QUOTED TIPS OF THE THREAD!
Kalau masalah mencari berita terlebih dahulu sebelum trading,apakah agan punya referensi untuk sumber2 berita nya yang dapat di gunakan dalam menganalisa market?Tolong bagikan untuk saya ya .
Anda bisa mencari semua berita/referensi/narasumber di dalam forum ini.
Tinggal menggunakan search atau google.
Kalau bagi saya. Yang harus di pahami dalam dunia trading adalah bagaimana memahami supply dan demand karena harga dipengaruhi oleh hal tersebut.
Kalau dari saya sendiri mungkin sedikit merubah segi pandang dari trading.
Memang benar jika rumusan dasar trading adalah membeli diharga rendah lalu menjual di harga tinggi, itu sudah merupakan hal pasti disegala jenis perdagangan.
Tapi kebanyakan orang mereka selalu mengejar harga, yang pada akhirnya mereka bisa membeli suatu koin di harga sedang mulai naik terkadang ujungnya justru koin turun lagi.
Namun untuk saya pribadi lebih suka melihat trading itu adalah sebuah cara untuk berinvestasi atau biasa dibilang long term.
Contohnya :
Saya memiliki BTC sebanyak 0.004, saya akan melakukan research tentang koin-koin yang mempunyai potensi di coinmarketcap dan saya menemukan beberapa, misalnya : Ripple, NEO dan EOS.
Kebetulan saat itu harga koin-koin tersebut turun, maka saya akan membeli 3 koin tersebut. Dengan jumlah sekian :
Ripple : 0.002, NEO : 0.0005, EOS : 0.0005, BTC : 0.001.
Ingat selalu sisakan modal yang kita punya jangan nafsu.
Saya tidak peduli harga itu turun atau naik sampai saya benar-benar menemukan harga yang sesuai baru akan saya jual, jika harga salah satu koin itu turun dari harga yang sebelumnya saya beli, justru saya akan membeli koin tersebut dengan sisa koin saya. Dengan lama kelamaan saya menganalisis suatu koin dicoinmarketcap seperti itu maka saya akan terbiasa dengan pergerakan mereka sehingga saya bisa menempatkan modal saya dikoin yang tepat.
Sedikit saya tambahkan berdasarkan pengalaman trading, setiap weekend adalah saat yang tepat
Untuk buy koin, tapi tetap harus dilihat dulu koin apa yang terjadi sell besar2an
Dan kemungkinan hari senin mulai Up perlahan2.
Saya beberapa kali sempat mencoba dan terbukti profit.
meskipun dia menyuruh orang berbudaya search dulu tetapi dia sendiri tidak berbudaya membaca dengan baik
tetapi karena memberikan informasi soal link yang kontennya tidak oot maka saya masukan kemari :3
Sebenernya gak ada yang namanya Tips khusus dari trading, Tapi hampir setiap koin itu benar2 di pengaruhi oleh yang namanya Trending/Berita. Jadi naik dan turunnya suatu altcoin benar2 di pengaruhi oleh berita2 itu yang memancing setiap orang untuk menjual maupun membeli altcoin tersebut.
Rajin2 lihat chart di Coinmarketcap, karena sebelum memilih koin untuk bertrading alangkah baiknya kita cek koin tersebut apakah layak/tidaknya serta mempunyai volume yang cukup tinggi/tidak untuk di perdangangkan, Jadi jangan pernah memiliih koin yang tidak ada di coinmarketcap untuk di perdagangkan.
Yang terakhir, rajin2 juga untuk melihat selisih harga melalui coinmarketcap untuk mendapatkan keuntungan dengan teknik Arbitrasi
kalau tidak ada list coin di coinmarketcap berarti bukan exchanger bonafit dan perlu dipertanyakan validasinya gan. memang yang utama kita harus perhatikan trending news akan koin tertentu gan dengan melihat sirkulasi dan volumenya kita jadi tahu prediksi kedepan koin tersebut
Kalau tips dari saya pertama perhatikan polanya pake yang paling penting trading saat koinnya lagi dalam keadaan uptren atau sideway jangan trading pada keadaan downtren karena kebanyakan rugi kita. Kedua lihat juga masa depan proyeknya serta gunakan alat teknikal seperti MA, booling, dan alat analisis lain yang sesuai dengan koinnya.