1. Apakah sistem database sebuah koin/token ada pihak developer atau owner yang mengelola?
2. sebuah koin membuat platfrom sendiri, pertanyaannya mereka membuat blok explorer, apa situs web bisa expired? Atau selalu terupdate tiap mau expired?
3. Pertanyaan ketiga mungkin ada hubungannya dengan yang kedua: mereka mendapatkan biaya update web dari fee?
4. Jika kita melakukan penarikan dari market pasti lebih besar daripada menariknya melalui wallet (dompet) itu pasti sebagian besar fee merupakan keuntungan pihak market exchange, pertanyaannya apakah kalau kita sering transaksi baik dari market maupun wallet khususnya penarikan pasti kena fee, apakah fee tersebut akan jadi milik developer/owner??
Mohon suhu yang berpengalaman berbagi ilmunya disini
untuk menjawab pertanyaan saudara, saya punya beberapa asumsi:
1. sistem Bitcoin atau altcoin menggunakan sistem desentralisasi yang di pegang oleh developer dan owner dengan pembagian disaat pembuatan sebuah listing coin tersebut
2. saya pikir web tidak akan expired
3. jelas, semakin banyak up datenya maka fee pasti banyak akan semakin berkembang dan fee nya semakin banyak.
4. saya pikir fee adalah milik developer dan perkembangan milik owner.