Kalau boleh saya sarankan untuk moderator, agar bisa memfasilitasi member yg di Mining dan Altcoin dalam mere-view member disana yg ingin di review post nya. Lebih baik tunjuk 1 atau 2 org yg kompeten di mining dan altcoin untuk mereview nya. Kemudian moderator hanya memberi smerit nya sesuai hasil dari reviewer tsb.
Jangan sampai sMerit hanya berputar2 di Forum Utama. Padahal di forum Mining dan Altcoins banyak yg "berisi" post nya
Saya sarankan si jill untuk reviewer mining. Saya lihat hanya dia yg sejauh ini kompeten di mining
semoga yang dimaksud bukan saya
Awalnya saya tidak mempedulikan org ini, tapi lama kelamaan penasaran jdi saya check background post nya.
saya suka orang ini @manji, komentar nya
straight to the point, argumentasi kuat dan matang, tidak pandang bulu mau Moderator, SR, full,member, newbie sekalipun, argumentasi masuk akal dan mudah dicerna, menghindari Open Post, aktif di board luar, ikut contest sMerit cuman 1 kali itu pun contest merit saya, dan saya tolak bukan karena tidak ber-qualitas postnya karena saya aja males ngasih dia merit ahahaha.
Memang saya mengerti kata2 orang ini keras dan bukan habitat nya kalau di local board. tapi saya pribadi tidak melihat "rangkaian kata-katanya, yang saya lihat
isi dari kata-katanya itu". Janganlah kalian mudah tersinggung dengan kata2 orang ini, harus memaklumi tiap orang berbeda karakter.
Saya pribadi melihat orang ini begitu peduli akan kemajuan local board.lihat histori post nya.. yang bikin kuping orang memerah dan saya tidak peduli dengan kata2nya.
lihat point2 yang dapat kita ambil. menyikapi orang seperti ini jangan dahulu kan perasaan tapi Otak yang harus didahulukan. saya review dan saya berikan merit
Point 1 : kalau memang tidak kompeten dan menguasai suatu materi lebih baik jangan Me-review
Point 2 : Itu member yang OP, Post nya secara subtansial 90% benar meskipun struktur nya tidak enak dibaca.
Saya jadi ragu apakah Reviewer OP tentang mining dan Altcoins benar2 menguasai materi tentang apa yg mereka review. Keraguan saya, akhirnya terjawab.
Point 3 :Jangan sampai member yg aktif di Mining dan Altcoins mengajukan Review dan ditolak dengan alasan tatabahasa dan mengesampingkan tujuan dan subtansi.
https://bitcointalksearch.org/topic/m.32286378Point 1 : kepada beginner yg "kejar2 setoran" tanpa peduli qualitas postnya. Menurut saya, bagaimana pun kita menyediakan sebuah "wadah" untuk beginner tapi kalau tujuan utamanya "money" hal itu tentu tidak akan efektif akan tetapi hal tersebut setidaknya menjadi sebuah usaha yg baik.
Point 2 : Tidak semua beginner benar2 "beginner", banyak beginner jadi2an, menurut saya yg perlu dilakukan lebih ke personalnya.
jika memang kita peduli dengan local board indonesia mari kita berusaha untuk memerangi mereka, karena jika dibiarkan bisa-bisa local board indonesia di hapus. kita bisa melakukan beberapa hal seperti dibawah ini, setidaknya kita membatasi para "beginner" agar tidak rank up:
1. Bagi member yang memiliki source merit
Member yang memiliki sMerit agar lebih cermat memberikan merit-nya, cek terlebih dahulu histroy post-nya. dengan pertimbangan
apakah layak member tersebut diberikan merit.
2. Bagi Member yang telah terlanjur memberikan sMerit nya dan terindikasi bahwa member tersebut calon SPAMMER maka harus dilihat perolehan meritnya, intinya jangan sampai para SPAMMER memiliki +2 merit. karena kalau memiliki +2, mereka bisa mendistribusikan 1 merit ke acct lain ke sesama SPAMMER.
3. Jangan terpengaruh dengan adegan drama korea biarkan saja
Saran buat The Real Beginner:
1. Teruslah Post dengan berkualitas (tidak usah post mengharapkan merit)
Simpanlah dalam pikiran agan masing2: Merit itu seperti hasil dan Post itu seperti proses bahwa proses yang baik tidak akan mengecewakan hasil hanya sabar yang diperlukan.
2. Banyak-lah membaca daripada menulis (OP/reply).
3. Berdebatlah/ diskusi (dalam bentuk post) sesuai dengan pengetahuan bukan sesuai dengan google search.
4. Belajar sesuatu yang khusus di bitcointalk ini, bukan belajar fokus cari uang. agan bisa lihat profile,saya tidak
pernah Post seenaknya dan itu pun hanya focus di satu section mining altcoin karena memang saya punya RIG. apa yang saya dapatkan disini?
a. Pengetahuan tentang, khususnya RIG dan mining bertambah.
b. Pengetahuan tentang RIG itu, baik technical/teori saya tulis kembali dalam bentuk Post/mengomentari OP
c. Nah dari History Post berkualitas itu, lebih dari 100 karakter, tidak OFF-TOPIC, memberikan kontribusi terhadap OP
sesuai pengalaman, itulah yang mendatangkan BTC.(tapi bukan fokus utama mendapatkan BTC karena dari hasil RIG mining juga sudah lebih dari cukup)
Narasi yang bagus sekali dari mulai Indentifikasi masalah, Psikologi newbie
Faktor utama mereka para the real beginner dalam menyikapi sistem merit adalah ketidakmampuan mereka dalam meng-create sebuah post/reply yang "berisi" dan keinginan naik level mendahului kemampuannya. Hingga tidak mampu membaca dan mencerna thread yg berisi arahan, peraturan, tujuan dr sebuah thread itu dibuat.
Memang suatu hal sulit menilai / menentukan suatu post itu "berisi" / berkualitas karena tidak ada parameter yg baku yg semua org dpt mengerti. Hanya member yg punya sMerit yg mampu menentukan parameter tersebut.
Disamping itu juga the real beginner merasa frustasi "apalagi yg harus saya lakukan". Mereka bolak-balik mengikuti contest merit tanpa pernah ada 1 post pun yg juara menurut member yg punya smerit. OPEN POST pun mereka lakukan, yg isinya cuman curhat, meminta second opini dan hal2 yg tidak berisi.
Disamping itu juga mereka mengamati sMerit hanya berputar-putar di member2 tertentu, seperti putaran Labirin. Hanya org itu2 saja yg dapat smerit. Seolah olah mereka hanya numpang saja di forum ini.
Sungguh tragis nasib the real beginner, keinginan akan smerit dan rank up melampaui batas-batas kemampuan mereka.
To be continue.....