Pages:
Author

Topic: Mari Kita Sambut, dan Meriahkan Halving Day! - page 6. (Read 2025 times)

hero member
Activity: 868
Merit: 737
So, alasan kuat mengapa Bitcoin hampir mencapai harga 1 miliar saat itu adalah karena kapitalisasi pasar berpindah secara global ke Bitcoin dan kripto secara umum. Apakah kita akan melihat hal ini terjadi lagi di halving mendatang? saya tidak yakin. Bukan bermaksud skeptis, tapi ya begitulah kenyataannya.
Menurutku bakal ada surprise atau kejutan yang tidak akan kita duga-duga sebelumnya. Covid juga menurutku sebuah kondisi atau insiden negatif market terhadap semua instrumen investasi, sehingga semua turun di saat bersamaan kala awal terjadi, namun lambat laun bangkit dan malah covid tersebut jadi seperti bumerang tersendiri bagi penciptanya, Kalau awalnya pengen market turun, tapi malah naik tak terkira.

Ku kira bitcoin ke depan juga bakal sama, karena prediksi ekonomi ke depan juga tidak jelas kalau kiblat ekonominya masih ke AS. Padahal, beberapa negara anti thesis AS seperti Rusia, China dsb yang sedang bangkit dan naik daun. Aku malah melihat kenaikan harga bitcoin ke depan (halving) bukan karena kebijakan di AS tapi kepada apa yang sedang terjadi di negara blok Rusia. Saat ini negara tersebut (walau sedang perang) tapi di atas angin, mereka mengontrol Gas, Minyak dan segala hal kehidupan di eropa barat. Dan sesungguhnya, negara tersebutlah yang sedang bermain crypto saat ini, bisa jadi kedepan semua pembayaran untuk produk mereka menggunakan crypto.
hero member
Activity: 1652
Merit: 772
Take a look at my merits, It's lucky number
Pada ujungnya adalah harga tertinggi baru yang dinati dan semoga itu itu terjadi. Ada yang punya prediksi, karena saya kadang selalu eror ketika menempatkan harga target.  Grin. Jika melihat histori 2 kali halving sih harapannya sih minimal bisa mencapai 2x ATH sebelumnya. Berapa sih target kawan kwan disini?  Grin
Secara perhitungan hukum supply demand seharusnya apa yang dikatakan om @joniboini bisa menjadi dasar kuat untuk mencapai ATH baru. Walau saya sempat berfikir keadaan ekonomi makro dunia saat ini sedang tidak sehat akibat resesi pelemahan daya beli yang ditimbulkan oleh suku bunga semakin meningkat. CMIIW

Dari sisi internalnya Bitcoin, saya optimis kalau harga dari Bitcoin akan mengalami kenaikan yang cukup bagus dari harga sekarang, tapi selain dari faktor internal Bitcoin, kita juga harus melihat kejadian ini dari sisi eksternal. Coba om @Luzin ingat baik-baik kenapa sebelum, saat atau pasca halving sebelumnya harga Bitcoin meroket? Grin

Kita harus jujur mengakui itu semua dampak dari Covid-19 yang dimana semua industri nyata menjadi lesu, orang-orang enggan untuk meletakkan uang mereka di traditional market seperti saham, karena memang mayoritas pasti merugi, bahkan saat itu saya mendengar kalau harga saham dari Garuda turun dengan sangat drastis (saya tidak tahu cara melihat datanya, mungkin ada yang bisa provide kesini Roll Eyes).

So, alasan kuat mengapa Bitcoin hampir mencapai harga 1 miliar saat itu adalah karena kapitalisasi pasar berpindah secara global ke Bitcoin dan kripto secara umum. Apakah kita akan melihat hal ini terjadi lagi di halving mendatang? saya tidak yakin. Bukan bermaksud skeptis, tapi ya begitulah kenyataannya.
staff
Activity: 2454
Merit: 1617
Crypto Swap Exchange
Halving ke-4 bitcoin tersisa ±200 hari, atau ±29 minggu, atau ±6,5 bulan dari sekarang. So, persiapan apa yang kalian lakukan?
Gak kerasa udah mau halving lagi aja.

