Pages:
Author

Topic: [PENTING] Pemula Waspadalah Terhadap Scammers - page 4. (Read 6650 times)

legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
@Loepuenkyou, benar apa yang dikatakan oleh mas MAAManda, terjebak pada website phishing memang tidak ada yang namanya kebangetan, ada banyak hal yang terjadi, termasuk kebiasaan dalam berseluncur yang mengakibatkan perangkat terkena virus/malware. masalah typo adalah yang paling sering terjadi, ini bukan karena mereka tidak paham, hanya saja saat itu ia melakukan kesalahan karena merasa yakin apa yang ia ketik sudah benar. Kebiasaan untuk tidak mengecek ulang apa yang diketik adalah kebanyakan yang menjadi penyebab menjadi korban fake site. Kemudian, sering menggunakan layanan searching untuk membuka web, juga menjadi penyebab. Mereka berpikir kalau apa yang ada di halaman pertama dan paling atas adalah web aslinya. Padahal ada banyak fake site bahkan yang diiklankan.

Aplikasi, jangan salah, kalau perangkat sudah terkena virus karena kesalahan kita, bukan tidak mungkin aplikasi yang terinstal yang kita lihat adalah yang fake. saya tidak perlu menjelaskan secara detail, karena akan berbeda pembahasan nantinya.
hero member
Activity: 1694
Merit: 787
kalau sampai ketipu atau masuk web phising seperti trust wallet atau coinbase cukup kebangetan
karena sudah ada aplikasi nya, bahkan trust wallet hanya lewat aplikasi di HP bisa masuk selain itu ga bisa, klo salah aplikasi mah ga sampe dapat addres private key dan keamanan lain nya

Tidak ada yang kebangetan om, mungkin itu merupakan human error yang biasa karena kurangnya pengetahuan mengenai hal terkait, itulah gunanya topik-topik untuk mengedukasi.

Lantas bagaimana korban carding? saya yakin mereka pengetahuannya mengenai PayPal atau situs lainnya diatas rata-rata, tapi tetap saja penjahat digital memiliki banyak cara untuk mencuri data mereka.
hero member
Activity: 588
Merit: 500
Saya dah 4 kali walet saya dibobol maling. Ada yang mencuri privat key, ada juga yang model minta private key untuk masuk swap palsu. Platform Coinbase, Stellar, Trust, dan Ethereum.

kalau sampai ketipu atau masuk web phising seperti trust wallet atau coinbase cukup kebangetan
karena sudah ada aplikasi nya, bahkan trust wallet hanya lewat aplikasi di HP bisa masuk selain itu ga bisa, klo salah aplikasi mah ga sampe dapat addres private key dan keamanan lain nya
legendary
Activity: 2618
Merit: 1181
Kiat-kiat untuk mengamankan aset dan wallet sebenarnya ada banyak, cuma faktanya pengguna mungkin lebih sering cuek daripada langsung mempraktekkannya "termasuk ane". Target utama scammers adalah orang-orang yang lalai atau gagal mengamankan wallet dan asset yang mereka miliki "terutama pemula" sebagaimana yang dianjurkan.

Sebaiknya memang kalau laptop pribadi jangan dipinjamkan ke orang lain, atau kalau memang rawan digunakan orang lain sebaiknya di lock terlebih dulu sebelum ditinggal meskipun sementara; Upaya lainnya kalaupun memang terpaksa menyimpan data semisal Private key-nya di laptop, file-nya diberi tambahan enkripsi.
Walaupun ane tidak punya banyak asset, tapi kalau sudah namanya pinjam laptop maka ane lebih memilih untuk tidak meminjamkan. Pernah memang ngasih ke teman buat di perbaiki, tapi ane sudah memastikan bahwa semua data penting sudah ane backup ke tempat lain.
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
Kadang juga temen sendiri yang iseng, taunya kita main crypto pasti menganggap komputer/laptop kita nyimpan private key, tinggal colok aja flashdisk yang udah dimodif ke laptop kita, maka langsung running nyuri data, maka hati-hati aja, pisahkan laptop yang sering digunakan dengan laptop untuk wallet.
Sebaiknya memang kalau laptop pribadi jangan dipinjamkan ke orang lain, atau kalau memang rawan digunakan orang lain sebaiknya di lock terlebih dulu sebelum ditinggal meskipun sementara; Upaya lainnya kalaupun memang terpaksa menyimpan data semisal Private key-nya di laptop, file-nya diberi tambahan enkripsi.

