Disini akan saya paparkan cara membuat Dapp sederhana, bahan yang diperlukan adalah framework ganache dan alat IDE (via web) untuk penulisan program solidity di
remix.ethereum.org . Berikut langkahnya :
1. Download terlebih dahulu NodeJs di
https://nodejs.org/en/download/ agar dapat menggunakan fungsi pemanggilan npm (node javascript) pada Command Prompt atau aplikasi terminal serupa.
2. Setelah mendownload NodeJs dan menginstallnya, selanjutnya kita ke aplikasi Command Prompt atau aplikasi terminal serupa. Dan kemudian ketikkan didalamnya seperti berikut ini :
-->
npm install -g ganache-cliDiatas untuk menginstal framework ganache via CLI (Command Line Interface) agar dapat digunakan secara global. Untuk penjelasan ringkasan dari hal tersebut seperti ini : a. npm = untuk menggunakan fungsi NodeJs agar tersambut dengan berbagai modul pada NodeJs itu sendiri
b. install = untuk menginstall modul yang akan diinstal
c. -g = untuk digunakan secara global
d. ganache-cli = menginstall modul ganache-cli
3. Setelah selesai menginstall ganache-cli , selanjutnya ketikkan seperti dibawah ini :
-->
ganache-cli Diatas untuk memanggil ganache-cli secara global agar dapat kita gunakan modul tersebut, pada thread diatas sudah saya jelaskan bahwa ganache penting digunakan untuk membuat koneksi Ethereum secara lokal dikomputer kita. Jika dibawah sendiri terdapat tulisan Listening on 127.0.0.1:8545 , maka kita sudah berhasil membuat koneksi Ethereum secara lokal dikomputer kita.
4. Selanjutnya kita akan mengeksplor program Solidity pertama kita, buka browser yang anda inginkan dan ketikkan URL
remix.ethereum.org untuk membuat suatu program Solidity beserta compile-nya (menjalankan program). Lalu buat file pada pojok kiri atas yang bergambar plus seperti dibawah ini :
5. Masukkan nama file yang ingin anda dibuat, semisal saya membuat dengan nama haloindonesia.sol . Kemudian klik tombol Ok untuk menyimpan file dibrowser anda, ini akan tetap disimpan file anda selama anda tidak menghapus cache pada browser anda. Setelahnya masukkan contoh program seperti dibawah ini :
/* Awalan untuk program solidity */
pragma solidity >=0.4.22 <0.6.0;
/* Membuat kontrak haloindonesia layaknya penggunaan class pada Javascript */
contract haloindonesia {
/* Mendefinisikan variabel a dengan isi Halo Indonesia*/
string a = 'Halo Indonesia';
/* Membuat Function utama agar memanggil variabel a */
function tampil() public view returns (string memory) {
return a;
}
}6. Kemudian klik tombol Run pada kanan atas yang disebelah tombol Compile, kemudian klik menu dropdown bernama Environment dan pilihlah Web3 Provider. Kemudian klik Ok, nah nanti setelahnya anda isikan seperti gambar berikut ini :
Diatas untuk mengkoneksikan program Solidity dengan koneksi lokal Ethereum kita yang tadi telah dipanggil pada modul ganache-cli, kemudian anda klik Ok.
7. Selanjutnya akan saya paparkan penjelasan akhir pada gambar seperti dibawah ini :
Berikut penjelasan atas gambar diatas : a. Klik tombol Deploy pada tulisan dibawah haloindonesia
b. Setelah itu akan muncul suatu hasil dibawahnya didalam Deploy Contracts
c. Kemudian klik dropdown yang disediakan dibawah pada Deploy Contracts
d. Maka setelahnya akan muncul tombol bernama tampil, coba anda klik tombol tersebut
e. Ta-da hasil program yang sudah dibuat sudah tertampil pada variabel a yang telah diisi berupa json
Itulah contoh Dapp sederhana seperti tutorial yang saya berikan diatas, semoga bermanfaat untuk semuanya. Baiklah untuk selanjutnya temen2 mau saya share seperti apa lagi ? jika saya mempunyai waktu luang lagi mungkin request dari temen2 akan saya paparkan pada thread forum ini seperti pada Dapp sederhana ini.