Jangankan mengenai potensi Bitcoin sebagai mata uang global, bahkan Bitcoin sebagai currency (mata uang) atau aset (alat investasi) saja masih debatable. Tapi yang jelas jika mengacu ke WP Bitcoin, Bitcoin pada dasarnya memang dibuat sebagai electronic cash atau lebih kepada digital currency (mata uang digital).
Tapi kalo bitcoin sebagai aset sudah terjadi gan, sebagai mata uang juga sudah terjadi gan, meskipun hanya sedikit negara yang memperbolehkan transaksi menggunakan bitcoin.
Kalau ane, berpendapat di masih di seputaran negara kita Indonesia saja, kalau untuk dijadikan mata uang, jelas tidak bisa (Imposible), karena harus mengamandemen UU terlebih dahulu baru bisa direalisasikan.
Iya betul, sepertinya masih lama kalo untuk Indonesia karena perlu amandemen dulu tapi kalo bitcoin di sepakati jadi mata uang global mungkin UU itu akan segera di amandemen, tapi kalo belum kayaknya sulit
Kalau menurut saya, tidak mungkin dan tidak akan pernah karena penerbitan mata uang merupakan kewenangan bank sentral sebagai otoritas moneter. Sedangkan bitcoin atau mata uang kripto penerbitnya anonim yangg suatu saat bisa menghilang.
Menghilang bagaimana gan, kan satoshi sudah lama menghilang, kalau bitcoinnya kayaknya sudah fix 21jt dan metode blockchain yang di miliki bitcoin juga sudah sangat kuat di komunitas terbukti dengan banyaknya penolakan di awal-awal bitcoin muncul tetapi tidak membuat para miner mematikan komputer mereka
Mata uang merupakan instrumen kebijakan moneter untuk kendalikan pertumbuhan ekonomi, inflasi, lapangan kerja, neraca pembayaran. Setiap negara mengalami perkembangan ekonomi yang berbeda tiap tahun. Kalau kripto menjadi mata uang dunia, berarti tiap negara tidak memiliki kewenangan mengelola kebijakan moneter, berarti hanya ada satu bank sentral di dunia. Ini bertentangan dengan teori Optimal Currency Area (OCA).
Terdapat keuntungan dari penerbitan uang yang selama ini dimiliki bank sentral yang merupakan milik negara. Dalam penerbitan kripto, siapa yg menikmati keuntungan tersebut? Apa kita rela itu dinikmati individu anonim.
Ya secara umum saya sepakat gan, mata uang fiat memang di terbitkan oleh negara tetapi secara sistem di kendalikan oleh bank sentral yang secara kelembagaan adalah swasta.