kalau di iPhone, sepengetahuan saya, secara defaultnya setiap penyimpanan itu pasti akan diback up langsung ke cloud baik itu foto, dokumen, file atau lebih-lebih aplikasi yang telah terinstall di iPhone kayak stack wallet ini. Karena seingat saya dulu pernah uninstall wallet, ketika diinstall kembali langsung menuju ke PIN, tidak create wallet baru. Saya lupa walletnya.
Ya memang demikian seperti itu dari yang saya ketahui juga, namun settingannya bisa dirubah sehingga kita bisa memilih mana saja yang akan otomatis di backup ke iCloud, termasuk diantaranya aplikasi yang terpasang semisal stack wallet ini.
Entah bagaimana di macbok ini, kalau di windows sih, ada opsi untuk bikin direktori sendiri dengan menginstall google drive (.exe) langsung, sehingga ada direktori tambahan selain Drive C: atau Drive D:, tambahannya biasa dimulai dari Drive G:, Drive H, dst. sehingga ketika download sesuatu ada opsi juga untuk penyimpanan ke sana.
Versi Google drive yang diinstall ke desktop PC (dulu pernah coba) lebih kurang fiturnya serupa dengan iCloud di MacOS, jadi folder nya berupa drive sendiri, berikut ini contoh folder Stack Duo yang otomatis tertera di iCloud Drive MacOS yang tadi saya buat ketika uji coba backup stack wallet di iPhone:
@OP mungkin bisa ditambahkan salah satu wallet bitcoin berikut ini ke list thread (dengan sedikit catatan pada quote dibawah).
Salah satu wallet Bitcoin yang juga mensupport native Lightning: Phoenix wallet (
https://phoenix.acinq.co/) tersedia dalam versi android dan iOS.
Meskipun dikatakan di websitenya adalah Bitcoin Wallet, namun perlu diperhatikan perbedaannya berikut ini:
What is Phoenix?
It is a Bitcoin wallet. It allows you to send and receive bitcoins.
What's different about Phoenix?
At first glance, Phoenix doesn't look different from your typical Bitcoin wallet.
The difference is that Phoenix runs natively on Lightning. Phoenix takes care of everything under the hood and you will barely notice anything, except that your payments are faster and cheaper.
Di atas nampak ada juga settingan untuk backup recovery phrase nya ke iCloud kalau memang mau menyimpan disana.
Note, meskipun saya menggunakan iCloud versi berbayar, tapi kurang sreg aja kalau untuk yang satu ini dibackupnya ke sana.