Bagaimana pendapat saudara/i semua tentang keduanya, antara Ethereum dan Cardano. Banyak yang bilang teknologi Cardano lebih bagus daripada Ethereum, Cardano juga disebut teknologi Blockchain generasi ke 3. Masa depan Cardano juga dibilang lebih cerah. Akankah Cardano bisa menyalip Ethereum dari segi harga dan lainnya di masa depan?
memang benar dari teknologi cardano lebih bagus untuk saat ini, tapi jangan lupa juga ETH lagi berbenah diri juga untuk menghadapi teknologi baru saat ini. di mana peningkatan nilai jualnya pun sudah meningkat sekarang ini, apalagi nilai jualnya sudah di atas angka 8.000k. mudah2an ke depan ada peningkatan lagi dari ETH nya.
Jika menurut versi saya pribadi untuk masalah harganya mungkin masih bisa terjadi,karena untuk harga itu tergantung komoditasnya dan seberapa besar presentasi buy/sellnya yang di lakukan investor-investor besar dari berbagai belahan dunia.
Tapi untuk masalah yang lain-lain seperti technologynya sara rasa tidak semudah yang di bicarakan untuk
cardano bisa unggul dari
ethereum jika melihat sepak terjang ethereum yang begitu baik hingga bisa bertahan menjadi platfrom untuk ico token baru.
Dari situ saja sudah terlihat banyaknya komoditas yang sudah mempercayai untuk project barunya pada
ethereum untuk di jadikan platfrom token baru mereka.