As merupakan negara yang penduduknya mengadopsi crypto terbanyak di dunia, namun bukan berarti pemenang presiden berikutnya dapat memberikan gejolak market crypto itu sendiri, bisa jadi sebaliknya. Dulu itu trumph termasuk orang yang anti crypto, ketika dia terpilih jadi presiden, banyak komunitas yang meragukan dia dapat mengayomi crypto jadi yang terdepan, ya benar saja, komentar-komentarnya yang anti crypto, membuat harga bergejolak, tapi ya itu tidak lama, harga berangsur pulih ditambah banyaknya user-user baru yang ada di negara selain AS.
Betul. Meskipun user cypto terbanyak di US, belum tentu hasil pemilihan presiden US bakal berdampak signifikan ke market crypto, terutama untuk jangka panjang. Mungkin untuk jangka pendek, bisa saja ada dampaknya. Kita tidak bisa mengabaikan bahwa hype/news itu punya pengaruh cukup kuat ke pergerakan harga Bitcoin. Tapi ya seperti yang saya bilang di atas,
meskipun yang terpilih anti-crypto, bukan berarti kiamat crypto.
Bulan Agustus tahun 2023 dan tahun 2022, Bitcoin Monthly returns(%) dari data coinglass.com menunjukkan kolom table merah dengan persentase yang mencapai -diatas 10%. Penampakan persentase bulan Agustus tahun 2023 dan 2022 sama dengan yang terlihat pada tahun 2016, 2015 dan 2014.
IMHO, yang paling penting dibandingkan yaitu trend market di bulan Agustus-September tahun 2020 dan 2016. Berdasarkan data Bitcoin monthly return di waktu tersebut, harga Bitcoin cenderung sulit naik. Bahkan di salah satu bulannya mesti ada red market, artinya wajar kalau bulan Agustus ini kita mengalami penurunan harga yang lumayan. Kalau berdasarkan historis tersebut, seharusnya bulan selanjutnya market bakal lebih baik walaupun kenaikannya kemungkinan masih belum signifikan. Cuman ini hanya perkiraan kasaran berdasarkan historis Bitcoin monthly return, belum pasti juga bisa terulang dengan pola yang sama.
Karena sebenarnya itu tidak penting gan, merah ataupun hijau kalau memang investor bitcoinnya memiliki sifat tangan berlian sampai kapanpun tidak akan dijual sampai benar-benar tercapai target jualnya,
Kalau untuk investor dengan target long term, perubahan harga harian itu tidak menjadi masalah (
selama masih wajar). Tapi kalau perubahan trend harga Bitcoin signfikan, saya kira investor long term juga bakal kena mentalnya. Selama mereka masih punya target jual, ya artinya mereka bakal jual sewaktu-waktu. Tidak ada istilahnya investor yang bakal hold sampe kapan pun.