Saya sudah lama tidak masuk forum ini, dan ini posting pertama saya di lokal.
menurut saya kebanyakan orang yang berada di sini berinvestasi di crypto atau sedang mempelajari tentang bitcoin dan altcoin, betul atau tidak?
Untuk kebanyakan orang disini saya tidak tahu apakah mereka berinvestasi atau tidak, karena investasi adalah pekerjaan yang meliputi resiko dan keberanian setiap orang setelah mereka memiliki pengetahuan yang cukup terhadap investasi. Begitu juga dengan hal mempelajari tentang bitcoin dan altcoin, saya juga tidak tahu karena belum membuat survei untuk hal semacam itu disini meskipun saya secara pribadi juga masih mempelajari lebih banyak hal yang menyangkut dengan bitcoin dan altcoin. Dan jika saya boleh tahu, apa yang membuat om bahagian dengan hal tersebut ?
Dan saya pribadi juga seorang investor btc walaupun btc saya tidak banyak.
Jujur saya merasa bahagia karena bisa berinvestasi di crypto karena seperti yang kita ketahui kalau pemerintah kita mengijinkan masyarakatnya untuk berinvestasi di bitcoin dan crypto, dan saya ingin tahu apakah anda juga bahagia karena pemerintah kita mengijinkan masyarakatnya untuk berinvestasi di bitcoin dan crypto?
Saya ingin mendengar komentar anda teman teman?
Kebahagian setiap orang itu memang berbeda-beda ya om, karena saya pribadi hanya merasa bersyukur akibat bisa berinvestasi di kripto dan saya tidak menganggap kalau hal ini adalah sebuah kebahagian karena masih memiliki resiko didalamnya. Untuk hal pemerintah yang telah mengizinkan para warga negara berinvestasi di bitcoin dan crypto, saya rasa hal itu hanyalah sebatas berita yang cukup menyenangkan untuk dibaca oleh mereka yang belum berinvestasi pada bitcoin dan crypto. Sementara bagi mereka yang sudah berinvestasi dalam jumlah banyak di bitcoin dan crypto, tentu mereka akan merasakan sedikit kebahagian atas adanya berita tersebut, apalagi kalau mereka sudah mendapatkan keuntungan yang cukup lumayan lewat investasi mereka pada saat ini.