Author

Topic: 🥧 Kontes Membuat Pie Bitcointalk - Edisi ke-2 🥧 (Read 823 times)

member
Activity: 112
Merit: 112
A Member who wants to become a ₿ maxi
Terima kasih om Pandorak atas ucapannya dan terima kasih juga kepada teman-teman yang lain yang telah memilih saya. Bagi yang belum beruntung jangan berkecil hati, mari kita coba lagi di tahun depan.  Wink

[...]

Sama-sama gan, saya ikut senang karena ada pemenang kontes dari SFI, kalau seandainya penghitungan tidak pakai model STV mungkin akan ada 2 pemenang dari SFI, agan Mame89 & agan puloweh555, buat agan puloweh555 jangan berkecil hati, semoga ada kontes-kontes serupa lain kedepannya dan bisa jadi pemenang.

Kontes buat pie ada setiap tahun gan Mame89? saya juga ada niat ikut kalau sampai ada lagi di tahun depan.
hero member
Activity: 994
Merit: 552
Dari beberapa user SFI yang berpatisipasi di 🥧 Kontes Membuat Pie Bitcointalk - Edisi ke-2 🥧 akhirnya ada satu user kita yang bisa menang dan sukses berada di peringkat kedua dengan voting terbanyak. Luar biasa pencapaian dari agan @Mame89 selain hasil kreativitas kue Pie yang dibuatnya sangat bagus juga mampu mengalahkan beberapa user top global dengan raihan posisi kedua.

Selamat untuk agan @Mame89 semoga jika edisi ke depan ada kontes membuat kue Pie Bitcointalk bisa masuk dominasi lagi kalau perlu tiga pemenang teratas adalah user lokal, ikut bangga juga dan voting yang diberikan oleh beberapa user lokal untuk teman-teman SFI yang berpatisipasi tidak sia-sia. Untuk user lokal lain yang masih belum beruntung bisa coba lagi ke depan sepertinya bakal ada kontes membuat kue Pizza pada bulan Mei.
sr. member
Activity: 1064
Merit: 469
Cashback 15%
Terima kasih om Pandorak atas ucapannya dan terima kasih juga kepada teman-teman yang lain yang telah memilih saya. Bagi yang belum beruntung jangan berkecil hati, mari kita coba lagi di tahun depan.  Wink
Semoga saja tahun depan kontesnya bisa lebih meriah lagi dari yang sekarang ya mas dan tidak hanya untuk kontes seperti ini saja, tetapi untuk kontes-kontes yang lain juga demikian. Selain itu, mas Mame89 ini yang sudah berjuang membuat kue dan mengikuti kontes serta telah mendapatkan juara kedua, bagi saya itu sudah sangat luar biasa mas karena mengingat kreasi kue dari peserta yang lain juga tidak kalah menariknya untuk dilihat walaupun saya juga harus menganggap yang punya mas itu bagus.

Quote
Kalau boleh jujur sebenarnya saya sangat tidak menyangka bisa menang dalam kontes ini, hasilnya jauh melebihi ekspektasi saya karena melihat kue pie peserta juga banyak yang bagus. Tapi Alhamdulllah berkat bantuan teman-teman, saya bisa menang dengan perolehan suara kedua terbanyak. Rasa syukur tak terhingga kepada keluarga karena dengan bantuan mereka saya bisa mengikuti kontes tersebut, bisa di katakan ini adalah THR yang spesial dari forum bitcointalk.  Cool
Ternyata mas Mame89 ini adalah tipe orang yang mudah bersyukur dengan apa yang sudah mas dapatkan ya dan saya kira itu adalah hal yang sangat baik juga mas, serta motivasi mas untuk kembali berjuang dalam kontes-kontes terbaru ditahun depan juga tidak boleh surut jika masih diberi kesempatan yang baik karena bersyukur dengan apapun hasilnya setelah berjuang itu adalah sesuatu yang sangat jarang ditemukan pada banyak orang saat ini.
sr. member
Activity: 1512
Merit: 418
UPDATE - Fase voting dan penghitungan oleh RickDeckard sudah selesai, pengumuman pemenang juga sudah di publikasi di thread terbarunya [1]. Saya juga melakukan penghitungan voting mandiri di excel dan memvisualisasikannya ke platform Flourish [2], cukup terkejut karena apa yang saya visualisasikan tidak benar serta penghitungan yang dilakukan Rick menggunakan model STV.

3 Pemenang teratas di kontes ini adalah GazetaBitcoin, Mame89 dan Agbe. Selamat kepada agan Mame89, setidaknya kita punya 1 pengguna dari SFI yang bisa menang di kontes global. Bagi kontestan dari Indonesia kalau masih bingung dengan sistem penghitungannya bisa ditanyakan langsung ke thread terbarunya.

[...]
Conclusion: I hope that with this brief explanation of how STV works, I was able to make you understand how your vote was used to select each winner. If not, please let me know and I'll try to explain any doubts that may remain.
[...]

