menarik untuk dikaji dari ucapan beliau, pertama dapat kita ketahui Bank indonesia melarang bitcoin, tetapi di lain pihak sri mulyani mempersilahkan penggunaan bitcoin, tetapi apabila ada sesuatu yang terjadi maka pihak (pengguna bitcoin) tersebut menanggung akibatnya sendiri, artinya pemerintah saat ini mulai menyadari dengan eksistensi bitcoin di masyarakat. dari ucapan beliau terlihat ada kepanikan serta mulai memikirkan solusi cerdas dalam menghadapi makin banyak nya transaksi bitcoin di indonesia.
benar, yang dikhawatirkan pemerintah selama ini adalah fenomena gelembung yang mungkin saja terjadi pada bitcoin, dan tindak kejahatan seperti money laundrying dan perdagangan barang-barang ilegal menggunakan bitcoin. pemerintah hanya memberikan peringatan atas semua kerugian yang ditanggung atas kepemilikan bitcoin adalah tanggung jawab masing-masing, tidak ada kaitannya dengan pemerintah.
pemerintah memang khawatir, namun tidak bisa dipungkiri bahwa teknologi blockchain menarik perhatian pemerintah. Jadi serba salah, takut akan resiko negatifnya, namun di sisi lain ada teknologi yang sangat luar biasa dan akan sia-sia jika tidak dipelajari.