semakin banyak yang menggunakan tanpa di waspadai di negara negara lain.

bitcoin itu sebenarnya adalah mata uang karena siapa saja yang memiliki nya bisa menukar kan itu dengan uang fiat (seperti yang di lakukan oleh banyak trader), namun perlu di garis bawahi, mata uang kripto mendapat aturan yang ketat karena ada banyak negara yang tidak ingin mata uang negara mereka kalah dengan popularitas bitcoin dkk. sampai beratus ratus ke depan pun, kita akan terus melihat fenomena bitcoin di gunakan sebagai media loundry uang hasil kriminal dan korupsi. bitcoin adalah mata uang masa depan dunia, dengan kemudahan akses nya selama kita terhubung dengan jaringan internet maka jangan khawatir anda tidak akan bisa bertransaksi.
sr. member
Activity: 812
Merit: 257
PredX - AI-Powered Prediction Market
Fitrah uang adalah media tukar menukar dengan nilai yang sepadan jika di samakan satuan ukur atau kesepakatan ke dua belah pihak, uang digital pun semakin di permudah dengan di suguhkan nominal, begitupun di berikan alternatif uang digital dengan masuk nya teknologi bitcoin.

Saya suka prinsip bitcoin, dan jika hodl er bitcoin dari negara lain melakukan hal yang sama, bagi saya tidak perlu pengakuan tertulis (regulasi yang ber lebihan) dari pertama muncul bitcoin bisa di gunakan tanpa campur tangan pemerintah manapun karena teknologi dan validasi sudah di buat dengan baik artinya transaksi berjalan dengan baik. Asal tidak di cap kriminal dan digunakan dengan dengan tepat oleh semua orang sebagai uang alternatif , bukan untuk hal negatif seperti pencucian uang oleh pihak yg tidak bertanggung jawab dll. Saya rasa bitcoin akan terus d akui dan semakin banyak yang menggunakan tanpa di waspadai di negara negara lain.
hero member
Activity: 1512
Merit: 803
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
-snip-
Pemikiran yang ekstrim kapan bitcoin bisa menjadi mata uang dunia mungkin jawabannya pada saat dominasi dollar runtuh
Ketika dolar runtuh maka dominasi Bitcoin akan lebih kuat dan mata uang lainnya juga makin kuat.
Tapi untuk mengharapkan keruntuhan dollar AS masih belum terlihat untuk saat ini.
Ada banyak faktor yang bisa mempengaruhi doninasi dollar runtuh, seperti pada ekonomi Rusia di tengah konflik di Ukraina dan utang nasional AS sendiri senilai US$ 31 triliun.
https://ekonomi.bisnis.com/read/20230604/620/1661977/utang-as-menumpuk-hingga-us314-triliun-berikut-rincian-jenisnya
Masih cukup sulit melihat runtuhnya mata uang dollar karena mereka cukup menguasai banyak hal untuk mendominasi. Konflik Rusia, Ukraina dan hingga hutang nasional AS yang tinggi tidak membuat dominasi mereka berubah sehingga akan cukup sulit melihat keruntuhan dollar dalam beberapa tahun yang akan datang. Jika melihat ke sisi politik mereka juga mencoba mempengaruhi beberapa negara dengan menawarkan apa yang dibutuhkan, akan tetapi niat mereka tetap ingin menguasai banyak hal.

akan tetapi peluang bitcoin menjadi mata uang dunia juga masih cukup mustahil karena terbatasnya jumlah bitcoin yang tersedia. Bitcoin masih menjadi alternatif untuk individu dan perusahaan dalam menjaga nilai aset investasi dan alternatif ini akan cukup sulit menjadi mata uang dunia menurut pandangan saya.
Justru ketika jumlah Bitcoin terbatas, harganya akan semakin mahal dan tidak bis adicetak lagi,
seperti dollar yang mudah untuk di cetak kembali sehingga akan menimbulkan inflasi.
Apalagi jika Bitcoin selesai ditambang, ini akan membuat bitcoin semakin langka.

Bitcoin mungkin belum bisa jadi mata uang dunia, tapi Bitcoin akan jadi mata uang opsional yang bisa dipilih atau tidak.
Regulasi setiap negara akan berbeda, dan beberapa negara mulai memberikan regulasi untuk adopsi bitcoin dan dijadikan sebagai pembayaran alternatif.
Dengan begitu juga belum tentu bitcoin bisa menjadi mata uang global karena bukan pada tingkat kekuatan atau nilai yang membuat mata uang tersebut terpilih. Saya setuju mengenai jumlah yang terbatas bisa membatasi terjadi inflasi dan mungkin ketika habis ditambah kelangkaan dapat menyebabkan harga bitcoin semakin melambung tinggi yang tidak dapat dikendalikan oleh siapapun, tetapi pembahasannya bukan pada tahap ini melainkan sebagai mata uang global.

Pembayaran alternatif juga telah berlangsung di beberapa negara untuk saat ini dan memang ada harapan besar jika bitcoin tidak bisa dijadikan sebagai mata uang global maka bisa dijadikan sebagai alternatif. Hal ini jauh lebih masuk akal karena sudah ada negara yang mulai melakukannya karena bicara regulasi yang berbeda-beda untuk negara yang ada.
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Meskipun saya cukup yakin si, dimasa depan pasti ada perbaikan atau upgrade untuk kecepatan transaksi dan memangkas biaya transaksi, seperti hadirnya segwit dan lightning
Menurut ane di masa depan pasti ada pengembangan dan perbaikan skabilitas bitcoin menjadi lebih baik dari sekarang semisal adanya chain yang memuat banyak transaksi dalam sebuah block, atau fitur lighting network yang lebih simple dari sekarang. Apalagi jika sudah diadopsi oleh banyak negara untuk menjadi mata uang, tentu akan ada pengembangan supaya fee dan kecepatan transaksi tidak menjadi masalah selanjutnya. Jika pun mustahil dikembangkan lebih lanjut, mungkin opsi layer 2 menjadi yang dimungkinkan untuk dikembangkan seperti yang dilakukan banyak altcoin.
legendary
Activity: 2716
Merit: 1859
Rollbit.com | #1 Solana Casino
-snip-
Pemikiran yang ekstrim kapan bitcoin bisa menjadi mata uang dunia mungkin jawabannya pada saat dominasi dollar runtuh
Ketika dolar runtuh maka dominasi Bitcoin akan lebih kuat dan mata uang lainnya juga makin kuat.
Tapi untuk mengharapkan keruntuhan dollar AS masih belum terlihat untuk saat ini.
Ada banyak faktor yang bisa mempengaruhi doninasi dollar runtuh, seperti pada ekonomi Rusia di tengah konflik di Ukraina dan utang nasional AS sendiri senilai US$ 31 triliun.
https://ekonomi.bisnis.com/read/20230604/620/1661977/utang-as-menumpuk-hingga-us314-triliun-berikut-rincian-jenisnya

akan tetapi peluang bitcoin menjadi mata uang dunia juga masih cukup mustahil karena terbatasnya jumlah bitcoin yang tersedia. Bitcoin masih menjadi alternatif untuk individu dan perusahaan dalam menjaga nilai aset investasi dan alternatif ini akan cukup sulit menjadi mata uang dunia menurut pandangan saya.
Justru ketika jumlah Bitcoin terbatas, harganya akan semakin mahal dan tidak bis adicetak lagi,
seperti dollar yang mudah untuk di cetak kembali sehingga akan menimbulkan inflasi.
Apalagi jika Bitcoin selesai ditambang, ini akan membuat bitcoin semakin langka.

Bitcoin mungkin belum bisa jadi mata uang dunia, tapi Bitcoin akan jadi mata uang opsional yang bisa dipilih atau tidak.
Regulasi setiap negara akan berbeda, dan beberapa negara mulai memberikan regulasi untuk adopsi bitcoin dan dijadikan sebagai pembayaran alternatif.
hero member
Activity: 1512
Merit: 803
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Seperti judul yang sudah saya tulis di atas, Bitcoin si gadang-gadang bisa menjadi mata uang dunia, beberapa sepakat dan beberapa tidak. Itu tidak masalah karena dalam setiap gagasan pasti ada pertentangan,
Masih cukup mustahil bitcoin akan menjadi mata uang dunia dan dollar pasti akan menjadi yang pertama menentang hal ini. Saya suka beradu gagasan meskipun sedikit lebih melebar dari subtansi yang mungkin terjadi, namun dari banyak hal dan peluang yang kita lihat akan cukup sulit bagi bitcoin menjadi mata uang dunia dalam waktu dekat maupun di masa depan.

Bagaimana menurut agan, apakah kiranya bitcoin bisa menjadi mata uang dunia? kapan kira-kira itu terjadi, dan sudah sejauh mana langkah bitcoin untuk menuju kesana?
Pemikiran yang ekstrim kapan bitcoin bisa menjadi mata uang dunia mungkin jawabannya pada saat dominasi dollar runtuh akan tetapi peluang bitcoin menjadi mata uang dunia juga masih cukup mustahil karena terbatasnya jumlah bitcoin yang tersedia. Bitcoin masih menjadi alternatif untuk individu dan perusahaan dalam menjaga nilai aset investasi dan alternatif ini akan cukup sulit menjadi mata uang dunia menurut pandangan saya.
sr. member
Activity: 1106
Merit: 391
-snip-

Kalau untuk definisi tentang mata uang utama dunia saya tidak tau gan, tetapi yang saya maksud dengan mata uang utama dunia adalah ketika posisinya seperti USD saat ini gan. Kalau untuk mata uang alternatif yang saya maksud adalah ketika bitcoin sudah di akui dan di regulasi sebagai pembayaran yang sah lintas negara seperti transaksi ekspor dan impor.

-snip-

Sepertinya hal tersebut akan sangat mustahil untuk terjadi. Kita lihat bagaimana Amerika mati-matian mempertahankan USD sebagai mata uang untuk perdagangan internasional dan ketika Bitcoin muncul sebagai rival yang berpotensi untuk menggantikan USD pada posisi tersebut, Amerika akan dengan mudahnya menjegal Bitcoin dengan berbagai regulasi mereka agar tidak digunakan secara luas. Itu baru Amerika, China mungkin juga akan melakukan hal yang sama dan diikuti oleh negara-negara lainnya. Jadi menjadikan Bitcoin sebagai mata uang dunia itu adalah hal yang sangat mustahil.
full member
Activity: 1638
Merit: 167
Buzz App - Spin wheel, farm rewards
Saya cenderung berharap bitcoin di akui dan digunakan sebagai mata uang dunia alternatif (bukan utama), karena
- Kemudahan untuk transaksi lintas negara
Ini sebenarnya sudah diawali oleh Elsalvador, dimana mereka menjadikan bitcoin sebagai salah satu mata uang alternatif di sana. Sedangkan negara lain masih belum memberikan kepastian karena mereka memiliki kebijakan untuk menyelamatkan mata uang yang ada dinegaranya tersebut. Contohnya Indonesia, jangankan bitcoin, mata uang asing aja tidak diperbolehkan. Hal ini takut kalau mata uang kita justru jarang digunakan, khususnya oleh warga asing yang ke Indonesia.
sebenarnya perlu waktu yang panjang untuk bitcoin bisa menggeser penggunaan rupiah seumpamanya bitcoin di jadikan salah satu legal tender di indonesia, masih banyak kok warga yang cinta sama rupiah, saya tetap berpendapat bitcoin lebih cocok di jadikan sebagai alat tukar namun tidak seperti fiat, lebih mengarah ke komoitas seperti emas dan sebagainya. bitcoin sangat unik dan karena bitcoin muncul di era modern seperti sekarang maka untuk mempelajarinya dan menyebarkan edukasi tentang bitcoin ke seluruh negara sebenarnya tidak sulit lagi, tinggal bagaimana pemerintah indonesia menanggapinya.
sr. member
Activity: 882
Merit: 457
Ya, untuk mata uang alternatif masih mungkin menurut saya gan, karena efektif untuk pembayaran lintas negara dan bisa untuk melawan hagemoni dollar USD, selain itu bisa juga di buat peraturan bahwa bitcoin bisa digunakan untuk mata uang lintas negara tetapi tidak di skala local negara jadi sistem keuangan di dalam negara menjadi tidak terganggu.
Jadi standarnya udah jadi mata uang dunia kalau begitu kayak apa gan? Soalnya saat ini kan juga udah umum Bitcoin jadi alat bayar jasa atau produk-produk digital seperti VPN dan sejenisnya. Udah bisa dianggap jadi mata uang alternatif dunia kalau begitu? Ane rasa kok ya sama saja jadi mata uang dunia ujungnya kalau begitu. Diskusi dengan topik ini ane rasa agak susah untuk dicari ujungnya karena rata-rata definisinya sendiri ga disepakati secara umum. Beda standar beda asumsi, jadinya beda konklusi juga.

Kalau untuk definisi tentang mata uang utama dunia saya tidak tau gan, tetapi yang saya maksud dengan mata uang utama dunia adalah ketika posisinya seperti USD saat ini gan. Kalau untuk mata uang alternatif yang saya maksud adalah ketika bitcoin sudah di akui dan di regulasi sebagai pembayaran yang sah lintas negara seperti transaksi ekspor dan impor.

Ya, untuk saat ini memang bitcoin sudah di anggap sebagai mata uang di beberapa negara dan bisa disebut juga dengan mata uang alternatif, tetapi skalanya masih sangat kecil.

jumlah pasokan yang terbatas juga menjadi sebuah masalah ketika bitcoin di jadikan sebagian mata uang dunia.
Pasokan dan supply bitcoin bukan persoalan besar, itu malah jadi nilai plus sendiri buat bitcoin. Karena semakin limit supply bitcoin, maka makin tinggi nilainya. Kan, bitcoin itu sudah punya unit sendiri yaitu satoshi, tinggal dirubah saja denominasinya dari 21 juta ke satoshi; 21 juta x 100,000,000 Satoshi = 2,100 trilion satoshi. Jadi kalau sudah bicara satoshi, tidak akan ada lagi limit supplynya, apa lagi jika sudah global dan banyak yang mengadopsinya, bisa-bisa nanti 1 satoshi akan sama dengan 1 Dollar USD. Siapa tahu ke depan semua mata uang fiat runtuh dan hanya btc yang mempunyai nilai paling stabil di antara emas dan sebagainya.


Menurut saya pasokan yang terbatas akan sangat bagus jika bitcoin di jadikan aset, tetapi untuk menjadi mata uang akan lebih rumit gan. Misalkan 1 satoshi menjadi 1 USD, maka fee transaksi juga akan terlihat sangat mahal. Meskipun saya cukup yakin si, dimasa depan pasti ada perbaikan atau upgrade untuk kecepatan transaksi dan memangkas biaya transaksi, seperti hadirnya segwit dan lightning
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
jumlah pasokan yang terbatas juga menjadi sebuah masalah ketika bitcoin di jadikan sebagian mata uang dunia.
Pasokan dan supply bitcoin bukan persoalan besar, itu malah jadi nilai plus sendiri buat bitcoin. Karena semakin limit supply bitcoin, maka makin tinggi nilainya. Kan, bitcoin itu sudah punya unit sendiri yaitu satoshi, tinggal dirubah saja denominasinya dari 21 juta ke satoshi; 21 juta x 100,000,000 Satoshi = 2,100 trilion satoshi. Jadi kalau sudah bicara satoshi, tidak akan ada lagi limit supplynya, apa lagi jika sudah global dan banyak yang mengadopsinya, bisa-bisa nanti 1 satoshi akan sama dengan 1 Dollar USD. Siapa tahu ke depan semua mata uang fiat runtuh dan hanya btc yang mempunyai nilai paling stabil di antara emas dan sebagainya.
legendary
Activity: 2170
Merit: 1789
Ya, untuk mata uang alternatif masih mungkin menurut saya gan, karena efektif untuk pembayaran lintas negara dan bisa untuk melawan hagemoni dollar USD, selain itu bisa juga di buat peraturan bahwa bitcoin bisa digunakan untuk mata uang lintas negara tetapi tidak di skala local negara jadi sistem keuangan di dalam negara menjadi tidak terganggu.
Jadi standarnya udah jadi mata uang dunia kalau begitu kayak apa gan? Soalnya saat ini kan juga udah umum Bitcoin jadi alat bayar jasa atau produk-produk digital seperti VPN dan sejenisnya. Udah bisa dianggap jadi mata uang alternatif dunia kalau begitu? Ane rasa kok ya sama saja jadi mata uang dunia ujungnya kalau begitu. Diskusi dengan topik ini ane rasa agak susah untuk dicari ujungnya karena rata-rata definisinya sendiri ga disepakati secara umum. Beda standar beda asumsi, jadinya beda konklusi juga.
sr. member
Activity: 882
Merit: 457

Kalau menurut ane tidak, walau disepakati sebagai mata uang global, tetap saja Rupiah yang akan jadi mata uang utama, karena sebagaimana ane lihat sekarang ini, walau Dollar sudah menjadi mata uang global, tetap saja Indonesia tidak mengamandemen UU supaya dollar jadi alat pertukaran yang sah layaknya Rupiah.

Oya bener, kayaknya tetep ga bakal akan jadi alat pembayaran yang sah kalo di Indonesia, mengingat dollar USD saja tidak di anggap alat pembayaran yang sah. Kecuali ada sesuatu yang urgent atau amandemen (tapi berat), selain itu juga kayaknya warga negara kita belom siap dengan bitcoin karena masih belum banyak orang yang mengenalnya, alih-alih mempermudah malah akan membuat masalah baru karena pada ga bisa makainya

Apalagi kalau dah menyangkut negara harus ada control, nahh bitcoin ini kan gak bias di control pergerakanya. Kalaupun nanti bitcoin diregulasi dan punya payung hukum dan bisa di kontrol , apa gak merubah tujuan utama bitcoin yang desentralisasi. Kalau bitcoin tersentralisasi, lantas apa bedanya sama bank konvensional pada umumnya.

Kalau melihat sifat dari bitcoin kayaknya ga bisa di kotrol deh gan, paling cuma bisa di awasi dan di regulasi peredaran dan perpajakannya.

Dan bagaimana menurut agan?
Tidak begitu buruk sih gan jika kita berharap Bitcoin menjadi mata uang alternatif didunia karena Bitcoin secara teknologi sangat hebat. Jika diseluruh dunia Bitcoin diakui, mungkin cerita sistem perekonomian akan menjadi solusi.
Saya tidak ingin berlebihan cukup berharap Bitcoin diakui dan diterima sebagai alat pembayaran meskipun bukan mata uang utama untuk sebuah negara manapun.

Seperti di negara kita, saya berharap bisa meningkat sedikit lagi level pengakuannya dari aset komoditi ke aset yang dapat digunakan sebagai pembayaran.

Ya, untuk mata uang alternatif masih mungkin menurut saya gan, karena efektif untuk pembayaran lintas negara dan bisa untuk melawan hagemoni dollar USD, selain itu bisa juga di buat peraturan bahwa bitcoin bisa digunakan untuk mata uang lintas negara tetapi tidak di skala local negara jadi sistem keuangan di dalam negara menjadi tidak terganggu.
sr. member
Activity: 826
Merit: 370
~Snip
Bagaimana menurut agan, apakah kiranya bitcoin bisa menjadi mata uang dunia? kapan kira-kira itu terjadi, dan sudah sejauh mana langkah bitcoin untuk menuju kesana?
Menurut saya pribadi sih,bitcoin pasti akan sedikit sulit untuk bisa menjadi mata uang dunia. Sebab jika misalkan bitcoin ingin di jadikan sebagai mata uang dunia, tantangan terberat yang harus di laluinya yaitu para petinggi yang ada di setiap negara. Karena saya memiliki keyakinan,bahwa para petinggi yang ada di mayoritas negara kemungkinan besar pasti akan menolak,jika bitcoin di jadikan sebagai mata uang dunia. Walaupun untuk saat ini sudah ada negara seperti El Salvador yang telah menjadikan bitcoin sebagai uang sah. Tapi hal tersebut saya rasa sulit untuk di ikuti oleh negara-negara lainnya.

