Author

Topic: Adakah rekomendasi untuk perdagangan p2p selain di binance? (Read 420 times)

newbie
Activity: 53
Merit: 0
Selama ini saya sudah nyaman melakukan trading di binance baik dalam trading spot ataupun future. Dan terkadang saya melakukan pembelian dan penjualan beberapa altcoin seperti BNB dan stablecoin seperti BUSD dan USDT di perdagangan p2p. Karena terkadang selisih harga selalu membuat saya memiliki sedikit keuntungan dari perdagangan p2p.
Dan keuntungan dari p2p adalah tanpa fee jika kita melakukan transaksi dengan nominal yang tidak besar.

Namun persoalan yang ingin saya tahu adalah apakah ada bursa lain yang menyediakan p2p selain binance?
 
Karena beberapa hari ini para exchanger p2p di binance selalu memasang tarif harga koin yang diperjual/belikan dengan tarif yang cukup tidak memuaskan (kemahalan untuk fitur beli dan kemurahan di fitur jual). Jadi saya memerlukan informasi tambahan mungkin saja ada kawan-kawan disini yang mempunyai informasi bursa lain yang juga memiliki fitur p2p untuk bitcoin dan altcoin yang cukup baik selain binance.

Terima kasih
Kalau bicara soal bursa kripto yang juga punya fitur P2P buat trading seperti Binance, itu pasti ada. Dulu, pernah pake Huobi, hampir sama kayak P2P trading mirip seperti di Binance. Di Huobi, setau saya kena fee yang kompetitif, mirip Binance. Biasanya untuk pembeli, fee-nya berkisar antara 0% - 0,20%, dan untuk penjual, bisa antara 0,15% - 0,20%. Coba cek lagi mungkin aja udah update. Kayak nya selain itu masih banyak, tapi itu udah cukup solanya belum pernah nyoba yang lain.
legendary
Activity: 2170
Merit: 1789
Tetapi ketika bicara mengenai resiko harusnya ini menjadi lebih sensitif dan harus lebih waspada, jangan sampai ketika menggunakan alamat IP yang berbeda akan mengalami pemblokiran dan nantinya kita juga yang mendapatkan resiko.
Ya, yang jelas semua exchange atau platform biasanya melarang penggunaan VPN. Mungkin bisa diatasi dengan menambahkan IP VPN agan kedalam whitelist, tapi hal ini mensyaratkan agan pake VPN yang support fixed IP. Kalau untuk platform P2P ane rasa juga ada menggunakan rule serupa, kecuali yang digunakan murni P2P seperti Bisq misalnya. CMIIW.

Apakah benar masih bisa digunakan tanpa harus menggunakan VPN ya mas?
Bukannya agan udah periksa sendiri? Kalau agan bisa mengunjungi tanpa pake VPN dsm, orang lain juga bisa gan. Ane rasa aman kalau diasumsikan list blokir itu diupdate tidak secara real-time, atau ada kesepakatan lain antara Binance sama pemerintah dibalik layar.
hero member
Activity: 1302
Merit: 714
Mungkin karena VPN yang digunakan adalah VPN yang gratisan gan. Kalau menggunakan VPN berbayar ane rasa ga bakal ada iklan yang seperti itu, malah kebanyakan VPN menyediakan blokir iklan sebagai salah satu fitur unggulan akun yang berbayar. Meskipun demikian risiko kena blokir bakal tetap ada mau pake berbayar atau tidak. Risiko lain adalah VPN yang agan gunakan juga mengamati aktivitas browsing agan tanpa disadari.
Intinya yang berbayar jauh lebih oke dibandingkan dengan yang gratisan dan semua orang mungkin tau bahwa jika menggunakan yang gratisan sudah pasti kita harus menerima dan tidak perlu protes menyangkut dengan adanya iklan dan alangkah baiknya tunggu saja sampai iklan selesai, bukankah begitu Mas ya? Tetapi ketika bicara mengenai resiko harusnya ini menjadi lebih sensitif dan harus lebih waspada, jangan sampai ketika menggunakan alamat IP yang berbeda akan mengalami pemblokiran dan nantinya kita juga yang mendapatkan resiko.

Apalagi jika di dalamnya mungkin ada aset yang berharga dan sudah capek-capek ngumpulin begitu lama, namun pada akhirnya harus hilang begitu saja karena menerima pemblokiran akun, kasian juga jika itu terjadi pada teman kita atau siapapun nantinya.

Btw itu situs Binance.me masih belum diblokir juga? Heran juga ane. Kalau tujuannya memang memblokir akses kok situs yang dengan mudahnya ditemukan di ranah publik tidak diblokir juga, padahal kan cuma alternatif domain saja.
Karena penasaran saya coba masuk ke Binance.me, namun anehnya benar seperti yang mas sampaikan belum diblokir dan masih sangat mudah di temukan tanpa menggunakan VPN dan masih bisa di akses pula meskipun saya masuk sebagai pengunjung dan tidak login. Apakah benar masih bisa digunakan tanpa harus menggunakan VPN ya mas?
legendary
Activity: 2170
Merit: 1789
kalo makek VPN lebih beresiko, karena juga banyak iklan yang muncul dan mengarahkan ke beberapa website,
yang mungkin website phising or website yang terdapat malwarenya.
Mungkin karena VPN yang digunakan adalah VPN yang gratisan gan. Kalau menggunakan VPN berbayar ane rasa ga bakal ada iklan yang seperti itu, malah kebanyakan VPN menyediakan blokir iklan sebagai salah satu fitur unggulan akun yang berbayar. Meskipun demikian risiko kena blokir bakal tetap ada mau pake berbayar atau tidak. Risiko lain adalah VPN yang agan gunakan juga mengamati aktivitas browsing agan tanpa disadari.

Btw itu situs Binance.me masih belum diblokir juga? Heran juga ane. Kalau tujuannya memang memblokir akses kok situs yang dengan mudahnya ditemukan di ranah publik tidak diblokir juga, padahal kan cuma alternatif domain saja.
legendary
Activity: 2464
Merit: 1703
Blackjack.fun
ijin nanya gan, saya pernah mau nyoba daftar OKX namun terhalang lokasi, pake VPN pun gak bisa, apa saran terbaik untuk bisa buka dan daftar OKX gan?
Tidak bisa karena diblokir dari OKX atau dari ISP agan? Udah coba pake DNS encryption? Kalau agan pake VPN, malah bisa kena risiko akun bakal ditutup kalau agan login pake IP yang berbeda. Saya coba pake IP Indonesia bisa diakses, jadi kemungkinan ISP agan yang melakukan pemblokiran ke situs OKX.

[1] https://bitcointalksearch.org/topic/ann-agoradeskcom-buy-sell-bitcoins-anonymously-5188930
Bisanya di blokir oleh ISP. saya sendiri makek indihome dan telkomsel tetep di blokir.
Bukan cuman OKX, Baybit juga sama gak bisa di akses lewat ISP indihome dan telkomsel.
Bahkan binance.com aja di blokir dan harus pakek link alternatif Binance.me kalo lewat browser.

Biar gak ribet tinggal ganti DNS ke 1.1.1.1 di pengaturan Wifi or internet.

kalo makek VPN lebih beresiko, karena juga banyak iklan yang muncul dan mengarahkan ke beberapa website,
yang mungkin website phising or website yang terdapat malwarenya.
legendary
Activity: 2170
Merit: 1789
apakah ada yg udah nyobai agoradesk, saya lihat layanan P2P yg mereka tawarkan cukup meyakinkan. saya pengen nyoba nukar btc/idr disana namun belum terlalu familiar dengan P2P.
Di Ann threadnya ada guide untuk melakukan jual beli gan[1]. Pada dasarnya mirip dengan P2P lainnya, agan nyari penjual yang sesuai dengan kriteria agan, klik beli, komunikasi dengan seller supaya pembayaran bisa terkonfirmasi, agan dapetin koin yang agan beli, dst. Apa ada alasan kenapa agan milih platform tersebut kalau agan belum familiar dengan P2P?

