Pages:
Author

Topic: [PENTING] Pemula Waspadalah Terhadap Scammers - page 6. (Read 6451 times)

hero member
Activity: 1484
Merit: 706
Saat terjadi hal tersebut, ane cek dengan sangat detail bahwa memang email itu dari Binance dan ada yang mencoba login ke akun ane.  Ane juga melihat menu jika bukan ane yang melakukan login maka dapat memilih untuk report this activity namun setelah ane diskusi dengan teman, doi menyarankan untuk langsung menghapus saja tanpa di report. Apakah itu benar? 

Apa memang benar-benar sudah detail om @oHnK memperhatikan email tersebut? Karena dari beberapa case yang pernah saya tahu, bisa saja itu impersonate dan sangat mirip, misal mereka menggunakan sub-domain sebagai umpan.

Contoh:
Binance.Withdrawal.com

Atau bisa jadi yang lebih parah yaitu mereka penipu yang menggunakan sub-level domain (sub-domain diatas sub-domain).

Contoh:
Request.Binance.Wihdrawal.com

Intinya apapun itu, harap berhati-hati, btw saya kurang update untuk dunia tipu-tipu. Namun belakangan sepertinya ada cara lain dari penipu untuk mendapatkan cuan, ibu saya mendapat telfon (katanya dari indomaret) mereka salah memasukkan nomor untuk top-up game, mereka menginput nomor ibu saya dan meminta kode verifikasi yang masuk (bukan official).
member
Activity: 481
Merit: 10
disini membahas tentang pemula ane rasa di sini cuma sedikit yang pemula rata rata di sini sudah senior walaupun akun baru tapi ane yakin pemilik akun semua sudah senior jadi untuk membahas tentang pemula ane rasa sudah basi gan orang sudah kelas enam masih membahas tentang pelajan kelas satu.
hero member
Activity: 1414
Merit: 574
Kalau ada case seperti ini, tidak perlu bingung. Langsung kontak support Binance saja, Om. Tanyakan ke supportnya apa email itu memang dari Binance atau bukan. Kalau supportnya menjawab bukan dari Binance, ente abaikan saja emailnya. Bukan hal baru kalau ada scammer yang mengirimkan pesan dan mengatasnamakan exchange tertentu, entah itu via email atau via sosial media.


>Jika ada sesuatu yang mencurigakan, hal terbaik adalah memastikannya, dalam hal ini yang bisa memastikan itu benar atau bukan, hanya tim Binance nya.



Saat terjadi hal tersebut, ane cek dengan sangat detail bahwa memang email itu dari Binance dan ada yang mencoba login ke akun ane.  Ane juga melihat menu jika bukan ane yang melakukan login maka dapat memilih untuk report this activity namun setelah ane diskusi dengan teman, doi menyarankan untuk langsung menghapus saja tanpa di report. Apakah itu benar? 
legendary
Activity: 2226
Merit: 1086
Free Bitcoins Every Hour!
~~
Kalau ada case seperti ini, tidak perlu bingung. Langsung kontak support Binance saja, Om. Tanyakan ke supportnya apa email itu memang dari Binance atau bukan. Kalau supportnya menjawab bukan dari Binance, ente abaikan saja emailnya. Bukan hal baru kalau ada scammer yang mengirimkan pesan dan mengatasnamakan exchange tertentu, entah itu via email atau via sosial media.


>Jika ada sesuatu yang mencurigakan, hal terbaik adalah memastikannya, dalam hal ini yang bisa memastikan itu benar atau bukan, hanya tim Binance nya.

full member
Activity: 588
Merit: 101
Sekitar 2 minggu yang lalu ane tiba-tiba menerima email dari Binance terkait kode verifikasi aktivitas login. Ane memang selama ini tidak begitu hati hati dalam menjaga akun yang ane miliki walaupun percaya adanya hacker, namun ane berpikir masa sih yang nominalnya di Binance hanya sedikit juga ikut kena hack, ane bukan trader dengan kantong gede masa jadi sasaran. Tetapi saat email itu masuk ane sangat kaget, awalnya ibu ane yang menerima telfon dengan kode negara bukan +62, lalu muncul verifikasi login wa dan tampilan layar hp ibu ane gelap, beberapa hari kemudian ane yang menerima email dari Binance namun untungnya akun yang dituju akun Binance lama ane, jujur sampe sekarang ane bingung harus apa jika terjadi hal demikian lagi.
Itu kasusnya unik sih gan karena saya belum pernah mendengar kasus semcam ini, namun saya penasaran apakah akun binance agan ada di kaitkan dengan google authenticator dan jika ia mungkin mustahil untuk mengakses akun karena pasti tidak akan berhasil melewati auth
hero member
Activity: 1414
Merit: 574
Sekitar 2 minggu yang lalu ane tiba-tiba menerima email dari Binance terkait kode verifikasi aktivitas login. Ane memang selama ini tidak begitu hati hati dalam menjaga akun yang ane miliki walaupun percaya adanya hacker, namun ane berpikir masa sih yang nominalnya di Binance hanya sedikit juga ikut kena hack, ane bukan trader dengan kantong gede masa jadi sasaran. Tetapi saat email itu masuk ane sangat kaget, awalnya ibu ane yang menerima telfon dengan kode negara bukan +62, lalu muncul verifikasi login wa dan tampilan layar hp ibu ane gelap, beberapa hari kemudian ane yang menerima email dari Binance namun untungnya akun yang dituju akun Binance lama ane, jujur sampe sekarang ane bingung harus apa jika terjadi hal demikian lagi.
legendary
Activity: 2464
Merit: 2094
Itu catatan penting bagi bounty hunter kalau BM yang bagus belum tentu terhindar dari proyek scam karena terkadang proyek scam tidak terindikasi bau-bau scam sejak awal walaupun BM sudah menganalisa lebih jauh tentang proyek tersebut,
Memilih bergabung dengan proyek yang di handle oleh manager yang memiliki reputasi baik adalah cara bagi bounty hunter untuk meminimalisir terjadinya scam pada akhir suatu proyek. Itu tidak menjelaskan bahwa agan dan bounty hunter lainnya terhindar dari scammed pemilik proyek karena meskipun manager telah melakukan uji tuntas atau pemeriksaan yang namun ada kalanya pemilik tidak kooperatif setelah proyek selesai atau pertengahan jalan.

Dibutuhkan analisa yang lebih sebelum agan dan yang lainnya bergabung dalam suatu proyek meski manager telah melakukannya. Analisa seperti ini juga termasuk dalam waspada terhadap upaya scammer.
hero member
Activity: 2282
Merit: 589
apalagi di dunia bounty yang kebanyakan para pemburu lebih mengikuti program yang di selenggarakan oleh menejer yang pernah sukses menyelenggarakan tanpa meneliti proyek tersebut
Itu catatan penting bagi bounty hunter kalau BM yang bagus belum tentu terhindar dari proyek scam karena terkadang proyek scam tidak terindikasi bau-bau scam sejak awal walaupun BM sudah menganalisa lebih jauh tentang proyek tersebut, setiap proyek bounty yang sedang aktif kampanye lebih baik di analisa secara rutin supaya bisa menentukan tingkat potensial proyek tersebut di fase selanjutnya
full member
Activity: 1134
Merit: 167
Beberapa scammer melakukan penipuan langsung. Para pendiri cryptocurrency scam, OneCoin menipu investor sebesar $ 3,8 miliar dengan meyakinkan orang bahwa cryptocurrency mereka yang tidak ada adalah nyata sehingga orang yang berhati hati saja masih tidak luput dari itu apalagi di dunia bounty yang kebanyakan para pemburu lebih mengikuti program yang di selenggarakan oleh menejer yang pernah sukses menyelenggarakan tanpa meneliti proyek tersebut
full member
Activity: 714
Merit: 104
Program yang terbaru cendrung mengalami scammer dikarenakan koin baru listing berbarengan dengan project, bahkan penyenglengara tidak luput atas kasus scammer, kita hanya pekerja yang diperas akan keringat untuk berpikir
legendary
Activity: 2464
Merit: 2094
makasih gan atas informasi yang agan berikan  saya juga masih orang baru  mungkin tread ini bisa saya jadikan pelajaran atau bisa disebut sebagai tambahan ilmu buat saya kedepannya agar berhati-hati dalam mengunakan atau menjalankan crypto ini terimakasih senior"
Sebenarnya walaupun prioritas utama dari thread ini adalah bagi pemula, tapi jika masalahnya adalah menyangkut tentang keamanan, kewaspadaan terhadap upaya scammer maka itu juga dapat berguna oleh siapapun di forum ini. Jadi tidak hanya berguna untuk satu peringkat rank saja.

Untuk agan, karena masih baru maka tidak ada salahnya juga untuk bertanya apapun terkait masalah forum ini yang belum agan mengerti pada thread yang sudah tersedia. [Q&A] Tanya Jawab Seputar Forum Disini/Ask about this forum here!. Anyway, selamat datang di forum.
newbie
Activity: 77
Merit: 0
makasih gan atas informasi yang agan berikan  saya juga masih orang baru  mungkin tread ini bisa saya jadikan pelajaran atau bisa disebut sebagai tambahan ilmu buat saya kedepannya agar berhati-hati dalam mengunakan atau menjalankan crypto ini terimakasih senior"
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
-snip- Mungkin masih bisa dipulihkan jika Privatekey dan Sandi yang tersimpan di ponsel sudah dicadangkan lebih awal baik di flashdisk atau tempat lain secara offline. Untuk siapapun yang menggunakan wallet android sebagai wallet utama maka wajib bagi anda memiliki cadangan privatekey dan sandi karena saya pikir hanya anda yang akan bertanggung jawab atas keamanan aset yang anda miliki.
Penyimpanan di flashdisk juga bukan tanpa resiko, diskusinya bisa juga lihat di thread Do not use USB sticks for long term storage! Its not safe!.
Btw..., perihal edukasi tentang penyimpanan Private Key, seed, password dan semisalnya mungkin bisa merujuk pada thread:
[Edukasi] Seed Storage - Tempat Penyimpanan Mnemonic Phrase.

legendary
Activity: 2464
Merit: 2094
Peringatan !!!
Quote
Jangan Simpan Privatekey dan Kata Sandi Anda di Komputer atau Ponsel Anda.

Seharusnya peringatan yang saya kutip diatas dapat dipertimbangkan oleh pengguna bitcoin dan altcoin semuanya dengan alasan kerentanan terhadap kasus hilangnya aset bitcoin atau altcoin. Mungkin masih bisa dipulihkan jika Privatekey dan Sandi yang tersimpan di ponsel sudah dicadangkan lebih awal baik di flashdisk atau tempat lain secara offline. Untuk siapapun yang menggunakan wallet android sebagai wallet utama maka wajib bagi anda memiliki cadangan privatekey dan sandi karena saya pikir hanya anda yang akan bertanggung jawab atas keamanan aset yang anda miliki.
legendary
Activity: 2618
Merit: 1181
Di android juga bagus asal dipakainya secara aman seperti tidak pake apk mod atau browsing porn.
Selama ini ane juga berpikir demikian Om. Makanya penggunaan android ane khususkan saja untuk morum dan hal lain sebagainya meskipun ane juga masih menggunakan laptop. Tapi apapun itu, kita juga harus memiliki cadangan data-data terkait dengan wallet, sandi, dan lainnya andai saja android bermasalah. HW memang pilihan bagus untuk nyimpan aset, tapi sementara ane masih belum membutuhkannya mendesak.

Maksudnya sideloading/install manual menggunakan file apk diluar playstore?
Mungkin maksudnya adalah apk yang sudah dimodifikasi oleh pihak lain Om yang mana tidak didownload dari situs resminya langsung seperti game versi lawas atau apk lainnya.
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
Di android juga bagus asal dipakainya secara aman seperti tidak pake apk mod -snip-
Maksudnya sideloading/install manual menggunakan file apk diluar playstore?
Tergantung aplikasinya juga sih.. dalam contoh kasus Electrum android, saya malah lebih nyaman menginstall manual menggunakan file apk sekaligus bisa memverifikasi terlebih dulu signaturenya. Tentunya file tersebut bersumber dari official website electrum.

btw, sepengetahuan saya aplikasi yang ada di playstore juga tidak semuanya bisa dipastikan aman; Saran saya sih di smartphone juga dipasangi antivirus/anti malware setidaknya untuk proteksi awal masuknya malware/virus dari file installer baik yang dari playstore ataupun dari install manual.

Contoh kasus: Aplikasi Scam Raup Rp 5,8 Triliun dari Google Play dan App Store

hero member
Activity: 1484
Merit: 706
Di android juga bagus asal dipakainya secara aman seperti tidak pake apk mod atau browsing porn.

Hmmm... , Btw apa yang bakal terjadi om kalau browsing Porn? menurut saya sih tidak apa apa asal yang browsing-nya mengerti, seperti tidak nge-klik banner atau pop-up macam-macam...

Tapi yaaa siapa tahu om nya punya pengalaman lainkan, hanya sekedar browsing porn bisa masuk virus atau apalah namanya yang bisa memonitor kita.
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
Nah ini mungkin jadi saran yang baik Om untuk para bitcoiner maupun bounty hunter. Ane sendiri sejauh ini juga belum punya hardware karena aset yang ane miliki tidak banyak yang masih mungkin untuk ane simpan di wallet android. Hanya saja ane tidak menggunakan android untuk berselancar lebih banyak situs web selain forum, Twitter, Facebook atau bisa dikatakan android yang ane gunakan khusus untuk kegiatan forum dan perdagangan saja.
Di android juga bagus asal dipakainya secara aman seperti tidak pake apk mod atau browsing porn.

kalau memang belum mampu bener untuk beli HW wallet dan mendesak, baiknya generate wallet secara offline menggunakan paper wallet atau iancoleman. [1]

[1]. [Guide] Create an Offline Wallet For Bitcoin and Altcoin Only Use 1 Paper
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
-snip-
Disesuaikan dengan kebutuhan saja dulu om, kalau semisal smartphonenya tidak intens digunakan untuk browsing sana-sini ataupun nomor kontak telp, akun telegram dan semisalnya tidak sampai terekspos mungkin ini sedikit banyak bisa mengurangi akses scammer untuk masuk melalui media-media tersebut.
legendary
Activity: 2618
Merit: 1181
Kalau untuk aset kripto, saran saya sih sedikit-sedikit mulai beralih dengan tidak menggunakan media smartphone sebagai wallet utama, apalagi device nya digabung jadi satu dengan aktifitas internet lainnya semisal media sosial dan mobile banking.
Nah ini mungkin jadi saran yang baik Om untuk para bitcoiner maupun bounty hunter. Ane sendiri sejauh ini juga belum punya hardware karena aset yang ane miliki tidak banyak yang masih mungkin untuk ane simpan di wallet android. Hanya saja ane tidak menggunakan android untuk berselancar lebih banyak situs web selain forum, Twitter, Facebook atau bisa dikatakan android yang ane gunakan khusus untuk kegiatan forum dan perdagangan saja.
Pages:
Jump to: