Bro
rizaldi, saya ada sedikit saran tapi maaf saya sampaikan di sini. Karena terkait thread ini, bukan thread sebelumnya.
Kalau menurut saya, untuk thread utama di atas, lebih baik dibuat
model tabel atau
list saja. Biar bisa menampung banyak konten dan terlihat nyaman dilihat.
Isinya mungkin cukup seperti ini saja :
1. Nama Proyek ICO yang dicurigai
2. Link Proyek ICO tersebut
3. Proof / bukti [
cukup berupa link]
Agan memang perlu memposting buktinya di sini. Boleh berupa gambar atau bentuk lainnya. Tapi sebaiknya post dengan cara reply, bukan ditambahkan ke thread utama di atas. Contoh :
https://bitcointalksearch.org/topic/m.494373394. Keterangan
Karena ini statusnya masih "dicurigai", mungkin bisa ditulis disini "Terbukti Scam" jika setelah penelusuran lebih lanjut nanti terbukti scam.
Tapi jika ternyata tidak terbukti scam atau hasil penelusuran negatif, tuliskan saja "Bukan Scam".
Note : Bisa ditambahkan yang lainnya juga bisa dirasa masih ada yang perlu dicantumkan pada tabel/list tsb. Contoh : link ANN, link Bounty, atau lainnya.
Kenapa perlu dibuat seperti itu? Karena saya yakin bro
rizaldi akan mengupdate terus thread ini, dan besar harapan saya untuk itu.
Oya bro, tambahkan juga di thread tesebut keterangan berupa "format input/laporan" bagi yang ingin menyampaikan proyek ICO yang dicurigainya [
sesuai dengan saran Om
anu1908]. Plus juga panduan identifikasi proyek ICO yang dicurigai scam [
seperti yang disampaikan Om
ryzaadit].