Sebenarnya bitcoin sepenuhnya ga anonim, BI punya semua transaksi kita oke, Beli bitcoin harus verifikasi ID dulu dengan muka kita hmm. Okelah ane belinya pake ATM Bitcoin, biasanya ada CCTVnya. Jadi susah juga
Mana ada BI punya seluruh transaksi pengguna bitcoin hehehe... ga bisa kali mbak.
Kecuali nih... jika BI sdh legalkan, atau paling tidak sudah regulasikan bitcoin. Kemudian membuat aturan2 baku terhadap pemilik bursa bitcoin di indonesia, lalu meminta rincian detail informasi pengguna di bursa itu, baru memungkinkan.
Contohnya begini:
Syarat mutlaknya: sudah di regulasikan dgn jelas.
- di indonesia misal ada 3 bursa, katakan sj bursa A, B, dan C.
- kemudian aturan main sdh ditetapkan, mulai dr bursa hrs memenuhi standar yg ditetapkan, mulai dr KYC, detail transaksi (ini seperti yg di amrik, pihak IRS minta detail transaksi Coinbase).
- jika bursa A, B, dan C menyetujui regulasinya, ya tentu detail transaksi beserta detail informasi pengguna jg akan dikasihkan. Maka barulah pihak berwenang dpt jalan masuk untuk memantau.
Pertanyaannya... bagaimana jika pengguna bitcoin tidak menggunakan bursa A, B, dan C?? Mana bisa BI mempunyai detail transaksi dan mampu melihat detail informasi penggunanya??? Gak bisa dong.
Karena bitcoin, detail informasi pengguna bitcoin (identitas), telah digantikan dengan hash dr public key. Mana bs mereka menterjemahkan angka dan deret huruf panjang dan hampir tak bs dibaca manusia itu?