[1] https://bitcointalksearch.org/topic/results-2nd-edition-bitcointalk-pie-baking-contest-5491299
[2] https://public.flourish.studio/visualisation/17299578/
Terima kasih om Pandorak atas ucapannya dan terima kasih juga kepada teman-teman yang lain yang telah memilih saya. Bagi yang belum beruntung jangan berkecil hati, mari kita coba lagi di tahun depan.  Wink

Kalau boleh jujur sebenarnya saya sangat tidak menyangka bisa menang dalam kontes ini, hasilnya jauh melebihi ekspektasi saya karena melihat kue pie peserta juga banyak yang bagus. Tapi Alhamdulllah berkat bantuan teman-teman, saya bisa menang dengan perolehan suara kedua terbanyak. Rasa syukur tak terhingga kepada keluarga karena dengan bantuan mereka saya bisa mengikuti kontes tersebut, bisa di katakan ini adalah THR yang spesial dari forum bitcointalk.  Cool
member
Activity: 112
Merit: 112
A Member who wants to become a ₿ maxi
UPDATE - Fase voting dan penghitungan oleh RickDeckard sudah selesai, pengumuman pemenang juga sudah di publikasi di thread terbarunya [1]. Saya juga melakukan penghitungan voting mandiri di excel dan memvisualisasikannya ke platform Flourish [2], cukup terkejut karena apa yang saya visualisasikan tidak benar serta penghitungan yang dilakukan Rick menggunakan model STV.

3 Pemenang teratas di kontes ini adalah GazetaBitcoin, Mame89 dan Agbe. Selamat kepada agan Mame89, setidaknya kita punya 1 pengguna dari SFI yang bisa menang di kontes global. Bagi kontestan dari Indonesia kalau masih bingung dengan sistem penghitungannya bisa ditanyakan langsung ke thread terbarunya.

[...]
Conclusion: I hope that with this brief explanation of how STV works, I was able to make you understand how your vote was used to select each winner. If not, please let me know and I'll try to explain any doubts that may remain.
[...]

[1] https://bitcointalksearch.org/topic/results-2nd-edition-bitcointalk-pie-baking-contest-5491299
[2] https://public.flourish.studio/visualisation/17299578/
member
Activity: 112
Merit: 112
A Member who wants to become a ₿ maxi
Ada penambahan hadiah nya pun juga semakin besar , kalau saya melihat untuk pembuatan pie ini member sfi memang ciamik dalam ide kreatif dalam kontes kali ini, saya mau vote akan tetapi saya tidak memenuhi syarat di sana. Oi mana ni member SFI yang mempunyai lebih dari 30 merit vote lah masa ia yang nomor 2 menang mlu padahal pie nya biasa biasa aja, lebih bagus juga pie member sfi

0,0086 bitcoin dirupiahkan hampir Rp10,000,000 juga ya gan, dilihat dari penghitungan vote yang saya lakukan kemarin saya cukup optimis ada pemenang dari Indonesia nanti, entah itu agan Mame89 atau agan puloweh555. Pengguna dari SFI juga nasionalis sekali di thread voting, walau tidak semua yang dipilih dari SFI, setidaknya mereka memilih 1 dari SFI.
jr. member
Activity: 37
Merit: 27
Sedikit koreksi, agan Solokan juga berasal dari SFI. Jadi ada lima member asal SFI yang terpilih.

Terimakasih sudah dikoreksi gan, dan sebenarnya kontestan asal Indonesia ada 7 orang yaitu agan puloweh555, agan 8rch7, agan Gaza13, agan Solokan, agan PytagoraZ, agan Mame89 dan agan @nn@_pen9.

Saya memiliki niat untuk memberikan voting kepada semua user SFI karena karya mereka juga lumayan bagus, namun adanya batasan hanya berlaku tiga user jadi saya memilih Mame89, puloweh555 dan 8rch7.

Batasan pilih 4 gan bukan 3, jadi agan masih punya 1 suara lagi yang bisa agan pakai.

Iseng saya membuat klasemen sementara kontes pie ini, sejauh ini klasemen dipimpin agan Mame89, posisi kedua ada GazetaBitcoin dan posisi ketiga ada Bd officer dan agan puloweh555.

1. Mame89 - 24 suara
2. GazetaBitcoin - 23 suara
3. Bd officer/puloweh555 - 12 suara
4. |MINER|/Despairo - 10 suara
5. Crypto Library - 9 suara
6. 8rch7 - 7 suara
7. Kuriboh - 6 suara
8. @nn@_pen9/Agbe/Hatchy/Muba20/PytagoraZ - 3 suara
9. acroman08/Fuso.hp - 2 suara
10. Beccasine/Helena Yu - 2 suara
11. AirtelBuzz/Amphenomenon /Gaza13/Nothingtodo/Solokan - 0 suara
Ada penambahan hadiah nya pun juga semakin besar , kalau saya melihat untuk pembuatan pie ini member sfi memang ciamik dalam ide kreatif dalam kontes kali ini, saya mau vote akan tetapi saya tidak memenuhi syarat di sana. Oi mana ni member SFI yang mempunyai lebih dari 30 merit vote lah masa ia yang nomor 2 menang mlu padahal pie nya biasa biasa aja, lebih bagus juga pie member sfi

 
Prize Pool:
════════════════════
UsernameAmount (BTC)
════════════════════
RickDeckard0.003
════════════════════
PowerGlove0.003
════════════════════
UserU0.001
════════════════════
apogio0.0016
════════════════════
Total0.0086
════════════════════
member
Activity: 112
Merit: 112
A Member who wants to become a ₿ maxi
Sedikit koreksi, agan Solokan juga berasal dari SFI. Jadi ada lima member asal SFI yang terpilih.

Terimakasih sudah dikoreksi gan, dan sebenarnya kontestan asal Indonesia ada 7 orang yaitu agan puloweh555, agan 8rch7, agan Gaza13, agan Solokan, agan PytagoraZ, agan Mame89 dan agan @nn@_pen9.

Saya memiliki niat untuk memberikan voting kepada semua user SFI karena karya mereka juga lumayan bagus, namun adanya batasan hanya berlaku tiga user jadi saya memilih Mame89, puloweh555 dan 8rch7.

Batasan pilih 4 gan bukan 3, jadi agan masih punya 1 suara lagi yang bisa agan pakai.

Iseng saya membuat klasemen sementara kontes pie ini, sejauh ini klasemen dipimpin agan Mame89, posisi kedua ada GazetaBitcoin dan posisi ketiga ada Bd officer dan agan puloweh555.

1. Mame89 - 24 suara
2. GazetaBitcoin - 23 suara
3. Bd officer/puloweh555 - 12 suara
4. |MINER|/Despairo - 10 suara
5. Crypto Library - 9 suara
6. 8rch7 - 7 suara
7. Kuriboh - 6 suara
8. @nn@_pen9/Agbe/Hatchy/Muba20/PytagoraZ - 3 suara
9. acroman08/Fuso.hp - 2 suara
10. Beccasine/Helena Yu - 2 suara
11. AirtelBuzz/Amphenomenon /Gaza13/Nothingtodo/Solokan - 0 suara
hero member
Activity: 1358
Merit: 538
paper money is going away
Mekanisme kontes kali ini lebih baik jika di bandingkan dengan mekanisme kontes Bitcoin Pizza Day tahun 2023 lalu. Dan ane juga cukup tertarik dengan beberapa karya yang dihasilkan oleh agan-agan dari SFI. Karena suka atau tidak suka disini adalah relatif dan juga saya lebih suka menilai sesuatu secara objektif, maka submission dari pengguna yang berasal dari Indonesia yang ane pilih adalah milik 8rch7 dan agan Mame89....

ini bukan berarti karya pie dari user SFI lainnya tidak bagus, tetapi ini kembali lagi ke selera saya dalam melihat Pie tersebut (selama tidak bisa mencicipi, foto tersebut jika terlihat bagus dan bisa dibayangkan makanan apa yang ada disana) yang pastinya berbeda-beda dalam berselera.

Goodluck untuk semua kontestan dari SFI, semoga bisa memenangkan hadiahnya. Untuk kontestan dari SFI yang belum ane pilih, karya agan bagus juga kok hehe.
hero member
Activity: 994
Merit: 552
Sekedar mengingatkan saja, hitungan mundur untuk voting kontes membuat kue Pie di Bitcointalk edisi ke 2 masih tersisa 8 hari 5 jam dan 55 menit sesuai dengan postingan ini, untuk user SFI jangan sampai ketinggalan memberikan bantuan atau support khususnya member SFI yang saya lihat dari beberapa vote dari user global memilih untuk memberikan voting kepada puloweh555 dan juga Mame89.
Soalnya dari beberapa voting saya lihat belum banyak user SFI yang memberikan voting di thread tersebut dan tidak salahnya dengan karya yang cukup bagus dari user SFI kita appresiasikan dengan memberikan suara atau voting untuk mereka.
Saya memiliki niat untuk memberikan voting kepada semua user SFI karena karya mereka juga lumayan bagus, namun adanya batasan hanya berlaku tiga user jadi saya memilih Mame89, puloweh555 dan 8rch7.

Semoga aja ada user SFI yang masuk kandidat pemenang nantinya.
hero member
Activity: 952
Merit: 541
Dari 23 pengguna yang layak itu, ada 4 pengguna yang berasal dari Indonesia yaitu agan puloweh555, agan 8rch7, agan Gaza13 dan agan PytagoraZ. Yang ingin menggunakan hak suaranya bisa langsung ke thread aslinya [1].
Selamat untuk kelima member asal SFI (puloweh555, 8rch7, Gaza13, Solokan dan PytagoraZ) yang masuk nominasi layak dipilih menjadi pemenang, keputusan dalam dalam memilih tergantung pada masing-masing individu dalam menilai karya-karya dari peserta yang terpilih.

Masing-masing peserta yang terpilih memiliki ide cemerlang dalam menyemarakkan kontes ini, buat yang ingin membantu sesama member SFI bisa menggunakan hak suaranya untuk memilih nama-nama yang sudah disebutkan diatas, semoga pemenang Kontes membuat Pie edisi ke-2 muncul nama dari SFI.

