₿ WELCOME TO BADAKJAWA BITCOINTALK THREAD ₿
CARA MEMBUAT FUNDAMENTAL ANALYSIS
Halo semua,pada postingan saya ini saya akan sedikit membagikan bagaimana cara membuat fundamental analysis yang baik dan benar berdasarkan cara yang saya ketahui
Fundamental analysis menurut saya adalah bagaimana sebuah koin atau cryptocurrency yang sudah dibuat akan berguna atau tidak dalam arti singkat kita mencoba menerawang masa depan koin tersebut melewati tim dan kerja tim tersebut,maksud saya menerawang bukan datang ke mbah dukun atau ke orang pinter tapi berdasarkan data yang ada,kalo gitu yaudah langsung aja cara buat fundamental sesuai cara saya:
- 1.Melihat Whitepaper koin tersebut,dengan membaca dan melihat detail tekhnologi apa yang digunakan dalam
pembuatan koin di whitepaper kita juga akan tau apa sebenarnya kegunaan koin tersebut kedepannya nanti,ini suatu hal yang penting,karena jika
koin ini tidak memiliki kegunaan,pada akhirnya koin tersebut akan ditinggalkan,untuk melihat whitepaper,langsung saja ke Website koin yang
mau diteliti. - 2.Melihat Roadmap atau perencanaan pada koin tersebut dimasa yang akan mendatang,ini juga hal yang
penting,karena jika sebuah koin atau
cryptocurrency memiliki Roadmap yang jelas,maka tim dari koin tersebut akan selalu aktif kedepannya dan itu membuktikan kalau tim dev koin
tersebut memiliki niat yang tinggi terhadap pengembangan koin lebih jauh - 3.Masuk ke komunitasnya dan lihat bagaimana tanggapan mereka,ini salah satu bagian terpenting dari untuk membuat fundamental
analysis,karena tanpa adanya komunitas yang kuat,maka sebuah koin pada akhirnya akan menjadi tidak berguna walaupaun Whitepaper dan
Roadmapnya jelas,akan tetapi Komunitas adalah faktor terpenting disini
- 4.
Sedikit tambahan gan. Liat juga kinerja dan respon dari team developer nya. Ini bisa menjadi tolak ukur keseriusan Dev dalam membangun fundamental koin yang kuat. Seberapa aktif mereka di sosmed. Seberapa aktif mereka di grup komunitasnya. Bagaimana startegi campaign marketingnya.
Sejauh pengalaman saya, Koin / Tokens dengan team Dev yang tidak terlalu aktif dalam berinteraksi dengan komunitasnya, baik di grup2 Telegram atau Fanspage, atau jarang update news di akun sosial media meraka, besar kemungkinan koin / token nya tidak akan berhasil. Bahkan ada beberapa yang berujung scam.
Untuk siapapun yang ingin memberi tambahan saya persilahkan,karena beberapa point diatas adalah bagaimana saya bisa mendapatkan koin dengan fundamental yang kuat,saya sangat terbuka untuk yang mau memberi tambahan ataupun pendapat disini
NOTED : yang nyepam / off-topic bakal dihapus atau bisa-bisa direport
setidaknya saya lebih mengerti lagi bagaimana meneliti masa depan dari sebuah coin yang baru diciptakan.
biasanya saya meneliti sebuah proyek saat saya mengikuti program bounty,saya hanya bisa meneliti saat program ICO sedang berlangsung,melihat dari segi perkembangan penjualan token saat ICO berlangsung,dan melihat dari whitepaper dan juga meneliti roadmap dari perjalanan sebuah proyek tersebut dimasa depan...