Author

Topic: [INFO] List Website Minting NFT Gratis & Berbayar Yang Baru Launching (Read 193 times)

legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Adakah yang punya NFTnya Ducati disini? harga yang dipasang oleh holder ngeri-ngeri, price floornya $50, ada yang sudah berhasil ngejual dan bisa langsung ditarik ke rekening nasional. tapi harus KYC untuk menarik dari saldo di web ducati ke rekening. Untuk NFTnya sendiri ada di jaringan XRP, mungkin yang tidak punya ingin membelinya bisa ke https://web3.ducati.com/marketplace tapi ngehold juga penuh dengan spekulasi (modal brand), karena saya sendiri belum menemukan tujuannya NFT ini nantinya akan dijadikan apa.
Kayaknya token-token NFT ini mulai bangkit lagi dari kubur, ane lihat di sosmed-sosmed sudah mulai ramai lagi, mungkinkah tahun depan akan ada hype lagi?. NFT ducati ini ane pernah denger sebulan lalu ketika baca berita di sini, tapi tidak sempat ane dalami karena masih ragu apa bakal ngeboom kayak yang sudah-sudah. Tapi kalau ane kira-kira, selagi MotoGP dikuasai oleh pembalap Ducati (Bagnaia, Bezzechi, MArini, Marquez, Martin), prospek untuk naik itu ada, walau agak sempit dibanding dengan XRP itu sendiri.
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..


Adakah yang punya NFTnya Ducati disini? harga yang dipasang oleh holder ngeri-ngeri, price floornya $50, ada yang sudah berhasil ngejual dan bisa langsung ditarik ke rekening nasional. tapi harus KYC untuk menarik dari saldo di web ducati ke rekening. Untuk NFTnya sendiri ada di jaringan XRP, mungkin yang tidak punya ingin membelinya bisa ke https://web3.ducati.com/marketplace tapi ngehold juga penuh dengan spekulasi (modal brand), karena saya sendiri belum menemukan tujuannya NFT ini nantinya akan dijadikan apa.
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
-snip
Halaman klaim https://unstoppabledomains.com/twitter/x
Iya mas, tadi saya juga sudah claim domain .x, tapi sepertinya animo pengguna X cukup antusias untuk mengklaim, jadi tadi memang sempat maintenance, sekarang sudah bisa diakses lagi. Tapi ini ga bisa buat beda wallet, sekalipun bisa bagi yang suka nuyul buat airdrop pasti akan mudah kena tag "sybil", karena akun akan terlihat kalau ada koneksi dari domain satu ke domain lainnya. Ini saya masih ngecek, karena kemarin sudah klaim yang .nft, sekarang address dipake juga untuk .x, gimana nanti hasilnya, karena ini baru pertama kali punya 2 domain name.  Cheesy
hero member
Activity: 2254
Merit: 680
Signature designer - start @$10 - PM me!
Airdrop ini masih aktif, saya beberapa hari yang lalu mengklaim domain .nft.
Airdrop domain *.nft udah berakhir sekitar 1 minggu lalu. Terus, tadi siang saya dapet email baru dari UD buat klaim domain ENS *.x gratis dan caranya masih sama pake username twitter. Sayangnya, saat ini halaman buat klaim airdrop masih dalam pemeliharaan.

Halaman klaim https://unstoppabledomains.com/twitter/x
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
Unstoppabledomains(UD) juga kadang ngadain free mint domain gratis di jaringan polygon menyesuaikan username twitter (ya, itu kudu konekin ke twitter dulu). Saya udah dapat 3 domain mulai dari *.wallet, *.nft, dan terakhir bulan Juli lalu gratis domain *.polygon.
Berikut linknya, https://unstoppabledomains.com/twitter, coba aja mungkin masih aktif. Grin

Airdrop ini masih aktif, saya beberapa hari yang lalu mengklaim domain .nft. sayangnya untuk airdrop ini kita tidak dapat menentukan nama sesuai yang kita inginkan melainkan akan mengikuti username dari akun twitter kita. walaupun demikian, setidaknya saya sudah memiliki NS. NS ini bisa terbaca di jaringan polygon dan juga dijaringan ETH.


Ikut meramaikan Om.
-snip-

Terima kasih informasinya mas,

Untuk link refferalnya mohon dihapus mas, karena setahu saya tidak dizinkan diforum ini pake anchor link referral.
Kalau mau dicantumkan bisa dengan cara url biasa atau pakai code. jadi member menentukannya sendiri, mau jadi reff atau tidak.

CMIIW
hero member
Activity: 630
Merit: 611
Ikut meramaikan Om.
Minting NFT gratis adalah salah satu jenis airdrop dalam bentuk NFT. Tapi kita memang harus menyiapkan modal untuk fee dijaringan yang akan kita pakai untuk Mint NFT tersebut.

Ada garapan baru yang sebenarnya tidak terlalu saya rekomendasiin. Tapi karena fee nya murah karena pakai jaringan Polygon. Maka tidak ada salahnya di garap bagi yang berminat. Sayapun sudah Coba Mint dan berhasil. Tinggal nunggu kelanjutannya aja.

Ini dia Link untuk Free Mint NFT nya : www.earnalliance.com
- daftar dengan twitter
- klik Badges > Mint Now > sambungkan Twitter> follow earnalliance> MINT

Fee yang terpotong sekitar $0.06-$0,08 (Matic).

Waktunya tinggal satu hari lebih lagi. Dan yang garap kayaknya banyak. Jadi harus ekstra sabar. Kadang saat kita mint terlihat seperti error atau gagal. Tapi pas dilihat beberapa menit kemudian ternyata sudah berhasil.


Kalau sudah berhasil seperti dibawah ini
hero member
Activity: 2254
Merit: 680
Signature designer - start @$10 - PM me!
Unstoppabledomains(UD) juga kadang ngadain free mint domain gratis di jaringan polygon menyesuaikan username twitter (ya, itu kudu konekin ke twitter dulu). Saya udah dapat 3 domain mulai dari *.wallet, *.nft, dan terakhir bulan Juli lalu gratis domain *.polygon.
Berikut linknya, https://unstoppabledomains.com/twitter, coba aja mungkin masih aktif. Grin
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..

INTRO
Dulu saya sering bertanya-tanya darimana orang-orang dapat menemukan NFT yang baru launching? Kemudian, berbagai macam artikel mengonformasikan kalau NFT yang baru launching tersedia di Opensea. Jadi, kala itu saya langsung mencoba untuk membuka akun di OpenSea, sayangnya tidak menemukan NFT yang gratis. Sekalipun ada, kita perlu terdaftar sebagai waitlist/whitelist. Jadi, saya tidak melanjutkan lagi pencarian saya, karena saya takut yang saya buka berpotensi bisa drain aset. Baru-baru ini, saya aktif membuka twitter, dan menemukan beberapa layanan yang menyediakan mint NFT yang baru launching bahkan kita bisa memilih yang versi gratis!

TUJUAN
Tujuan utama dari thread ini adalah untuk menginformasikan kepada teman-teman yang suka berburu NFT gratis yang mencoba peruntungan, siapa tahu bisa dijual dengan harga mahal. Tapi tidak terbatas pada informasi itu saja, di thread ini, Anda juga dapat berbagi apa-pun tentang NFT yang kalian mint. Misalnya dari yang Non-Utility NFT menjadi Utility NFT. Apapun informasi yang bisa dibagikan, selagi tidak OOT. Misal, Anda ingin berbagi info NFT baru yang launching di website-website yang disebutkan pada thread ini atau tidak, silakan. Selagi itu masih hangat untuk di bagikan.

