Peringatan untuk yang baru ingin memulai mining dengan VGA. Sejak Juli 2017 penghasilan mining dengan VGA sulit untuk mendapatkan profit.
Yang menjadi penyebabnya adalah:
1. Harga Altcoin turun tajam
2. Harga Bitcoin mulai turun
3. Difficulty naik tajam, efeknya perolehan koin semakit sedikit
4. Harga VGA, Mobo dll melonjak tinggi
5. Harga TDL listrik tinggi
TDL Juli 2017 Rp. 1.467/kWh untuk golongan Tarif R(1-3), 1300 VA keatas
Jika kondisi seperti ini terus berlanjut, 1-2 bulan ke depan akan bisa terjadi banyak miner yang menjual alat miningnya (VGA bekas akan membanjiri pasaran). VGA baru di toko-toko juga akan over supply (karena stok banyak tapi tidak ada yang beli). Bagi yang baru ingin membeli /membuat RIG baru, disarankan untuk menahan diri dulu sambil belajar dan melihat perkembangan.
Sampai saat ini, 13 jan 2018 , masih gak terbukti tuh pendapat si ahan, malahan sy cari seluruh stok kosong melompong, hahaha, sampai indent pun gak tau kapan bisa masuk, wajar harga nya jadi setinggi langit......hahahaha....
...
ga kebalik bos ?? liat jual beli online sekarang masih banyak yg laku keras masalah komponen komputer buat mining terutama vga .
artinya masih banyak para miner ygbertahan dan juga banyak yg mau terjun karena profitnya
Kalian berdua masih perlu belajar membaca. Perhatikan tulisan yang dibold.
Apakah kondisi no 1 dan 2 terus berlanjut? Jawabannya adalah tidak.
Saat ini kondisi sudah berubah, karena harga bitcoin naik sangat tinggi. Dunia Crypto tidak mudah ditebak, kondisi bisa berubah-ubah dengan cepat.
Tahukah kalian di bulan november dan awal desember stok vga mulai melimpah?
Tulisan diatas ditujukan kepada pemula yang terjangkit euphoria harga ether naik tinggi dibulan mei dan hanya untuk mengingatkan agar mengambil setiap keputusan lebih cermat. Karena banyak yang berpikir mining dapat menghasilkan uang secara rutin dalam waktu cepat.. hal ini tidak selalu benar.
berbeda dengan miner lama yang memiliki alat mining yang sudah ROI, mereka tidak terdesak harus segera menjual koin ketika harga koin masih rendah.
Baca juga ini. Biasakan membaca dulu sebelum komen..iya gan untuk pendatang baru di dunia mining altcoin sepertinya harus extra sabar jika mau menikmati hasilnya
kalo untuk ROI sekarang diperkirakan sekitar 2 tahunan ,
untuk yang baru mau bergabung dipikir pikir dulu yang matang sebelum terjun kedunia mining ini
....
klo melihat dengan cermat kondisi harga btc sekrang kemungkinan smua persoalan diatas terpecahkan ,karena harga perangkat rig yg mahal diimpangi dengan harga btc yg sekarng menyentuh 74 jt , yg artinya klo agan mau membangun mining rig yg berkualitas dengan vga maksimum maka modal akan cepat balik,tp yg harus dipikirkan bukan membaikan modalnya tp ttep konsen ke mining trsbt biar jalan terus dan tanpa hambatan supaya hasil pendapatan maksimal.