Sumber; https://valoranews.com/berita/23606/investasi-rp200-ribu-seminggu-untung-sejutaan-di-aplikasi-bnb-binance-penghasil-uang-begini-caranya.html/halaman/1/
Kalau melihat dari sumber yang anda cantumkan ini, sepertinya memang ini skema ponzi. Kalau saya baca ada sistem multilevel juga, keuntungan didapat dari pendaftar baru .
Kalau cek webya (di https://www.hostinger.co.id/whois) "bnbsx.com" yang dicantumkan dari sumber yang om cantumkan sepertinya itu baru saja dibuat, tertanggal registrasinya 25/7/2023 dan berakhir 25/7/2024. Mau masuk webnyabnbbsx.com juga sulit, kemudian ada kode di cara pendafataran sepertinya kode reff juga. Jangan-jangan webnya juga cari reff .
Mungkin saja nanti jika terbukti bisa kena pidana, tapi mungkin karena baru nonggol bahkan webnya. Nampaknya belum banyak korban berjatuhan. Mungkin sebagai antisipasi awal bisa lapor ke web pemerintah lapor.go.id. Meski mungkin responya tidak cepat.