Buat ane gak ada persiapan khusus juga sih, cuma berusaha konsisten hodling dan DCA beberapa crypto di bear market ini. Harapannya tahun 2024 dengan adanya Bitcoin halving bisa jadi salah satu momentum buat reversal market crypto. Apalagi estimasi halving tahun depan juga berdekatan dengan deadline akhir review Bitcoin Spot ETF oleh SEC di Amerika Serikat (Q1 2024). Dua event ini sepertinya yang sangat ditunggu-tunggu oleh komunitas crypto di dunia di awal 2024 nanti.

Namun seperti yang disebutkan oleh agan Luzin di atas, suku bunga The Fed belum turun dan diprediksi akan ada kenaikan rate satu kali lagi di 2023. Semoga di awal 2024 nanti kondisi makro udah lebih baik lagi dan The Fed bisa mulai nurunin ratenya supaya market crypto bisa bullish lagi Cheesy
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Ya tentunya sebelum halving itu tiba banyak dari semua orang di berbagai benua dan bahkan dunia berlomba-lomba untuk memiliki bitcoin sebanyak-banyaknya sesuai demgan kemampuan keuangan mereka. Tahun ini adalah tahun yang tepat untuk membeli nya. Ya, saya juga mengkoleksi bitcoin dalam setiap bulan, dan altcoin juga mengkoleksi juga seperti Eth dan bnb. Kalau bagi saya jangan pernah untuk timing market kapan harga bitcoin itu jatuh, itu sangat sulit sekali dalam menebak harganya, bagi saya tetap terus mengakumulasi terus setiap bulan nya, sampai Halving tiba baru kita pesta 😀😀😀😀 UUUUUURRRRRAAAAAAAA😁😁😁😁😁😁😁
Mudah-mudahan sesuai dengan ekspektasi kita, dan ane harap perhatikan juga bahwa tidak semua akan sesuai dengan keinginan kita. Mungkin saja nanti harga di priode halving kali ini kebalikan dengan halving sebelumnya, siapa tahu, karena yang namanya market (desentralisasi) tidak ada yang mengontrol harga, semua sesuai dengan supply dan demand. Kalau ente kuat dan yakin naiknya melebihi dari ATH lalu, sabar saja jikalau harga kemungkinan turun sebelum menuju ke harga sebenarnya.
sr. member
Activity: 616
Merit: 274
Halving btc pasti sudah di nanti nanti bagi orang yang sudah membeli btc atau bagi yang sudah memiliki btc, saya rasa anda telah melakukan hal yang bagus karena anda telah memiliki btc jadi tentunya anda sudah siap dengan halving btc yang akan terjadi di tahun 2024.

Dan tentunya saya juga ingin memeriahkan halving btc dan saya juga telah mengumpulkan btc sedikit demi sedikit namun tentunya saya juga mempersiapkan altcoin andalan saya semoga di saat halving btc altcoin dan btc yang saya miliki menjadi naik sangat tinggi.
Ini informasi yang bagus op karena saya jadi tahu tentang halving btc karena anda telah memberikan link yang sangat bermanfaat.

Ya tentunya sebelum halving itu tiba banyak dari semua orang di berbagai benua dan bahkan dunia berlomba-lomba untuk memiliki bitcoin sebanyak-banyaknya sesuai demgan kemampuan keuangan mereka. Tahun ini adalah tahun yang tepat untuk membeli nya. Ya, saya juga mengkoleksi bitcoin dalam setiap bulan, dan altcoin juga mengkoleksi juga seperti Eth dan bnb. Kalau bagi saya jangan pernah untuk timing market kapan harga bitcoin itu jatuh, itu sangat sulit sekali dalam menebak harganya, bagi saya tetap terus mengakumulasi terus setiap bulan nya, sampai Halving tiba baru kita pesta 😀😀😀😀 UUUUUURRRRRAAAAAAAA😁😁😁😁😁😁😁
member
Activity: 89
Merit: 38


Bitcoin tidak akan kemana-mana.
Maksudnya gak bakal bullish?  Cheesy

Hehe itu sudah om jelaskan tunggu di tahun 2024-2025..
Ini yang dulu nyangkut di atas 40k Grin (tidak kemana-mana) tapi tunggu aja sampai 2025 mana tahu new ath. 
legendary
Activity: 2226
Merit: 1086
duelbits.com
Menurut opini saya tahun ini agak sulit,
Karena trading di tahun 2023 lebih sulit dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.
Agak sulit, atau sulit?  Grin
Wajar kalau tahun ini pergerakan harga masih lambat, kita masih di periode bearish Om.
Tunggu tahun 2024-2025, itu periode bullish yang harusnya pergerakan harga cenderung lebih positif.

