Diatas postingan spyn tadi ada postingan yg sempat sy report to mod sebagai spam, dan moderator setuju dengan report saya kemudian menghapusnya
Pantesan saya tidak menemukan postingan terakhir pada thread ini, sampai-sampai saya harus mengedit postingan saya supaya tidak dikatakan sebagai bumping thread karena jarak antara postingan terakhir dengan postingan saya sudah lebih 1 bulan.
Kriteria post low quality tentu saja subjektif gan, tergantung pada pengetahuan seseorang. Jadi ya tidak bisa digeneralisir satu dengan yang lain. IMO asalkan ada informasi baru, gagasan baru, ide baru, ane kira bukan ngejunk. Intinya ada unsur usaha untuk mencari informasi di sini...
Itulah yang ingin saya coba cari tahu gan, apakah dalam melakukan penilaian suatu postingan dan postingan tersebut boleh dikatakan sebagai
spam/ junk post dan low quality post ada aturan bakunya atau tidak. Jika memang ada, maka kita bisa memanfaatkannya sebagai acuan untuk melaporkan suatu postingan lewat fitur
Report to Mod sebagai postingan junk/ spam yang selama ini masih tersebar pada SF Indonesia dan Altcoin Indonesia tentunya. Jika pun tidak maka, IMO aturannya harus ada.
Kalau agan melihat ga ada thread yang menarik di SF Indo, coba buat saja daripada cuma komentar di thread orang lain. Itu kabar Bitcoin kan banyak sekali, masa ane lagi yang buat thread. Takutnya kebanyakan merit nanti malah jadi belagu ane.
Hehehe, agan bisa aja
Tapi memang benar adanya, banyak thread yang berada pada SF Indo sekarang sangat susah saya pahami sehingga takut untuk mengomentarinya karena takutnya tidak nyambung, OOT dan tidak bisa menguasai topik bahasan atau apa lah yang nantinya ga baik untuk forum.
Secara pengertian spam adalah penggunaan perangkat elektronik untuk mengirimkan pesan secara bertubi-tubi tanpa dikehendaki oleh penerimanya. Orang yang melakukan spam disebut spammer. Tindakan spam dikenal dengan nama spamming.
SumberKemudian jika spam itu pada suatu forum maka pengertiannya adalah menciptakan pesan berupa iklan atau pesan yang tidak diinginkan di forum internet. Umumnya, spam ini dilakukan oleh robot spam otomatis.
SumberSebagian besar orang disini menganggap postingan yang pembahasannya berada diluar topik atau keluar dari topik pembahasan utama sebagai spam. IMO hal ini boleh-boleh saja karena merujuk kepada pernyataan agan-agan dimana penilaian suatu postingan bisa dianggap spam, low quality dan junk adalah perspektif masing-masing individu dan tentu berdasarkan pengetahuan dan kemampuan dalam menganilisis sesuatu.
Disini saya ingin membedakan mana postingan spam dan mana postingan junk serta mana postingan yang dianggap low quality yang ketiganya pantas untuk dihapus sebagaimana aturan sudah melarangnya.
Spam Post adalah seseorang yang membuat posting secara bertubi-tubi yang mungkin tidak di inginkan oleh si pembuat topik atau pengguna lain.
Junk Post adalah postingan yang sama sekali tidak bermanfaat yang bisa disamakan dengan sampah dimana si pembuat posting mengabaikan topik pembicaraan sehingga posting tersebut termasuk kedalam OOT.
Low Quality Post adalah posting yang dibuat yang mungkin hanya untuk menyelesaikan tugas dalam mengikuti campaing signature sehingga postingan tersebut terkesan tidak memberikan arti apapun.
Ini hanyalah persepsi saya, dan jika ini berguna maka member lain secara umum bisa menggunakannya sebagai acuan dasar dalam menilai suatu postingan.