Ane mendukung sekaligus tidak mendukung IKN
Soalnya ada keyword-keyword ini:
- Jokowi & China
- Investasi IKN
- Megaproyek
- Oligarki
Nah, idealnya IKN itu dibangun pakai duit sendiri, jadi tidak ada intervensi asing di RI.
Kalau semua kekhawatiran ane tidak terjadi, proyek IKN ini akan sangat bermanfaat.
Sepakat dengan pandangan agan mu_enrico sampaikan.
Melihat kondisi Jakarta saat ini dengan tingkat kemacetan luarbiasa, polusi udara yang mengkhawatirkan, kriminalitas yang tinggi, dan langganan banjir setiap tahunnya. Dengan semua hal tersebut memang sudah sepantasnya Ibukota dipindahkan dan dibangun konsep masadepan ramah lingkungan, struktur tanah yang baik dan tentunya bukan daerah rawan bencana sesuai hasil penelitian tim ahli dibidang terkait.
Terobosan pemerintah dibawah kendali Presiden Jokowi bersama DPR yang berhasil membahas UU IKN perpindahan ibukota negara ke Kalimantan sudah selayaknya kita apresiasi, karena beberapa negara negara besar didunia juga sudah pernah melakukan perpindahan ibukota negara, contohnya Australia, Turki, Rusia hingga Amerika Serikat. Saya rasa ini dilakukan oleh negara2 tersebut karena untuk pemerataan pembangunan infrasruktur, pemerataan perkembangan wilayah ekonomi eksklusif dan menciptakan tatanan kota baru yang lebih dinamis.
Perihal dana pembangunan IKN, jika memang pemerintah menginginkan investor dari luar negeri menanamkan modalnya di IKN saya kira ini hal yang sangat berbahaya dimasa yang akan datang, apalagi pemerintah dibawah koordinator Luhut Panjaitan berharap IKN digarap sepenuhnya oleh Tiongkok negara beridiologi komunis. Mereka punya riwayat "hitam" perihal investasi dinegara berkembang, apalagi investasi pembangunan IKN nanti dijadikan beban utang negara, Apa jadinya IKN jika suatu saat pemerintah tidak mampu membayar beban utang tsb ke tiongkok, intervensi asing akan sangat sulit dihindari.
Pemerintah harusnya belajar banyak dari proyek kereta cepat JKT-BDG atas biaya yg membengkak tapi harus kita yang bayar, belum lagi hal hal teknis lainnya seperti pemamfaatan tenaga kerja yang merugikan kita. IKN akan sangat luarbiasa jika pemerintah menyatukan segenap BUMN yang kita miliki untuk sama sama memikirkan investasi all out untuk IKN, semua lapisan masyarakat akan sangat bangga jika IKN selesai sesuai target dan dibangun dengan biaya mandiri.
Proyek IKN akan menjadi wajah baru Indonesia yang lebih segar dimata dunia dan menjadi warisan yang sangat bermamfaat untuk anak cucu bangsa Indonesia.