ijin nanya gan, saya pernah mau nyoba daftar OKX namun terhalang lokasi, pake VPN pun gak bisa, apa saran terbaik untuk bisa buka dan daftar OKX gan?
Tidak bisa karena diblokir dari OKX atau dari ISP agan? Udah coba pake DNS encryption? Kalau agan pake VPN, malah bisa kena risiko akun bakal ditutup kalau agan login pake IP yang berbeda. Saya coba pake IP Indonesia bisa diakses, jadi kemungkinan ISP agan yang melakukan pemblokiran ke situs OKX.

[1] https://bitcointalksearch.org/topic/ann-agoradeskcom-buy-sell-bitcoins-anonymously-5188930
full member
Activity: 1050
Merit: 109
1xBit.. recovered their reputation
apakah ada yg udah nyobai agoradesk, saya lihat layanan P2P yg mereka tawarkan cukup meyakinkan. saya pengen nyoba nukar btc/idr disana namun belum terlalu familiar dengan P2P.

selama ini saya tidak pernah bermasalah dalam menggunakan binance, dalam melakukan jual-beli maupun withdraw IDR, namun jika memang binance belum cukup, saya menyarankan OKX, fitur penggunaannya simpel dan menyerupai binance juga.
ijin nanya gan, saya pernah mau nyoba daftar OKX namun terhalang lokasi, pake VPN pun gak bisa, apa saran terbaik untuk bisa buka dan daftar OKX gan?
full member
Activity: 756
Merit: 100
selama ini saya tidak pernah bermasalah dalam menggunakan binance, dalam melakukan jual-beli maupun withdraw IDR, namun jika memang binance belum cukup, saya menyarankan OKX, fitur penggunaannya simpel dan menyerupai binance juga.
hero member
Activity: 742
Merit: 612

Namun persoalan yang ingin saya tahu adalah apakah ada bursa lain yang menyediakan p2p selain binance?
 
Mungkin dalam hal ini sedikit melenceng tetapi saya rasa masih cukup berkaitan dengan P2P disini tetapi ada sedikit perbedaan dimana dalam hal ini tanpa perlu adanya KYC seperti yang tentunya kita tahu Binance adalah bursa yang bagus tetapi tentu saja kita tidak bisa menghilangkan KYC disana.
Saya pribadi selalu melihat beberapa situs disini https://kycnot.me/ walaupun memang sebenarnya hampir sama tetapi perbedaan nya mungkin jika kita masih ingin melakukan anonimitas tentu saja ini cukup berfungsi dengan baik.
Disisi lain untuk bitcoin, saya pernah menggunakan  https://bisq.network/ dan https://hodlhodl.com/ karena menurut saya ini juga cukup baik jika memang masih ingin menjaga privasi tanpa adanya KYC disana walaupun memang kekurangannya dari segi fee mungkin akan sedikit lebih mahal disini. Tetapi sekali lagi jika memang kita masih mementingkan tentang masalah anonimitas, bisq menurut saya masih layak terlepas dari beberapa kekurangan yang mereka miliki.
sr. member
Activity: 364
Merit: 272
Mahal atau murah itu relatif, tergantung keputusan tiap pedagang buat ngambil untung di p2p dan rate masing-masing exchange.
Saya biasanya sering melakukan penjualan di P2P Binance dan harganya masih worth-it lah di banding exchange p2p lainnya.

