Pages:
Author

Topic: Not Your Key Not Your BTC (Coins) - page 3. (Read 686 times)

hero member
Activity: 1834
Merit: 720
July 28, 2024, 04:54:34 AM
#5
Ane di menulis ini bukan untuk menakut-nakuti menyimpan di exchange, tapi sekedar mengingatkan. Kalau cuma menukar ke IDR ya gpp. Memang itu point utama exchange tersebut dibuat. Tapi kalau menyimpan crypto dalam kurun waktu yang lama, apa lagi sampai ratusan juta, ini perlu hati-hati, mending rugi fee ratusan ribu dari pada harus kehilangan ratusan juta akibta exchange kena hack atau dilarikan pemiliknya.
Saya akui ini sangat penting untuk dipahami, apalagi serangan-serangan terhadap exchange semakin banyak, pastinya dengan seiring berkembangnya teknologi akan semakin gila, tidak sedikit exchange yang bankrut dan itu membuat kita merugi, bahkan bukan hanya karena serangan peretasan melainkan seperti menipisnya liquiditas pada exchange akan membuat kita sulit untuk menukarkan/mengirim aset yang kita miliki yang ada dalam dompet kita hanya penampilan angka semata, saya sangat setuju bahwa jika berencana untuk investasi jangka panjang lebih baik jangan menyimpan uang kita di exchange karena risikonya besar.

Demikian juga dengan menggunakan non custodial wallet juga harus berhati-hati, seperti megaitkan situs web tertentu dengan wallet kita perlu dilihat dan diamati agar tidak terjadi pencurian aset, seperti kena drain, itu juga cukup menjengkelkan, selain kehilangan seed prhase kita. Grin
legendary
Activity: 2254
Merit: 2253
From Zero to 2 times Self-Made Legendary
July 28, 2024, 04:04:49 AM
#4
Bukan itu masalahnya bos!. Exchange atau web wallet itu masih dikontrol oleh pemiliknya, kita sering mendengar exchange kena hack atau bahkan pemilik exchange membawa kabur semua crypto pengguna, padahal sudah jelas telah dilindungi oleh password dan bahkan 2fa oleh penggunanya.
Orang kita terbiasa dengan hal yang tidak rumit dalam segala aspek kesaharian sehingga kebiasaan berubah menjadi permanen. Itu poin yang harus kita akui dulu.
Dalam hal koin kripto, orang kita juga tidak ingin suatu proses itu ribet. Mereka cukup dimudahkan dengan fitur-fitur yang disediakan oleh exchange walau sebenarnya itu perlu ditumbuhkan sikap penuh hati-hati.

Mungkin karena belum pernah mengalami sendiri nasib exchange dilokal seperti nasib yang dialami oleh exchange luar.
Mungkin orang kita perlu merasakan exchange yang beroperasi di lokal mengalami insiden besar sehingga kebiasaan dalam hal menginginkan kemudahan berubah.

Terus terang saya sudah merasakan bagaimana rasanya kehilangan aset yang berada di exchange, ada yang karena kena proses delisting (kejadian di Bittrex dan koin yang didelist adalah beancash) dan ada juga yang dikarenakan exchange down/bangkrut, yakni Cryptopia exchange dengan nominal sekitaran 0.7xx BTC (kala itu nilainya tidak terlalu besar, karena Bitcoin masih di rates 30-50 Juta/BTC).

Namun meskipun beberapa kali mengalami kejadian yang tidak mengenakan itu, tidak serta merta membuat saya kapok untuk menggunakan exchange karena pada dasarnya saya masih memerlukannya untuk aktifitas trading atau sekedar mengkonversi crypto hasil sigcamp.

Jadi menurutku itu balik lagi ke pilihan masing-masing, kalo pada dasarnya tahu dan sadar akan konsekuensinya, maka ya tidak salah jika pilihan itu dilakukan.
full member
Activity: 247
Merit: 124
dON'T tRUST, vERIFY!
July 27, 2024, 05:41:49 PM
#3
Bukan itu masalahnya bos!. Exchange atau web wallet itu masih dikontrol oleh pemiliknya, kita sering mendengar exchange kena hack atau bahkan pemilik exchange membawa kabur semua crypto pengguna, padahal sudah jelas telah dilindungi oleh password dan bahkan 2fa oleh penggunanya.
Orang kita terbiasa dengan hal yang tidak rumit dalam segala aspek kesaharian sehingga kebiasaan berubah menjadi permanen. Itu poin yang harus kita akui dulu.
Dalam hal koin kripto, orang kita juga tidak ingin suatu proses itu ribet. Mereka cukup dimudahkan dengan fitur-fitur yang disediakan oleh exchange walau sebenarnya itu perlu ditumbuhkan sikap penuh hati-hati.

Mungkin karena belum pernah mengalami sendiri nasib exchange dilokal seperti nasib yang dialami oleh exchange luar.
Mungkin orang kita perlu merasakan exchange yang beroperasi di lokal mengalami insiden besar sehingga kebiasaan dalam hal menginginkan kemudahan berubah.
Sepengalaman saya memakai non custody wallet, malah tidak lebih rumit dari pada mendaftar di exchange yang harus KYC dan swaphoto segala macam. Ya mungkin arti dari ribet dan rumit itu sendiri berbeda menurut pandangan orang masing-masing. Mungkin karena tujuan utama mereka itu menukar, bukan menyimpan, sehingga wallet-wallet non custody yang banyak beredar sekarang tidak banyak digunakan untuk itu.
hero member
Activity: 1540
Merit: 772
July 27, 2024, 07:37:22 AM
#2
Bukan itu masalahnya bos!. Exchange atau web wallet itu masih dikontrol oleh pemiliknya, kita sering mendengar exchange kena hack atau bahkan pemilik exchange membawa kabur semua crypto pengguna, padahal sudah jelas telah dilindungi oleh password dan bahkan 2fa oleh penggunanya.
Orang kita terbiasa dengan hal yang tidak rumit dalam segala aspek kesaharian sehingga kebiasaan berubah menjadi permanen. Itu poin yang harus kita akui dulu.
Dalam hal koin kripto, orang kita juga tidak ingin suatu proses itu ribet. Mereka cukup dimudahkan dengan fitur-fitur yang disediakan oleh exchange walau sebenarnya itu perlu ditumbuhkan sikap penuh hati-hati.

Mungkin karena belum pernah mengalami sendiri nasib exchange dilokal seperti nasib yang dialami oleh exchange luar.
Mungkin orang kita perlu merasakan exchange yang beroperasi di lokal mengalami insiden besar sehingga kebiasaan dalam hal menginginkan kemudahan berubah.
full member
Activity: 247
Merit: 124
dON'T tRUST, vERIFY!
July 26, 2024, 07:08:20 PM
#1

Kita hidup di dunia crypto ini pasti sering mendengar ungkapan Not Your Key Not Your BTC (Coins) di sebuah forum, sosmed, televisi, youtube dan lainnya. Ungkapan atau istilah pepatah ini memang cukup indah dan kuat sebagai pedoman pengguna supaya bitcoin dan coins cryptonya aman disimpan tanpa ada gangguan orang-orang jahat (hacker) yang berusaha mengambil apa yang menjadi hak milikmu.

Q: Lah kan disimpan di wallet exchange atau web wallet (hot wallet) juga aman, karena telah di proteksi oleh password dan bahkan 2fa dimana hanya kita yang tahu dan pegang kuncinya?.

Bukan itu masalahnya bos!. Exchange atau web wallet itu masih dikontrol oleh pemiliknya, kita sering mendengar exchange kena hack atau bahkan pemilik exchange membawa kabur semua crypto pengguna, padahal sudah jelas telah dilindungi oleh password dan bahkan 2fa oleh penggunanya.

Karena apa?, karena owner exchange memiliki hak penuh semua yang tersimpan di wallet mereka walau telah terlindungi password sekelas militer sekalipun. Oleh karena itulah ungkapan Not Your Key Not Your BTC (Coins) makin banyak kita dengar di tengah maraknya exchange dan web wallet yang kena hack atau dilarikan oleh pemiliknya.

Sebenarnya apa arti Not Your Key Not Your BTC (Coins) (bukan kunci anda, bukan bitcoin anda) itu?

simplenya : KEY yang perlu digaris bawahi di sini bisa diartikan mnemonic seed atau turunannya yaitu private key.

Mnemonic seed akan kita dapatkan sebelum meng-create wallet di non-custody seperti electrum, hardware wallet seperti trezor, safepall, ledger, dll. Sedangkan private key itu sendiri adalah kunci sebenarnya address yang kita create di wallet tersebut. Tiap melakukan transaksi, dan sign message, private key lah yang melakukan itu semua di non custody wallet.

Sebagaimana kita ketahui, wallet itu sendiri sebenarnya bukan menyimpan bitcoin kita, tapi intinya menyimpan KUNCI (mnemonic seed dan private key) yang kita miliki, oleh karena itu bijak-bijak lah dalam hal pemilihan wallet. Pilihlah wallet yang benar-benar aman dan sudah banyak direkomendasikan oleh komunitas bitcoin. Jangan ngeyel memakai wallet yang tidak direkomendasikan, apa lagi wallet tersebut baru saja muncul dan masih perlu pengembangan. Karena bisa saja KEY yang anda simpan di wallet tersebut terekspose dan diketahui oleh pengembang itu sendiri sehingga hilang semua apa yang ente miliki.

Artinya, siapa pun yang memiliki KEY tersebut, maka dia bisa melakukan apa pun terhadap bitcoin anda, oleh karena itulah mengapa wallet exchange (sentralisasi exchange) banyak tidak direkomendasikan untuk menyimpan bitcoin anda, karena KEY bitcoin sebagai pasangan public address tempat anda deposit si owner exchange yang pegang.

Q: Tapi kan saya sudah hampir belasan tahun main di exchange tersebut, sampai sekarang aman-aman saja, malah ane dapat APY sekian persen pertahun dari hasil staking?.
A: Ya untuk saat ini mungkin aman-aman saja, mungkin mereka akan kasih keuntungan terus sampai anda terlena dan lalai akan subjek (not your key not your btc) sehingga ketika semua coin terkumpul banyak, dan semua orang merasa aman, saat itulah di owner exchange cabut ke planet mars dengan semua crypto di tangannya.

Ane di menulis ini bukan untuk menakut-nakuti menyimpan di exchange, tapi sekedar mengingatkan. Kalau cuma menukar ke IDR ya gpp. Memang itu point utama exchange tersebut dibuat. Tapi kalau menyimpan crypto dalam kurun waktu yang lama, apa lagi sampai ratusan juta, ini perlu hati-hati, mending rugi fee ratusan ribu dari pada harus kehilangan ratusan juta akibta exchange kena hack atau dilarikan pemiliknya.

itu saja. silahkan kalau ada yang mau komen, atau kasih gagasan baru, saya welcome.
Pages:
Jump to: