Terimakasih gan saran dan masukannya, katakanlah saya sebagai pemula masih sangat bingung terhadap thread dan OP yang tepat. Apalagi berbicara tentang walet, bounty jauh belum mengenal. Sehingga saya butuh belajar dari teman2. Terimakasih.
setuju ane dengan format OP , segi Judul dll. ya sekarang ini theard menjadi lebih rapih , di 2017 thread nya sangat ngaco gan seperti "ARSENAL melawan LIVERPOOL" nah masa dalam forum seperti itu. semakin kesini thread2 yang ada hampir semua mengarah tentang bitcoin mulai dari keluhan dan saran . nah Format yang agan buat diatas itu membuat thread semakin kompleks dan tertuju.
post saya hapus gan, karena menurut saya post ini tidak kontributif terhadap arah diskusi di thread. saya mengharapkan saran dan kritik, kalaupun agan mau menyepakatinya tolong jelaskan alasan yang lebih dieksplorasi ya gan. trims atas pengertiannya.
Saya pengen nambahin dikit om dan menguatkan argumen agan nurlela...
~
Untuk
[HELP] ;
[REQUEST] ;
[TANYA] dan
[DISKUSI] perlu di tambahin [SOLVED] / [CLOSED] jika thread / topik tersebut udah menemukan jawaban / jawaban dari OP.
Tujuannya:
TS jadi aktif dalam menentukan sampai mana batas perkembangan thread tersebut
Member yang terlibat diskusi ato yg hanya membaca thread tsb lebih mudah mengikuti arahan TS.
Member yang gak ikut diskusi mungkin kelak membutuhkannya untuk study kasus yang lain jika pertanyaan, diskusi dan request udah SOLVED, dan jika belum, maka member ini bisa berpartisipasi dlm thread tersebut.
saya sepakat sama ide ini. sekalian nanti bisa dipake buat mengidentifikasi member yang cuma asal lihat judul thread terus asal reply saja. kalau perlu si OP bikin post terakhir yang menandakan ditutupnya thread itu.
saya sangat sepakat sekali dengan apa yang disarankan agan @joniboni, dengan begitu forum akan tertata dan juga tidak sembarangan post.
tambahan saja:
- bila membuat topik [TANYA] OP wajib memantau thread yang dia buat sendiri, jangan ask and run (lari dari tanggung jawab), dan bila sudah selesai silahkan di lock sendiri threadnya biar tidak dijadikan ajang SPAM.
cara lock thread bisa dilihat disini
https://bitcointalksearch.org/topic/m.11208691- topik yang ditanyakan harus seputar bitcoin dan altcoin, kalau tentang forum bisa masuk ke thread ini
https://bitcointalksearch.org/topic/qa-tanya-jawab-seputar-forum-disiniask-about-this-forum-here-750446- sebelum bertanya harus/wajib search dahulu, cara search biar agak gampang gunakan google tulis bitcointalk lalu masukan kata yang ingin dicari.
saya rasa itu aja tambahan dari saya gan.
masalah hit and run memang saya lihat lumayan parah sih, banyak thread yang terbengkalai karena OP-nya gak peduli lagi.
untuk poin tambahan agan tentang topik dan search itu saya rasa udah jadi unwritten rules, alias dari dulu juga mestinya begitu.
Ya boleh sih, tapi maksud saya itu pertnyaannya yang bisa dijawab/didiskusikan oleh banyak orang, contoh "apa hal yang dikeluhkan agan selama mengikuti bounty?, kan itu bisa tuh dijawab oleh semua...
ini lebih ke diskusi gan bukan bertanya menurut saya, seperti yang dibilang nurlela di atas. dan saya juga merasa thread dengan judul seperti cenderung ga berbobot karena isinya pasti banyak repetitif, ga ada pengembangan diskusi yang lebih jauh, dan semua orang punya masing-masing pendapat. ibaratnya agan ngasih kuesioner dengan pertanyaan, "bagaimana pengalamanmu selama sekolah?"