Saya punya prasangka kalo thread ini akan dilock/dihapus dengan segera. Sebab masalah tentang merit udah jadi masalah klasik. Dan hampir dari permasalahan yang ada, sudah pernah dibahas, dan belum ada lahan baru untuk diperdebatkan. Tapi Saya akan mencoba berkomentar mengenai kegelisahan agan.
Karena agan masih pemula, mungkin ini jadi masalah dan pantas untuk didiskusikan. Tapi nanti agan akan diperingatkan untuk membaca tentu saja oleh member-member lain. Sebab ini adalah topik lama, dan pernah ada di thread-thread terdahulu.
Menurut pendapat Ane apakah tidak lebih Fair jika ada pengkelasan antara Post Newbie Berbualitas dengan Post Para Senior yang berkualitas. Karena sudah pasti Post nya Newbie yang berkuaitas akan di anggap biasa bagi Para senior sehingga pupuslah harapan Mendapatkan Merit, Begitu pula Sebaliknya bisa, jadi Postnya Para Senior akan selalu yang lebih baik dari pada newbie.
Sistem merit memang cukup kejam, saya akui itu. Tapi ini adalah aturan, jadi mesti kita patuhi dan terima. Lalu apakah aturan ini adalah semena-mena? Jawabannya tidak. Ketika sistem ini dirilis, pro kontra banyak sekali muncul. Segala tetek bengek tentang forum ini, didiskusikan di
board meta. Tentu saja di meta rame masalah ini. Dan endingnya merit tetap dipergunakan dan tidak ada tindakan dari staf buat menghilangkan sistem ini. Itu berarti merit masih ada dalam batas wajar.
2. Didalam Aturan memberikan merit ane membaaca
"user juga harus membuat post dengan kualitas baik agar mendapat merit dari orang lain dan bisa naik ke rank lebih tinggi". Hal ini nampaknya memberikan celah yang tidak sportive bagi pemula seperti ane. Bisa jadi mereka yang sudah punya komunitas akan saling berbagi dan bertukar merit demi naik rank bersama. Lalu bagaimana dengan para pemula yang belum punya Komunitas. bisa jadi Newbie Selama lamanya Donk
Wah agan ini udah mikir mau main instan aja wkwk
Kalo agan menyadari bikin post berkualitas itu susah, bukankah ini langkah yang beresiko bagi para komunitas tersebut. Post-post dengan kualitas ga seberapa, tapi dapet merit. Dan yang ngasih merit ya cuma itu-itu aja. Tidakkah itu mencurigakan? Mungkin saat ini belum ada langkah dari moderator untuk hal itu, tapi bukan tak mungkin jika suatu saat akan ada semacam operasi dari moderator.
3. Nampaknya Sudah Menjadi adat kebiasaan Kalau newbie selalu di pandang sebelah mata, Post nya selalu dianggap tidak Berkualitas dan masih banyak Cercaan lain yang kami terima. Sebetulnya Kami juga paham bahwa sistem merit ini baru ada di tahun 2018. berarti akun yang sudah ada sebelum nya Otomatis akan memperoleh Merit dengan Cuma cuma. dan itu menurut ane sangatlah hal yang luar biasa.
Ga semua newbie dipandang sebelah mata kok. Dulu ada akun member indo rank-rank rendah tapi bisa buktiin diri dengan bikin post-post bagus. Saat ini rank mereka sudah naik, ada yang nyampe member, ada yang sampe Full Member juga.
Tapi ini agak lucu juga sih, sebab pernah ada selentingan, mending ga perlu kasih merit ke akun newbie yang postnya kelewat bagus, sebab mereka ini 'newbie tapi bukan newbie'. Begitu sih, dan ini muncul karena kasus nuyul kalo ga salah wkwk