WARNING
  • Minting membutuhkan gas sesuai dengan jaringan NFT, jadi sediakan beberapa koin ETH/BNB/POL/BTC
  • Usahakan untuk selalu menggunakan wallet yang tidak memiliki aset banyak/rekomendasi 0 Aset, untuk menghindari wallet Anda terkena serangan
  • Pastikan Anda minting pada jaringan yang sesuai


LIST WEBSITE UNTUK MINT NFT GRATIS

Berikut adalah beberapa website untuk mint NFT gratis dan Berbayar

1. OpenSea


OpenSea memiliki layanan yang disebut SeaDrop, di sini Anda dapat menemukan NFT yang baru launching yang bisa Anda mint. Namun, OpenSea drop umumnya berbayar mulai dari $3. Jika Anda login di waktu yang tepat, kadang Anda bisa menemukan NFT yang dapat di mint secara gratis.

Pendaftaran menggunakan wallet.

Quote


2. OmniSea


Tidak seperti OpenSea, OmniSea memiliki layanan mint NFT yang lebih terbatas. Websitenya juga terkesan asal ada, namun untuk layanan cukup lengkap walaupun NFT yang bisa di Mint dari website ini terbatas. Di website ini Anda juga bisa menemukan NFT gratis dan Berbayar.
Pendaftaran menggunakan wallet

Quote

3. ScatterArt


Kalau dari namanya, kaya website judi, tapi jangan salah paham, website ini adalah website yang menyediakan layanan minting NFT yang baru launching. Webiste ini memiliki UI yang lebih baik daripada OmniSea. Anda dapat menemukan NFT baru launching yang sedang dibuka/segera dibuka untuk minting, baik yang public maupun waitlist.
Pendaftaran menggunakan wallet


Quote


4. Element Market


Element Market merupakan NFT Marketplace sama seperti OpenSea. Element juga menyediakan layanan launchpad untuk mint NFT yang baru launching, cuma kebanyakan adalah NFT yang berbayar dan untuk waitlist.
Pendaftaran menggunakan wallet

Quote


5. Mint dot Fun


Mint dot Fun aka Mint.Fun adalah layanan aggregat untuk informasi minting NFT yang baru launching. Dari semua layanan yang disebutkan, Min.fun adalah yang paling sederhana untuk digunakan. Disini, Anda akan disuguhi 25 daftar NFT yang sedang trending di masing-masing jaringan. Anda juga dapat menemukan informasi metadata NFT setiap kali Anda membuka halaman target NFT yang akan Anda Mint. Rumornya, Min.fun akan membuat token sendiri, makanya mereka mengeluarkan Min.fun NFT Pass. (Anda dapat menemukannya pada halaman). Spekulasinya, NFT Pass ini akan digunakan untuk verifikasi eligibilitas penerima Airdrop. (hanya spekulasi)
Pendaftaran menggunakan wallet.

Quote



UNTUK BERJAGA-JAGA

Jika Anda menemukan hal yang tidak beres ketika melakukan "Approval" silakan lakukan Revoke Access dari wallet Anda. Melalui layanan revoke berikut ini:
1. https://revoke.cash/
2. https://app.unrekt.net/



DISCLAIMER

Thread ini adalah thread sarana informasi untuk membantu menemukan NFT gratis dan berbayar yang baru launching. Saya sebagai thread creator atau OP, sama sekali:
  • Tidak mengajak Anda untuk membeli NFT
  • Tidak meminta Anda untuk berinvestasi pada NFT
  • Tidak bertanggung jawab atas kerugian yang Anda terima saat melakukan minting, menjual atau terkena serangan yang menyedot aset

Saya akan selalu mengingatkan bahwa:
  • Membeli NFT mungkin akan membuat Anda kehilangan aset yang disebabkan kerugian materi
  • Jangan asal ikut saran dari member mana pun, dan jangan pernah meminta bantuan kepada orang asing ketika Anda mengalami kesulitan untuk mengkoneksikan, mendaftarkan atau memutuskan koneksi wallet
  • Utamakan Riset sebelum membeli
  • Gunakan uang bebas/free jika berminat, ini bukan ajakan!
  • DYOR/DWYOR/NFA



Jump to: