Pernah saya lihat di tool store, brangkas yang di bawahnya ada semacam baut, memang bentuknya tidak besar dan ringan. kalau di hotel-hotel sering diitemui di dalam lemari, tapi pas mau dipindahin gak bisa karena dibaut bawahnya.
Kalau yang diperuntukkan disimpan di lemari saya kira rata-rata ukurannya kecil dan ringan, kalau besar dan terlalu berat kemungkinan tidak akan muat/tidak cocok disimpan di sana.
Tapi ya lebih bagus dicor beton, kalau dibaut bisa aja maling pake kunci inggris.
Bagusnya memang di cor beton sekelilingnya, jadi ada tambahan proteksi bila kemungkinan terjadi kebakaran.
Yang saya punya
mekanisme pasang/buka baut beton/kayu-nya dari dalam brankas tersebut jadi mesti membuka pintu terlebih dulu kalaupun menggunakan kunci Inggris.
*Kayaknya yang bentuk seperti mas husna (Honeywell) gak nemu di toko ace. mungkin belinya di luar negeri?.
Saya pesan dari
sini mas, kalau dilihat dari manual book-nya buatan Amerika.
Ace hardware setahu saya punya brand sendiri/brand yang bekerjasama dengan mereka, makanya untuk tools yang ada disana yang lebih diutamakan adalah brand-brand mereka dulu seperti Krisbow, Metabo, Tactix baru kemudian brand lainnya, contoh di power tools mas mungkin akan kesulitan mencari brand lain semisal Bosch, Dewalt, Makita.
Kalau pake jasa lasercut itu berapaan?, kita beli lembaran lalu untuk selanjutnya paka jasa itu untuk motong dan garis. Ya kalau kira-kira cocok dikembangkan lebih lanjut buat usaha jualan di sini juga lebih bagus, kalau beli di luar ongkir lebih mahal dan lama nyampe indo. :)
Kalau untuk harga retail jasa laser metal saya kurang tahu persis, kalau untuk sendiri bisa saja saya ikut 'nebeng' di tempat kerja yang di Bekasi :) ; Hanya saja sedari beberapa tahun lalu (dari sebelum pandemi) kerjanya sudah via online dari rumah/tidak langsung berada di sana.
Punya saya juga masih pake kode kombinasi bawaan pabrik, soalnya mau ngerubah kodenya takut malah jadi kacau ;D (apalagi sekarang, kunci brankasnya lupa naruhnya dimana :'()
Oalah.... ini kalau mas Chikito mampir ke tempat mas Abhie bisa sama-sama tahu cara membuka brankasnya.