Latar BelakangKebutuhan Mining rig akan daya listrik, hukumnya adalah wajib. Akan tetapi didalam penerapannya, terkadang masih ditemui beberapa kendala dari Mining rig yang disebabkan oleh pemasangan jaringan listrik yang tidak benar, tidak sesuai aturan atau hanya sekedar menggunakan beberapa material dengan kualitas seadanya. Sehingga dapat menyebabkan proses kegiatan mining jadi terganggu, dan yang paling fatal bisa menyebabkan terjadinya kebakaran.
Tujuan~ Menerapkan instalasi jaringan listrik yang benar dan sesuai dengan tujuannya.
~ Proses kegiatan mining rig bisa berjalan dengan lancar dan aman.
~ Menghindari kesalahan-kesalahan yang bisa disebabkan oleh instalasi listrik (hardware rusak, perangkat listrik meleleh, kebakaran, dll)
~ Mengurangi resiko loss yang disebabkan oleh terhambatnya mining rig, atau pengeluaran tak terduga yang terkait dengan jaringan listrik.
Implementasi- Perencanaan
- Penganggaran (Budgeting)
- Pelaksanaan (pengerjaan)
● Perencanaan Perencanaan adalah salah satu faktor terpenting dalam proses pelaksanaan instalasi jaringan listrik. Maka hendaknya kita harus membuat sebuah rencana yang matang, sehingga hasil dari instalasi jaringan listrik buat kebutuhan mining rig akan optimal nantinya. Sehingga tidak akan ada proses penambahan atau perubahan yang berhubungan dengan jaringan listrik di kemudian hari.
Beberapa hal yang perlu disematkan dalam bagian perencanaan antara lain sebagai berikut ini :
~ Jumlah mining rig yang ada dan yang akan ditambahkan.
Pertama-tama kita harus menentukan, estimasi mining rig yang akan ditambahkan di kemudian hari. Jika saat ini kita belum mempunyai pandangan, minimal kita harus memberikan spare pada saat memilih golongan listrik yang akan digunakan. Sehingga disaat kita menambah peralatan mining rig nantinya, tidak ada lagi pengeluaran ekstra yang harus dikeluarkan, yang berhubungan dengan kebutuhan listrik.
~ Perhitungan teknis dan pemilihan golongan listrik.
Hitung keseluruhan beban dari mining rig dan lebih baik menggunakan wattmeter untuk akurasi perhitungan yang lebih tepat. Dan bisa juga dilihat dari perbandingan daya dari Meteran PLN saat seluruh mining rig aktif dan saat seluruh mining rig off. Untuk mengetahui daya dari Meteran PLN, gunakan kode meteran PLN (cari di google) dengan fungsi pembacaan "daya yang sedang terpakai"
Setelah itu tentukan Golongan layanan listrik yang akan digunakan (pemasangan sambungan baru atau migrasi daya). Dan jangan lupa berikan selisih secukupnya antara beban mining rig dengan golongan listrik yang akan dipakai, buat yang belum mempunyai planning akan penambahan peralatan mining rig di kemudian hari.
~ Penentuan daftar bahan dan jasa tenaga kerja.
Bikin rincian mengenai material yang akan digunakan, mulai dari jenis bahan yang akan dipakai, jumlah barang yang akan dibeli, spesifikasi bahan, dan harga masing-masing barang. Usahakan memilih material yang mempunyai kualitas bagus dan gunakan sesuai spesifikasi yang telah ditentukan.
Untuk proses pengerjaan instalasi, tentukan terlebih dahulu apakah kita akan menggunakan jasa tenaga kerja atau mengerjakan semua prosesnya sendiri. Jika menggunakan jasa tenaga kerja, kita harus tau berapa ongkos biayanya (sistem pembayaran borongan) dan berapa jumlah tenaga kerjanya (sistem pembayaran berdasarkan waktu kerja)
~ Rancangan tata letak dan pembagian daya.
Tentukan titik-titik dari komponen jaringan listrik yang akan dipasang, mulai dari peletakkan jalur kabel, peletakan MCB dan titik-titik pemasangan stop kontak.
Untuk pembagian daya, gunakan MCB dan kabel yang mempunyai kualitas bagus, serta sesuaikan jumlah dan ukuran MCB sesuai kebutuhan sekarang dan kebutuhan kedepannya. Dan jangan lupa gunakan ukuran dan jenis kabel sesuai spesifikasi MCB yang digunakan.
● BudgetingSetelah kita membuat sebuah perencanaan yang matang, maka langkah selanjutnya adalah membuat daftar anggaran mengenai biaya dan pengeluaran untuk segala proses instalasi jaringan listrik buat kebutuhan mining rig.
~ Anggaran bahan dan material yang digunakan.
Untuk menentukan anggaran, kita harus tau harga dari masing-masing bahan dan material yang akan dibeli. Sebagai acuan kita bisa menggunakan harga-harga barang pada beberapa situs toko online (tokopedia, bukalapak, dll) atau menanyakan secara langsung pada toko yang bersangkutan.
~ Anggaran golongan listrik yang akan digunakan.
Setelah menentukan golongan listrik yang akan digunakan, kita bisa mengetahui tarif dari layanan golongan listrik tersebut, baik itu sambungan baru maupun proses perubahan daya, pada website resmi dari PLN
http://www.pln.co.id/Masukkan semua data yang diperlukan dan kirim permohonan, untuk mendapatkan layanan listrik yang diinginkan. Atau kita bisa mendatangi kantor PLN setempat dan melakukan permohonan secara langsung.
~ Biaya operasional.
Untuk pengerjaan instalasi dengan menggunakan jasa tenaga kerja, kita bisa menanyakan biaya pengerjaan secara langsung pada pihak yang terkait.
Tetapi jika proses instalasi listrik kita lakukan sendiri, maka biaya operasional untuk hal ini bisa diabaikan
● Pelaksanaan~ Pengadaan bahan dan material
Beli keseluruhan bahan dan material yang diperlukan dan jangan lupa memperhatikan kualitas dan spesifikasi bahan sesuai dengan perencanaan yang sudah dibuat.
~ Pengerjaan sambungan baru / migrasi daya golongan listrik PLN
Untuk pemasangan layanan listrik dari PLN, kita tidak bisa ikut campur tangan. Disini kita hanya memastikan kapan prosesnya akan dikerjakan dan apakah layanannya sesuai dengan aplikasi permohonan kita.
~ Pengerjaan jaringan listrik didalam tempat tinggal.
Setelah proses layanan listrik dari PLN selesai dikerjakan, kita bisa memulai melakukan pengerjaan instalasi listrik didalam rumah.
- Pertama kita lakukan pembagian daya dan memastikan kualitas dan spesifikasi bahan sesuai dengan perencanaannya
- Pengerjaan jalur listrik sesuai dengan tata letak
- Pemasangan komponen-komponen sesuai dengan titik yang telah ditentukan
- Penerapan sistem grounding
Note :~ Untuk menentukan pembagian daya maupun jenis dan spesifikasi material yang akan digunakan, anda bisa menggunakan referensi dari
Persyaratan Umum Instalasi Listrik 2011 (PUIL 2011) Amandemen 1 (bisa dicari digoogle).
Dengan acuan tersebut kita bisa menentukan daya, arus dan tegangan maksimal dari tiap-tiap bahan. Sehingga pembagian daya dan beban dapat diproses sesuai porsinya.
~ Gunakan bahan dan material yang mempunyai kualitas bagus. Jangan menekan biaya pengeluaran dengan menggunakan bahan dan material dengan kualitas dibawah rata-rata. Karena hal seperti ini bisa menyebabkan kejadian-kejadian yang tidak diinginkan dikemudian hari dan kemungkinan terburuk bisa memicu terjadinya kebakaran.
* Buat siapa saja yang mau menambahkan atau memberikan informasi lainnya yang berhubungan dengan Instalasi Listrik, saya persilahkan dan saya terima dengan senang hati.
* Buat yang mau bertanya, berdiskusi atau berbagi opini, mohon diperhatikan topik bahasannya dan usahakan jangan keluar/melenceng dari topik yang sudah ada.