Ya tentunya dengan kehadiran para tenaga kerja asing ini dapat memberikan dampak negatif dan juga positif, bisa menguntungkan dan bisa juga merugikan. Jika dipandang dalam konteks positifnya, kahadiran TKA ini sedikit tidaknya mereka itu telah memberikan sumbangsih munculnya sebuah inovasi, pengetahuan dan pengalaman baru dalam segala bidang, tergantung pada bidang yang digeluti oleh TKA tersebut. Selain itu kehadiran TKA juga memberikan manfaat lainnya, seperti membantu mengisi kekosongan ataupun kekurangan tenaga kerja dalam sektor tertentu yang memang itu harus diisi oleh TKA, karena tenaga kerja lokal tidak ada yang cukup mampu, mumpuni dan ahli dalam sektor tersebut. Tetapi kalau misalkan pemerintah kita itu mendatangkan TKA untuk menjadi seorang karyawan pabrik atau buruh kasar, ya itumah pekerja lokal juga siap untuk mengisinya dan tak usah repot-repot mendatangkan TKA.
.........
lagi-lagi kita akan berbicara mengenai sumber daya manusia yang kurang mumpuni, karena memang diakui atau tidak bahwasannya dalam sektor dan bidang tertentu, terutama dalam bidang manufaktur dan insfrastruktur, negara kita memerlukan pernanan tenaga kerja asing untuk bisa mengisi kekosongan yang ada dan demi keberlanjutan suatu pembangunan. Dan seharusnya ini menjadi sebuah motivasi bagi para pekerja lokal untuk terus meningkatkan pengetahuan dan keahliannya agar memiliki daya saing dengan para pekerja asing.
Tentu pasti ada suatu problem jika masuk pekerja asing ke negara terutama kurangnya fasilitas pekerja tetap atau warga kita sendiri,
Perubahan budaya lokal tidak akan pernah hilang jika kita sendiri bisa mengendalikan kearifan budaya sendiri, mereka pekerja asing ingin bekerjasama demi mendapat keuntungan.
Semakin banyak pekerja asing yang masuk semakin banyak juga faktor yang harus dijaga oleh pemerintah agar tidak merusak budaya dan merugikan negara.
Ane kira sangat jarang para pekerja imigran itu berinteraksi dengan masyarakat lokal. Mereka lebih fokus dengan lingkungan pekerjaanya. Sementara itu suatu budaya bisa terpengaruh hanya kita adanya sebuah interaksi antara para imigran (tenaga kerja asing) dengan masyarakat. Sehingga kecil kemungkinan bahwasannya dengan adanya pekerja asing itu akan mempengaruhi sosial kultur dan budaya masyarakat. Akan tetapi jika para pekerja imigran ini datang dalam skala besar, bukan hanya akan terjadi berubahan suatu budaya, akan tetapi hal ini juga bisa menimbulkan sebuah perseteruan antara buruh imigran dan masyarakat lokal.