Ada suatu cara menyelipkan file kedalam gambar, kekurangannya gambar tersebut size nya akan menjadi seukuran file yang diselipkan, bila sempat akan saya ulas di thread baru.
Teknik tersebut dikenal dengan istilah
Steganography, yakni suatu metode menyisipkan suatu file (text, gambar, video, dll) didalam file lainnya. Salah satu contoh sederhana dari Steganography seperti yang agan sebutkan diatas (menyisipkan file kedalam gambar), dan untuk prosesnya juga terbilang gampang.
- Menyiapkan 1 File gambar (contoh : image.jpg) dan file yang akan disisipkan (contoh : Private-Key.txt)
- Archive kedua file tersebut menjadi 1 (bisa dengan menggunakan winrar) contoh hasil archived : hidden.rar
- Buka Command Prompt (admin) dan arahkan ke directory (folder) dimana file hidden.rar dan image.jpg tersimpan
- Untuk melakukan metode Steganography gunakan perintah sebagai berikut
copy /b image.jpg+hidden.rar hidden.jpg
- Maka akan muncul 1 file baru "hidden.jpg" (file berjenis image) dimana sesungguhnya didalam file image ini tersimpan 2 file (image.jpg dan Private-Key.txt) yg sebelumnya telah di archived
- Untuk membuka isi file yg ada didalam file "hidden.jpg" cukup dengan melakukan ekstrak (rar) pada file tersebut.
Antara file hidden.jpg dan file image.jpg memiliki content gambar yg identik, tetapi keduanya memiliki ukuran file yg berbeda karena ukuran file hidden.jpg adalah gabungan dari file image.jpg dan file hidden.rar
Mungkin dengan memberikan pengamanan ekstra (Enkripsi, Steganography, dll) terhadap file yang akan kita simpan di layanan Cloud Storage adalah suatu langkah yang tepat... mengingat apa yg kita simpan dilayanan tersebut benar-benar tidak bisa kita kontrol sepenuhnya.
Jadi jika memang ada sesuatu hal yg tidak diinginkan (data kita dicuri, layanan cloud storage tiba-tiba down, dll) minimal file yg telah kita simpan tadi masih memiliki pengamanan tambahan, sehingga orang yg mengambil file tersebut belum tentu bisa mengaksesnya. (kecuali agan tidak memiliki salinan dan master dari file tersebut, maka jika cloud storage tidak bisa diakses lagi tentunya agan juga akan kehilangan file penting tersebut)