Saya juga pernah makek p2p di huobi dan kucoin, kadang lebih mahal dari Binance dan kadang ada yang lebih murah.
Tinggal cek rate saja dan bandingkan.
Iya benar, sebenarnya banyak excahnger terbaik p2p, itu tergantung pilihan user lebih nyaman yang mana dan menurut kebutuhan masing masing tentunya juga soal keamanan meskipun tidak ada pertukaran p2p yang aman.

Pada  intinya carilah perdangan p2p dengan pengguna terbanyak, memiliki trading volume tinggi, dan menawarkan banyak jenis crypto yang tersedia. Saya juga pengguna Binance karena menurut saya Binance memiliki token asli sendiri yang membuat biaya trading lebih murah dari pda perdangangan lain.

hero member
Activity: 966
Merit: 548
Dan ternyata setelah saya mencoba p2p dibeberapa bursa lain dan hasilnya tetap lebih nyaman dan cepat di binance. Perbandingan harga jual dan belinya pun tidak terlalu jauh.
Terlepas Binance lebih bagus dibandingkan dengan platform exchange market lainnya namun tetap tergantung pada user atau toko yang anda beli, saya pernah mendapatkan komplain dari beberapa teman FB terutama di grup PBI, saat mereka tergiur dengan harga jual yang sedikit lebih murah dibandingkan harga jual di user atau toko lainnya justru release atau pelepasan order lebih lama dibandingkan dengan user yang menjual harga USDT agak sedikit lebih tinggi dari harga market.

Untuk OP harap lebih hati2 dan memilih penjual yang sudah memiliki reputasi bagus dalam hal pelayanan, takutnya sudah release transaksi namun order belum dilepas sama sekali sampai harus komplain ke CS Binance, mungkin untuk withdraw saya lebih memilih via Tokocrypto dan menjual USDT di Binance lewat pear USDT/BIDR.
hero member
Activity: 784
Merit: 732
Mahal atau murah itu relatif, tergantung keputusan tiap pedagang buat ngambil untung di p2p dan rate masing-masing exchange.
Saya biasanya sering melakukan penjualan di P2P Binance dan harganya masih worth-it lah di banding exchange p2p lainnya.

Saya juga pernah makek p2p di huobi dan kucoin, kadang lebih mahal dari Binance dan kadang ada yang lebih murah.
Tinggal cek rate saja dan bandingkan.

Dan ternyata setelah saya mencoba p2p dibeberapa bursa lain dan hasilnya tetap lebih nyaman dan cepat di binance. Perbandingan harga jual dan belinya pun tidak terlalu jauh. Namun saya baru menyadari ketika akan menginstal ulang apk bybit di hp saya ternyata Bybit sudah tidak bisa ditemukan di playstore. Apakah hanya di hp saya saja?
Padahal beberapa bulan lalu kayaknya ada ya. Karena dulu cukup sering ikut event di bybit jadi sering pasang copot apk bybit dari playstore. Tapi sekarang tidak ada yah?

Ada yang punya link mentahan untuk apk bybit?
Soalnya mau nyoba p2p di bybit.

Ternyata harus langsung download dari situs resminya.
(https://www.bybit.com/en-US/download/)
legendary
Activity: 2464
Merit: 1703
Blackjack.fun
Mahal atau murah itu relatif, tergantung keputusan tiap pedagang buat ngambil untung di p2p dan rate masing-masing exchange.
Saya biasanya sering melakukan penjualan di P2P Binance dan harganya masih worth-it lah di banding exchange p2p lainnya.

Saya juga pernah makek p2p di huobi dan kucoin, kadang lebih mahal dari Binance dan kadang ada yang lebih murah.
Tinggal cek rate saja dan bandingkan.

BINANCE


HUOBI


KUCOIN


Alternatif lain kalo gak mau ribet buat WD aja, bisa pakek fitur Binance Pay.

