Pembelajaran untuk kita semua : Kita boleh mau beli voucher di tempat yang tida resmi ( tidak tercantum di vip.bitcoin.co.id ) tapi kita juga harus hati hati untuk jangan asal percaya dan termakan iming iming harga murah
Juga jika ingin bertransaksi dengan orang yang tidak kita kenal, lebih baik kita pakai jasa rekber yang terpercaya
Alangkah baiknya jika kita membeli di tempat yang resmi di akui oleh bitcoin indonesia agar tidak terjadi tindak penipuan. Semoga cerita ini dapat membantu kalian untuk lebih berhati hati ketika membeli voucher di orang yang tidak dikenal
kejadian hampir serupa dengan sepupu saya, dia ingin beli voucher ditempat yang tidak tercantum dalam vip bitcoin, tergiur akan harga miring dia tanyakan pada saya, saya sudah katakan tidak perlu, tapi dianya ngeyel, tapi dengan sedikit keraguan dia hanya membeli beberapa voucher saja untuk membuktikannya, dan akhirnya penipuan, semua akun yang berhubungan dengan si penjual di block.. dan dia malah gigit jari..
sepupunya agan sebenarnya bukan ngeyel hanya ingin bukti nyata dan itu sudah dia dapatkan
nasehat dan peringatan dari agan semoga saja menjadikan pelajaran dan pengalaman untuk tidak mengulangi (menggigit jarinya untuk kedua kalinya.)