Pages:
Author

Topic: [Belajar] Strategi Pemula Biar Tetap Eksis di Sini - page 14. (Read 6371 times)

hero member
Activity: 1862
Merit: 574
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Selama anda masih dalam garis lurus tanpa melanggar apapun yang sudah menjadi aturan forum, jangan pernah takut, karena rasa takut akan selalu membuat anda terjebak didalamnya.
Iya, ada aturan mainnya yang harus dipatuhi.
Menurut saya banyak baca juga bisa gan meningkatkan pengetahuan, tanpa harus berkontribusi malah. Maksud saya agan tidak perlu memposting apapun untuk belajar tentang crypto, cukup pahami pengertiannya dan cara kerjanya. Misalnya seseorang ingin tahu tentang apa itu bitcoin, jalan keluarnya adalah search saja di google dan pahami pengertiannya dan apa fungsinya, tapi kalau mau berinteraksi dengan pengguna lain untuk pembahasan lebih dalam maka baru mereka harus berdiskusi.
Benar, banyak membaca dapat meningkatkan pengetahuan, pengetahuan tanda didukung dengan aksi sama saja seperti tong kosong. Maksud saya agan @ezza3e ingin terus meningkatkan kemajuan di forum agar tidak terus-terusan terjebak di rank Newbie, tapi dia takut berinteraksi dengan para senior lain. Kalau hanya untuk meningkatkan pengetahuan pribadi tentang crypto dapat dilakukan dengan membaca dan membaca, tapi kalau untuk meningkatkan peringkat akun harus dibarengi dengan aksi dan kontribusi di forum.
legendary
Activity: 2450
Merit: 1140
duelbits.com
Menurut saya banyak baca juga bisa gan meningkatkan pengetahuan, tanpa harus berkontribusi malah. Maksud saya agan tidak perlu memposting apapun untuk belajar tentang crypto, cukup pahami pengertiannya dan cara kerjanya.
Kalau untuk kepentingan sendiri, banyak membaca mungkin bisa dibilang sudah cukup. Dengan banyak membaca dari berbagai sumber di forum saja, sudah cukup banyak tambahan wawasan tentang crypto dan forum. Tapi kalau untuk kontribusi, perlu action yang bisa dilihat semua orang. Tentunya dengan membuat post, baik berupa thread atau reply. Kita ibaratkan saja seperti pemula yang ingin tetap eksis di forum, mereka wajib bikin post kalau mau tetap dibilang eksis dan berkontribusi. Kalau tanpa bikin post dan tidak pernah interaksi antar sesama member, gimana kita tau kalau mereka eksis.

BTW, bagi saya, sangat disayangkan kalau sudah punya pengetahuan tapi tidak mau berkontribusi. Ya setidaknya meramaikan diskusi dengan opini masing-masing. Toh ilmu atau pengetahuan akan lebih bermanfaat kalau dibagikan.

legendary
Activity: 2464
Merit: 2094
Selama anda masih dalam garis lurus tanpa melanggar apapun yang sudah menjadi aturan forum, jangan pernah takut, karena rasa takut akan selalu membuat anda terjebak didalamnya.
Iya, ada aturan mainnya yang harus dipatuhi.
Menurut saya banyak baca juga bisa gan meningkatkan pengetahuan, tanpa harus berkontribusi malah. Maksud saya agan tidak perlu memposting apapun untuk belajar tentang crypto, cukup pahami pengertiannya dan cara kerjanya. Misalnya seseorang ingin tahu tentang apa itu bitcoin, jalan keluarnya adalah search saja di google dan pahami pengertiannya dan apa fungsinya, tapi kalau mau berinteraksi dengan pengguna lain untuk pembahasan lebih dalam maka baru mereka harus berdiskusi.
hero member
Activity: 1862
Merit: 574
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
aku benci jadi bodoh  Cheesy
mau bikin post tapi udah ada yang duluan, mau bertanya tapi udah ada jawabannya disini.
jadi sampai sekarang cuma baca aja tanpa ada kontribusi.
dan para senior kelihatan mudah banget saling replay, mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
jadi begini saja tanpa kemajuan, inii pribadi yang saya alami dari dulu hingga sekarang tapi gpp karena banyak dapat info menarik
Anda sangat membenci yang namanya kebodohan, tapi anda tidak mau berkreasi atau tidak punya keberanian untuk membuat Thread baru dengan melampirkan beberapa informasi terbaru tentang crypto. Akibat kurang optimis dengan pengetahuan yang anda miliki sehingga membuat anda terus terjebak di peringkat Newbie.

Orang yang membenci kebodohan tentu memiliki hasrat untuk maju, sedangkan anda tidak berani melakukannya karena takut dianggap inilah, itulah. Padahal kalau anda berani mengambil sikap dengan pengetahuan yang sudah anda miliki di forum, setidaknya anda sudah menjadi Hero jika dilihat dari usia akun anda.

Selama anda masih dalam garis lurus tanpa melanggar apapun yang sudah menjadi aturan forum, jangan pernah takut, karena rasa takut akan selalu membuat anda terjebak didalamnya.
sr. member
Activity: 771
Merit: 293
aku benci jadi bodoh  Cheesy
mau bikin post tapi udah ada yang duluan, mau bertanya tapi udah ada jawabannya disini.
jadi sampai sekarang cuma baca aja tanpa ada kontribusi.
dan para senior kelihatan mudah banget saling replay, mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
jadi begini saja tanpa kemajuan, inii pribadi yang saya alami dari dulu hingga sekarang tapi gpp karena banyak dapat info menarik

Ini masalah mental aja sih, bukan soal bodoh ataupun cerdas atau juga pintar. Pengen berkembang atau nggak, gitu aja.
Kita memang harus berani untuk mengutarakan opini atau pertanyaan yang ada di benak kita. Kayak sekolah deh, kalo gak ngerti ya tanya, kalo ditanya ya jawab, urusan benar atau salah itu belakangan. Begitu juga kalo ngasih jawaban ataupun opini, kalo ada yang salah atau kurang tepat, pasti nanti ada yang meluruskan.

Setidaknya dari banyaknya thread dan reply yang kakak baca, pasti adalah timbul 1 atau 2 pertanyaan. Begitu pertanyaan itu muncul, langsung tulis aja, nanti kalo memang udah ada jawabannya, pasti ada member lain yang mengarahkan.

Kesempatan mungkin tidak datang dua kali, tapi kesempatan akan datang pada orang yang tidak pernah berhenti mencoba.
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses

Saya juga sering merasa seperti itu, ngereply takut dikira spam, dll. Tapi baru baru ini saya punya pandangan bahwa "Whatever Happened, Happened", kalo ke baned, biarlah ke baned, kalo kena red trush biar lah kena red trush, asal tau aturan aturan dasar saja sih, saja juga kadang lupa malah nyepam tapi postingannya langsung di merged sama moderator, saya kira aturan disini gak terlalu keta ketat amat sampai gak bisa ngepost apapun karena keburu takut kena tilang tapi ya ini tergantung orang yang punya wewenang lebih juga sih sepertinya, saya melihat orang ngepost oot di sub board cuma kena peringatan saja sih, tapi saya melihat ada juga yang kena redtrush karena ngebump postingan, lama memang gak salah sih karena aturannya gitu.

Semua rules sudah jelas ditulis, sepanjang tidak melanggar tidak usah kawatir. Pandangannya jangan biarkan biarkanlah tapi sesuaikan saja dengan rules. Istilahnya paksakan, lama lama akan terbiasa. Jangan malah menyerah, saya pikir setiap senior disini dulu juga mengalami masa seperti anda saya pun juga. Artinya dari yang saya Quote sebenarnya anda sudah memahami rulesnya tinggal aplikasinya saja. Ada beberapa saran, post di merge, podt didelete, bukan malah menciutkan nyali tapi buat pelajaran saja. 

Sangat penting bagi pemula untuk membaca rules terlebih dahulu supaya tidak melakukan tindakan ceroboh seperti dibaned. Kalau sudah paham tentu tidak akan ada keraguan untuk ngepost apa pun yang ada di pikiran kita. Ane dulu juga sama, ane bahkan minta 1 thread manjadi 1 halaman penuh sehingga bisa ane baca tanpa jeda. Setelah ane paham semuanya, ane cukup berani mengutarakan pendapat bahakan bikin thread yang agak tehnikal walau pengetahuan ane sangat dangkal waktu itu.

~
Sudah ane delete post beberapa waktu lalu, Ini juga bisa dijadikan pelajaran dan strategi pemula untuk membaca rules terlebih dahulu.
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
-snip-
https://archive.ph/RJrIN

@Iballtrigan, agan sebenarnya mau meng-quote postingan OP atau hanya mau copy paste saja?

Kalau mau meng-quote, silahkan pelajari bagaimana cara quote, antara lain disini:
https://bitcointalk.org/index.php?action=help;page=post#quote

Namun asumsi saya post agan diatas termasuk plagiat karena pada bagian akhir tertera:
Quote
*mohon maaf kalau tulisan paragraf saya kurang rapi
Sementara tulisan sebelum kalimat tersebut merupakan tulisan OP di awal thread ini, dengan mengubah beberapa kata semisal "ane" menjadi "saya", itu artinya agan sudah mengaku-ngaku kalau itu tulisan agan.

Untuk newbie/pemula atau lainnya silahkan baca lagi thread tentang aturan forum.

-rtm-

hero member
Activity: 1400
Merit: 770

Ini persis seperti yang saya alami, mau berkontribusi susah karena pertanyaanya pasti udah ada yang jawab jawabanya rinci lagi sampe dikasih jurnal ilmiahnya  Grin XD.
Artinya kalau udah ada yang jawab bukan tidak bisa berpendapat. Asal sesuai aturan semua tulisan disini selalu dihargai om. Semua reply kalau dibaca dan kita jeli sebenarnya bisa dijadikan bahan agar diskusi lebih mendalam dan menarik. Jadi sepertinya hanya perlu dibiasakan kritis dalam membaca dan ditunjang dengan pemikiran yang terus berkembang.

Saya juga sering merasa seperti itu, ngereply takut dikira spam, dll. Tapi baru baru ini saya punya pandangan bahwa "Whatever Happened, Happened", kalo ke baned, biarlah ke baned, kalo kena red trush biar lah kena red trush, asal tau aturan aturan dasar saja sih, saja juga kadang lupa malah nyepam tapi postingannya langsung di merged sama moderator, saya kira aturan disini gak terlalu keta ketat amat sampai gak bisa ngepost apapun karena keburu takut kena tilang tapi ya ini tergantung orang yang punya wewenang lebih juga sih sepertinya, saya melihat orang ngepost oot di sub board cuma kena peringatan saja sih, tapi saya melihat ada juga yang kena redtrush karena ngebump postingan, lama memang gak salah sih karena aturannya gitu.

Semua rules sudah jelas ditulis, sepanjang tidak melanggar tidak usah kawatir. Pandangannya jangan biarkan biarkanlah tapi sesuaikan saja dengan rules. Istilahnya paksakan, lama lama akan terbiasa. Jangan malah menyerah, saya pikir setiap senior disini dulu juga mengalami masa seperti anda saya pun juga. Artinya dari yang saya Quote sebenarnya anda sudah memahami rulesnya tinggal aplikasinya saja. Ada beberapa saran, post di merge, podt didelete, bukan malah menciutkan nyali tapi buat pelajaran saja. 
member
Activity: 232
Merit: 36
ZERO
aku benci jadi bodoh  Cheesy
mau bikin post tapi udah ada yang duluan, mau bertanya tapi udah ada jawabannya disini.
jadi sampai sekarang cuma baca aja tanpa ada kontribusi.
dan para senior kelihatan mudah banget saling replay, mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
jadi begini saja tanpa kemajuan, inii pribadi yang saya alami dari dulu hingga sekarang tapi gpp karena banyak dapat info menarik
Ini persis seperti yang saya alami, mau berkontribusi susah karena pertanyaanya pasti udah ada yang jawab jawabanya rinci lagi sampe dikasih jurnal ilmiahnya  Grin XD.

dan para senior kelihatan mudah banget saling replay, mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
Saya juga sering merasa seperti itu, ngereply takut dikira spam, dll. Tapi baru baru ini saya punya pandangan bahwa "Whatever Happened, Happened", kalo ke baned, biarlah ke baned, kalo kena red trush biar lah kena red trush, asal tau aturan aturan dasar saja sih, saja juga kadang lupa malah nyepam tapi postingannya langsung di merged sama moderator, saya kira aturan disini gak terlalu keta ketat amat sampai gak bisa ngepost apapun karena keburu takut kena tilang tapi ya ini tergantung orang yang punya wewenang lebih juga sih sepertinya, saya melihat orang ngepost oot di sub board cuma kena peringatan saja sih, tapi saya melihat ada juga yang kena redtrush karena ngebump postingan, lama memang gak salah sih karena aturannya gitu.
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
aku benci jadi bodoh  Cheesy
mau bikin post tapi udah ada yang duluan, mau bertanya tapi udah ada jawabannya disini.
jadi sampai sekarang cuma baca aja tanpa ada kontribusi.
dan para senior kelihatan mudah banget saling replay, mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
jadi begini saja tanpa kemajuan, inii pribadi yang saya alami dari dulu hingga sekarang tapi gpp karena banyak dapat info menarik
Ane selaras dengan beberapa jawaban dari senior di atas. namun ane mau menambahkan kalau kita banyak membaca misal dari referensi lain, tidak hanya di forum ini saja, maka bisa jadi ente akan menambah postingan baru yang berbeda dari biasanya dan mungkin akan menambah topik atau hal baru. Misal topik mengenai private key atau wallet, mungkin ente bisa mencari hal baru mengenai itu di tempat lain dan menulisnya di sini. Banyak sih, tapi kalau ente cuma fokusnya mengenai itu-itu aja menurut ane gak bakal berkembang, soalnya ane aja udah mentok, mungkin karena kapasitas otak ane sudah full.
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
-snip-
mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
-snip
Poin ini sepertinya tidak seperti yang Anda pikirkan. Memang saat awal-awal saya bergabung juga memiliki pemikiran yang sama. Begitu banyak post yang dihapus oleh moderator. Tapi itu bukan berarti mereka membenci kita. Senior member juga tidak ingin membuat kita malas. Jadi komen dilaporkan itu tujuannya agar member mau mengoreksi diri dan mencari cara untuk memberikan post yang lebih baik. Setahu saya, tidak ada post yang didelete membuat akun dibanned, kecuali kesalahan fatal seperti nyuri post orang lain atau masalah copyright atau karena spamming yang keterlaluan. Jika kesalahan fatal ini tidak dilakukan, artinya akun masih aman.
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
aku benci jadi bodoh  :D
mau bikin post tapi udah ada yang duluan, mau bertanya tapi udah ada jawabannya disini.
jadi sampai sekarang cuma baca aja tanpa ada kontribusi.
dan para senior kelihatan mudah banget saling replay, mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
jadi begini saja tanpa kemajuan, inii pribadi yang saya alami dari dulu hingga sekarang tapi gpp karena banyak dapat info menarik
Jangan hanya merasa cukup dengan hanya membaca saja sih. Menurut saya agan harus mencoba juga berlatih, coba dari hal yang basic dulu semisal agan mempelajari salah satu wallet Crytpocurrency, kemudian ketika agan berhasil coba share dengan berupa postingan di thread yang agan pelajari tersebut. Nah kalau misalkan ada yang masih keliru, agan tinggal bertanya di thread yang sudah ada atau bahkan membuka thread baru jika dirasa perlu.

Atau misalkan agan belajar cara sign message address Bitcoin, setelah itu agan post untuk mengkonfirmasi ke teman-teman lainnya sudah benar atau belum hasilnya. Selain bisa untuk keperluan recovery akun, di salah satu thread di meta bahkan agan bisa berpeluang mendapat merit jika mencoba mempostingnya disana.
legendary
Activity: 2744
Merit: 1878
Rollbit.com | #1 Solana Casino
aku benci jadi bodoh  Cheesy
jangan langsung ngejudge diri sendiri bodoh, tiap orang punya kelebihannya masing-masing.

mau bikin post tapi udah ada yang duluan, mau bertanya tapi udah ada jawabannya disini.
jadi sampai sekarang cuma baca aja tanpa ada kontribusi.
Coba lebih diperluas lagi referensinya dan berpikir Out Off The Box. sebenarnya masih banyak yang bisa di bahas.
untuk post tanggapan, hanya perlu berpikir lagi pelajari thread yang akan di tanggapi.
kita-kita disini juga gak asal post, kita masih perlu belajar dan riset apakah jawaban yang diberikan relevan atau tidak.

dan para senior kelihatan mudah banget saling replay, mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
jadi begini saja tanpa kemajuan, inii pribadi yang saya alami dari dulu hingga sekarang tapi gpp karena banyak dapat info menarik
Jangan merasa gitu om, kita disini semuanya sama yang membedakan hanya status rank akun. Tapi belum tentu rank akun tinggi lebih pintar.
Banyak kok rank tinggi tapi gak punya kontribusi apapun.
Kalo takut di anggap spam dll, dan takut di banned, cukup ikuti aturan forum yakin semuanya aman.
tapi kalo komentar hanya asal-asalan ya gak akan di tanggapi, alias masuk dalam kategori spam.

Kemajuan tergantung bagaimana seseorang tersebut berusaha dan terus konsisten. Kalo udah usaha sekali dua kali dan berhenti, itu gak konsisten.
Perlu konsisten untuk menaikan kualitas postingan dan sambil belajar bagaimana cara ber-forum yang benar.
Dulu saya sendiri juga sama, takut spam, banned dll. tapi seiring berjalannya waktu dan terus belajar maka saya bisa jadi sampai seperti saat ini, tahu apa yang harus dilakukan.
legendary
Activity: 2254
Merit: 2253
From Zero to 2 times Self-Made Legendary
mau bikin post tapi udah ada yang duluan, mau bertanya tapi udah ada jawabannya disini.
jadi sampai sekarang cuma baca aja tanpa ada kontribusi.
Untuk pertanyaan yang general rata-rata memang sudah sering dibahas (dan bahkan sering juga diulang-ulang), namun saya pikir pasti akan ada pertanyaan/jawaban spesifik yang sampai saat ini belum pernah diulas di SFI.

Quote
dan para senior kelihatan mudah banget saling replay, mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
jadi begini saja tanpa kemajuan, inii pribadi yang saya alami dari dulu hingga sekarang tapi gpp karena banyak dapat info menarik
Jangan ragu untuk mencoba, karena kita semua disini sama-sama sedang mencari informasi terkait dunia Cryptocurrency. Jadi jangan enggan untuk melakukan interaksi, selama post yang dibuat memang memiliki tujuan dan tidak dibuat asal-asalan, saya kira agan tidak perlu khawatir jika postingannya dianggap sebagai spam/junk.

newbie
Activity: 16
Merit: 9
aku benci jadi bodoh  Cheesy
mau bikin post tapi udah ada yang duluan, mau bertanya tapi udah ada jawabannya disini.
jadi sampai sekarang cuma baca aja tanpa ada kontribusi.
dan para senior kelihatan mudah banget saling replay, mau ikutan takut dianggap gak penting, spam, etc, lalu dibanned.
jadi begini saja tanpa kemajuan, inii pribadi yang saya alami dari dulu hingga sekarang tapi gpp karena banyak dapat info menarik
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
Hal ini juga yang menurut ane membuat pemula takut berlama-lama di sini, apa lagi senior di sini galak-galak yang bikin ciut nyali untuk lanjut. Kalau para pemula dan newbie melihat langung video unoffical tersebut bisa jadi akan mengubah paradigma mereka berforum jadi berubah, karena walau pun galak, maksud senior2 itu baik, yaitu memperingatkan untuk membuat forum lebih baik dan berkualitas.
Forum ini milik bersama dan wajar member-nya memiliki ragam karakter berbeda termasuk ada yang galak seperti disebutkan diatas. Yang dulunya senior termasuk saya juga awalnya dari newbie/pemula dan tidak ujug-ujug bisa semuanya dalam 1-2 hari. Jadi kalaupun ada yang "nyentil" karena kita keliru tidak mesti lantas jadi down berlarut-larut tanpa berusaha memperbaiki.

Mungkin yang dimaksud agan @abhiseshakana konteks nya yang akun Newbie seperti yang dikutip sebelumnya. Adapun para Silent Rider seperti para staff jelas kontribusi mereka tidak perlu dipertanyakan karena kita sudah tahu bahwa sekalipun mereka jarang membuat posting tetapi kontribusi mereka sangat besar sehingga memang ini bisa dikatakan sebagai suatu kewajaran. Tapi konteksnya akan sedikit berbeda jika yang silent rider itu Newbie.
Kalau agan masih menebak-nebak dengan kata "mungkin", asumsi saya agan belum melihat ke post setelahnya. Karena kalau agan baca berselang satu post dibawahnya, agan bisa lihat tanggapan dari mas @abhiseshakana terhadap post tersebut: https://bitcointalksearch.org/topic/m.60489242.
hero member
Activity: 1008
Merit: 724
Kalo yang seperti ini, menurutku bukanlah bagian dari forum (terutama SFI) karena se ahli-ahlinya dia dibidang crypto namun kalo hanya sebagai silent reader, maka dia tetap tidak memiliki kontribusi yang berarti.
Untuk member pada umumnya mungkin ya, tapi untuk sebagiannya menurut saya sebagai silent reader bukan berarti tidak berkontribusi juga, contoh staff forum diantaranya moderator forum lokal Indonesia. Beliau saya lihat jarang post namun jika melihat last active-nya itu sering aktif. Saya tidak tahu apakah setiap harinya banyak report yang masuk untuk dimoderasi atau tidak, tapi setidaknya dengan aktifnya tersebut meskipun jarang post itu menunjukkan kepeduliannya di forum ini.
Mungkin yang dimaksud agan @abhiseshakana konteks nya yang akun Newbie seperti yang dikutip sebelumnya. Adapun para Silent Rider seperti para staff jelas kontribusi mereka tidak perlu dipertanyakan karena kita sudah tahu bahwa sekalipun mereka jarang membuat posting tetapi kontribusi mereka sangat besar sehingga memang ini bisa dikatakan sebagai suatu kewajaran. Tapi konteksnya akan sedikit berbeda jika yang silent rider itu Newbie.
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
cocok memang jadi seolah mengedukasi kalau Bitcointalk ini tidak "horor" juga.
Hal ini juga yang menurut ane membuat pemula takut berlama-lama di sini, apa lagi senior di sini galak-galak yang bikin ciut nyali untuk lanjut. Kalau para pemula dan newbie melihat langung video unoffical tersebut bisa jadi akan mengubah paradigma mereka berforum jadi berubah, karena walau pun galak, maksud senior2 itu baik, yaitu memperingatkan untuk membuat forum lebih baik dan berkualitas.

Tapi tidak bisa dipungkiri juga jika memang ada beberapa yang sebelumnya spammer atau member-member yang hanya membuat post seadanya untuk memenuhi target mingguan (bounty/sigcamp), pada akhirnya berubah menjadi member yang lebih mementingkan isi/kualitas dari post/thread yang mereka buat  Grin.
Itu yang semua kita inginkan, tentu tidak jadi masalah kalau dari dulunya spammer post menjadi member baik.
legendary
Activity: 2254
Merit: 2253
From Zero to 2 times Self-Made Legendary
Jangan kuatir, Forum ini akan menendang spamer secara otomatis. Banyak pemula yang mulai dengan spam tidak bisa eksis sampai sekarang sehingga jadi newbie terus menerus alias rank-nya gak naik-naik
Tapi tidak bisa dipungkiri juga jika memang ada beberapa yang sebelumnya spammer atau member-member yang hanya membuat post seadanya untuk memenuhi target mingguan (bounty/sigcamp), pada akhirnya berubah menjadi member yang lebih mementingkan isi/kualitas dari post/thread yang mereka buat  Grin.
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
Bahkan, saya pribadi (dalam channel youtube saya)
Bitcointalk sendiri juga punya unoffical forum channel, Bitcointalk show dimana bisa kasih rujukan ke beberapa pengguna ente. Namun channel berbahasa inggris, karena ente sudah terbiasa editing video youtube, menurut ane bagus juga jika sekalian mentranslate-nya ke versi berbahasa indonesia untuk audience ente.
Caption defaultnya saya lihat memang berbahasa Inggris, sementara itu kalau mau menampilkan translate bahasa selain itu, bisa ke settingan pilih Auto-translate dan pilih bahasa yang ingin digunakan untuk terjemahannya. Untuk hasil mungkin saja tidak se-natural sebagaimana penutur asli dari bahasa tersebut.



Untuk youtube channel-nya saya lihat belum ada update lagi sejak Februari lalu. Materinya lebih ke fun, cocok memang jadi seolah mengedukasi kalau Bitcointalk ini tidak "horor" juga. Sementara itu kalau mau yang rada serius dan bisa dikatakan update (memposting link konten-konten edukasi di Bitcointalk, dll.) bisa lihat di reddit/u/BitcoinTalkShow.
Pages:
Jump to: