Saya ijin lagi untuk mereview beberapa pengajuan dari member-member SFI. Karena sudah cukup banyak pengajuannya, saya berinisiatif untuk mereview sesuai kemampuan saya.
Saya ingin meminta izin kepada @OP dan semuanya untuk mengajukan 10 postingan untuk bisa direview oleh teman-teman.
1. Terkait dengan BIDR ke IDR di Tokocrypto, bisa jadi memang biaya transaksinya O tapi kita tetap kena pajak dari trading koinnya. Namun untuk kedepannya bisa dimungkinakan untuk dikenai biaya transaksi jual beli juga dari Tokocrypto.
2. Selama asumsi negatif masyarakat tidak mengganggu aktivitas kerja kita, tidak perlu diladeni. Tapi tidak juga mengiyakan jika ada tuduhan nuyul. Misalnya pun butuh proof, kita bisa mencetak data transfer bulanan di rekening bank. Kan jelas itu ada sumber uang masuknya dari mana.
3. Saya sepakat jika menjadi anonim adalah pilihan terbaik. Berusaha menunjukkan kesuksesan bisa membuat iri orang lain atau memicu orang lain untuk berniat yang tidak baik.
4. Skip
5. Untuk kasus sambo, semua orang sebenarnya tau dramanya. Hanya saja tidak punya power untuk mendorong kasusnya supaya lebih transparan dan hukuman lebih adil. Harapannya ada pada pemimpin negeri yang memegang posisi sentral terkait kebijakan.
6. Skip
7. Sama dengan nomer 1
8. Common sense
9. Kalau belinya selama musim bearish itu aman asalkan target jualnya nanti ketika bullish/bullrun. Tapi memang sebaiknya jangan beli sekaligus, beli bertahap.
10. Skip (bahasan ini cenderung subjektif)
*Perbanyak post-post informatif, lebih bagus lagi jika disertai dengan referensi. Jika memungkinkan, sesekali post di topik-topik yang bersifat teknikal.
Ijinkan saya kembali mengajukan 10 daftar postingan saya di thread ini, -snip-
1. Post yang informatif, lengkap dengan penjelasan yang detail. Post yang sangat layak untuk mendapatkan merit. +++
2. Satoshi tidak akan melakukan hal yang dapat mengancam masa depan BTC. Jika Satoshi punya niat seperti itu, dia sudah melakukannya sejak dari dulu.
3. Sepertinya pokok pembahasannya sudah bukan pokok pembahasan yang dituju OP.
4. Skip
5. Tidak ada pilihan lain selain dipecat karena kasusnya terlanjur menjadi konsumsi publik. Mengenai laporan keuangan, itu bisa dimanipulasi.
6. Jika Republik Palau sukses dengan CBDC Ripplenya, pastinya akan berdampak besar untuk masa depan Ripple dan nilai XRP. Dan sangat mungkin ada negara selanjutnya yang bisa jadi melakukan hal serupa.
7. Topik serupa dengan yang pernah dibuat senior kita alm Pandu Kelana. Sebaiknya disisipkan di bawah thread jika topik masih saling berkaitan karena punya pokok pembahasan yang serupa.
8. Post informatif. +
Memang kalau dihitung-hitung dengan tunjangannya, total pendapatan PNS itu banyak juga.
9. Skip
10. Common sense
*Rata-rata postnya sudah sangat bagus. Lanjukan gan!
-snip- izinkan saya untuk mengajukan 10 posting yang telah saya pilih-snip-
1. Tau dari mana jika sebagian besar anggota DPR adalah para artis? Saya belum nemu survey valid jika artis yang mendominasi kursi DPR. Eniwei, kalau sudah di parpol, yang dicalonkan adalah yang paling berpengaruh. Susah untuk subjektif jika menyaringnya di parpol.
2. Skip
3. Common sense. Pembahasan berulang dengan isinya yang kurang lebih hampir sama.
4. Common sense.
5. Yang dilanggar UU tentang mata uang Rupiah, yaitu UU No 7 tahun 2011. Pastinya yang menggunakan selain Rupiah, bisa dikenai sanksi hukum.
6. Memang tidak masuk akal jika faktor lingkungan yang menjadi alasan. Kemungkinan terbesarnya ialah terkait persaingan ekonomi atau persaingan perdagangan komoditi. Atau mereka sengaja melakukan penolakan sementara waktu untuk menekan harga sawit. Jika harga sawit turun, mereka mendapat keuntungan membeli dengan harga murah nantinya.
7. Sebelum memutuskan melarang ekspor/impor sawit, pasti Uni Eropa sudah mengkaji dampaknya. Mereka pasti sudah punya alternatif pengganti sawit.
8. Masalahnya di sini, ribuan WNI pindah kewarganegaraan setiap tahunnya. Sangat tidak wajar jika benar ada ribuan WNI yang pindah. Angkanya ribuan gan, bukan puluhan atau ratusan WNI.
9. Common sense.
10. Common sense.
* Kalau bisa, jangan semua post di sub board. Alangkah baiknya jika ikut post di main board juga. Di main board lebih banyak topik berbobot. Selain itu, tingkatkan lagi kualitas postnya. Banyak post yang hanya common sense, kurang informatif, dan tidak disertai penjelasan yang rinci.
-snip- izinkan saya mencoba mengajukan 10 postingan saya di pengajuan pertama ini -snip-
1. Orang mudah terpengaruh iming-iming karena kurang realistis dan minim wawasan. Psikologi bisa goyah karena minim wawasan, apalagi memang karakternya mudah ikut arus. Mengenai kesimpulan yang agan buat, itu sudah hal umum yang biasa disarankan oleh kebanyakan orang.
2. Pendapat yang bagus. Hanya saja perlu referensi untuk memperkuat argument. Eniwei terkait ahli waris, kita tidak bisa menyamakan jumlah BTC yang diterima masing-masing ahli waris karena sudah ada ketentuan persentasenya. Jika dibagi sama, itu sudah menyalahi aturannya.
3. Anonim yang dibahas OP yaitu berusaha menjaga data privasi dan tidak perlu pamer dengan kesuksesan. Walaupun memang pada akhirnya tidak ada yang benar-benar mutlak anonim dalam dunia internet.
4. Post agan ini merespon thread yang dibuat OP atau komentar member lain? Jika dikaitkan ke thread yang dibuat OP, saya merasa post agan sedikit melebar (OOT).
5. Post yang bagus dan informatif. +
6. Skip
7. Common sense
8. Common sense
9. Exchange lokal mana yang terbaik, sebenarnya itu sifatnya subjektif. Silahkan pilih mana yang disukai, selama legal tidak ada masalah mau exchange manapun.
10. Saya sepakat jika tidak semua budaya perlu dilestarikan. Budaya yang baik, sesuai dengan nilai-nilai agama, dan relevan dengan kemajuan zaman, perlu dilestarikan. Sedangkan yang tidak, cukup untuk dikenang saja.
*Beberapa post sudah cukup panjang penjabarannya, namun perlu perhatikan isinya. Jangan sampai postnya panjang tapi isinya hanya berupa perulangan kalimat dengan maksud yang hampir sama. Atau isinya hanya sekedar commo sense.
Sekian review dari saya. Saya mohon maaf jika ada kekurangan dalam review saya. Untuk yang rank Hero, saya persilahkan untuk yang lebih senior dari saya.
Tetap semangat untuk semua member-member SFI untuk terus meningkatkan kontribusi dan kualitas postnya.
Terima kasih