Kalau pendapat saya,
Bitcoin semakin jauh menjadi mata uang dunia, karena:
- Bitcoin lebih cocok digunakan sebagai aset karena volalitas yang tinggi dan pertumbuhan harga yang masih sangat baik sejauh ini
- Transaksi bitcoin membutuhkan konfirmasi jaringan sekitar 10 menit dan untuk membayaran langsung itu dalah waktu yang sangat lama
- Biaya transaksi yang cenderung mahal untuk pembelian barang dalam jumlah kecil
- Jumlah bitcoin yang beredar tidak terlalu banyak
- Negara tidak bisa meregulasi bitcoin dengan baik dan mengkontrol peredaran bitcoin
- Tidak menguntungkan negara
- Penerapan pajak yang sulit
- Negara takut bitcoin digunakan sebagai alat pencucian uang
- dll (ditambahkan menyusul)
Yah, saya juga setuju dengan semua faktor yang agan tuliskan. Karena bitcoin memang lebih tepat di jadikan sebagai aset ketimbang alat pembayaran (jika konteknya membeli barang yang murah/kecil). Karena memang akan sedikit menyulitkan jika bitcoin di pakai untuk pembayaran sehari-hari. Dan saya juga akan sedikit menambahkan,bahwa jika bitcoin di jadikan sebagai mata uang dunia ataupun alat pembayaran,saya rasa faktor lain yang harus di perhitungkan adalah sinyal internet yang harus selalu stabil. Karena pasti repot jika misalkan lagi belanja dan hendak akan membayar dengan bitcoin,eh sinyal nya lemot. Smiley

Saya cenderung berharap bitcoin di akui dan digunakan sebagai mata uang dunia alternatif (bukan utama), karena
- Kemudahan untuk transaksi lintas negara
- Efektif untuk pembelian jumlah besar
- Satu harga dan tidak mempengaruhi kurs mata uang negara
- Mudah di tukar dengan fiat
- Terkenal dan tidak diragukan nilainya
- dll (ditambahkan menyusul)

Dan bagaimana menurut agan?
Untuk pembelian dalam jumlah besar ataupun untuk transaksi lintas negara sih, saya pribadi juga setuju-setuju saja. Karena memang tidak bisa dipungkiri, jika menggunakan bitcoin untuk transaksi dalam jumlah besar ataupun lintas negara pasti akan sangat lebih efektif.

Jadi kesimpulannya, saya juga sependapat dengan anda ,bahwa bitcoin memang lebih cocok di jadikan sebagai aset dan juga untuk pembayaran alternatif berskala besar ataupun lintas negara.
sr. member
Activity: 1498
Merit: 443
Untuk menjadikan mata uang dunia saya rasa bitcoin tidak akan menjadi opsi bagi pemerintah karena mereka tidak mampu mengontrolnya. Mata uang memiliki makna sebagai alat transaksi yang sah untuk suatu negara dan di akui melalui regulasi yang telah di buat yang bertujuan agar mereka bisa mengontrolnya dan jika dilihat pada fungsi ini meskipun bitcoin dijadikan sebagai mata uang alternatif saya rasa peluangnya akan sangat kecil. Jika pemerintah tidak mampu mengontrol maka artinya akan ada acaman besar ketika bitcoin mulai di akui sebagai mata uang global meskipun sifatnya sebagai alternatif karena fungsinya yang tidak dapat di kontrol dapat memberikan efek lain dari mata uang dunia.
Pemerintah yang agan maksud merujuk ke mana? Pemerintah Indonesia atau pemerintah di berbagai negara di belahan dunia?
Mengenai pemerintah kesulitan mengontrolnya, saya rasa itu tidak benar. Pemerintah bisa saja membuat regulasi khusus terkait alat transaksi menggunakan Bitcoin, dan Bitcoin statusnya pun cukup sebagai alat transaksi alternatif (bukan utama).

Ancaman apa yang agan khawatirnya? Coba dijelaskan, gan.
Saya yakin Bitcoin tidak akan pernah mengancam mata uang utama dari suatu negara. Orang-orang pasti akan tetap memprioritaskan menggunakan mata uang nasional mereka. Bukan hanya karena itu sudah kebiasaan mereka, tapi juga karena tidak semua orang paham penggunaan alat tukar digital seperti Bitcoin. Apalagi di kondisi tertentu seperti di pasar yang perlu alat tukar yang lebih fleksibel, saya kira orang-orang tetap memilih fiat sebagai alat tukar utamanya.

hero member
Activity: 1540
Merit: 772
Dan bagaimana menurut agan?
Tidak begitu buruk sih gan jika kita berharap Bitcoin menjadi mata uang alternatif didunia karena Bitcoin secara teknologi sangat hebat. Jika diseluruh dunia Bitcoin diakui, mungkin cerita sistem perekonomian akan menjadi solusi.
Saya tidak ingin berlebihan cukup berharap Bitcoin diakui dan diterima sebagai alat pembayaran meskipun bukan mata uang utama untuk sebuah negara manapun.

Seperti di negara kita, saya berharap bisa meningkat sedikit lagi level pengakuannya dari aset komoditi ke aset yang dapat digunakan sebagai pembayaran.
member
Activity: 187
Merit: 12
I will write anything for you
Dan bagaimana menurut agan?
Kalau saya lebih senang bitcoin sebagai “digital gold” aja daripada mata uang, terlalu banyak perdebatan yang sangat Panjang buat bikin bitcoin sebagai mata uang, jangankan diseluruh dunia, disatu negara aja kek nya gak bakal habis perdebatannya soal regulasi, payung hukum, perlindungan konsumen. Apalagi kalau dah menyangkut negara harus ada control, nahh bitcoin ini kan gak bias di control pergerakanya. Kalaupun nanti bitcoin diregulasi dan punya payung hukum dan bisa di kontrol , apa gak merubah tujuan utama bitcoin yang desentralisasi. Kalau bitcoin tersentralisasi, lantas apa bedanya sama bank konvensional pada umumnya.
hero member
Activity: 1428
Merit: 592
Saya tadi menocoba menggunakan fitur pencarian tetapi tidak menemukan pembahasan tentang bitcon sebagai mata uang dunia, jika dimasa lalu pernah ada mohon di informasikan biar saya lock thread ini.

Seperti judul yang sudah saya tulis di atas, Bitcoin si gadang-gadang bisa menjadi mata uang dunia, beberapa sepakat dan beberapa tidak. Itu tidak masalah karena dalam setiap gagasan pasti ada pertentangan,

Bagaimana menurut agan, apakah kiranya bitcoin bisa menjadi mata uang dunia? kapan kira-kira itu terjadi, dan sudah sejauh mana langkah bitcoin untuk menuju kesana?

Untuk menjadikan mata uang dunia saya rasa bitcoin tidak akan menjadi opsi bagi pemerintah karena mereka tidak mampu mengontrolnya. Mata uang memiliki makna sebagai alat transaksi yang sah untuk suatu negara dan di akui melalui regulasi yang telah di buat yang bertujuan agar mereka bisa mengontrolnya dan jika dilihat pada fungsi ini meskipun bitcoin dijadikan sebagai mata uang alternatif saya rasa peluangnya akan sangat kecil. Jika pemerintah tidak mampu mengontrol maka artinya akan ada acaman besar ketika bitcoin mulai di akui sebagai mata uang global meskipun sifatnya sebagai alternatif karena fungsinya yang tidak dapat di kontrol dapat memberikan efek lain dari mata uang dunia.

Bitcoin tidak membutuhkan pihak ketiga karena hanya membutuhkan pihak pengirim dan penerima ketika melakukan transaksi, jumlah pasokan yang terbatas juga menjadi sebuah masalah ketika bitcoin di jadikan sebagian mata uang dunia. Fungsi dan kelebihan ini tidak terdapat di mata uang fiat sehingga mencoba memberikan peluang bagi bitcoin sebagai mata uang alternatif akan menjadikan ancaman tersediri terhadap keberlangsungan fiat di negara tertentu.
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Kalau ane, berpendapat di masih di seputaran negara kita Indonesia saja, kalau untuk dijadikan mata uang, jelas tidak bisa (Imposible), karena harus mengamandemen UU terlebih dahulu baru bisa direalisasikan. Tapi kalau untuk investasi, sudah pasti bisa!. Malah lebih unggul dari jenis investasi lain seperti Emas, Dollar atau jenis lainnya. Sekarang ini, Indonesia cuma butuh orang yang ahli di bidang crypto dan blockchain hanya untuk merumuskan atau mengkaji produk tersebut lebih dalam. karena saat ini masih banyak yang menganggap bitcoin dan crypto itu sebagai skema ponzi dan scam, bahkan perlu diajarkan ke pesantren-pesantren supaya bisa menghasilkan santri yang pandai teknologi masa depan tersebut
Berbicara tentang pesantren, saya kira itu adalah salah satu ide yang bagus Gan. Mengenalkan teknologi digital currency atau Fintech kepada teman-teman santri karena di zaman sekarang kalau tidak diberikan ilmu terkait teknologi dari yang benar, mereka bisa terjerumus ke dalam ilmu yang salah. Sebagai contoh banyak kawan-kawan saya selaku santri yang tertipu oleh beragam investasi bodong berkedok fintech. Dulu pernah tertipu sama bisnis Ponzi macam flexter dan qnet. Lalu banyak juga yang terjerumus ke dalam vtube karena ada beberapa santri senior yang sudah menghasilkan uang dari vtube. Dan terakhir tidak sedikit yang tertipu dengan Compass dan Dinar coin.
Sebenarnya mengajarkan ilmu crypto kepada santri di pesantren ini bukan ke investasinya ya, tapi fokus ke teknologi di dalamnya, kalau investasi, mereka bisa belajar di internet, nyari di google bakal nemu banyak cara berinvestasi yang baik dan benar. Sedangkan untuk crypto khususnya bitcoin, ane mau menekankan tentang desentralisasinya dan bagaimana wujud bitcoin yang walau pun digital tapi punya underlying melebihi mata uang fiat. Supaya ke depan, jika mereka jadi alim ulama, mereka tidak salah dalam menafsirkan atau membuat hukum untuk bitcoinnya kedepan.

Kalau ane, berpendapat di masih di seputaran negara kita Indonesia saja, kalau untuk dijadikan mata uang, jelas tidak bisa (Imposible), karena harus mengamandemen UU terlebih dahulu baru bisa direalisasikan.
Iya betul, sepertinya masih lama kalo untuk Indonesia karena perlu amandemen dulu tapi kalo bitcoin di sepakati jadi mata uang global mungkin UU itu akan segera di amandemen, tapi kalo belum kayaknya sulit
Kalau menurut ane tidak, walau disepakati sebagai mata uang global, tetap saja Rupiah yang akan jadi mata uang utama, karena sebagaimana ane lihat sekarang ini, walau Dollar sudah menjadi mata uang global, tetap saja Indonesia tidak mengamandemen UU supaya dollar jadi alat pertukaran yang sah layaknya Rupiah.
legendary
Activity: 2436
Merit: 1140
duelbits.com
Tapi kalo bitcoin sebagai aset sudah terjadi gan, sebagai mata uang juga sudah terjadi gan, meskipun hanya sedikit negara yang memperbolehkan transaksi menggunakan bitcoin.
Saya tidak membahas dari sisi mungkin atau tidaknya diimplementasikan sebagai mata uang. Tentu Bitcoin sudah menjadi mata uang. Bahkan di negara seperti EL Salvador, Bitcoin sudah menjadi legal tender atau bisa diartikan mata uang sah di negara tersebut. Yang saya ingin sampaikan di sini adalah dari sisi penerimaan (acceptance) orang-orang terhadap Bitcoin untuk diimplementasikan sebagai mata uang. Memang selalu akan ada orang-orang yang beranggapan Bitcoin tidak cocok untuk menjadi mata uang karena berbagai alasan (volatilitasnya, lambatnya proses transaksinya, sulit diterapkan di negara yang minim teknologi, dll). Orang-orang tersebut mungkin punya kepentingan dibalik penolakannya. Namun jika kita mengacu ke WP Bitcoin dan pernyataan orang-orang yang paham terkait sejarah terbentuknya Bitcoin, maka kita tidak perlu ragu terhadap potensi Bitcoin sebagai mata uang global karena memang pada dasarnya Bitcoin diciptakan untuk menjadi mata uang (currency).

Memang yang menjadi kendala Bitcoin untuk diterima menjadi mata uang di setiap negara yaitu terkait masalah regulasi tiap negara di dunia tentang mata uang yang sah. Indonesia termasuk salah satu negara yang cukup ketat terkait aturan ini. Berdasarkan UU keuangan kita, hanya Rupiah saja yang diperkenankan untuk menjadi mata uang yang sah. Artinya tidak ada celah bagi mata uang asing atau alat tukar lain untuk menjadi mata uang yang sah berikutnya.

BTW terkait Bitcoin sebagai aset digital, saya kira tidak perlu dibahas karena menurut saya sudah cukup jelas.  Wink

legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
Saya cenderung berharap bitcoin di akui dan digunakan sebagai mata uang dunia alternatif (bukan utama), karena
- Kemudahan untuk transaksi lintas negara
Ini sebenarnya sudah diawali oleh Elsalvador, dimana mereka menjadikan bitcoin sebagai salah satu mata uang alternatif di sana. Sedangkan negara lain masih belum memberikan kepastian karena mereka memiliki kebijakan untuk menyelamatkan mata uang yang ada dinegaranya tersebut. Contohnya Indonesia, jangankan bitcoin, mata uang asing aja tidak diperbolehkan. Hal ini takut kalau mata uang kita justru jarang digunakan, khususnya oleh warga asing yang ke Indonesia.
legendary
Activity: 2870
Merit: 7490
Crypto Swap Exchange
Dan bagaimana menurut agan?

Dari segi teknologi, saya yaking Bitcoin bisa menjadi mata uang dunia.

- Transaksi bitcoin membutuhkan konfirmasi jaringan sekitar 10 menit dan untuk membayaran langsung itu dalah waktu yang sangat lama
- Biaya transaksi yang cenderung mahal untuk pembelian barang dalam jumlah kecil

Dengan teknologi seperti Lightning Network atau side-chain, 2 masalah ini bisa diselesaikan.

- Jumlah bitcoin yang beredar tidak terlalu banyak

Kita bisa menggunakan satuan Bitcoin yang lebih kecil, seperti satoshi ataupun mBTC sehingga jumlah Bitcoin terlihat lebih banyak.
hero member
Activity: 630
Merit: 611
Dan bagaimana menurut agan?
Untuk menjadi mata uang dunia nyata saya rasa sulit. Atau bahkan mendekati tidak mungkin. Saya tidak bisa mengatakan tidak mungkin karena kemungkinan akan selalu ada walaupun itu hanya 0.001% sekalipun. Jadi kita tidak bisa mengatakan 100% tidak mungkin.

Yang membuat Bitcoin akan sulit diterima sebagai mata uang dunia adalah memang seperti yang telah disebutkan oleh Om komisariatku sendiri di OP. Dan tantangan sebenarnya adalah terkait regulasi itu sendiri. Karena saya masih melihat ada ketidak pastian dalam regulasi bitcoin. Yang akan berbeda-beda pada setiap negara. pro dan kontra bahkan tidak ada henti-hentinya.

Sehingga yang paling mungkin terjadi memang hanya menjadi alternatif saja dalam sistem pembayaran. Bahkan saya memperkirakan disaat semua negara dan semua institusi besar telah masuk pada bitcoin maka saat itu volatilitas bitcoin akan berkurang. Dan mungkin saja saat itu Bitcoin akan mulai dianggap sebagai pelindung nilai layaknya emas namun bedanya adalah Bitcoin akan menjadi pelindung nilai aset secara digital.

Mungkin dimasa depan Bitcoin akan berdampingan dengan fiat disetiap negara. Seperti di El salvador yaitu disana alat pembayaran masih dengan dollar tapi juga bisa dengan Bitcoin. Nah mungkin dimasa depan akan terjadi hal seperti itu hampir disemua negara. Apalagi sekarang setelah melihat perusahaan raksasa keuangan seperti blackrock yang juga telah masuk ke bitcoin dengan etf bitcoin spotnya.

 
legendary
Activity: 2254
Merit: 2253
From Zero to 2 times Self-Made Legendary
Kalau menurut saya, tidak mungkin dan tidak akan pernah karena penerbitan mata uang merupakan kewenangan bank sentral sebagai otoritas moneter. Sedangkan bitcoin atau mata uang kripto penerbitnya anonim yangg suatu saat bisa menghilang.
Menghilang bagaimana gan, kan satoshi sudah lama menghilang, kalau bitcoinnya kayaknya sudah fix 21jt dan metode blockchain yang di miliki bitcoin juga sudah sangat kuat di komunitas terbukti dengan banyaknya penolakan di awal-awal bitcoin muncul tetapi tidak membuat para miner mematikan komputer mereka
Tidak ada yang perlu dikhawatirkan dari menghilangnya Satoshi Nakamoto, meskipun dia adalah orang yang menciptakan Bitcoin namun meskipun tanpa campur tangan dirinya Bitcoin masih dan bakal terus akan berkembang karena dari awal Bitcoin merupakan sebuah software yang bersifat open source yang berarti didesain untuk publik dan siapapun bisa turut andil dalam pengembangannya.

Kalo menurutku Hard Cap 21 Juta Bitcoin merupakan sebuah visi dan prinsip yang dimiliki oleh Bitcoin. Secara teori Limit supply 21 Juta ini masih bisa diubah karena secara umum Bitcoin hanyalah sebuah software yang bisa dengan mudah dirubah codenya, namun yang membuat Hard Cap 21 Juta Bitcoin susah untuk berubah adalah bentuk respek dari para pengembang dan komunitas Bitcoin dalam menjaga visi Bitcoin.
sr. member
Activity: 882
Merit: 457

Jangankan mengenai potensi Bitcoin sebagai mata uang global, bahkan Bitcoin sebagai currency (mata uang) atau aset (alat investasi) saja masih debatable. Tapi yang jelas jika mengacu ke WP Bitcoin, Bitcoin pada dasarnya memang dibuat sebagai electronic cash atau lebih kepada digital currency (mata uang digital).

Tapi kalo bitcoin sebagai aset sudah terjadi gan, sebagai mata uang juga sudah terjadi gan, meskipun hanya sedikit negara yang memperbolehkan transaksi menggunakan bitcoin.


Kalau ane, berpendapat di masih di seputaran negara kita Indonesia saja, kalau untuk dijadikan mata uang, jelas tidak bisa (Imposible), karena harus mengamandemen UU terlebih dahulu baru bisa direalisasikan.

Iya betul, sepertinya masih lama kalo untuk Indonesia karena perlu amandemen dulu tapi kalo bitcoin di sepakati jadi mata uang global mungkin UU itu akan segera di amandemen, tapi kalo belum kayaknya sulit

Kalau menurut saya, tidak mungkin dan tidak akan pernah karena penerbitan mata uang merupakan kewenangan bank sentral sebagai otoritas moneter. Sedangkan bitcoin atau mata uang kripto penerbitnya anonim yangg suatu saat bisa menghilang.

Menghilang bagaimana gan, kan satoshi sudah lama menghilang, kalau bitcoinnya kayaknya sudah fix 21jt dan metode blockchain yang di miliki bitcoin juga sudah sangat kuat di komunitas terbukti dengan banyaknya penolakan di awal-awal bitcoin muncul tetapi tidak membuat para miner mematikan komputer mereka

Mata uang merupakan instrumen kebijakan moneter untuk kendalikan pertumbuhan ekonomi, inflasi, lapangan kerja, neraca pembayaran. Setiap negara mengalami perkembangan ekonomi yang berbeda tiap tahun. Kalau kripto menjadi mata uang dunia, berarti tiap negara tidak memiliki kewenangan mengelola kebijakan moneter, berarti hanya ada satu bank sentral di dunia. Ini bertentangan dengan teori Optimal Currency Area (OCA).

Terdapat keuntungan dari penerbitan uang yang selama ini dimiliki bank sentral yang merupakan milik negara. Dalam penerbitan kripto, siapa yg menikmati keuntungan tersebut? Apa kita rela itu dinikmati individu anonim.

Ya secara umum saya sepakat gan, mata uang fiat memang di terbitkan oleh negara tetapi secara sistem di kendalikan oleh bank sentral yang secara kelembagaan adalah swasta.
sr. member
Activity: 882
Merit: 326
Pendapat saya kebetulan bisa dikatakan sama seperti yang OP tuliskan di thread. Ya meskipun Bitcoin itu mata uang digital, dan dibuat oleh satoshi dengan tujuan sebagai currency meski kenyataannya banyak yang menentang karena sifatnya yg desentralisasi serta tidak memiliki bentuk fisik yang akhirnya hanya berkiprah sebagai alternatif pembayaran serta aset investasi (komoditas jika di Indonesia). Ya walaupun ada beberapa negara yang melegalkan Bitcoin sebagai mata uang seperti elsavador, saya yakin penggunaan Bitcoin di negara tersebut masih sebatas investasi dan masih menggunakan dollar sebagai mata uang yg digunakan sehari-hari. Perlu rombakan besar juga diseluruh negara dunia jika Bitcoin dijadikan mata uang global, namun kita sadar tidak sih jika nanti Bitcoin itu legal walau sebagai aset investasi tentu akan banyak pengguna di seluruh negara dunia sebagai transfer nilai antar negara bukankah hal ini sudah menandakan bahwa Bitcoin berhasil sebagai mata uang dunia? Yang jelas untuk saat ini masih banyak pihak yang menentang khususnya US dan otoritasnya. Yang jelas disituasi saat ini negara negara dunia masih fokus pada mata uang fiatnya masing-masing dan memperkuat nilainya.
full member
Activity: 868
Merit: 202
tidak akan mungkin bitcoin akan menjadi mata uang dunia, alasannya sederhana; elit-elit global tidak mau bitcoin menjadi mata uang yang akan menggantikan FIAT pada transaksi di banyak negara secara global. biarpun sekarang ini orang-orang bisa menggunakan bitcoin sebagai transaksi secara global itu masih terbatas dan nilai transaksinya juga tidak sebesar transaksi FIAT secara global, jadi pemerintah secara global tidak terlalu mengambil pusing terhadap hal tersebut (dibeberapa negara bitcoin malah di banned peredarannya).

tapi biarpun bitcoin tidak menjadi mata uang dunia tapi potensinya untuk diadopsi oleh lebih banyak orang di masa depan itu sangat tinggi dan valuasinya akan meningkat seiring dengan perkembangannya. jadi biarpun tidak menjadi mata uang dunia, namun bitcoin masih tetap bisa menjadi "mata uang dunia" meski tidak secara official.
sr. member
Activity: 957
Merit: 278
Vave.com - Crypto Casino
Kalau menurut saya, tidak mungkin dan tidak akan pernah karena penerbitan mata uang merupakan kewenangan bank sentral sebagai otoritas moneter. Sedangkan bitcoin atau mata uang kripto penerbitnya anonim yangg suatu saat bisa menghilang.

Mata uang merupakan instrumen kebijakan moneter untuk kendalikan pertumbuhan ekonomi, inflasi, lapangan kerja, neraca pembayaran. Setiap negara mengalami perkembangan ekonomi yang berbeda tiap tahun. Kalau kripto menjadi mata uang dunia, berarti tiap negara tidak memiliki kewenangan mengelola kebijakan moneter, berarti hanya ada satu bank sentral di dunia. Ini bertentangan dengan teori Optimal Currency Area (OCA).

Terdapat keuntungan dari penerbitan uang yang selama ini dimiliki bank sentral yang merupakan milik negara. Dalam penerbitan kripto, siapa yg menikmati keuntungan tersebut? Apa kita rela itu dinikmati individu anonim.
member
Activity: 121
Merit: 86
You have 0 sendable merit (sMerit)
Kalau ane, berpendapat di masih di seputaran negara kita Indonesia saja, kalau untuk dijadikan mata uang, jelas tidak bisa (Imposible), karena harus mengamandemen UU terlebih dahulu baru bisa direalisasikan. Tapi kalau untuk investasi, sudah pasti bisa!. Malah lebih unggul dari jenis investasi lain seperti Emas, Dollar atau jenis lainnya. Sekarang ini, Indonesia cuma butuh orang yang ahli di bidang crypto dan blockchain hanya untuk merumuskan atau mengkaji produk tersebut lebih dalam. karena saat ini masih banyak yang menganggap bitcoin dan crypto itu sebagai skema ponzi dan scam, bahkan perlu diajarkan ke pesantren-pesantren supaya bisa menghasilkan santri yang pandai teknologi masa depan tersebut

Berbicara tentang pesantren, saya kira itu adalah salah satu ide yang bagus Gan. Mengenalkan teknologi digital currency atau Fintech kepada teman-teman santri karena di zaman sekarang kalau tidak diberikan ilmu terkait teknologi dari yang benar, mereka bisa terjerumus ke dalam ilmu yang salah. Sebagai contoh banyak kawan-kawan saya selaku santri yang tertipu oleh beragam investasi bodong berkedok fintech. Dulu pernah tertipu sama bisnis Ponzi macam flexter dan qnet. Lalu banyak juga yang terjerumus ke dalam vtube karena ada beberapa santri senior yang sudah menghasilkan uang dari vtube. Dan terakhir tidak sedikit yang tertipu dengan Compass dan Dinar coin.

Khusus untuk Dinar coin ini, dibohongi dengan mengatakan bahwa dinar coin adalah teknologi blockchain pertama di dunia yang berbarengan dengan bitcoin. Tapi di dinar coin harganya itu diakumulasikan dengan emas jadi 1 dinar coin = 1 gram emas. Dan berbeda daripada dinar coin zaman dulu, dinar coin digital ini bisa dibagi ke dalam pecahan terkecil sampai-sampai bisa beli cilok 10ribu dengan dinar coin. Dan yang paling penting dinar coin ini aman dan tidak bisa dicuri atau hilang tidak seperti beli emas di pasar. Parah sih bahkan saya saja masih ingat dengan kata-kata si penipu itu ketika teman saya yang seorang santri dengan sangat bersemangat mau menggadaikan sepetak tanah untuk membeli dinar coin ini.
legendary
Activity: 2254
Merit: 2253
From Zero to 2 times Self-Made Legendary
Pada dasarnya Bitcoin merupakan sebuah mata uang digital yang memiliki sistem transaksi secara langsung antara pihak pengirim dan penerima, sehingga tidak memerlukan adanya pihak ketiga sebagai perantara terjadinya transaksi. Berarti bisa diasumsikan jika Bitcoin memiliki fungsi sebagai media pembayaran, namun untuk menjadi mata uang dunia saya kira hal tersebut akan sulit menjadi kenyataan karena seperti yang kita tahu banyak pemerintahan didunia yang tidak menerima Bitcoin sebagai medium of exchange (termasuk Indonesia).

Bahkan saya pikir ada beberapa negara yang menganggap Bitcoin memiliki potensi sebagai ancaman karena mereka tidak memiliki kuasa untuk mengontrolnya dan tidak bisa dipungkiri jika Bitcoin bisa menjadi media buat seseorang atau kelompok untuk dijadikan sarana buat melakukan tindakan kriminal.
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Dan bagaimana menurut agan?
Kalau ane, berpendapat di masih di seputaran negara kita Indonesia saja, kalau untuk dijadikan mata uang, jelas tidak bisa (Imposible), karena harus mengamandemen UU terlebih dahulu baru bisa direalisasikan. Tapi kalau untuk investasi, sudah pasti bisa!. Malah lebih unggul dari jenis investasi lain seperti Emas, Dollar atau jenis lainnya. Sekarang ini, Indonesia cuma butuh orang yang ahli di bidang crypto dan blockchain hanya untuk merumuskan atau mengkaji produk tersebut lebih dalam. karena saat ini masih banyak yang menganggap bitcoin dan crypto itu sebagai skema ponzi dan scam, bahkan perlu diajarkan ke pesantren-pesantren supaya bisa menghasilkan santri yang pandai teknologi masa depan tersebut
legendary
Activity: 2436
Merit: 1140
duelbits.com
Saya tadi menocoba menggunakan fitur pencarian tetapi tidak menemukan pembahasan tentang bitcon sebagai mata uang dunia, jika dimasa lalu pernah ada mohon di informasikan biar saya lock thread ini.
Di SFI sudah pernah ada pembahasan tentang Bitcoin sebagai mata uang (currency/money).
- Apa bsa jadi mata uang dunia..?
- Layakkah Bitcoin Sebagai Mata Uang

Di global pun itu juga bukan topik baru, sudah ada beberapa thread yang pernah membahasnya. Di antaranya thread-thread berikut ini:
- Is Bitcoin money?
- Bitcoin: The Digital Currency of the Future
- What if receiving payments in bitcoins is made illegal?

Kalau menurut saya, thread ente tidak perlu dilock jika memang ada  hal baru yang ingin disampaikan. Kecuali ente hanya menyampaikan perulangan dari thread-thread sebelumnya. Tapi thread-thread yang pernah membahasnya tidak ada salahnya jika dijadikan referensi atau dicatat sebagai related topic.

Seperti judul yang sudah saya tulis di atas, Bitcoin si gadang-gadang bisa menjadi mata uang dunia, beberapa sepakat dan beberapa tidak. Itu tidak masalah karena dalam setiap gagasan pasti ada pertentangan
Jangankan mengenai potensi Bitcoin sebagai mata uang global, bahkan Bitcoin sebagai currency (mata uang) atau aset (alat investasi) saja masih debatable. Tapi yang jelas jika mengacu ke WP Bitcoin, Bitcoin pada dasarnya memang dibuat sebagai electronic cash atau lebih kepada digital currency (mata uang digital).

Tambahan penjelasan dari Gavin Andresen
Quote
I believe that the statement: "bitcoin is new kind of money" passes the duck test.
Bitcoins function as money (they're a unit of account, a medium of exchange, and a store of value), and if PayPal started allowing Bitcoin transactions tomorrow I'm certain they'd treat them as Just Another Currency.
If you like, call it a commodity, but I think all you'll accomplish is confusing potential users who might think they'll end up getting pork-bellies delivered to their porch if they don't get rid of their bitcoins.

Juga ditegaskan oleh Theymos
Quote
Anything that is being used as a medium of exchange is money. Bitcoin, like gold, is money.

sr. member
Activity: 882
Merit: 457
Salam gan,

Saya tadi menocoba menggunakan fitur pencarian tetapi tidak menemukan pembahasan tentang bitcon sebagai mata uang dunia, jika dimasa lalu pernah ada mohon di informasikan biar saya lock thread ini.

Seperti judul yang sudah saya tulis di atas, Bitcoin si gadang-gadang bisa menjadi mata uang dunia, beberapa sepakat dan beberapa tidak. Itu tidak masalah karena dalam setiap gagasan pasti ada pertentangan,

Bagaimana menurut agan, apakah kiranya bitcoin bisa menjadi mata uang dunia? kapan kira-kira itu terjadi, dan sudah sejauh mana langkah bitcoin untuk menuju kesana?

Kalau pendapat saya,
Bitcoin semakin jauh menjadi mata uang dunia, karena:
- Bitcoin lebih cocok digunakan sebagai aset karena volalitas yang tinggi dan pertumbuhan harga yang masih sangat baik sejauh ini
- Transaksi bitcoin membutuhkan konfirmasi jaringan sekitar 10 menit dan untuk membayaran langsung itu dalah waktu yang sangat lama
- Biaya transaksi yang cenderung mahal untuk pembelian barang dalam jumlah kecil
- Jumlah bitcoin yang beredar tidak terlalu banyak
- Negara tidak bisa meregulasi bitcoin dengan baik dan mengkontrol peredaran bitcoin
- Tidak menguntungkan negara
- Penerapan pajak yang sulit
- Negara takut bitcoin digunakan sebagai alat pencucian uang
- dll (ditambahkan menyusul)

Saya cenderung berharap bitcoin di akui dan digunakan sebagai mata uang dunia alternatif (bukan utama), karena
- Kemudahan untuk transaksi lintas negara
- Efektif untuk pembelian jumlah besar
- Satu harga dan tidak mempengaruhi kurs mata uang negara
- Mudah di tukar dengan fiat
- Terkenal dan tidak diragukan nilainya
- dll (ditambahkan menyusul)

Dan bagaimana menurut agan?
Jump to: