Pages:
Author

Topic: [HELP]Bantuan untuk menaikkan Rank (Newbie s.d Hero) V.2 [UPDATE] - page 81. (Read 58237 times)

legendary
Activity: 2464
Merit: 2094
Bagaimana dengan pengajuan aplikasi merit source-nya? Coba rutin di up saja thread-nya semisal seminggu sekali kalau misalkan memang belum ada respon dari admin, atau coba konsultasi dengan beberapa merit source yang aplikasinya berhasil diterima.
Masih belum dapat respon om, saya lihat beberapa aplikasi dari pengguna lainnya juga belum di respon sama admin. Mungkin lagi belum waktunya untuk menambahkan beberapa merit source. Saya juga beberapa kali sudah bump thread itu, hari ini juga ada tetapi mungkin harus lebih sabar saja.

Kalau saya pribadi, tidak melihat urutan atau siapa kontributor terbesar.
Iya, cukup hanya tahu saja. Saya juga bukan niat mau di puji-puji, tapi hanya ingin memberikan dorongan kepada pengguna lain bahwa tanpa jadi merit source pun kita juga berkontribusi banyak ke komunitas. Beda kelas beda juga perlakuannya, mungkin.
legendary
Activity: 2450
Merit: 1140
duelbits.com
Sejak adanya thread ini, sangat banyak user yang tertarik mengirim aplikasi untuk di review.
Sebenarnya tidak hanya di thread ini, di thread lawasnya juga banyak member yang sudah mengajukan. Yang menarik bagi saya, selain banyak member baru yang mengajukan apply, saat ini banyak juga kontributor baru. Baik kontributor yang ikut membantu mereview, ataupun yang ikut memberikan sMeritnya. Bahkan kita juga punya kontributor dari luar SFI, Mr @Ratimov. Semoga saja ini pertanda mulai lebih banyak member yang aktif dan peduli dengan sesama member SFI.

BTW saya lihat beberapa kontributor lama mulai pasif, terutama Om @dbshck yang biasanya selalu menjadi yang terdepan untuk mensupport member-member SFI. Juga Om @joniboini yang jarang saya lihat memberikan sMeritnya di board SFI. Pastinya kehilangan 2 MS ini berdampak cukup signifikan bagi sirkulasi merit di lokal Indonesia. Semoga suatu saat mereka kembali aktif mensupport teman-teman member SFI.

Selain itu, saya juga merasa senang berada pada top kontributor merit untuk thread ini karena pada faktanya saya bukan merit source. Namun berkat kualitas dan keinginan saya untuk membantu maka saya saya berhasil mendapatkan merit dan mendistribusikan disini supaya para pengguna Lokal Board Indonesia lebih termotivasi naik rank.
Kalau saya pribadi, tidak melihat urutan atau siapa kontributor terbesar. Yang penting kontributor-kontributor yang ada tetap konsisten mendukung member-member yang mengajukan apply. Lebih bagus lagi kalau makin banyak kontributor baru yang bersedia turut membantu. Dengan demikian tujuan dibuatnya thread ini bisa lebih mudah dicapai.
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
Selain itu, saya juga merasa senang berada pada top kontributor merit untuk thread ini karena pada faktanya saya bukan merit source.
Bagaimana dengan pengajuan aplikasi merit source-nya? Coba rutin di up saja thread-nya semisal seminggu sekali kalau misalkan memang belum ada respon dari admin, atau coba konsultasi dengan beberapa merit source yang aplikasinya berhasil diterima.

Saya sendiri sebisa mungkin menyebar sMerit kebeberapa post yang saya anggap layak (tentu ini bersifat subjektif) tidak hanya berfokus pada satu thread (selain mencari sendiri, ada juga beberapa thread yang saya aktifkan notify-nya baik yang di SFI termasuk thread ini, maupun yang di board luar).

Catatan: Angka ini saya ambil berdasarkan hitungan manual. Jika ada data yang tidak valid saya mohon maaf karena keterbatasan ilmu saya. Mungkin ada postingan yang mendapat merit telah dihapus moderator, itu diluar sepengetahuan saya.
Mantap, sudah mulai belajar mengedit tabel, dan penghitungan secara manual tentu membutuhkan effort yang lebih apalagi saat ini thread sudah mencapai 18 page.
hero member
Activity: 2114
Merit: 740
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Selain itu, saya juga merasa senang berada pada top kontributor merit untuk thread ini karena pada faktanya saya bukan merit source. Namun berkat kualitas dan keinginan saya untuk membantu maka saya saya berhasil mendapatkan merit dan mendistribusikan disini supaya para pengguna Lokal Board Indonesia lebih termotivasi naik rank.
Pada table diatas terlihat agan sebagai Op telah mendistribusikan 101 merit di thread ini, meski agan bukan merit source tapi kontribusi anda terlihat cukup bagus dalam hal mendistribusi merit. Kemudian disusul Om Husna QA dengan jumlah pendistribusian sebanyak 93 merit. Mr Ratimov juga tidak mau ketinggalan, meskipun dia tidak fasih berbahasa Indonesia namun kontribusinya di thread ini cukup bagus, 81+1 merit menjadi bukti kepedulian dia pada user SFI cukup tinggi.

Disini saya sangat berterimakasih pada semua teman-teman yang telah bersedia membantu user lain untuk menaikan rank.
Op jangan pernah bosan untuk me-moderasi thread ini.
Mari bersulang.
legendary
Activity: 2464
Merit: 2094
~~~
Terimakasih agan @Groundbit untuk statistik thread ini. Sebelumnya saya juga sudah pernah update tentang statistik tentang thread ini baik dari jumlah merit yang didistribusikan maupun jumlah pengguna yang terlibat. Namun saya akui bahwa per September 2021 jumlah merit yang didistribusikan belum mencapai angka ribuan dan sekarang tampaknya sudah hampir 1500 merit.


Sumber data: Merit Dashboard @DdmrDdmr



Selain itu, saya juga merasa senang berada pada top kontributor merit untuk thread ini karena pada faktanya saya bukan merit source. Namun berkat kualitas dan keinginan saya untuk membantu maka saya saya berhasil mendapatkan merit dan mendistribusikan disini supaya para pengguna Lokal Board Indonesia lebih termotivasi naik rank.
full member
Activity: 322
Merit: 106
$CYBERCASH METAVERSE
Tepatnya pada tanggal 4-6-2020 Op Skarais
berinisiatif untuk me-regenerasi thread Help milik pandukelana2712 yang sudah lama meninggalkan forum (gak aktif lagi).

Sejak adanya thread ini, sangat banyak user yang tertarik mengirim aplikasi untuk di review. Selain mendapat saran positif dari pengguna lain mereka (yang mengajukan aplikasi) akan mendapat bonus "jika" postingan yang diajukan masuk dalam katagori layak.
Tercatat dari tanggal 4-6-2020 hingga 18-01-2022 sudah 1.440 merit Yang telah beredar di thread Help ini.

Berikut daftar pengiriman dan penerimaan merit sejak thread ini dibuat hingga sekarang.

Quote
legendary
Activity: 2464
Merit: 2094
Hallo.. Selamat siang.
Postingan boleh berupa artwork ga gan?
Trims..
Kalau artworknya masih cukup relevan dengan forum, pengetahuan tentang bitcoin, atau sesuatu yang menyangkut dengan cryptocurrency (bukan artwork yang agan gunakan untuk kontes roobet atau sebagainya) maka saya rasa boleh-boleh saja diajukan.

Kemudian saya juga ingin mengingatkan bahwa untuk siapapun yang ingin mengajukan aplikasi di thread ini harapannya supaya tidak memposting di Lokal Board hanya untuk tujuan merit saja tetapi kontribusi adalah salah satu tujuannya. Misalnya per periode 14 hari agan memiliki 10 posting di Lokal Board, maka tidak seharusnya semua posting itu diajukan tetapi pilih hanya 5 posting yang benar-benar agan anggap berkualitas untuk diajukan. Saya harap ini dapat dipahami dengan baik.
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
Postingan boleh berupa artwork ga gan?
Selama memang ada di Lokal board Indonesia dan masih relevan dengan bahasan tentang Bitcoin/cryptocurrency ataupun mengenai forum, bisa saja gan. Dulu di thread Help versi pertama (author pandukelana2712) saya juga bahkan pernah mengajukan review* berupa artwork (infographic) yang pernah saya buat berikut: https://bitcointalksearch.org/topic/infographic-tips-mencari-menyusun-ide-dalam-membuat-thread-3161607

* Re: [HELP]Bantuan untuk menaikkan Rank (Jr. Member s.d Hero)[UPDATE]
member
Activity: 414
Merit: 12
Hallo.. Selamat siang.
Postingan boleh berupa artwork ga gan?
Trims..
full member
Activity: 378
Merit: 167
betfury

~Snip~
Code:
1. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5337281.msg57728293#msg57728293
2. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5373914.msg58757687#msg58757687
3. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5307730.msg58964815#msg58964815
4. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5360426.msg58964796#msg58964796
5. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5360426.msg58947469#msg58947469
Ijinkan mereview gan

1.tentang cutloss mungkin semua orang pernah mengalami karna berbagai alasan utama nya kbutuhan mendesk baik butuh dana darurat atau fomo dengan coin lain yang hype juga mungkin bisa.membuat pecah tujuan.saran ada jalan keluar/antisipasi mudah dalam mengambil keputusan cl.

2.shiba mungkin banyak pendapat tentang keuntungan dan masa depan tapi tetap pandangan ku tentang shibb itu komunitas yg solid untuk selebih nya saya tidak terlalu mengikuti perkembangan shibb

3.skip

4.itu mungkin terjadi gan memang bila di bandingkan yang perbandingan yang agan sebutkan bisa saja terjadi sejauh ini distribusi bounty masih sperti biasa.prinsip ku mau lending mau ngaret kek tetep garap ajah lah hhe

5.poin 4 dan 5 itu masih 1 topik ya gan? Saya pernah juga d bimbing sama anggota d sini.kedepan nya pilih yang menurut agan jadi andalan saja post nya.pandangan saya nih mohon maaf kalo d pisah gitu riview nya jadi terjawab oleh 1 ucapan/post walau yang mau di review beberapa item/post..

Semangat mari sama sama belajar
1+ buat agan..


~Snip~
Code:
1. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5253438.msg58921119#msg58921119
2. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5331593.msg58896309#msg58896309
3. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5379467.msg58947516#msg58947516
4. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5379467.msg58895478#msg58895478
5. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5357732.msg58857014#msg58857014
6. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5360546.msg58828305#msg58828305

1.info 2 projek yang bermanfaat bagi banyak orang gan.karna tidak harus memiliki rank tertentu d forum ini,asal punya sosmed dan beberapa akun tambahan untuk menyelesaikan task,semoga selalu rutin ya mas saat ada yang baru

2.ada 2 quote (akun forthe 18)itu koreksi an agan.jadi saya menghormati  pendapat agan.mhehe

3.memang gan nft sedang naik daun kembali,gubernur jawa barat kang ridwan kamil juga berpartisipasi dalam penjualan lukisan di market Nft berita selengkap nya di sini

4.skip sama dengan post 3

5.untuk metamask /wallet non custodial bagi para senior agan salah satunya lebih tau tentang wallet jenis 1 ini.saya pribadi  menggunakan wallet lain( trust)

6.penyelesaian pinjam meminjam bisa di selesaikan secara kekeluargan dengan 2 belah pihak .biar sama sama enak.

1+buat agan
legendary
Activity: 2464
Merit: 2094
~~~
Untuk sekarang saya akan menghapus semua aplikasi yang tidak mematuhi aturan di OP, ini saya lakukan supaya setiap pengguna yang mengajukan aplikasi mau membaca aturan dan tidak hanya ingin mementingkan pencapaian merit dan ranknya sementara aturan diabaikan. Terimakasih sudah mengingatkan.
full member
Activity: 1582
Merit: 132
BK8 - Most Trusted Gambling Platform
-snip-
Terima kasih banyak gan sudah mau mereview postingan saya. Saya sangat senang dengan masukan yang agan berikan dan saya akan berusaha meningkatkan kualitas postingan saya.  Smiley

Kepada teman-teman lainnya yang ikut memberikan dukungan kepada saya, terima kasih banyak yang sebesar-besarnya. Juga kepada mr @Ratimov yang bersedia meluangkan waktunya untuk melihat dan mendukung postingan member Indonesia seperti saya. Thank you, sir.  Smiley

hero member
Activity: 2114
Merit: 740
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Mohon Izin menyampainkan post dan thread untuk direview mungkin ada yang terlewatkan buat agan-agan sekalian.
Code:
1. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5253438.msg58921119#msg58921119
2. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5331593.msg58896309#msg58896309
3. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5379467.msg58947516#msg58947516
4. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5379467.msg58895478#msg58895478
5. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5357732.msg58857014#msg58857014
Maaf gan. Ane hanya mereview 5 dari 6 postingan yang agan ajukan.

1. Idenya cukup bagus, List Bounty yang Exchangeable sangat membatu dan memberikan kemudahan terutama bagi user lokal untuk mencari bounty yang legit. Update terus mas. 

2. Niatnya ingin mendapat diskon atau cashback, taunya kena jebakan batman "Jangan mudah tergiur dengan apa yang belum kita ketahui".

3. Sentuhan digital memberi warna baru dalam berkarya. Ghozali telah membuktikannya.

4. Agak sedikit sulit sih musik dijadikan NFT. Kalau lukisan atau gambar cukup relevan.

5. Pemerintah kita sangat baik pada pengguna crypto, 13 market dan lebih dari 200 aset crypto sudah dilegalkan oleh pemerintah. Bisa jadi berkat dukungan pemerintah peringkat pengguna Metamask indonesia bisa meningkat.



Saya pikir semua postingan yang anda ajukan sudah dalam kategori berkualitas. Tidak ada tambahan dari saya.
Ini murni hasil pemikiran saya, mungkin akan sedikit berbeda dengan hasil review pengguna lain.

Terus berjuang mas, Go to Legendary..  Cool Wink




Snip
Maaf agan Davian144. Tepatnya pada tanggal 11 januari 2022 anda baru saja mengajukan aplikasi pertama untuk di review.

Izinkan saya mengajukan hal ini dan kalau banyak salahnya mohon di beri saran yang baik Wink
Code:
1. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5364243.msg58956990#msg58956990
2. https://bitcointalk.org/index.php?topic=903836.msg58956386#msg58956386
3. https://bitcointalk.org/index.php?topic=903836.msg58951977#msg58951977
4. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5370413.msg58760617#msg58760617
5. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5370413.msg58742872#msg58742872

Maka seharusnya sesuai dengan aturan yang sudah ditetapkan OP. Agan baru bisa mengajukan kembali aplikasinya pada tanggal 25 januari 2022

sekarang, setiap member yang mau mengajukan aplikasi hanya dapat melakukannya dalam rentang periode 14 hari setelah pengajuan sebelumnya dilakukan.

Untuk kali ini saya memilih skip dulu aplikasi yang agan ajukan. Silahkan ajukan kembali setelah periode pengajuan pertama lewat.

Terimakasih.

[moderator's note: consecutive posts merged]
legendary
Activity: 1526
Merit: 1032
Up to 300% + 200 FS deposit bonuses
Mohon Izin menyampainkan post dan thread untuk direview mungkin ada yang terlewatkan buat agan-agan sekalian.

1. https://bitcointalksearch.org/topic/m.58921119
2. https://bitcointalksearch.org/topic/m.58896309
3. https://bitcointalksearch.org/topic/m.58947516
4. https://bitcointalksearch.org/topic/m.58895478
5. https://bitcointalksearch.org/topic/m.58857014
6. https://bitcointalksearch.org/topic/m.58828305

Mungkin hanya itu yang dapat ane sampaikan, mohon maaf jika semua thread tersebut tidak layak untuk apresiasi.

(sekedar motivasi), thread ini cukup membantu ane naikin rank dari newbie ke rank hero seperti sekarang, tidak ada yang tidak mungkin asal tidak mengeluh dan malas membaca, cukup pelajari thread dan post dari senior-senior yang ada.
hero member
Activity: 2114
Merit: 740
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Code:
1. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5337281.msg57728293#msg57728293
2. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5373914.msg58757687#msg58757687
3. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5307730.msg58964815#msg58964815
4. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5360426.msg58964796#msg58964796
5. https://bitcointalk.org/index.php?topic=5360426.msg58947469#msg58947469
lalabotax,, Selamat datang di Thread ini. Saya lihat ini pertama kali anda mengajukan aplikasi disini.

Baiklah, saya coba untuk mereview postingan yang agan ajukan.

1. Terlalu umum sih. Tapi penjelasannya cukup masuk akal.

2. Skip.

3. Threadnya udah di lock, mungkin udah ada yang report, karena OP sudah lama gak aktif.

4. Skip.

5. Kalaupun ada "Mungkin" jumlahnya bisa dihitung pake jari.



Sudah saya coba review semua postingan yang agan ajukan, tidak ada komentar banyak dari saya. Karena umumnya postingan yang anda ajukan masih tergolong common sense.
Coba tingkatkan kembali kualitas postingan agan "Mungkin" lebih mengarah ke pengetahuan dan pemahaman dibandingkan dengan pendapat pribadi atau opini.

User lain ada yang mau menambahkan atau ada komentar yang berbeda setelah mereview aplikasi yang diajuakan @lalabotax.

+1 dari saya, tetap semangat.
full member
Activity: 1582
Merit: 132
BK8 - Most Trusted Gambling Platform
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
Tapi Bappebti belum mengeluarkan pernyataan resmi melegalkan peredaran bitcoin di indonesia. Itu maksud saya.
Dibaca lagi aja hukum tersebut secara seksama, memang kalau bukan ahli hukum alias awam sangat sulit untuk memahami kajiannya, butuh tafsir mendalam dan tela'ah dari ahli hukum, itu sebabnya ada pengacara dsb, karena di situ memang tupoksinya. sedangkan member bitcointalk seperti contoh saya ini, tentu akan kesulitan mengartikan peraturan-peraturan legal yang dikeluarkan pemerintah.

Ambil secara logika aja mas, jika mereka melegalkan perdagangan artinya mereka juga melegalkan peredaran, tentu tidak logis dong kalau peredaran di larang tapi secara langsung ada perdagangannya. Masak kita tidak boleh merokok tapi warung masih jual, logisnya begitu. tapi ya memang ada batasannya, ada larangan tempat merokok, begitu juga bitcoin, ada larangan menggunakannya sebagai alat pembayaran.
full member
Activity: 322
Merit: 106
$CYBERCASH METAVERSE
Maaf sedikit menanggapi review agan pada poin di atas.
Terimakasih koreksinya mas.

Maksud saya pada poin monor 4 di atas. belum ada kepastian hukum yang nyata bagi bitcoin di indonesia (UU yang melegalkan peredaran bitcoin di indonesia). Benar, pemerintah Indonesia melalui peraturan Bappebti sudah mengizinkan perdagangan cryptocurrency di bursa berjangka. Tapi Bappebti belum mengeluarkan pernyataan resmi melegalkan peredaran bitcoin di indonesia. Itu maksud saya.

Thanks atas review nya mas.
Sama-sama mas. Tetap semangat untuk terus membuat post yang informatif, konstruktif, dan berkualitas supaya bisa segera up ke rank selanjutnya.
hero member
Activity: 2576
Merit: 579
Itu saja yang dapat ane simpulkan dari beberapa post yang mas ajukan. Mungkin pendapat saya agak berbeda dengan hasil review dari user lain.
Tidak masalah berbeda asalkan bisa disimpulkan dengan baik dan mudah dipahami oleh semua orang terutama bagi mereka yang bertanya,
Thanks atas review nya mas.

Quote
Note: tingkatkan terus kualitas posting agan, saya lihat agan hampir mencapai rank sr (butuh 59 merit lagi). Selamat berjuang mas untuk menuju peringkat selanjutnya.
Ya, semoga saja saya bisa mampu untuk hal ini karena sudah banyak juga contoh dari beberapa orang disini yang khususnya di lokal indonesia,
Btw Thanks atas sarannya mas Wink
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
-snip-
4. Belun ada kepastian hukum yang nyata bagi bitcoin di indonesia, baik dari UU negara atau agama.
Maaf sedikit menanggapi review agan pada poin di atas.

Kalau UU di Indonesia yang secara spesifik tentang cryptocurrency setahu saya memang tidak ada, tapi kalau mau ditelusuri beberapa UU berikut masih ada kaitannya dengan aturan cryptocurrency di Indonesia*:
- UU Nomor 7 tahun 2011 tentang mata uang
- UU Nomor 8 Tahun 1995 tentang Pasar Modal
- UU Nomor 10 Tahun 2011 tentang Perubahan Atas UU Nomor 32 Tahun 1997 tentang Perdagangan Berjangka Komoditi (Pasal 1 ayat 2).

Dan mengenai aset kripto, pemerintah Indonesia melalui peraturan Bappebti sudah mengizinkan perdagangan cryptocurrency ini di bursa berjangka. Bahkan Bappebti melalui peraturan No. 7 tentang Penetapan Daftar Aset Kripto yang Dapat Diperdagangkan di Pasar Fisik Aset Kripto** sudah mengakui Bitcoin dan beberapa jenis aset kripto lainnya yang boleh diperdagangkan di Indonesia.

Kemudian kalau dari sisi agama, setahu saya baru lembaga/organisasi Islam yang mengeluarkan aturan hukum pada cryptocurrency ini, antara lain putusan yang dikeluarkan MUI beberapa waktu lalu tentang hukum cryptocurrency.***

*   https://money.kompas.com/read/2021/10/31/164858526/bagaimana-aturan-perdagangan-mata-uang-kripto-di-indonesia?page=all
**   https://bappebti.go.id/resources/docs/peraturan/sk_kep_kepala_bappebti/sk_kep_kepala_bappebti_2020_12_01_i6tg8tfb_id.pdf
*** https://mui.or.id/berita/32209/keputusan-fatwa-hukum-uang-kripto-atau-cryptocurrency/
Pages:
Jump to:
© 2020, Bitcointalksearch.org