ya gak mesti pinter coding buat yang begituan, modal notepad aja bisa. [3], - don't try at home - hanya buat pengetahuan.
[3]. https://www.samuelpasaribu.com/2021/09/cara-membuat-virus-untuk-mencuri-data.html
Asik juga kalau mau coba buat iseng tes di PC sendiri :)
Dari yang saya ketahui virus rata-rata lebih banyak ditujukan untuk Windows OS (karena memang OS ini lebih populer dan banyak digunakan orang), solusi untuk meminimalisir upaya pencurian data via virus tersebut ya pasang Antivirus, atau beralih ke OS lain yang memang 'rada tahan' terhadap virus.
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
Saya dah 4 kali walet saya dibobol maling. Ada yang mencuri privat key, ada juga yang model minta private key untuk masuk swap palsu. Platform Coinbase, Stellar, Trust, dan Ethereum.
Pada 4 kali kasus di atas, apakah wallet yang digunakan masih sama atau masing-masingnya berbeda?
Kalau dengan wallet yang berbeda masih juga kebobolan terlebih karena ada yang berhasil mencuri private key-nya,
ke 4 Walletnya disebutin di atas, kemungkinan awalnya kena phising om, biasanya yang kayak gitu datang lewat email diiming-imingi airdrop [1],[2].
kalau yang lain banyak yang saya temui dan beberapa listing di thread saya

sebaiknya jangan dulu dipergunakan semisal untuk install software wallet atau aplikasi penting lainnya sebelum benar-benar fix masalah device-nya.
Kadang juga temen sendiri yang iseng, taunya kita main crypto pasti menganggap komputer/laptop kita nyimpan private key, tinggal colok aja flashdisk yang udah dimodif ke laptop kita, maka langsung running nyuri data, maka hati-hati aja, pisahkan laptop yang sering digunakan dengan laptop untuk wallet.

ya gak mesti pinter coding buat yang begituan, modal notepad aja bisa. [3], - don't try at home - hanya buat pengetahuan.

[1]. https://bitcointalksearch.org/topic/phishing-wallet-by-steller-5126883
[2]. https://bitcointalksearch.org/topic/warning-stellar-xlm-phishing-website-and-virus-file-on-the-website-5233056
[3]. https://www.samuelpasaribu.com/2021/09/cara-membuat-virus-untuk-mencuri-data.html
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
Saya dah 4 kali walet saya dibobol maling. Ada yang mencuri privat key, ada juga yang model minta private key untuk masuk swap palsu. Platform Coinbase, Stellar, Trust, dan Ethereum.
Pada 4 kali kasus di atas, apakah wallet yang digunakan masih sama atau masing-masingnya berbeda?
Kalau dengan wallet yang berbeda masih juga kebobolan terlebih karena ada yang berhasil mencuri private key-nya, bisa jadi device yang digunakan terkena malware/spyware, sebaiknya jangan dulu dipergunakan semisal untuk install software wallet atau aplikasi penting lainnya sebelum benar-benar fix masalah device-nya.

Sementara kalau kasusnya karena agan terbujuk untuk memberikan private key pada aplikasi tertentu (abal-abal), ya itu tidak lepas dari keteledoran agan dalam memahami bagaimana cara mengamankan wallet dan private key agan tersebut.
Untuk pelajaran kedepannya, sebaiknya wallet untuk ikutan airdrop, bounty atau lainnya dibuat terpisah dengan wallet utama agan.
full member
Activity: 644
Merit: 106
Saya dah 4 kali walet saya dibobol maling. Ada yang mencuri privat key, ada juga yang model minta private key untuk masuk swap palsu. Platform Coinbase, Stellar, Trust, dan Ethereum.
sr. member
Activity: 2184
Merit: 251
SOL.BIOKRIPT.COM
Memang banyak untuk website website scam pasti targetnya orang yang baru bergabung di dunia crypto, lebih baik kalo kita ada orang yang membimbing kita apabila kita masih awam didunia crypto. scammer pasti menawarkan sesuatu yang menarik untuk targetnya sehingga si korban akan jatuh kedalam perangkap si scammer, banyak banget untuk email phising trus skema ponzi yang masih berkeliaran di internet. beware guys
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
Saya pernah sekali kena tipu di Airdrop tepatnya di channel telegram. Awalnya ngisi bot trus masuk ke group telegram mereka langsung arahin untuk claim coinnya, untuk claim koin dia minta phrase begonya saya lgsg isi. Emang BNR sih om untuk pemula hal terpnting dari wallet harus tau dlu setidaknya paham apa2 saja yg tidak perlu di kasih ke org lain. Maaf saya hanya share pengalaman aja
Pelajaran berharga untuk kedepannya; Selain mengenali apa itu private key/mnemonic phrase, apa fungsi dan bagaimana cara menyimpannya, hal sederhana lainnya yang bisa juga dilakukan adalah memisahkan antara wallet utama dengan wallet yang digunakan untuk mengikuti bounty/airdrop/campaign, dll. Jadi kalaupun agan sampai teledor/terpengaruh untuk memberikan seed seperti kasus di atas, kemungkinan aset yang langsung hilang adalah yang di wallet itu saja.
legendary
Activity: 2366
Merit: 2054
Saya pernah sekali kena tipu di Airdrop tepatnya di channel telegram. Awalnya ngisi bot trus masuk ke group telegram mereka langsung arahin untuk claim coinnya, untuk claim koin dia minta phrase begonya saya lgsg isi.
Emang naruh phrase (anggapan saya itu mnemonic phrase) di mana?. Komputer?. Ya itu sebuah pengalaman untuk sampeyan mau pun yang lain untuk menyimpan mnemonic phrase terpisah dari kegiatan crypto. Karena semakin susah mengakses phrase semakin aman, bila perlu dibeton dilantai rumah. sebaliknya, semakin mudah mengakses, semakin mudah dipalingin. apa lagi nyimpan di notepad, komputer file bentuk .txt paling gampang itu hacker mengetahuinya.
member
Activity: 294
Merit: 25
Saya pernah sekali kena tipu di Airdrop tepatnya di channel telegram. Awalnya ngisi bot trus masuk ke group telegram mereka langsung arahin untuk claim coinnya, untuk claim koin dia minta phrase begonya saya lgsg isi. Emang BNR sih om untuk pemula hal terpnting dari wallet harus tau dlu setidaknya paham apa2 saja yg tidak perlu di kasih ke org lain. Maaf saya hanya share pengalaman aja
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
-snip- Banyak email email tidak jelas masuk ke saya akan tetapi selalu saya abaikan karena saya sudah tahu jika itu adalah penipuan.
Biasanya untuk layanan email yang gratis sekalipun semisal gmail milik google, itu ada fitur semacam untuk memfilter email-email spam. Meskipun mungkin saja tidak maksimal, namun tidak ada salahnya agan manfaatkan fitur yang ada tersebut dan atur settingannya yang sesuai dengan agan.
Contoh artikel berikut mungkin bisa agan pelajari lebih lanjut: Perlindungan lanjutan terhadap phishing dan malware.
full member
Activity: 532
Merit: 100
para scammer itu memang menyebalkan karena akan merugikan orang lain,apalagi di saat harga bitcoin maupun eth saat ini yang melambung tinggi membuat para penipu akan berpikir seribu kali supaya bisa lolos dalam menjebak mangsanya.Banyak email email tidak jelas masuk ke saya akan tetapi selalu saya abaikan karena saya sudah tahu jika itu adalah penipuan.
legendary
Activity: 2324
Merit: 1604
hmph..
Hi Semua,

Para moderator dan penyimak semoga sehat selalu yaa..

-snip-
Terlepas dari masukan dan layanan lapor kejadian yang cukup menarik, hanya saja Anda sudah memiliki thread khusus untuk layanan Anda, silakan berbagi tips secara normal di thread lain tanpa harus shilling layanan yang Anda miliki. Karena bisa jadi apa yang Anda sampaikan dianggap spam. Saya hanya mengingatkan  Grin

legendary
Activity: 2170
Merit: 1789
Patut diwaspadai juga kalau nanti mau lewat marketplace tapi diminta buat transfer tambahan lewat rekening pribadi langsung. Ane pernah nemuin beberapa modus kaya gini dengan berbagai alasan mulai dari ongkir lebih mahal dari perkiraan, barangnya harganya jauh, yang ada alternatif aja dst. Plus jangan lupa juga kalau marketplace garansinya biasanya jangka pendek. Bisa aja kan produk yang dijual aspal dan baru rusak pasca garansi abis, kalau udah gini mau protes juga susah. Hati" terutama sama seller" yang ga ada rekam jejaknya atau harga produknya miring banget. Kayak HW yang selisihnya bisa sampe 50% padahal di market asli ga ada diskon atau ga pernah ada diskon seekstrim itu.
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
-snip- tapi masih enggan dengan alasan dia sudah cukup terbiasa dan terpecaya menjual barang tanpa melibatkan escrow. Nah karena biasanya kalau sudah kejadiannya seperti ini maka patut juga di waspadai dan hindari kalau bisa seperti yang saya lakukan. Batalkan dan cari seller lain yang mau gunakan escrow.
Logikanya kalaupun si pembeli tetap mau beli ke si penjual dengan menggunakan escrow ya tinggal dibebankan saja biaya jasanya ke si pembeli; Via marketplace juga sebenarnya malah bisa lebih murah atau bahkan gratis. Meskipun memang ada juga seller yang tidak mau ribet transaksi ketika dia harus buat akun terlebih dulu dan ikut syarat-syarat semisal di marketplace, namun tetap hati-hati saja untuk menghindari resiko scam.

btw, saya pernah juga bertransaksi dengan beberapa seller yang sama sekali belum saya kenal dan tanpa escrow, namun sebelumnya saya coba telusuri rekam jejak dari seller tersebut, meskipun rada beresiko tapi ada beberapa hal yang saya anggap dia bisa dipercaya.
legendary
Activity: 2464
Merit: 2094
Kalau emang mau transaksi di luar kripto ya sekalian aja menggunakan jasa marketplace sebagai escrow. Misalnya jual beli gpu, seller tinggal buka akun olshop aja jadi buyer bisa return kalau ga puas. Kalau seller menolak opsi kaya gini patut diwaspadai, siapa tau ga niat jualan dari awal.
Tepat, saya sering melihat orang-orang di grup FB yang niatnya mau jual sesuatu tapi ujung-ujungnya nawarnya lewat PM. Pernah sekali saya tertarik untuk membeli barang dan saya coba tawar lewat PM namun si penjual tidak mau pakai jasa escrow karena nilai dari barangnya masih kurang dari 1 juta. Saya coba beberapa kali menawarkannya menggunakan jasa marketplace seperti Toko**dia, Buka**pak, tapi masih enggan dengan alasan dia sudah cukup terbiasa dan terpecaya menjual barang tanpa melibatkan escrow. Nah karena biasanya kalau sudah kejadiannya seperti ini maka patut juga di waspadai dan hindari kalau bisa seperti yang saya lakukan. Batalkan dan cari seller lain yang mau gunakan escrow.
legendary
Activity: 2296
Merit: 2892
#SWGT CERTIK Audited
-snip-
Ah iya, kalau bank pastinya tidak akan menerima kalau untuk jadi escrow transaksi aset kripto (bisa-bisa kena 'tegur' BI). Opsi di atas untuk transaksi diluar aset kripto tentunya. Kalau transaksi kripto sekalian saja melalui exchange yang memang sudah punya reputasi baik untuk meminimalisir terkena scam, disamping opsi P2P seperti yang disebutkan mas di atas.
legendary
Activity: 2170
Merit: 1789
contoh beberapa bank yang ada di Indonesia saya lihat ada yang menyediakan layanan escrow dan ini mungkin bisa jadi juga pilihan ketika memang ingin menggunakan layanan yang di luar forum.
Kalau bank ane rasa ga bisa jadi opsi buat transaksi yang melibatkan kripto om. Rata" yang ane lihat sih jasa" kayak gini banyak yang diluncurin oleh orang luar negeri juga, dalam negeri sendiri mungkin mainnya ya P2P atau forum by forum nemuinnya.

Kalau emang mau transaksi di luar kripto ya sekalian aja menggunakan jasa marketplace sebagai escrow. Misalnya jual beli gpu, seller tinggal buka akun olshop aja jadi buyer bisa return kalau ga puas. Kalau seller menolak opsi kaya gini patut diwaspadai, siapa tau ga niat jualan dari awal.
Pages:
Jump to: