Saya membuat thread ini tidak bermaksud untuk pamer, tapi saya ingin memberi motivasi kepada kalian. Dan mungkin tulisan seperti ini lebih layak diposting di kolom komentar, tapi saya berfikir bahwa di kolom komentar tidak semua orang tau, jadi saya posting di thread.
Belakangan ini banyak yang mengeluh terhadap merit, banyak orang yang berkata bahwa sangat sulit untuk mendapatkan merit, sehingga mereka tidak bisa menaikkan rank akunnya.
Tapi menurut saya, mengeluh itu sama dengan kita menyerah sebelum perang, yang harus dilakukan sekarang itu adalah berusaha, karena percayalah bahwa usaha itu tidak akan pernah menghianati hasil. Ketika saya mendengarkan masalah seperti itu, saya jadi ingat dulu di masa saya membuat sebuah channel youtube, saya waktu itu sudah rajin membuat video-video kreatif, tapi apalah daya dalam 6 bulan saya belum mendapatakan hal yang berarti dari karya saya, entah itu jumlah penonton, subscriber, dan penghasilan, 3 hal tersebut sangat sulit saya dapatkan sehingga saya mengeluh kenapa youtuber2 yang besar sangat mudah sekali mendapatkan penonton dan penghasilan yang melimpah sedangkan saya tidak dapat apa2.
Tapi masalah itu tidak membuat saya patah arang, saya terus rajin membuat video dan berusaha lebih keras lagi agar channel youtube saya sukses, dan alhamdulillah setelah 1,5 tahun saya berkecimpung di dunia youtube, saya sudah melihat petikan-petikan hasil yang sangat berarti, yaitu saya sudah mendapatkan 27ribu subscriber dan alhamdulillah saya bisa hidup dari youtube ini, kalau kalian mau lihat channel youtube saya silahkan ke link ini
www.youtube.com/sunda18 (maaf bukannya saya promosi, tapi saya disuruh oleh seorang user untuk mengedit thread ini dan saya disuruh untuk menyertakan link channel youtube saya, agar orang yang baca akan percaya)
Nah itulah kisah saya yang mungkin menjadi bukti bahwa usaha tidak akan pernah menghianati hasil.
Jika kalian memiliki pendapat lain mengenai masalah ini, silahkan coret-coret dikomentar.
Ya saya setuju sama pendapat agan, kita di tuntut untuk posting yg lebih bermanfaat, dan lebih memberi nilai informasi bukan hanya sekedar spam post, tp sedih jg gan klo kita sudah membuat postingan yg memenuhi syarat tp kurang diberi apresiasi karena rank kita masih rendah, tidak dapat di pungkiri seperti itu gan kenyataanya klo rank masih rendah kadang dipandang sebelah mata, apalagi yg bersifat balas komen atau quote yg kadang jarang orang mau membacanya karna terlalu banyak, apa mungkin setiap angota harus membuat new topic agar dapat terbaca?? entahlah....