Berbagi Itu Indah..!!! )
Semakin seringnya saya melihat banyak pertanyaan
"masih profitkah mining saat ini?,Banyaknya Postingan Want To Sell pada group /forum miner"dan banyak nya miner-miner yang sudah mulai putus asa.Akan tetapi sebagian dari meraka masih banyak juga yang bersemangat bahkan masih
bahkan masih terus menambah peralatan tentempur mereka (mine equipment/GPU),dengan berbagai trik dan strategi yang mereka miliki untuk terus mining
dan mendapat profit,walaupun tidak sebanyak saat harga coin masih tinggi.
Beberapa orang menyimpulkan bahwa mining saat ini sudah tidak profit lagi,
tapi menurut saya pribadi itu semua tergantung dari pribadi masing-masing secara keyakinan,skill dan managementnya,
sebagai contoh
kebanyakan orang akan mining melihat kalkulator profitable mining seperti whatomine,crypunite dan sejenisnya.
tapi menurut saya justru hal yang keliru,sebab kalkulator profitable mining seperti itu akan menjadi acuan sebagian besar orang
bahkan seluruh dunia.Ketika ada coindengan kalkulator paling profit maka semua akan menegejarnya,dan di saat semua orang menginginkan hal yang sama,
mereka semua akan terjun dan mining coin paling profit saat itu,maka hash network menjadi semakin tinggi,
dificulty meningkat dan hasil quantityyang di dapat akan jauh dari kalkulator,
di tambah lagi saat kita akan menjualnya hara sudah down karena kalah cepat dengan farm besar(kita membahas miner dengan speed midle hingga low ya guys) . Sebenarnya jika kita membaca pada forum ini,banyak sekali bahasan tentang hal ini berikut tips2 dari para senior.
tapi disini saya juga akan
berbagi sedikit tips kepada teman-teman miner,(rig saya speed siput)
- mencoba beralih untuk terlepas dari kalkulator profitable miner,
- mencari coin baru tanpa market atau koin yang yang baru berkembang dan sudah di market dengan hash yang masih rendah
- belajar mulai memahami sebuah project secara detail dari coin yang akan kita mining,dan ikuti updtatenya
(misal melihat komunitas,team pengembang,roadmap dan future dari project.dari situ kita bisa menyimpulkan mana project yg bnar benar bagus atau tidaknya,
dari situ juga lah kita tau kapan saat terbaik untuk kita mining dan kapan saat terbaik saat kita akan menjualnya). - berani berspekulasi untuk menentukan project yang mana yang lebih menjajikan
- management mining dan hasil mining.
Sedikit gambaran teknik dan setrategi yang saya terapkan.
* Dalam 1 bulan kita mining 5-10 jenis coin yang berbeda pada hash rendah dan dengan meriview projectnya terlebih dahulu.
dengan spekulasi dan harapan 1 atau 2 coin hype bisa cover 1 bulan listrik,berarti kita masih memiliki beberapa coin simpanan yang bisa antuk cadangan atau janka
panjang.
* Dalam masa hold hasil mining untuk menunggu waktu jual,tradingkan coin kita dengan tujuan untuk menambah qty(harus selalu update informasi baik di komunitas atau
media lain, supaya tidak terjadi penyesalan atau jual harga bawah.)
* Saat kita menjual coin di posisi hype.usahakan sisakan 20% dari hasil penjualan untuk melakukan buyback jika harga sudah turun lagi untuk tabungan jangka panjang.
(jika kita yakin suatu saat coin tersebut akan kembali up dan bukan koin scam)
Trik dan strategi ini saya terapkan sendiri dan masih bisa membuat saya tetap semangat untuk mining,
Smoga ini juga bisa membuat para miner kembali bersemangat dan bisa memberi sedikit motifasi untuk tetap bertahan tetap mining.
Note:
1) Untuk strategi ini mungkin kita mengeluarkan biaya extra pada 1-2 bulan awal mulai.Untuk meng coverlistrik ,mendapat brapa item coin dengan harga rendah
hingga mencapai hype dari beberapa coin yang kita simpan.dan nanti kita bisa merasakan ke indahan setelah beberapa coin yang kita miliki "pump''.
2) Coin apapun yang kita tambang pasti memiliki resiko,tergantung bagai mana kita menilai dan menentukan sebuah project coin mana yang kita mining
Jangan pernah takut untuk berspekulasi dan mengambil resiko..!
HIGH RISK = HIGH PROFIT
Seomoga tulisan ini bisa memberi sedikit manfaat.dan jika ada para senior,para master dan para suhu ingin menambahkan untuk strategi baru yang di miliki dengan senang hati saya menambahkannya pada post ini ,untuk saling berbagi dengan orang lain.. Terima kasih