Market semakin sulit dan pintar menipu. Dibeli malah turun, dijual malah naik, dicuekin dia akan sideways. Ujung-ujungnya Anda kehilangan 30% dari uang Anda.
Kalau marketnya begitu-begitu aja Om. Yang bikin sulit mungkin karena banyak bad news, jadinya harga cenderung turun.
Nah kalau masalah timing jual, itu kaitannya ke analisa ente Om. Kalau sudah bertahun-tahun main crypto, harusnya paham kapan timing jual terbaik. BTW kalau sudah jual, jangan cek lagi itu harga koin. Biar ente gak menyesal. Asal sudah untung, sykuri aja berapapun opitnya. Toh ente jual pastinya setelah sampe target kan.

Bitcoin tidak akan kemana-mana.
Maksudnya gak bakal bullish?  Cheesy

Saat ini yang dipikirkan para paus adalah yang penting mereka bisa cuan. Mereka tidak peduli harga Bitcoin mau naik atau turun.
Tentu mereka peduli harga naik-turun. Kalau harga terus turun, bagaimana mereka cuan Om. Pikiran whales gak jauh beda dengan holder BTC lainnya, cuman mereka main dengan dana yang jauh lebih besar.

Halving kali ini akan menjadi halving yang sulit dan tidak mudah untuk diprediksi.
Tentu, setiap halving akan selalu sulit memprediksi harga ATHnya. Karena harga koin crypto ini murni berdasarkan permintaan (demand) di market. Jadi seberapa besar ATHnya, tergantung seberapa tinggi demandnya nanti.

legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Dan tentunya saya juga ingin memeriahkan halving btc dan saya juga telah mengumpulkan btc sedikit demi sedikit namun tentunya saya juga mempersiapkan altcoin andalan saya semoga di saat halving btc altcoin dan btc yang saya miliki menjadi naik sangat tinggi.
Kalau mengenai altcoin, ane tidak tahu pasti apakah akan ikut juga kayak yang sudah-sudah. Karena sepngetahuan ane, altcoin yang berada di topmarketcap biasanya akan ikut pergerakan btc sehingga harganya pasti akan balance juga dengan harga btc. Ane harap ente nyimpan altcoin yang potensial, karena percuma juga nyimpen altcoin yang peringkatnya paling bawah, kalau harga tidak mengikuti dengan kenaikan btc. Soalnya ane pernah nyimpen coin yang tetap gak gerak walau bitcoin sudah pump 2x lipat, jadi mending kalau potensinya gak ngikut harga btc, dijuala saja dan diganti dengan btc atau altcoin top marketcap.
hero member
Activity: 1862
Merit: 574
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Apakah halving bitcoin edisi kali ini bisa memberikan dampak yang signifisikan dengan harga bitcoin sebagaimana edisi beberapa halving sebelumnya, menarik waktu hitung mundur untuk halving tidak terasa tersisa 200 hari dan saat ini belum ada dampak yang signifisikan dengan pergerakan bitcoin atau harga altcoin. Entah para investor masih melihat situasi atau hal yang memungkinkan untuk berinvestasi sebelum halving atau setelah halving.
Kalau berdasarkan priode halving sebelumnya memang belum ada dampak yang signifikan dalam waktu yang sekarang. Tapi bisa saja waktu bullish dipercepat jika para investor mulai take action untuk borong secara bersamaan. Mari kita lihat beberapa perusahaan besar seperti microstrategy, beberapa bulan ini khususnya bulan agustus-september 2023, mereka telah membeli sebanyak 5,445 BTC, dalam artian mereka sudah ambil ancang-ancang atau perseiapan untuk menyambut halving. Belum lagi perusahaan atau institusi lain yang kita tidak tahu mereka borong berapa banyak, karena saat ini harga btc telah mulai menunjukan pergerakan masive dan kemungkinan akan berlanjut hingga akhir tahun ini.
Jika banyak perusahaan yang membeli menjelang halving tentu sangat berdampak baik bagi halving kali ini. Bahkan dalam dua hari ini saja btc terlihat sudah memulai ancang ancang untuk kembali ke $30k. Saya kira banyak berita tentang halving yang akan datang akan membuat banyak kalangan untuk terus membeli dan menahan untuk memeriahkan halving di tahun depan. Microstrategy yang telah menahan cukup banyak btc di wallet mereka menjadikan mereka cukup siap untuk menyambut halving di tahun depan. Saya pikir untuk harganya mungkin akan cukup sulit di prediksi karena kita memasuki akhir tahun bisa jadi akhir tahun ini akan di pumd besar dan ath baru tercatat sebelum halving tiba. Kita tidak tau pasti tapi paus bisa saja bergerak untuk melakukan itu karena mereka memiliki stok uang yang cukup besar.
legendary
Activity: 2254
Merit: 2253
From Zero to 2 times Self-Made Legendary

Image from bitocto

Introduce

Halving day adalah hari di mana reward bitcoin mining berkurang 1/2 dari sebelumnya. Untuk halving berikutnya reward btc berkurang dari 6.25 BTC jadi 3.125 BTC per block.
Memang kalau belum tahu dan paham benar maksudnya akan bingung kok halving ini selalu dibicarakan oleh dunia, padahal kan rewardnya berkurang?.
Halving berikutnya akan membagi dua hadiah Bitcoin untuk para penambang menjadi 3.125 dan hal ini akan meningkatkan harga Bitcoin. Hal ini dibahas karena orang-orang percaya bahwa setelah kejadian ini Bitcoin akan mendapatkan lebih banyak perhatian dari pembeli.


Halving merupakan momen yang dinanti para pelaku crypto karena pada biasanya akan menumbuhkan optimisme yang cukup kuat di pasar. Saat terjadi halving, block subsidy mengalami penyusutan sebesar 50% sehingga akan memicu sebuah proses disinflasi. Karena Bitcoin merupakan aset yang supply-nya terbatas, maka pada saat tingkat inflasi semakin mengecil hal tersebut akan menguatkan faktor scarcity (kelangkaan), sehingga harga akan cenderung mengalami kenaikan imbas dari kelangkaan tersebut (Demand > Supply).
sr. member
Activity: 616
Merit: 306
Rollbit.com
Halving btc pasti sudah di nanti nanti bagi orang yang sudah membeli btc atau bagi yang sudah memiliki btc, saya rasa anda telah melakukan hal yang bagus karena anda telah memiliki btc jadi tentunya anda sudah siap dengan halving btc yang akan terjadi di tahun 2024.

Dan tentunya saya juga ingin memeriahkan halving btc dan saya juga telah mengumpulkan btc sedikit demi sedikit namun tentunya saya juga mempersiapkan altcoin andalan saya semoga di saat halving btc altcoin dan btc yang saya miliki menjadi naik sangat tinggi.
Ini informasi yang bagus op karena saya jadi tahu tentang halving btc karena anda telah memberikan link yang sangat bermanfaat.
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Apakah halving bitcoin edisi kali ini bisa memberikan dampak yang signifisikan dengan harga bitcoin sebagaimana edisi beberapa halving sebelumnya, menarik waktu hitung mundur untuk halving tidak terasa tersisa 200 hari dan saat ini belum ada dampak yang signifisikan dengan pergerakan bitcoin atau harga altcoin. Entah para investor masih melihat situasi atau hal yang memungkinkan untuk berinvestasi sebelum halving atau setelah halving.
Kalau berdasarkan priode halving sebelumnya memang belum ada dampak yang signifikan dalam waktu yang sekarang. Tapi bisa saja waktu bullish dipercepat jika para investor mulai take action untuk borong secara bersamaan. Mari kita lihat beberapa perusahaan besar seperti microstrategy, beberapa bulan ini khususnya bulan agustus-september 2023, mereka telah membeli sebanyak 5,445 BTC, dalam artian mereka sudah ambil ancang-ancang atau perseiapan untuk menyambut halving. Belum lagi perusahaan atau institusi lain yang kita tidak tahu mereka borong berapa banyak, karena saat ini harga btc telah mulai menunjukan pergerakan masive dan kemungkinan akan berlanjut hingga akhir tahun ini.
hero member
Activity: 868
Merit: 737
Sekarang tidak bisa. Market semakin sulit dan pintar menipu. Dibeli malah turun, dijual malah naik, dicuekin dia akan sideways. Ujung-ujungnya Anda kehilangan 30% dari uang Anda.
Hahahaha, komentar seperti ini pernah ku denger di tahun 2016 dan 2019, memang sih kalau tidak sabaran dan emosi melihat market sekarang itu seperti habis makan mie gacoan yang pedesnya tidak ketulungan. Kalau orang yang sudah berpengalaman dan melewati sekian halving, market seperti ini ibaratkan riak-riak di pantai yang sedang ramai dikunjungi turis-turis asing. Sebenarnya asyik,karena kita disuguhi pemandangan indah penuh bikini, tapi dalam hal ini jelas sekali kalau kesabaran trader itu diuji sampai 1 - 2 tahun ke depan. Kalau tidak sabaran ya punah kayak yang sudah-sudah, atau terbawa arus whales yang sedang mengumpan ikan kecil untuk dia beli di harga murah.

Kuncinya sabar, kalau kita melihat yang sudah-sudah, halving ini ibaratkan momen langka dari bitcoin, sehingga harus kita nikmati hasil dari perjuangan holder beberapa tahun belakangan.
hero member
Activity: 1400
Merit: 770
Ya kita tahu sendirilah gimana meriahnya halving day tersebut, dari 2x ane ikuti, percikan bunga kembang api halving day bahkan mampu membelikan ane sebuah motor dan mobil. itu pun hanya simpanan kecil btc yang tak seberapa, kalau banyak tentu hasilnya percikan jauh lebih gede lagi.

Babak II, dan selanjutnya adalah komentar kalian

Pada ujungnya adalah harga tertinggi baru yang dinati dan semoga itu itu terjadi. Ada yang punya prediksi, karena saya kadang selalu eror ketika menempatkan harga target.  Grin. Jika melihat histori 2 kali halving sih harapannya sih minimal bisa mencapai 2x ATH sebelumnya. Berapa sih target kawan kwan disini?  Grin
Secara perhitungan hukum supply demand seharusnya apa yang dikatakan om @joniboini bisa menjadi dasar kuat untuk mencapai ATH baru. Walau saya sempat berfikir keadaan ekonomi makro dunia saat ini sedang tidak sehat akibat resesi pelemahan daya beli yang ditimbulkan oleh suku bunga semakin meningkat. CMIIW
legendary
Activity: 2170
Merit: 1789
saat ini belum ada dampak yang signifisikan dengan pergerakan bitcoin atau harga altcoin. Entah para investor masih melihat situasi atau hal yang memungkinkan untuk berinvestasi sebelum halving atau setelah halving.
Kalau ane gak salah ingat, sebelum-sebelumnya juga begitu. Pasca pump atau mendekati pump biasanya baru ada price action yang cukup kelihatan. Walau kondisi makro udah banyak berubah, secara fundamental jumlah reward yang berkurang tetap bakal membuat Bitcoin makin langka. Jadi dari segi ini ga ada perubahan dan masih sangat mungkin mendorong orang untuk beli Bitcoin walau harganya mahal sekalipun.
sr. member
Activity: 1344
Merit: 459
Vave.com - Crypto Casino
Apakah halving bitcoin edisi kali ini bisa memberikan dampak yang signifisikan dengan harga bitcoin sebagaimana edisi beberapa halving sebelumnya, menarik waktu hitung mundur untuk halving tidak terasa tersisa 200 hari dan saat ini belum ada dampak yang signifisikan dengan pergerakan bitcoin atau harga altcoin. Entah para investor masih melihat situasi atau hal yang memungkinkan untuk berinvestasi sebelum halving atau setelah halving.

Namun tetap optimis dengan pengalaman dari beberapa kali edisi halving selalu memberikan dampak positif bagi harga bitcoin walapun kenaikan setelah halving.
hero member
Activity: 1400
Merit: 674
Menurut opini saya tahun ini agak sulit,
Karena trading di tahun 2023 lebih sulit dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Dulu, Anda bisa belajar dari YouTube. Dengerin berita fundamental, analisa teknikal, dll. Gratis. Anda bisa menghasilkan profit dengan mudah.

Sekarang tidak bisa. Market semakin sulit dan pintar menipu. Dibeli malah turun, dijual malah naik, dicuekin dia akan sideways. Ujung-ujungnya Anda kehilangan 30% dari uang Anda.

Bitcoin tidak akan kemana-mana.