Bisa tanya-tanya langsung ke @Aakzaki, mungkin bisa dapet rate spesial ( untuk order besar )
hero member
Activity: 784
Merit: 732

Setelah melihat daftar yang ada pada daftar yang diajukan oleh om @CageMabok, om @Ahli38 bisa menggunakan OKX sebagai alternatif, mereka memiliki sistem yang sangat mirip dengan Binance dan juga mendukung berbagai rekening digital seperti Bank Jago, Flip, GoPay, Jenius, LinkAja, OVO, DANA dan Sea Bank.

Referensi:
[1] OKX (2022, 27 Desember). Diakses pada 27 Desember 2022, dari https://www.okx.com/id/p2p-markets/idr/buy-usdt

Sepertinya saya akan mulai mencoba satu persatu dan memulai dari OKX seperti saran agan @MAAManda. Karena kebetulan saya pernah mendaftar dibursa tersebut. Dan pernah beberapa kali trading disana ditahun lalu.

Informasi yang bagus gan. Terima kasih banyak. Karena kebetulan saya menggunakan metode pembayaran yang disebutkan agan.
 
Izinkan saya untuk memberikan sedikit saran yang semoga saja bisa membantu om @Ahli38 dalam mencari bursa lain yang memiliki dan melayani perdagangan P2P. Sebenarnya ada banyak bursa sekarang yang telah memiliki fitur P2P tersebut, cuma saya secara pribadi juga tidak menggunakan begitu banyak bursa kalau keperluannya hanya sebatas berdagang melalui P2P. Sehingga saya juga tidak tahu berapa jumlah biaya atau tarif yang dikenakan pada setiap bursa dalam hal jual dan juga dalam hal beli.

Terima kasih banyak gan. Saran anda Insya Allah akan saya coba satu per satu. Karena yah saya hanya memerlukan untuk perdagangan p2p. Karena sebenarnya selisih harga di p2p cukup menguntungkan. Seringkali beberapa exchanger terlambat mengupdate harga mereka. Hahaha


Namun persoalan yang ingin saya tahu adalah apakah ada bursa lain yang menyediakan p2p selain binance?
Banyak, tapi rame enggaknya ane ga tau...

Nambahin list:
Kucoin: https://www.kucoin.com/otc/buy/USDT-IDR
Gate.io: https://www.gate.io/c2c/market
Mantap gan. Tidak apa engga rame juga karena p2p tidak seperti spot. Yang penting harganya cocok. Kalau spot tentu lebih mantap yang rame atau yang volumenya besar. Karena cocok untuk melakukan scalping. Tapi di p2p hanya soal harga dan kecepatan transaksi serta kecepatan respon yang diutamakan.
Terima kasih gan. Kebetulan di dua bursa tersebut saya sudah daftar dan sudah kyc. Sehingga akan mudah untuk mencobanya.
copper member
Activity: 2310
Merit: 2133
Slots Enthusiast & Expert
Namun persoalan yang ingin saya tahu adalah apakah ada bursa lain yang menyediakan p2p selain binance?
Banyak, tapi rame enggaknya ane ga tau...

Nambahin list:
Kucoin: https://www.kucoin.com/otc/buy/USDT-IDR
Gate.io: https://www.gate.io/c2c/market
hero member
Activity: 1442
Merit: 700
Daftar yang di provide oleh om @CageMabok sudah cukup lengkap walau terdapat kekeliruan dalam penyampaian informasi. Mengapa demikian? karena pada dasarnya om @Ahli38 ingin mencari platform P2P selain daripada Binance, walaupun pada dasarnya DEX juga merupakan platform P2P, namun bukan itu yang dimaksud oleh om @Ahli38, beliau mencari platform P2P spesifik yang bisa berdagang dengan IDR. Jadi, daftar-daftar dibawah ini merupakan pengecualian:

Uniswap - Pertukaran Terdesentralisasi Terdepan untuk Token Berbasis Ethereum
PancakeSwap - DEX Paling Populer untuk Trading Token BSC
DeFi Swap - DEX yang Akan Datang Akan Diluncurkan

Setelah melihat daftar yang ada pada daftar yang diajukan oleh om @CageMabok, om @Ahli38 bisa menggunakan OKX sebagai alternatif, mereka memiliki sistem yang sangat mirip dengan Binance dan juga mendukung berbagai rekening digital seperti Bank Jago, Flip, GoPay, Jenius, LinkAja, OVO, DANA dan Sea Bank.

Referensi:
[1] OKX (2022, 27 Desember). Diakses pada 27 Desember 2022, dari https://www.okx.com/id/p2p-markets/idr/buy-usdt
hero member
Activity: 910
Merit: 789
Izinkan saya untuk memberikan sedikit saran yang semoga saja bisa membantu om @Ahli38 dalam mencari bursa lain yang memiliki dan melayani perdagangan P2P. Sebenarnya ada banyak bursa sekarang yang telah memiliki fitur P2P tersebut, cuma saya secara pribadi juga tidak menggunakan begitu banyak bursa kalau keperluannya hanya sebatas berdagang melalui P2P. Sehingga saya juga tidak tahu berapa jumlah biaya atau tarif yang dikenakan pada setiap bursa dalam hal jual dan juga dalam hal beli.

Saya mencoba mencari hal ini dari beberapa sumber dan dalam hal pasar yang didukung, harga, keramahan pengguna, dan metrik penting lainnya. Platform pertukaran crypto P2P terbaik dapat ditemukan pada daftar di bawah ini serta ada dua sumber yang akan saya bagikan disini untuk om supaya om bisa membuat pertimbangan sendiri karena memang bursa yang melayani P2P ini sangatlah banyak. Di cryptonews.com ada 8 bursa, sedangkan di learn.bybit.com ada 15 macam bursa yang memiliki P2P, silahkan om lihat dan periksa secara satu per satu siapa tahu ada diantara bursa tersebut yang sangat cocok untuk om gunakan sesuai dengan keperluannya.

  • OKX - Pertukaran Kripto P2P Terbaik Secara Keseluruhan
  • Binance - Ekosistem Peer-to-Peer Dengan 300+ Metode Pembayaran
  • Uniswap - Pertukaran Terdesentralisasi Terdepan untuk Token Berbasis Ethereum
  • PancakeSwap - DEX Paling Populer untuk Trading Token BSC
  • Huobi - Pertukaran Peer-to-Peer Teratas untuk Berdagang USDT, BTC, dan ETH
  • Bybit - Penawaran Pertukaran Derivatif Perdagangan P2P melalui Uang Fiat
  • LocalBitcoins - Nikmati 30 Hari Biaya Perdagangan 0% Setelah Mendaftar
  • DeFi Swap - DEX yang Akan Datang Akan Diluncurkan

Referensi:
hero member
Activity: 784
Merit: 732
Selama ini saya sudah nyaman melakukan trading di binance baik dalam trading spot ataupun future. Dan terkadang saya melakukan pembelian dan penjualan beberapa altcoin seperti BNB dan stablecoin seperti BUSD dan USDT di perdagangan p2p. Karena terkadang selisih harga selalu membuat saya memiliki sedikit keuntungan dari perdagangan p2p.
Dan keuntungan dari p2p adalah tanpa fee jika kita melakukan transaksi dengan nominal yang tidak besar.

Namun persoalan yang ingin saya tahu adalah apakah ada bursa lain yang menyediakan p2p selain binance?
 
Karena beberapa hari ini para exchanger p2p di binance selalu memasang tarif harga koin yang diperjual/belikan dengan tarif yang cukup tidak memuaskan (kemahalan untuk fitur beli dan kemurahan di fitur jual). Jadi saya memerlukan informasi tambahan mungkin saja ada kawan-kawan disini yang mempunyai informasi bursa lain yang juga memiliki fitur p2p untuk bitcoin dan altcoin yang cukup baik selain binance.

Terima kasih
Jump to: