Salam dari India,
Saya ingin membagikan informasi tentang proyek Ponzi MLM bernama GB21 yang belakangan ini mengincar Indonesia. Mereka menanamkan akar mereka melalui proyek scam yang berkembang dengan amat cerdik di India seperti gainbitcoin, bitcoingrowthfund.com, dst. Penipu (scammers) dibalik proyek tersebut kini memiliki program baru dengan nama GB21 di negara-negara Asia Tenggara dan terutama Indonesia. Saya yakin anda semua cukup waspada untuk menghindari proyek ini, namun beberapa orang mungkin masih akan terperosok ke dalamnya.
Ini adalah permintaan untuk membagikan informasi ini ke sebanyak mungkin orang. Orang-orang ini tidak mengincar mereka yang melek teknologi ataupun orang-orang yang mengunjungi forum bitcointalk. Sebaliknya, mereka menincar pelaku bisnis berskala kecil, dan profesional berusia paruh baya yang umumnya tidak memiliki waktu untuk mencaritahu tentang legitimasi mereka. Mereka umumnya menyebarluaskan diri mereka melalui
word of mouth (getok tular, omongan dari mulut ke mulut) di kota-kota tingkat 2 (kalau saya terjemahkan bebas dan referensi dari
sini, kurang lebih seperti Surabaya, Bandung, Medan, Semarang, Palembang, Makassar, Jogja, dan Pekanbaru) dan meyakinkan orang untuk mendanai mereka dengan janji yang amat tinggi.
Tolong sebarluaskan informasi ini kepada masyarakat umum agar mereka tidak jatuh ke dalam skema ponzi ini. Banyak orang di India yang telah kehilangan uang mereka dan orang-orang ini tengah diselidiki.
Silahkan cek link di bawah ini untuk informasi yang lebih detail mengenai FIR (First Information Report) dst.
Is this the beginning of the endgame for Amit Bhardwaj?Topik yang sudah cukup tua, tapi disusun berdasarkan penelitian mendalam di board lokal India oleh tmfp berjudul
Amit Bhardwaj/Kumar and a HashOcean clone called Gainbitcoin.Mungkin anda semua telah mengetahui tentang hal ini, tapi yang terpenting adalah menyebarkan informasi ini kepada mereka yang tidak terlalu paham akan teknologi. Orang-orang ini (maksudnya si scammers) menyebabkan nama cryptocurrency menjadi jelek dan membawa kemunduran pada seluruh ekosistemnya.
Original thread and courtesy:
https://bitcointalksearch.org/topic/just-a-little-warning-about-gb21-a-clever-ponzi-3164897
Sedikit tambahan penelitian dari BitrentX, mereka sudah ada di Bali, dan berikut link yang mungkin bisa ditonton
https://www.youtube.com/watch?v=L_WgZhhW9Bkhttps://www.youtube.com/watch?v=K4jzxUy6YgQhttps://www.youtube.com/watch?v=dorI_WhZG5A