Saat ini yang dipikirkan para paus adalah yang penting mereka bisa cuan. Mereka tidak peduli harga Bitcoin mau naik atau turun.

Halving kali ini akan menjadi halving yang sulit dan tidak mudah untuk diprediksi.

Ane sendiri sangat sulit mendapatkan keuntungan dari trading karena fluktuasinya cepet banget daripada sebelum-sebelumnya, dan ane sebenernya gak terlalu suka dengan trading karena itu melelahkan bagi  ane, maka dari itu ane lebih baik buy terus bitcoin dari pada memperdagangkannya, itu jauh lebih baik dan bitcon saya berada di jumllah yang tetap tanpa khawatir harus menjual ketika rugi ketik halvig menjadi tujuan di sesi ini.

teruslah mengakumulasi teman, jangan memperdagangkannya itu jauh sangat sulit, karena hari ini juga bitcoin sangat mudah terpengaruh oleh berita dan gerakan yang tidak bisa di prediksi secara teknikal.

Justru dari yang ane perhatikan di forum orang-orang malah lebih optimis tentang bitcoin karena kita memiliki banyak katalis yang dapat di masukan sebagai trigger bitcoin dapat memompa sangat gila. teruslah mengumpulkan teman.
member
Activity: 89
Merit: 38
Menurut opini saya tahun ini agak sulit,
Karena trading di tahun 2023 lebih sulit dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Dulu, Anda bisa belajar dari YouTube. Dengerin berita fundamental, analisa teknikal, dll. Gratis. Anda bisa menghasilkan profit dengan mudah.

Sekarang tidak bisa. Market semakin sulit dan pintar menipu. Dibeli malah turun, dijual malah naik, dicuekin dia akan sideways. Ujung-ujungnya Anda kehilangan 30% dari uang Anda.

Bitcoin tidak akan kemana-mana.

Saat ini yang dipikirkan para paus adalah yang penting mereka bisa cuan. Mereka tidak peduli harga Bitcoin mau naik atau turun.

Halving kali ini akan menjadi halving yang sulit dan tidak mudah untuk diprediksi.
hero member
Activity: 1862
Merit: 574
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
September 30, 2023, 06:34:30 PM
#3
Halving ke-4 bitcoin tersisa ±200 hari, atau ±29 minggu, atau ±6,5 bulan dari sekarang. So, persiapan apa yang kalian lakukan?
Sama seperti yang anda lakukan dimana saya hanya mengumpulkan BTC dari hasil sig yang ane dapatkan, walaupun sebagian juga ane idr kan karena keperluan hari hari, tapi tetap saya sisihkan sebagian untuk di tahan ketika halving terjadi nanti. Saya pikir moment halving selalu menjadi moment bagus untuk bitcoin dalam pergerakan harganya. Terlihat sisa waktu yang cukup dekat bahkan tak terasa seperti kemaren aja terjadi halving dan terjadi lagi.wkwk

Selain Btc ane juga menyimpan Beberapa altcoin dalam portofolio saja terutama Coin coin top 100. Saya pikir ketika halving semakin dekat pastinya pergerakan pasar akan semakin membaik jika mendapatkan respon masuk dari paus paus besar nantinya. Namun yang saya tidak inginkan jika halving nanti di iringi oleh banyak news buruk yang membuat moment halving seperti tidak meriah begitu padahal kita nunggunya lama lho yaitu 4 tahun sekali. Harapan saya bisa melihat btc di $50k ketika halving nanti, pastinya altcoin juga akan naik di waktu yang bersamaan. Moga aja seperti yang kita harapkan.
newbie
Activity: 12
Merit: 1
September 30, 2023, 05:50:29 AM
#2

Introduce

Halving day adalah hari di mana reward bitcoin mining berkurang 1/2 dari sebelumnya. Untuk halving berikutnya reward btc berkurang dari 6.25 BTC jadi 3.125 BTC per block.
Memang kalau belum tahu dan paham benar maksudnya akan bingung kok halving ini selalu dibicarakan oleh dunia, padahal kan rewardnya berkurang?.
Halving berikutnya akan membagi dua hadiah Bitcoin untuk para penambang menjadi 3.125 dan hal ini akan meningkatkan harga Bitcoin. Hal ini dibahas karena orang-orang percaya bahwa setelah kejadian ini Bitcoin akan mendapatkan lebih banyak perhatian dari pembeli.

Pages:
Jump to: