Pages:
Author

Topic: [TUTORIAL] [SHARE] CARA TRADING YANG AMAN BAGI PEMULA - page 2. (Read 478 times)

hero member
Activity: 2072
Merit: 656
royalstarscasino.com
carilah coin/token yang lagi up trend dan sedang koreksi
Kalau saya, yang terpenting pilih koin yang aman. Apa maksudnya? Pilih top koin saja, hindari new/fresh coin (ICO/IEO/STO). Sebagai seorang newbie, jangan pilih yang tinggi resikonya. Piilih lah dulu koin-koin yang paling direkomendasikan seperti BTC atau ETH yang sedang dalam fase bagus saat ini.

*Pilihan : BTC, ETH
*Hindari : Koin baru (ICO/IEO/STO) dan Stable coin (USDT, USDC, etc)

tentukan target profit
Untuk short time trading, saya biasanya take profit di kisaran 25% - 50%. Untuk long time trading, di kisaran 50% - 75%.
Jangan greedy ya, biasakan cari aman. Apalagi masih newbie atau baru belajar. Utamakan dulu cari pengalaman daripada profit.

*Artikel untuk bahan belajar : https://zagacrypto.wordpress.com/2018/02/04/10-trading-rules-di-crypto-yang-harus-diketahui/
copper member
Activity: 2324
Merit: 2142
Slots Enthusiast & Expert
Cara trading paling aman untuk pemula itu pakai akun virtual, jadi ga loss kalau kalah.
Kalau untuk trading sungguhan tidak ada itu "cara aman", yang ada adalah meminimalisasi risiko, dengan memasang stop, yang nanti akan ketrigger di harga bawah atau atas.

Indikator-indikator berguna untuk mencari trend, bukan untuk meminimalisasi risiko trading. "Tebakan" trend bisa benar, bisa salah.
member
Activity: 392
Merit: 14
CLEVERBOUNTY
Sebagian besar pemula dalam trading tidak memahami cara trading yang benar. Jangankan pemula, yang tiap hari trading saja juga sering lose, yang terpenting dalam trading harus lebih hati hati, dan jangan gunakan uang hasil pinjam, pakai uang sendiri dan jangan terlalu banyak, kalau untuk belajar.

Mungkin ini juga bisa untuk menambah ilmu dalam trading

Sumber
https://bitcointalksearch.org/topic/penjelasan-trading-bitcoin-buat-orang-awam-2084007
https://bitcointalksearch.org/topic/tutorial-cara-memakai-fitur-stop-limit-untuk-trading-di-binance-5114932
https://bitcointalksearch.org/topic/cara-trading-kripto-yang-bener-sesuai-analisa-para-expert-5210054
https://coins2learn.com/

Jika ada lagi mohon di tambahkan 😊
jr. member
Activity: 225
Merit: 1
hallo semua, para master ijin buat threat.
saya mau berbagi cara trading bagi pemula yang aman, semoga tulisan ini bermanfaat
  • carilah coin/token yang lagi up trend dan sedang koreksi (cara mudah mencarinya liat list smua coin, cari yang sedang koreksi atau %24h yg lagi minus dan pastikan sedang up trend) lebih jelasnya lihat di timeframe 4h-1d
  • setelah dapat coin yg sesui kriteria, gambarlah support.. atau dapat juga menggunakan indikator moving average (MA) sebagai support dinamis
  • buat 3 indikator MA yaitu MA7, MA50, MA200 (atau bisa yang lain sesuai kenyamanan). MA7 digunakan untuk konfirmasi buy, MA 50 dan MA 200 digunakan sebagi support.

  • cara menentukan kapan buy.. dengan melihat pergerakan candle. jika candle diatas ma7 itulah waktu kita untuk beli coin tersebut. dan pastikan MA 7, MA 50 dan MA 200 sudah condong keatas

  • saat terjadi koreksi.. jika MA 7 belum melewati/menembus MA 7 bisa dipastikan pergerakan candle masih uptrend. jika MA7 sudah menembus MA50 liat atau amati dulu apakah MA7 menembus MA 200 atau tidak.. jika tidak kemungkinan uptrend masih berlanjut. akan tetapi untuk lebih amannya beli saat MA sudah naik menembus MA50 dan candle sudah diatas MA7
  • ingat untuk amannya beli saat smua MA sudah condong keatas dan pergerakan candle sudah diatas MA 7
  • beli coin dan pasang Stop loss
  • tentukan target profit
terimakasih untuk yang sudah membaca, maaf jika kata"nya masih membingungkan..
*ini hanya untuk pemula.. yg sudah pro silahkan ditambahkan
Pages:
Jump to: