Latar belakang: Melihat kondisi harga bitcoin yang terus merosot membuat semua orang yang menyimpan aset digital mata uang crypto panik mendekati stres, sehingga perlu adanya solusi yang membuat semua orang kembali tersenyum.
Tujuan:1. Meningkatkan harga bitcoin
2. Mengembalikan kepercayaan terhadap Cryptocurrency
3. Mencegah proses Dumping harga Token ICO
Saya sudah berada diforum ini sejak Maret 2018 belajar pengetahuan dunia cryptocurrency demi mendapatkan keuntungan, meskipun hasilnya tidak sesuai harapan tapi saya terlanjur suka terhadap cryptocurrency sehingga memunculkan ide agar cryptocurrency kembali menarik minat investor yang mengakibatkan harga bitcoin meningkat.
Adapun ide saya yaitu Setiap proyek ICO yang mengadakan kampanye bounty membayar dengan bitcoin bukan token ICO.
Manfaat:1. Harga bitcoin cenderung naik karena adanya proses pembelian bitcoin oleh tim proyek ICO untuk membayar bounty hunter
2. Dengan kenaikan harga bitcoin biasanya diikuti kenaikan harga altcoin juga, sehingga menarik banyak investor untuk terjun di dunia cryptocurrency
demi mencari keuntungan
3. Meminimalisir jumlah proyek ICO scam yang menjual token sampah dengan memberikan janji palsu untuk membawa kabur uang investor
4. Mencegah proses Dumping harga Token ICO yang disebabkan oleh bounty hunter yang menjual token ICO dengan harga murah
Mari kita berdiskusi untuk meyelamatkan harga bitcoin
Pengajuan yang menarik, Namun saya pikir itu tidak semudah seperti membalikkan telapak tangan.
1. Bitcoin naik bukan hanya karena soal pembelian ico, karena mayoritas ico tidak memakai payment hanya dengan bitcoin melainkan dengan cryptocurrency lain,
2. Jika memakai point trade, ,normalnya jika BTC turun maka altcoin naik, prinsip dagang jual beli. namun jika sebaliknya yang terjadi ini yang jadi masalah.
3. tidak mudah meminimalisir proyek scam, itu tergantung dari individual masing-masing saya pikir, bagaimana menganalisa ico ico yang berpotensi scam
4. Dumping tidak akan pernah bisa dicegah, karena hal itu sudah wajar terjadi dalam sebuah trade trend yang terjadi, adanya bullish dan bearish akan terjadi, Namun ketika harga dumping terlalu menjadi momok hal itu saya pikir tidak dapat dicegah, karena setiap pemegang token berhak menjual kapan saja dengan harga berapapun token yang mereka punyai.
saya rasa hal itu sangat sulit di jalankan, untuk saat ini kita, termasuk saya yang menjadi trader retail, lebih baik untuk menjual terlebih dahulu pemegang bitcoin, sampai kondisi bisa berjalan dengan normal, saya rasa harga bisa anjlok ke harga $3000.