ETH ke indodax mahal bener ya, terus kalau misalkan harga ETH menyamai bitcoin, apakah fee nya akan tetap seperti itu?
Mungkin maksud agan kirim ETH dari Indodax ya? Iya setahu saya kalau fee kirim ETH paling murah saat ini dari Indodax ke yang lain. Dulu sempat Bittrex, cuma setengahnya dari Indodax, tapi sekarang fee nya berubah dan malah Indodax yang jadi paling murah. Mungkin ada teman2 yang lain tau yang lebih murah?
Jujur, saya bingung dengan postingan OP. Bukannya kalau misalkan kita kirim koin ke exchange lain, fee nya memang sudah ditetapkan oleh exchange tersebut dan akan langsung terpotong saat withdraw/pengiriman. Dan bukankah kondisi ini berlaku baik kita kirim ke exchange lain atau kita melakukan withdraw ke wallet. Selanjutnya, bukannya untuk kondisi penerimaan coin di Indodax tidak terpotong fee nya? Pengalaman saya kalau mau kirem coin ke indodax gak pernah terpotong, tapi kita hanya membayar fee transaksi wallet atau fee exchange? Mohon di luruskan jika memang saya keliru.
Betul gan, setiap exchange sudah menetapkan fee nya sendiri2 untuk biaya penarikan, baik ke wallet sendiri ataupun ke exchange yang lain. Yang saya posting maksudnya adalah sebagai alternatif lain untuk menghemat biaya kirim.
maaf gan kalau ane salah di hapus aja..kalau menurut ane raye doge bisa di bilang lebih stabil di banding stellar tapi biasa nya arbiter pake doge untuk kirim kirim exchanger itu jika fee yang di kirim sedikit..
memang DOGE terbaik buat cairin dana antara exchange, fee yang murah, confirmasi juga cepat
Betul gan, bisa dibilang sih doge masih jadi favorit saat ini buat transfer. Tapi bagaimana kalau exchanger yang mau kita kirim dananya itu tidak support doge? misal binance atau okex. Nah untuk itulah saya coba pilah2 alternatif lain yang juga kalau bisa termurah