Kalau menurut saya pribadi koin yang layak digunakan untuk keseharian yang ada real backup.
Saya amati bitcoin menawarkan solusi dari permasalahan yang sebelumnya ada, permasalahannya adalah data selalu kerecord dengan pihak ketiga (nama dan alamat), mahalnya biaya transaksi, dan lama waktu transaksi. Bitcoin memberi solusi itu semua, menurut saya ini mata uang blockchain generasi pertama.
Muncullah altcoint yang memberikan solusi dari permasalahan yang ditimbulkan bitcoin, semakin lama bitcoin semakin lambat dan biayanya semakin mahal (karena harganya semakin naik), altcoin menanawarkan kecepatan, teknologi, dan keamanan yang lebih beragam. Tapi masih saja belum bisa diterima dan diterapkan oleh masyarakat banyak, karena adanya kekawatiran nilainya yang sangat fluktuatif. (Ini mata uang blockchain generasi kedua)
Pada akhirnyapun kalau ada developer yang bisa memberikan solusi tentang permasalahan real backup digabungkan dengan kecanggihan teknologi yang sudah ada atau bahkan ditingkatkan lagi, maka itulah generasi ketiga yang bisa memberikan solusi untuk sekarang ini.
Nahh apakah masih bisa decentrelized ?
Itulah tantangannya, real backup tidak melulu berhubungan dengan pemerintahan meskipun pemerintah ada andil disitu, tapi setidaknya peran pemerintah bisa diminimalisir.
Btw ini post pertama saya, hehe minta saran dan kritiknya supaya bisa nambah ilmu bersama