Sedikit koreksi, agan Solokan juga berasal dari SFI. Jadi ada lima member asal SFI yang terpilih.
member
Activity: 112
Merit: 112
A Member who wants to become a ₿ maxi
UPDATE - Acara pembuatan pie sudah selesai dan sekarang sudah memasuki fase voting, ada 23 pengguna layak yang bisa dipilih jadi pemenang, berikut daftarnya:

• Amphenomenon                      • Nothingtodo             • Agbe
• GazetaBitcoin                          • @nn@_pen9            • Muba20
• |MINER|                                 • Becassine                 • PytagoraZ
• kuriboh                                  • Fuso.hp
• Bd officer                                • Hatchy
• Crypto Library                         • Despairo
• puloweh555                            • Mame89
• 8rch7                                     • Solokan
• Gaza13                                  • Helena Yu
• AirtelBuzz                               • acroman08

Dari 23 pengguna yang layak itu, ada 4 pengguna yang berasal dari Indonesia yaitu agan puloweh555, agan 8rch7, agan Gaza13 dan agan PytagoraZ. Yang ingin menggunakan hak suaranya bisa langsung ke thread aslinya [1].

[1] https://bitcointalksearch.org/topic/voting-phase-open-bitcointalk-pie-baking-contest-2nd-edition-5489177
hero member
Activity: 994
Merit: 552
Countdown - masih ada 1 hari lagi ane besok coba bikin kalau ada waktu senggang, sempat tanya istri untuk bikin Kue Pie dia emang gak bisa namun sering melihat tutorial nya dari Tiktok moga aja besok bisa kayak seru kontes Kue Pie ini. Grin

Punya agan PytagoraZ itu keren Kue Pie nya Grin kayak nya enak ada buah buahan segala. Cheesy
Tidak terasa juga sejak pertama kali diumumin hampir satu bulan yang lalu dan sudah masuk deadline dengan sisa waktu satu hari lagi, kebetulan istri saya akhir-akhir ini agak sedikit sibuk dan belum sempat untuk membuat kue agar bisa ikut berpatisipasi juga. Saya lihat di threadnya banyak juga user SFI yang sudah bergabung di sana dan luar biasa hasil karya mereka. Mudah-mudahan ada beberapa user SFI yang bisa masuk katagori terbaik dan bisa menjadi pemenang untuk kontes even kali ini, namun ada yang tau cara votenya bagaimana? saya belum melihat lebih detail tata cara votenya karena saya ingin memberikan vote untuk user SFI tentunya dengan karya yang paling menarik dan bagus.


Ternyata punya OP lumayan bagus juga ya apalagi ditaburin dengan buah-buahan segar, tidak direkomendasi untuk melihat saat siang hari dengan posisi sedang berpuasa ditambah makin ngiler, ayo semangat untuk yang sudah berpatisipasi dan bisa masuk dominasi menjadi pemenang.
sr. member
Activity: 294
Merit: 433
HODL - BTC
Tapi kalo ane liat hasil tangkapan layar peserta lain banyak kayak bukan pie, padahal ada devisininya yang diberikan :
Macem macem bentuk nya, ane liat dari Google bentuk Pie itu gak persis apa yang di buat peserta lain, mungkin karena keterbatasan.

Ya disuruh bikin aja gan, kebetulan my wife suka masak-masak dan bikin roti-rotian jadi semangat kalo bikin kue ato sejenisnya (tapi kabar buruknya kadang ane jadi tester uji coba masakan yang aneh-aneh, kalo bilang ga enak ya udah mampus). Cetakan untuk pie ada sendiri gan bisa di cari di toko perlengkapan kue dan loyangnya itu ada bolong bawahnya biar cangkang roti (pastry shell) bisa dilepas kalo udah mateng.

Alakadarnya aja itu gan, my wife baru pernah bikin pie juga soalnya
Istri ane juga sering sih masak masak kek roti gitu namun untuk bikin Kue Pie itu gak pernah kecuali beli yang kecil itu tapi kalau bikin sendiri gak pernah.
Ane besok mau cari bahan bahan dulu di toko kelontongan dan persiapan dengan konsep logo Bitcoin nya mau apa Cheesy

Jangan bilang gak enak gan kalo hasil masakan istri bisa kena omel nanti, cemerut dah. Grin
sr. member
Activity: 308
Merit: 340
Jolly? I think I've heard that name before. hmm
Countdown - masih ada 1 hari lagi ane besok coba bikin kalau ada waktu senggang, sempat tanya istri untuk bikin Kue Pie dia emang gak bisa namun sering melihat tutorial nya dari Tiktok moga aja besok bisa kayak seru kontes Kue Pie ini. Grin

Punya agan PytagoraZ itu keren Kue Pie nya Grin kayak nya enak ada buah buahan segala. Cheesy

Tapi kalo ane liat hasil tangkapan layar peserta lain banyak kayak bukan pie, padahal ada devisininya yang diberikan :

Quote
Sebuah makanan penutup yang terdiri dari isian (seperti buah atau puding) di dalam pastry shell (cangkang kue) atau di atasnya diberi pastry atau keduanya

Ya disuruh bikin aja gan, kebetulan my wife suka masak-masak dan bikin roti-rotian jadi semangat kalo bikin kue ato sejenisnya (tapi kabar buruknya kadang ane jadi tester uji coba masakan yang aneh-aneh, kalo bilang ga enak ya udah mampus). Cetakan untuk pie ada sendiri gan bisa di cari di toko perlengkapan kue dan loyangnya itu ada bolong bawahnya biar cangkang roti (pastry shell) bisa dilepas kalo udah mateng.

Alakadarnya aja itu gan, my wife baru pernah bikin pie juga soalnya
sr. member
Activity: 294
Merit: 433
HODL - BTC
Countdown - masih ada 1 hari lagi ane besok coba bikin kalau ada waktu senggang, sempat tanya istri untuk bikin Kue Pie dia emang gak bisa namun sering melihat tutorial nya dari Tiktok moga aja besok bisa kayak seru kontes Kue Pie ini. Grin

Punya agan PytagoraZ itu keren Kue Pie nya Grin kayak nya enak ada buah buahan segala. Cheesy
sr. member
Activity: 308
Merit: 340
Jolly? I think I've heard that name before. hmm
Berikut update peserta yang berasal dari Indonesia yang sejauh ini ane kayaknya pernah liat usernamenya di SFI, jika ada yang terlewat minta tolong ane di ingatkan biar ane masukin juga di list, siapa tau nanti saat penilaian dapat dukungan vote. Tentu engga ada kewajiban untuk vote user asal Indonesia, tapi jika memang bagus ga ada salahnya juga di dukung, jika ada member lain yang lebih bagus ya silahkan di dukung aja. Have fun dan yang belum ikutan masih ada waktu satu hari lagi gan

Participants:

#1 - ajiz138 - Submission - Will not be considered if no intermediate pictures of the process are uploaded.
#2 - puloweh555 - Submission
#3 - 8rch7 - Submission
#4 - Gaza13 - Submission
#5 - @nn@_pen9 - Submission
#6 - Mame89 - Submission
#7 - PytagoraZ - Submission
#8 - YOU? - Submission




Ada juga kontes baru, bisa periksa langsung di thread utama kontes bitcoin pie
full member
Activity: 306
Merit: 101
Ah baru mau ikutan eh harus punya 30 merit Sad
legendary
Activity: 2520
Merit: 1721
MrStork Exchange Service
Saya lihat ada diantara peserta yang hanya mencantumkan hasil akhirnya saja, bisa jadi usernya memang lupa atau malah tidak membaca perihal detail ketentuan kontesnya dan lebih fokus ke 'reward'-nya* Smiley.
Memang kalau kontes yang beginian ini harus membuat tutorial lengkap dari awal pembuatan sampai akhir, alias hand made, soalnya pie ini kan banyak dijual di pasar-pasar, kalau usernya iseng cukup dipoles dikit aja atasnya jadi deh kayak home made, padahal produk pie-nya itu hasil beli, cuma dikasih toping dikit-dikit atau ditambah gambar bitcoin jadi kayak hasil tangan sendiri.

Banyak contohnya pada kontes tahun lalu, cuman Beli pie atau kue yang udah jadi lalu di poles LOL.
Padahal yang dibutuhkan dalam kontes ini seberapa kreatif dalam membuat pie buatan sendiri.
Padahal buat pie model apapun bisa yang penting unik dan berbeda dari yang lain serta looknya terlihat lezat.

-snip-
Saya sebenarnya menantikan kontes pembuatan labu bitcoin tapi tidak ada. Dan sekarang kontes membuat pie bitcoin sepertinya juga cukup menarik untuk diikuti. Hanya saja saya tidak percaya diri kalau dalam urusan membuat kue dan sejenisnya.  Yang jelas semoga warga SFI yang ikutan bisa menang di kontes tersebut.
Kontes labu belum ada lagi, biasanya pas mau halloween ada yang mengadakan kontes tapi kali ini gak ada,
cuman beberapa kontes Art Work yang di adakan roobet dan 500 coin beberapa bulan yang lalu.

Kalo sekarang mau ngikut kontes Pie gak perlu malu, gak usah minder, Buat sebisanya lagipula gak bakal di cicipi rasanya enak apa kagak.
Yang dibutuhkan cuman tampilan visual yang bagus, lezat dan proses pembuatan yang detail.
hero member
Activity: 784
Merit: 732

Berhubung waktu untuk ikutan kontes ini masih tersisa 17 hari jadi bisa dipersiapkan ide yang paling bagus dan unik dalam pembuatan pie untuk kontes tersebut. Soalnya lumayan juga kalau menang. jadi tidak usah terburu-buru ya agan-agan semuanya. Soalnya kalau asal-asalan atau asal jadi. nyaah waktu jeung bahan(istilah dalam bahasa indonesianya apa ya?)  Grin

Saya sebenarnya menantikan kontes pembuatan labu bitcoin tapi tidak ada. Dan sekarang kontes membuat pie bitcoin sepertinya juga cukup menarik untuk diikuti. Hanya saja saya tidak percaya diri kalau dalam urusan membuat kue dan sejenisnya.  Yang jelas semoga warga SFI yang ikutan bisa menang di kontes tersebut.
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
Saya lihat ada diantara peserta yang hanya mencantumkan hasil akhirnya saja, bisa jadi usernya memang lupa atau malah tidak membaca perihal detail ketentuan kontesnya dan lebih fokus ke 'reward'-nya* Smiley.
Memang kalau kontes yang beginian ini harus membuat tutorial lengkap dari awal pembuatan sampai akhir, alias hand made, soalnya pie ini kan banyak dijual di pasar-pasar, kalau usernya iseng cukup dipoles dikit aja atasnya jadi deh kayak home made, padahal produk pie-nya itu hasil beli, cuma dikasih toping dikit-dikit atau ditambah gambar bitcoin jadi kayak hasil tangan sendiri.
copper member
Activity: 1988
Merit: 905
Part of AOBT - English Translator to Indonesia
mau ane translatin tapi dah selesai mantab gan  Cool
legendary
Activity: 2254
Merit: 2852
#SWGT CERTIK Audited
Peraturan Kontes:

  • Supaya memenuhi syarat, anda harus memposting gambar kue buatan anda sendiri + selembar kertas dengan nama pengguna anda beserta tanggalnya. Setidaknya anda harus memfoto dua gambar atau lebih selama proses pembuatan kue untuk membuktikan bahwa kue tersebut tidak dibeli

Btw, bagi peserta, jangan lupa untuk mendokumentasikan proses pembuatan Pie Bitcointalk-nya juga agar tidak dianggap pie tersebut hasil beli dan bukan buatan sendiri. Dan kalau mau diikutkan ke kontes, jadinya mesti mengulang membuat pie baru lagi.

Saya lihat ada diantara peserta yang hanya mencantumkan hasil akhirnya saja, bisa jadi usernya memang lupa atau malah tidak membaca perihal detail ketentuan kontesnya dan lebih fokus ke 'reward'-nya* :).

* Ini kadang terjadi juga pada thread challenge lain.
sr. member
Activity: 1344
Merit: 459
Vave.com - Crypto Casino
Kebetulan saya sering update di board Games and Rounds dan sudah mengecek thread aslinya dengan diterjamahkan ke board Indonesia sangat membantu yang lain untuk berpatisipasi. Sebenarnya 🥧 Kontes Membuat Pie Bitcointalk - Edisi ke-2 🥧 sudah beberapa kali diselenggarakan dan kesempatan yang sangat bagus bagi yang hobi membuat kue terutama kue Pie dan berkreasi sebagus mungkin, di satu sisi kontes ini sangat membantu sekali bagi yang ingin mendapatkan merit karena pada edisi sebelumnya appresiasi sangat luar biasa kepada user yang berpatisipasi pada kontes kue Pie.


Saat ini saya masih menunggu konsep seperti yang harus diikuti, sejak dibuka tanggal 14 Februari baru ada dua user sudah ikut berpatisipasi dengan hasil kreasi kue Pie mereka, saya masih menunggu beberapa hari ke depan mudah-mudahan semakin banyak user yang ikut berpatisipasi dan bisa menjadi contoh atau model yang akan saya buatin nanti.
sr. member
Activity: 308
Merit: 340
Jolly? I think I've heard that name before. hmm
Pool hadiah masih sedikit semoga saja ada sponsor yang masuk untuk bisa meningkatkan pool lagi jadi seru nih kontes ini walaupun ane melihat untuk pertama kali nya mungkin akan membuat kue pie tapi tidak yakin bisa kesampean atau tidak kalau di lihat dari segi waktu masih panjang, kek nya harus meluangkan waktu untuk membuat kue ini dengan bini. Cheesy

Iya ane juga udh pesen tempat dan udh spik spik ke nyonyah, katanya mau bikin juga tapi mpe sekarang belum ada tanda tanda pergerakan yang signifikan. Tapi karena msh lama juga mending sante aja sih, liat hasil member lain dulu baru deh sat set gas gas. Biar ga di contek member lainnya  Grin

Hadiah
Tidak ada juara 1,2 dan 3 itu bagaimana maksud nya gan? Apa semua yang ikut peserta akan mendapatkan? Tapi kek nya gak mungkin, ane jujur saja masih bingung dalam pengumutan suara oleh siapa aja yang di lakukan nantinya.

Hadiahnya akan dibagi secara metara gan ke 3 pie yang paling banyak mendapatkan vote. Semua member forum bisa vote gan dengan catatan minimal memiliki 30 merit (merit airdrop ga dihitung) dan 30 activity gan.
sr. member
Activity: 294
Merit: 433
HODL - BTC
Sudah tahu kontes ini beberapa hari yang lalu di Games and Rounds tapi agan membawa topik penerjemahan ke lokal itu memudahkan user SFI untuk berdiskusi tentang topik ini. Itu keren PytagoraZ Cool

Pool hadiah masih sedikit semoga saja ada sponsor yang masuk untuk bisa meningkatkan pool lagi jadi seru nih kontes ini walaupun ane melihat untuk pertama kali nya mungkin akan membuat kue pie tapi tidak yakin bisa kesampean atau tidak kalau di lihat dari segi waktu masih panjang, kek nya harus meluangkan waktu untuk membuat kue ini dengan bini. Cheesy

Hadiah
Tidak ada juara 1,2 dan 3 itu bagaimana maksud nya gan? Apa semua yang ikut peserta akan mendapatkan? Tapi kek nya gak mungkin, ane jujur saja masih bingung dalam pengumutan suara oleh siapa aja yang di lakukan nantinya.
hero member
Activity: 546
Merit: 583
wah wah terima kasih Om pytagoraz karena telah menerjemahkan topik tersebut dan membawanya ke lokal. Soalnya jika Om tidak membawanya kesini mungkin saya tidak akan tahu bahwa saat ini sedang diadakan atau sedang diselenggarakan kontes membuat pie. Walaupun saya tidak yakin apakah saya akan ikut berpartisipasi atau tidak karena memang cukup sibuk. Tapi saya selalu senang memperhatikan setiap kreasi yang dibuat oleh semua peserta di forum ini.  Grin

Semoga saja dari SFI banyak yang ikutan. Soalnya hadiahnya juga lumayan besar. Sayang kalau diabaikan.  Cool
sr. member
Activity: 308
Merit: 340
Jolly? I think I've heard that name before. hmm
Dipesan
sr. member
Activity: 308
Merit: 340
Jolly? I think I've heard that name before. hmm
Tautan Thread Original: 🥧 Bitcointalk Pie Baking Contest - 2nd edition 🥧





Selamat datang di kontes membuat pie bitcointalk edisi ke-2!
Lihat thread di papan lokal: Perancis

Saya tidak menyangka bahwa kontes edisi pertama akan mendapat banyak perhatian ketika saya pertama kali membagikan ide ini. Saya bersukur dan senang untuk mengatakan bahwa edisi tahun lalu memiliki banyak entri dan benar-benar melampaui ekspektasi saya. Saya menganggapnya sebagai sebuah kesuksesan besar, tetapi itu semua karena dukungan dan pastisipasi komunitas. Terimakasih untuk semuanya. Tahun ini saya mempunyai tantangan baru : untuk melampaui kesuksesan tahu lalu. Tanpa banyak basa basi, Saya dengan senang hati mengumumkan bahwa kontes pembuatan pie bitcointalk edisi kedua dimulai. Tujuan pembuatan kontes ini masih sama - Merayakan hari pie yang terkenal tetapi mengganti nomer pie dengan logo bitcoin yang kita cintai

Hadiah:

Tidak ada juara 1, 2, dan 3 untuk tahun ini. Berdasarkan masukan tahun lalu, akan sangat baik jika pengguna dapat memilih lebih dari satu entri. Selain itu, saya percaya bahwa sistem seperti ini kita harus menghindari pemborosan suara. Dalam upaya untuk mewujudkan keseimbangan antara peringkat entri dan penghitungan suara, tahun ini sistem pemungutan suara berdasarkan pada sistem pemungutan suara tunggal yang bisa di transfer. Anda dapat melihat contoh praktis metode ini disini.

Jumlah bitcoin yang dikumpulkan selama acara akan dibagikan secara merata ke tiga kue yang paling banyak dipilih.

Seperti tahun lalu, setiap orang bebas berkontribusi untuk merebutkan hadiah yang terkumpul. Jika Anda ingin berkontribusi pada pot, beri tahu saya dan saya akan memperbarui tabel di bawah. Jumlah dana terkumpul sampai saat ini adalah:

Hadiah Terkumpul:
════════════════════
UsernameAmount (BTC)
════════════════════
RickDeckard0.003
════════════════════
PowerGlove0.003
════════════════════
Total0.006
════════════════════

Peraturan Kontes:

  • Pie harus dibuat sendiri dan temanya harus berkaitan dengan Bitcoin. Periksa entri tahun lalu[4] jika Anda ragu apakah entri anda memenuhi syarat atau tidak.
  • Definisi pie, menurut Merriam-Webster, meyatakan bahwa:
Code:
Sebuah makanan penutup yang terdiri dari isian (seperti buah atau puding) di dalam pastry shell (cangkang kue) atau di atasnya diberi pastry atau keduanya
  • Entri apa pun yang tidak mengikuti karakteristik yang disebutkan tidak akan dihitung untuk kontes.
  • Supaya memenuhi syarat, anda harus memposting gambar kue buatan anda sendiri + selembar kertas dengan nama pengguna anda beserta tanggalnya. Setidaknya anda harus memfoto dua gambar atau lebih selama proses pembuatan kue untuk membuktikan bahwa kue tersebut tidak dibeli
  • Hanya 1 entri per pengguna (Anda bebas melampirkan berapapun jumlah gambar kue anda);
  • Kompetisi akan diselenggarakan dalam dua tahap:
    • Tahap pertama - Dari tanggal 14 Februari (00:00 GMT) hingga tanggal 14 maret (23:59:59 GMT) : Di sinilah semua pengguna bebas mengirimkan entri mereka -> Hitung Mundur
    • Tahap kedua - Proses pemungutan suara mulai tanggal 15 Maret sampai tanggal 29 Maret (23:59:59 GMT). Pemenang akan diumumkan pada tanggal 31 Maret.
      • Selama fase ini, pengguna diperbolehkan mengurutkan entri mereka berdasarkan pada preferensi hingga batas 4. Anda bebas mengedit suara anda hingga fase ke-2 berakhir.
      • Pengguna yang tidak mendukung lebih dari satu entri bebas memilih hanya satu entri saja. Anda tidak bisa memilih melebihi batasan 4 (cukup dikatakan, entri dengan peringkat di atas pilihan ke-4 tidak akan dipertimbangkan).
      • Dilarang mengirim merit dari nominasi ke pengguna yang menominasikannya
  • Terlepas dari kiriman yang kami miliki, kumpulan hadiah akan dibagikan kepada para pemenang;

Siapa saja yang dapat berpartisipasi & memberikan suara?

  • Pengguna yang memiliki 30 merit (merit airdrop tidak dihitung) dan 30 aktivitas.


Tanda tangan Kontes:

Tanda tangan luar biasa yang dibuat oleh @jayce tahun lalu tersedia untuk digunakan sekali lagi:


Hero/Legendary:

Code:
[center][table]
[td][url=https://bitcointalk.org/index.php?topic=5485091][size=2pt][tt][color=#e28424]          ▄███▄▄▄███▄
      ▄█████████████████▄▄
   ▄▄█████[color=#e7a561]█[color=#ffd064][glow=#fff,1]████▀▀████[/glow][/color][/color]██████▄
  █████[color=#e7a561]███[color=#ffd064][glow=#fff,1]█  ▀▀  █  ████[/glow][/color][/color]█████
 ▄███[color=#e7a561]███[color=#ffd064][glow=#fff,1]█████   ▄▄   ▀████[/glow][/color][/color]████
████[color=#e7a561]███[color=#ffd064][glow=#fff,1]█████   ████   ▐████[/glow][/color][/color]████
 ███[color=#e7a561]███[color=#ffd064][glow=#fff,1]████▌[color=#dd636e]   ▄▄▄[/color]   ▄█████[/glow][/color][/color]███
████[color=#e7a561]███[color=#ffd064][glow=#fff,1]█▀▀▀   ██[/glow][color=#dd636e]████▀[/color]▀▀▀▀▀█[/color][/color]████
 ▀███[color=#e7a561]███[color=#ffd064][glow=#fff,1]▄▄     ▀▀[color=#dd636e]██▀[/color][/glow][/color][/color]
  █████[color=#e7a561]███[color=#ffd064][glow=#fff,1]█  █  ▄▄[color=#dd636e]█▄[/color][/glow][/color][/color]
   ▀▀█████[color=#e7a561]█[color=#ffd064][glow=#fff,1]███▄▄███[color=#dd636e]██[/color][/glow][/color][/color]
      ▀█████████████[color=#dd636e]▀[/color]
          ▀▀███████▀[/td][td][/td][td][/td]
[td][center][url=https://bitcointalk.org/index.php?topic=5485091][font=Impact][size=17pt][color=#b24e10]Bitcointalk Pie Baking Contest[/size][/font]
[i][font=arial][size=9pt][color=#000]Start baking and submit your entry until [font=arial black]14/03/2024[/color][/td][td][/td][td][/td]
[td][url=https://bitcointalk.org/index.php?topic=5485091][size=2pt][tt]


[color=#ffd064][color=#fff]              ▄█▄▄[/color]▄[color=#e28424]███▄▄▄[/color]
             ▄[color=#fff]██[/color]▄▀▀███[color=#e28424]████▄[/color]
      ▄▄▄███▄[color=#fff]█[/color]▀[color=#fff]███[/color]▄██████[color=#e28424]█████[/color][color=#b24e10]▄[/color]
▄▄▄████████████████████████[color=#e28424]█[color=#b24e10]██▀
[color=#ffb30f]███████████████████████████[/color]██▌
[color=#ffb30f]███████████████████████████[/color]██▌
[color=#ffb30f]███████████████████████████[/color]██▌
[color=#ffb30f]███████████████████████████[/color]██▌
████████████████████████████▀[/td][td][/td][/tr][/table][/center]

Terima kasih yang sebesar-besarnya:

[1]https://bitcointalksearch.org/topic/bitcointalk-pie-making-contest-gathering-feedback-5438434
[2]https://en.wikipedia.org/wiki/Single_transferable_vote
[3]https://en.wikipedia.org/wiki/Single_transferable_vote#Example_for_a_non-partisan_election
[4]https://bitcointalksearch.org/topic/voting-open-1st-edition-bitcointalk-pie-baking-contest-5444932
[5]Gambar spanduk diambil dari CryptoBriefing
[6]Desain tabel diambil dari template Stalker yang dapat ditemukan di sini. Terimakasih!



Catatan Penerjemah:
~ Kata ganti orang pertama "Saya" merujuk pada OP utama yaitu RickDeckard
~ Pie yang dimaksud adalah hidangan penutup yang menggunakan cangkag kue, ane bingung ini apa padanan kata yang cocok, tapi bisa merujuk  pada gambar berikut:


pastry shell ~ Cangkang kue

Penafian :
Ini adalah kali pertama ane membuat konten terjemahan, jika ada kesalah terjemah dan tidak tepat secara struktur dan tata bahasa mohon di koreksi dan jangan di laporkan ya gan... Wink
Jump to: