Ok kita coba bandingkan dengan berjudi, anggap saja judi kartu
- Analisa, Dalam bermain kartu kita tidak bisa menganalisa sama sekali, apakah kita bisa menganalisa kartu apa yang akan keluar ? jelas tidak bisa. Tetapi berbeda dengan trading, didunia crypto kita bisa menganalisa dari jauh jauh hari coin mana yang akan sukses/tidak. Itu semua bisa kita analisa/lihat dari system teknologi yang dipakainya, background developer, seberapa besar komunitasnya, dll yang bisa kita olah menjadi sebuah penilaian apakah coin tersebut akan sukses/tidak dikemudian hari.
- Perhitungan, Didalam bermain kartu tidak ada rumus untuk menjadi pemenang, karena tidak bisa dihitung. Tapi didunia trading ada rumusnya,
Seperti membaca Chart Patterns, melihat RSI, MACD,Fibonaci,dll yang secara garis besar kemungkinan ketepatannya besar. - Berita, Didunia trading yang namanya Berita (News) itu adalah salah satu hal paling penting dalam mempengaruhi harga, Jika ada 'Good News' maka harga coin tersebut bisa dipastikan naik, semakin besar beritanya, maka kenaikannya pun akan semakin pesat. Begitupun kebalikannya,
Jika ada 'Bad News' maka harganya akan turun. Lalu bagaimana dengan judi ? Well, sebuah berita tidak dapat mempengaruhi hasil judi...
Argumentasi anda tidak tepat, jika digunakan untuk menjelaskan Trading itu judi atau bukan.
Analisa.Judi juga bisa dianalisa. Sebagai contoh, pemain judi kartu bisa memperhatikan apakah lawan-lawannya adalah pemain handal ataukah pemula.
Perhitungan. Judi juga bisa dihitung. Salah satunya dengan rumus probabilitas. Hal ini sdh pernah dibuktikan oleh seseorang dari MIT. dengan perhitungan yang dia buat sendiri dia bisa menang banyak di banyak casino.
Berita.Bagi pemain judi sepak bola atau pun pacuan kuda, sumber berita tentunya termasuk hal yang digunakan juga. Misalnya berita tentang pemain unggulan yang tiba2 cedera atau dipertandingan sebelumnya kena kartu merah sehingga tidak bisa ikut dipertandingan selanjutnya, dsb
Karena anda membuat judul Judi Bin Haram. Dari penggunaan kata bin dan haram, artinya anda mengkaitkan definisi judi sesuai dengan ajaran Islam. Perlu diketahui argumentasi anda tidak bisa digunakan sebagai hujjah dalam ajaran Islam. Kalau anda ingin mendefinisikan judi untuk selain ajaran Islam, silahkan saja argumentasi ini digunakan.
ps :
- Saya pernah menuliskan Judi != spekulasi. Karena judi adalah spekulasi tetapi tidak semua spekulasi adalah judi.
- Tidak semua perdagangan adalah halal dalam ajaran islam. Misalnya jual beli minuman keras.
- (!=) artinya "tidak sama dengan" atau "bukan".