Long term hold pun tidak ada jaminan bakal nyentuh target yang sampean inginkan. Kalo punya target 50% tapi naik cuma 30% ya ini sih tergantung plan B plan Cnya sampean. 30% kalo cuma dalam jangka pendek sih kalau saya ya saya sikat, tentu saja dengan melihat kondisi marketnya saat naik 30% itu gimana. Kalau masih ada tanda2 bagus ya tunggu bentar...
Emang gak ada jaminan, tetapi jika startegi dari awal investasi yang dilakukan untuk long term dan rasio keuntungan harus 50% keatas maka tidak masalah untuk tetap menahan, asal uang yang digunakan untuk investasi adalah uang bebas, bukan uang dapur atau uang yang dibutuhkan nanti.
Kalopun ada plan B itu masih termasuk Mid Term atau shor term karena akan ada perubahan berapa rasio keuntungan yang paling minim. 30% keuntungan memang sudah cukup besar.
Beberapa kesalahan orang ketika strategi investasi yang dilakukan tidak sesuai atau dilanggar sendiri. Seperti yang dikatakan oleh agan @abhiseshakana, harus ada manajemen resiko agar tahu parameternya, tahu batasannya agar tidak mengganggu startegi yang sudah dibuat dan tetap dalam kontrol.