Cara Mengganti Server Electrum
Beberapa waktu lalu sempat terjadi peningkatan serangan phishing maupun Electrum palsu.
Untuk serangan phishing diantaranya dimanfaatkan oleh attacker melalui koneksi server.
Kalau agan melihat pesan seperti dibawah ini ketika ingin melakukan transaksi dengan Electrum, abaikan saja dan ganti server Electrum agan. Server yang terkoneksi pada waktu itu adalah server jahat yang dimiliki oleh orang yang ingin mencuri Bitcoin agan:
...
Informasi lebih rinci: https://github.com/spesmilo/electrum/issues/4968#issue-394260722
Beberapa daftar Server jahat yang sudah terdeteksi (silahkan ditambahkan bagi yang mempunyai info server jahat lainnya):
'gregoire12.mldlab-works.space:50002:s',
'readonly.23734430190.pro:50002:s',
'wireless12.bitquantum.space:50002:s',
'superuser.23734430190.pro:50002:s',
'pacslinkip12.krypto-familar.fun:50002:s',
'topicres.imaginarycoin.info:50002:s',
'wlseuser12.bitcoinplug.website:50002:s',
'operatns.imaginarycoin.info:50002:s',
'superman.cryptoplayer.fun:50002:s',
'lucent01.23734430190.pro:50002:s',
'qtmhhttp12.mldlab-works.space:50002:s',
'plmimservice.bitcoinplug.website:50002:s',
'username.cryptoplayer.fun:50002:s',
'qlpinstall.krypto-familar.fun:50002:s',
'adminstat.imaginarycoin.info:50002:s',
'lessonuser2.cryptoplayer.fun:50002:s',
'utilities12.pebwindkraft.space:50002:s',
'openspirit.cryptoplayer.fun:50002:s',
'qautprof12.coinucopiaspace.xyz:50002:s',
'prodcics12.imaginarycoin.info:50002:s',
'vcoadmin.23734430190.pro:50002:s',
'siteminder.23734430190.pro:50002:s',
'videouser.bitcoinplug.website:50002:s',
'anonymous.bitcoinplug.website:50002:s',
'oraprobe.23734430190.pro:50002:s'
]
Electrum menggunakan Server Electrum untuk berinteraksi dengan jaringan bitcoin.
Hal ini digunakan untuk mengetahui transaksi yang relevan dengan wallet anda dan digunakan pula untuk mem-broadcast keluar masuknya transaksi.
Server yang terkoneksi dengan wallet di Electrum memiliki akses untuk melihat wallet address, riwayat transaksi, dan saldo yang ada pada wallet, namun tidak memiliki akses terhadap Seed ataupun Private Key.
Pada kasus diatas, jika server terkoneksi dengan server jahat (server yang dikendalikan oleh attacker) maka diantara contoh kasusnya muncul pesan error dan mengarahkan ke link dari attacker seperti yang saya kutip di awal.
Server-server Electrum dijalankan oleh berbagai sukarelawan yang bisa saja salah satu atau bahkan beberapa diantaranya mengalami down atau lebih parahnya berniat jahat (lihat referensi server jahat yang saya kutipkan diatas).
Beberapa diantara contoh yang menandakan server Electrum down atau tidak terkoneksi ke server:
- Pada status bar tertera "Not Connected"
- Ikon orb di sudut kanan bawah berwarna Merah, bukan Hijau atau Biru.
Merah = Electrum tidak terkoneksi ke Server
Hijau = Electrum terkoneksi ke Server
Biru = Electrum terkoneksi ke Server via Proxy
- Riwayat transaksi ataupun saldo tidak ter-update sebagaimana mestinya setelah terjadi transaksi.
Diantara solusi untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan mengganti server Electrum, berikut ini caranya:
Electrum versi Mac OS X, Microsoft Windows, Linux
Note: mungkin akan ada sedikit perbedaan untuk Electrum update terbaru ataupun versi sebelumnya untuk masing-masing OS.
- Pilih Menu Tools -> Network atau bisa juga dengan klik ikon Orb pada kanan bawah aplikasi Electrum
- Pilih tab Server, hilangkan tanda centang pada "Select server automatically"
- Klik kanan pada salah satu server yang ada pada daftar, pilih "Use as server"
(Perhatian: jangan pilih server jahat jika tercantum di daftar server)
- Klik Close, kemudian perhatikan pada status bar.
Electrum akan mengsinkronisasikan wallet anda dengan server yang anda pilih tersebut.
Jika masih gagal, pastikan perangkat yang anda gunakan terkoneksi ke internet, ulangi langkah diatas dengan memilih server yang berbeda.
Electrum versi Android
(versi yang saya gunakan saat post ini dibuat: Electrum versi 3.3.2)
- Tap tanda titik tiga (kanan atas), pilih Network
- Tap Auto-connect: ON sehingga menjadi OFF (agar kita bisa memilih server secara manual).
- Tap Choose from peers, kemudian tap tombol OK
- Pilih salah satu server yang tertera pada daftar (pilih server yang tidak masuk ke daftar server jahat), kemudian tap OK
Referensi bermanfaat lainnya:
https://bitcoinelectrum.com/how-to-switch-to-a-different-electrum-server/
"Secanggih-canggih buatan manusia pasti ada kelemahannya, dari situlah kita belajar untuk memperbaikinya." --Husna QA--