Pages:
Author

Topic: Paylater dan Pinjol, mempermudah atau Menjebak? - page 7. (Read 1873 times)

sr. member
Activity: 882
Merit: 355
Duelbits
Iya benar, fitur paylater sebenarnya sangat membantu di saat-saat kejepit. Namun sayangnya masyarakat indonesia terkadang menggunkananya sehingga terlilit utang juga. Sebenarnya semua tergantung sama orangnya, Saya penguna paylater tetapi Alhamdulillah saya bisa ngontrolnya. Biasanya saya bayar rutin bahkan sebelum jatuh tempo saya bayar dulu agar gak lupa atau kena denda juga. Intinya si kudu pintar-pintar memanfaatkan paylateri ini.

Saya pribadi untuk saat ini saya menghindari pinjaman melalui paylater, dan ketika ada hal yang saya inginkan maka saya akan lebih memilih untuk memendamnya dalam dalam. Karena menurut saya semakain sering kita menggunakan paylater maka kita akan semakin ketagihan untuk terus menggunakan fitur tersebut. Dan sayapun melihat bahwa pada saat ini banyak sekali akun paylater yang dijebol oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Sehingga saya memilih untuk menutup akan pribadi saya.

Quote from: bbigtart
Nah ini sama juga seperti paylater khusus yang terdaftar di OJK aja ya semua tergantung sama orangnya. Sebenarnya bagus ada pinjol namun orang-orang banyak menyalahgunakan pinjom dan tidak berfikir panjang sehingga mereka akan mengalami gali lobang tutup lobang dengan meminjang di pinjol yang berbeda. Kalau masalah bunganya sih wajar, karena persyaratan yang dimnta juga tidak terlalu banyak.

Disinilah kita perlu bijak dalam melakukan segala sesuatu, dan jika kita tidak bisa mengendalikan diri atas fitur paylater ini jutru berefek negatif terhadap prilaku hidup anda, maka akan lebih baik jika menutuf fitur tersebut sebelum hal yang lebih buruk akan terjadi.
Quote from: bbigtart
Menurut saya yang menjebak kita adalah Pinjol ilegal yang tidak terdaftar di OJK, ini yang sangat berbahaya dan harus di tindaklajuti oleh kepolisian. karena mereka sering mengancam dan sering sebar-sebar foto si peminjam kesluruh kontak kita maupun di sosmed, dan bunga dari pinol iligal juga tinggi.. misalnya kita pinjam 1jt yang di kirim 7 ratus dan harus melunasi 1,4jt.
Benar sekali dengan apa yang anda samapaikan bahwa aparat penegak hukum untuk bisa lebih sigap lagi dalam menanggapi permasalahn ini.
sr. member
Activity: 364
Merit: 272
Dengan adanya fitur paylater dalam online shop tentunya hal ini sangat membantu para pelanggan yang sedang mempunyai kebutuhan namun keungan mereka sedang bermasalah. Namun tidak bisa dipungkiri juga bahwa banyak orang yang menyalahgunakan fitur ini degan membeli apa yang mereka inginkan.
Iya benar, fitur paylater sebenarnya sangat membantu di saat-saat kejepit. Namun sayangnya masyarakat indonesia terkadang menggunkananya sehingga terlilit utang juga. Sebenarnya semua tergantung sama orangnya, Saya penguna paylater tetapi Alhamdulillah saya bisa ngontrolnya. Biasanya saya bayar rutin bahkan sebelum jatuh tempo saya bayar dulu agar gak lupa atau kena denda juga. Intinya si kudu pintar-pintar memanfaatkan paylateri ini.


Quote
Jika berbicara terkait dengan pinjol memang belakangan ini sudah tidak asing lagi ditelinga dan memang banyak orang yang terlilit hutang oleh pinjaman online tersebut. Disamping ekonomi yang sekarang semakin sulit hal inilah yang melatarbelakangi seseorang melakukan pinjaman online. Namun jika disangkut pautkan dengan perjudian online hal ini sangatlah berkaitan erat. Mengapa demikian..? Karena yang terjadi pada saat ini banyak sekali orang-orang yang berpikiran pendek dengan melakukan pinjaman online demi bisa memuaskan keinginannya untuk bermain judi.
Nah ini sama juga seperti paylater khusus yang terdaftar di OJK aja ya semua tergantung sama orangnya. Sebenarnya bagus ada pinjol namun orang-orang banyak menyalahgunakan pinjom dan tidak berfikir panjang sehingga mereka akan mengalami gali lobang tutup lobang dengan meminjang di pinjol yang berbeda. Kalau masalah bunganya sih wajar, karena persyaratan yang dimnta juga tidak terlalu banyak.

Menurut saya yang menjebak kita adalah Pinjol ilegal yang tidak terdaftar di OJK, ini yang sangat berbahaya dan harus di tindaklajuti oleh kepolisian. karena mereka sering mengancam dan sering sebar-sebar foto si peminjam kesluruh kontak kita maupun di sosmed, dan bunga dari pinol iligal juga tinggi.. misalnya kita pinjam 1jt yang di kirim 7 ratus dan harus melunasi 1,4jt.
member
Activity: 178
Merit: 53
Binance #Smart World Global Token

Pinjaman online atau pinjol sama saja dengan paylater, hanya saja ini berbentuk uang bukan berupa barang yang kita terima.


Kalau dilihat dari kebutuhan nya sebenarnya paylater membantu beli sekarang bayar nya bulan depan dan bunga nya juga ga besar-besar banget, umpama beli sepatu harga 100k dengan metode paylater bayar bulan depan hanya dikenakan biaya penanganan sebesar 7k. Masih wajar kalo menurut saya

Tapi kalau pinjol ini justru jebakan bisa merubah situasi hidup anda yang tadi nya damai, ceria, tenang menjadi rumit , kacau hingga serasa hancur berkeping-keping.
Korban pinjol ini justru kebanyakan dari pinjol legal yang terdaftar di OJK.
Bukan dari ulah pinjol ilegal, karena faktanya cara menagih PINJOL LEGAL saat ini sama saja seperti pinjol ilegal, gak bermoral , mengancam, menghina, caci maki dll.
Gak ada beda nya sama pinjol ilegal.

Entah kenapa fenomena seperti ini jadi menjamur di Indonesia?
seperti yang terjadi pada kasus bunuh diri akibat teror dari debt collector pinjol, jujur saja itu membuat saya miris, semua ornag pasti pernah terlibat hutan, saya juga pernah tuh tersendat cicilan motor sampai 3 bulan, tuh orang debt collector terus neror saya, yah saya bilang aja gini, kalo terus di teror saya tidak akan bayar, saya niat bayar namun ingin pelunasan khusus, saya juga gak mau rugi donk motor yang saya cicil di tarik begitu saja, ketika ada teror yang kita terima, ada baiknya untuk merekam semuanya dan jadiin itu bukti, selagi kita memang ada niatan bayar namun kondisi finansial masih belum stabil, yah kita tidak ada salah apapun, hadapi aja mereka.

dari yang saya dengar sih, ada beberapa orang kaya gabut yang menggunakan uang nganggur mereka untuk mendanai platform pinjaman online ini, makanya pinjol masih menjamur aja, ojk sejauh ini tidak mampu menangani kasus teror pinjol yang terjadi, ntah apa aja kerjaan ojk ini, apakah mereka tidak menyeleksi dengan ketat terlebih dahulu platform pinjaman online yang mau mendaftar sebagai anggota ojk.
full member
Activity: 180
Merit: 121
Tapi selama penggunaan kebutuhannya di kontrol tidak masalah, Promo dalam aplikasi biasanya membuat seseorang lapar mata untuk membeli kembali dan mengunakan Paylater ini, terkadang membuat orang untuk membeli lag membeli lagi karena sudah terbiasa bayar di belakang menurut ku ini menanamkan budaya perilaku kebutuhan yang konsumtif.

ya benar sekali bang, kontrol dalam menggunakan paylatter ini sangat dibutuhkan, pasalnya banyak sekali promo yang sedikit tidak masuk akal jika menggunakan pembayaran ini. memang sangat murah dengan promo-promo yang gila, tapi jika tidak terkontrol dengan baik maka bulan depan tagihan kita akan membengkak.

saya mengalami hal ini, dengan kemudahan membayar barang bulan depan, pikiran mengawang kepada gaji bulan depan yang terhitung masih cukup bila dipotong tagihan hari ini. begitu seterusnya hingga tidak sadar tagihan dan gaji itu hanya selisih setengahnya. yang pada akhirnya dengan sedikit bersusah payah saya mencoba bertahan hidup dengan gaji sisa pembayaran. jika tidak ditahan dan dikontrol, mungkin saya tidak akan makan ayam goreng di bulan ini. sama sekali.
sr. member
Activity: 476
Merit: 254
Dengan era perkembangan teknologi dengan sangat cepat, penggunaan dari paylater ini berkembang sangat pesat di kalangan masyarakat, dengan konsep beli di depan bayar di belakang memang banyak membantu misalnya contoh bila kita ingin membeli sesuatu (Ac) di sebuah aplikasi dengan potongan harga menurut kita lebih murah Otomatis langsung terpikirkan untuk membelinya setelah menghitung kalkulasi sistemnya di aplikasi tersebut , contohnya kalau kita beli dalam pembayaran cash perlu jangka waktu yang lama untuk mendapatkan barang tersebut, dan barang kita inginkan kita perlu menabung terlebih dahulu untuk membeli  Ac tersebut. Tapi selama penggunaan kebutuhannya di kontrol tidak masalah, Promo dalam aplikasi biasanya membuat seseorang lapar mata untuk membeli kembali dan mengunakan Paylater ini, terkadang membuat orang untuk membeli lag membeli lagi karena sudah terbiasa bayar di belakang menurut ku ini menanamkan budaya perilaku kebutuhan yang konsumtif.
sr. member
Activity: 1512
Merit: 397
dice9.win/ - Simple, fast and provably fair

Kejadian seperti itu pernah saya alami. Kalo tidak salah temenku dulu pinjem limit pinjaman shopee saya. Katanya dia sedang butuh banget karena alesan keluarga dan saya yang pada saat itu sedang tanggal tua jadi saya kasih opsi untuk ambil pinjaman shopee milik saya.

Pada ahirnya, saat jatuh tempo dia menghilang dan sangat sulit di hubungi. Saya telat 2 minggu dan untungnya pihak shopee cukup ramah dalam menagih, ga kasar si kalo menurutku. Sampe ahirnya saya yang bayar pinjaman itu. Temen saya baru muncul 3 bulan kemudian. Tapi alhamdulillahnya si udah di bayar sama dia dan tidak merusak hubungan pertemanan kita karena dia juga tidak berani lagi tanya tentang uang ke saya  Grin

Kalau saya pribadi kalau untuk masalah meminjamkan limit itu tidak pernah saya lakukan. Karena cukup pengalaman dari teman-teman saya yang mungkin senasib dengan beberapa member di sini yang saya jadikan sebagai pelajaran. Saya juga orangnya tidak enakan. Jadi kalau ada teman yang minta pinjam limit, kebetulan saya memang punya limit pinjaman shopee yang lumayan, saya katakan tidak bisa karena nanti saya tidak mau ambil pusing ditagih-tagih sama shopee. Lalu saya kasihkan saja ke dia barang 100 atau 200rb biar pertemanan tidak rusak dan saya memang sudah tidak berharap lagi pada uang tersebut. Memang itu beresiko membuat saya kehilangan uang tapi itu sudah cukup efektif untuk mencegah teman saya minta-minta lagi.
copper member
Activity: 2324
Merit: 2142
Slots Enthusiast & Expert
Kek yang sudah disampaikan sebagian dari agan-agan. Memang enak dan mudah beli sekarang, bayar bulan depan... Ada juga yang dapet potongan dan kemudian bilang bunganya gak gede....
Yang namanya drug itu juga enak karena awalnya dikasih gratis dulu, nanti kalau sudah ketagihan baru deh disuruh beli. Banyak skema diskon dan gratisan untuk kita mencicipi nikmatnya beli barang tapi belum kita bayar. Bulan depan pasti kok dibayar, atau besok langsung dilunasi... Banyak yang berpikir seperti itu dan bersyukurlah karena belum kena apesnya. Ga ada yang tau hari esok, makanya ada risiko gagal bayar di setiap kasus kredit. Semakin banyak agan numpuk risiko yang kecil-kecil, nanti jatohnya juga jadi risiko yang besar juga kalau ditotal dan dibiarkan.

Itu baru berbicara buruknya utang yang bukan untuk produksi, alias utang untuk belanja. Lebih jauh lagi di dunia marketing banyak teori tentang pembelian impulsif, dan belajar gimana psikologi manusia biar tertarik beli suatu barang. Banyak hal yang "menjebak" tapi bukan berarti kita tidak punya kekuatan untuk lepas. Tergantung dari kendali diri agan-agan. Kalau sampai sudah berasa berat untuk bayar utang, itu tanda agar agan berhenti ngutang. Tapi kalau sudah sampai di titik itu sebenarnya sudah terlambat. Kalau mau ya belajar dulu sedikit tentang financial planning dsb, yang tujuannya agar jadi literate dulu sebelum mengambil keputusan.

Literasi Keuangan: KENAPA NGGAK DIAJARKAN DI SEKOLAH SIHH!?
sr. member
Activity: 1008
Merit: 371
Paylater dan pinjol merupakan layanan finansial yang dimana mempermudah para pengguna untuk bisa mendapatkan pinjaman dengan cepat dan tanpa anggunan. Layanan paylater dan pinjol ini cukup memudahkan para pengguna yang tidak tercover dengan layanan kartu kredit perbankan untuk bisa mendapatkan pinjaman dengan lebih mudah tanpa perlu ke bank. Namun kemudahan yang diberikan oleh paylater dan pinjol ini sering kali menjebak para pengguna yang masih awam tentang pengelolaa finansial yang baik. Seringkali pengguna menggunakan paylater dan pinjol ini untuk kebutuhan konsumtif dan tidak memikirkan bagaimana cara membayar kedepannya. Bahkan lebih ekstrimnya ada pengguna yang sengaja melakukan aplikasi ke paylater dan pinjol hanya untuk mencairkan limit dari aplikasi tsb dan tidak berencana untuk membayarnya.
Tidak ada yang salah dari aplikasi paylater dan pinjol ini, karena layanan finansial yang diberikan oleh aplikasi ini memang mempermudah dan saya mengakui hal tersebut dan ikut menggunakannya. Yang salah adalah penggunanya yang dimana tidak memiliki pengetahuan finansial yang baik yang dimana menggunakan layanan paylater dan pinjol ini tanpa memikirkan dampak kedepannya. Seharusnya pengguna menggunakan layanan paylater dan pinjol ini dengan baik dan cerdas, sehingga layanan finansial yang memudahkan ini tidak menjadi jebakan untuk mereka.
sr. member
Activity: 868
Merit: 456
Selama dipakai sendiri itu wajar kok. satu hal yang memberi saya pelajaran adalah memberikan kepercayaan kepada saudara yang sangat dekat sekalipun, bahkan rumahnya sebelahan untuk menggunakan limit yang kita punya, karena dapat berimbas pada diri kita sendiri. Jadi, jangan pernah sekali-kali meminjamkan limit yang kita miliki ke orang lain. Kalau mereka yang gagal bayar, kita yang nanggung jadi berabe banget urusannya. Mau nagih mulu, dia sodara dan saya yang tipikalnya ga enakan buat nagih jadi pasrah, ngemis-ngemis saat dia butuh, pas waktunya bayar kita ngemis-ngemis, sampe ditagih tiap hari sama pinjolnya.

Kejadian seperti itu pernah saya alami. Kalo tidak salah temenku dulu pinjem limit pinjaman shopee saya. Katanya dia sedang butuh banget karena alesan keluarga dan saya yang pada saat itu sedang tanggal tua jadi saya kasih opsi untuk ambil pinjaman shopee milik saya.

Pada ahirnya, saat jatuh tempo dia menghilang dan sangat sulit di hubungi. Saya telat 2 minggu dan untungnya pihak shopee cukup ramah dalam menagih, ga kasar si kalo menurutku. Sampe ahirnya saya yang bayar pinjaman itu. Temen saya baru muncul 3 bulan kemudian. Tapi alhamdulillahnya si udah di bayar sama dia dan tidak merusak hubungan pertemanan kita karena dia juga tidak berani lagi tanya tentang uang ke saya  Grin
sr. member
Activity: 1162
Merit: 476

Membicarakan paylater saya rasa sekarang sudah hampir setiap orang memilikinya, terlebih jika sering berbelanja online. Keberadaan fitur paylater mungkin untuk sebagian orang membantu, karena mereka bisa berbelanja dan membayarnya nanti, namun masalahnya adalah ketika kita tidak bisa mengontrol penggunaannya, karena sudah banyak orang yang pada akhirnya kesulitan untuk membayarnya. Dan tidak jarang juga seseorang harus berhutang demi membayar tagihan.
Ane cukup sering menggunakan paylater, tapi ane minjam itu bukan karena ane tidak ada duit, tapi karena banyak bonus yang provider berikan jika menggunakan pembayaran tersebut. Sebagai contoh, gopay later, ane malah dapat potongan harga hingga 50 ribu jika pakai opsi gopay later, sedangkan kalau pakai gopay tidak dapat apa-apa. Tapi, setelah transaksi tersebut langsung ane lunasi utang tersebut kelang sehari. Ya, memang ane make itu hanya untuk menikmati fasilitas bonus yang mereka berikan, bukan karena ane tidak ada duit dan minjam paylater.
Agan adalah orang yang memiliki tipe yang sama seperti saya. Ya saya juga menggunakan paylater untuk mengambil bonus yang diberikan, seperti cashback dan lain lain. Namun saya juga menggunakan paylater hanya pada saat saya membutuhkan sesuatu barang saja, bukan tipe orang yang selalu membeli barang karena bonus namun barang atau sesuatu itu tidak benar benar saya buruhkan.
Mungkin bedanya jika agan membayarnya langsung beberapa hari berselang, kalo saya tidak. Saya membayarnya sesuai waktu yang telah ditentukan atau mengikuti ketentuan. Namun saya mempersiapkan uang untuk membayarnya jauh jauh hari, atau bahkan saya memiliki uangnya pada saat menggunakan paylater.

Saya juga selalu mempertimbangkan ketika saya menggunakan fitur itu, atau dengan kata lain ketika saya rasa sama saja dengan membayarnya langsung, maka saya membayarnya secara langsung dan tidak menggunakan paylater.

Miris juga ketika melihat banyak orang yang terlilit utang karena ini, namun dari apa yang saya lihat dari curhatan beberapa pengguna di media sosial, mereka terjerat bukan karena mereka menggunakan paylater, namun mereka menggunakan paylater untuk menarik uang tunai yang biasa di sebut Gestun. Padahal Gestun sendiri dilarang oleh platform yang menyediakan fitur paylater. Mungkin agan agan disini juga sudah tidak asing dengan kata gestun, sebab di media sosial banyak sekali yang menawarkan jasa itu, bahkan beberapa influencer juga di endors untuk mempromosikannya.
member
Activity: 89
Merit: 38
Selama dipakai sendiri itu wajar kok. satu hal yang memberi saya pelajaran adalah memberikan kepercayaan kepada saudara yang sangat dekat sekalipun, bahkan rumahnya sebelahan untuk menggunakan limit yang kita punya, karena dapat berimbas pada diri kita sendiri. Jadi, jangan pernah sekali-kali meminjamkan limit yang kita miliki ke orang lain. Kalau mereka yang gagal bayar, kita yang nanggung jadi berabe banget urusannya. Mau nagih mulu, dia sodara dan saya yang tipikalnya ga enakan buat nagih jadi pasrah, ngemis-ngemis saat dia butuh, pas waktunya bayar kita ngemis-ngemis, sampe ditagih tiap hari sama pinjolnya.
Niat mau ngebantu jadi kita yang terjebak ya om.
Bener banget om limit kita jangan di pakai buat keperluan orang lain kalo ga mau pusing nanti nya.
Kita termasuk satu aliran nih om (ga enakan) setelah kejadian seperti ini cuman bisa yaudah lah ikhlasin aja dan ambil hikmah nya Cheesy

"Inna Ma'al Usri Yusro" Sesudah kesulitan itu ada kemudahan.

Mudah-mudahan nanti diganti lebih rezeki nya om sama Tuhan.
legendary
Activity: 2198
Merit: 1592
hmph..
Selama dipakai sendiri itu wajar kok. satu hal yang memberi saya pelajaran adalah memberikan kepercayaan kepada saudara yang sangat dekat sekalipun, bahkan rumahnya sebelahan untuk menggunakan limit yang kita punya, karena dapat berimbas pada diri kita sendiri. Jadi, jangan pernah sekali-kali meminjamkan limit yang kita miliki ke orang lain. Kalau mereka yang gagal bayar, kita yang nanggung jadi berabe banget urusannya. Mau nagih mulu, dia sodara dan saya yang tipikalnya ga enakan buat nagih jadi pasrah, ngemis-ngemis saat dia butuh, pas waktunya bayar kita ngemis-ngemis, sampe ditagih tiap hari sama pinjolnya.
sr. member
Activity: 308
Merit: 340
Jolly? I think I've heard that name before. hmm
Menurut ane kalo di pake sesuai kebutuhan dan ga untuk gaya-gayaan sangat membantu, ane sering pakai paylatter dari sopi, dan paling cuma buat beli celana atau baju, ya pokoknya sekedar kebutuan aja tapi kalo pemasukan aslinya dikit tapi punya paylatter gede malah dipake buat gestun pasti pada ahirnya akan tewas karena buka tutuu utang di aplikasi pinjol

Pada intinya sadar diri dan di sesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan aja si, kalo ga bisa ngatur yang ke gitu ya udh bakalan rumit endingnya. Jangan bergantung juga pada pinjol dan payletter karena aslinya itu juga bukan duit kita
sr. member
Activity: 1316
Merit: 324
#SWGT PRE-SALE IS LIVE

Kalau dilihat dari kebutuhan nya sebenarnya paylater membantu beli sekarang bayar nya bulan depan dan bunga nya juga ga besar-besar banget, umpama beli sepatu harga 100k dengan metode paylater bayar bulan depan hanya dikenakan biaya penanganan sebesar 7k. Masih wajar kalo menurut saya

Tapi kalau pinjol ini justru jebakan bisa merubah situasi hidup anda yang tadi nya damai, ceria, tenang menjadi rumit , kacau hingga serasa hancur berkeping-keping. 

Ini benar. Jadi Paylater itu meskipun ada bunganya tapi tidak begitu besar dan cukup membantu jika ada keperluan mendadak. Setahu saya fungsi paylater juga hanya sebagai pembayaran. Artinya beli barang dulu bayarnya nanti. Jadi azas manfaatnya benar-benar terasa. Bunganya juga cukup ringan. Saya pribadi menganggap bunga itu adalah laba nya si pinjol sama kayak abang-abang yang jual di tanah abang yang mengambil laba. Sedangkan kalau pinjol itu pertama bunga nya besar sekali seperti yang agan moderator jelaskan. Belum lagi biaya administrasi dan macam-macamnya. Saya pernah berjumpa dengan kawan yang minjam pinjol 500.000 setelah potong ini itu jadi 440.000 tapi bayarnya 580.000 untuk 2 bulan. Di situ saja kita bisa melihat betapa mencekiknya jeratan pinjol ini.
hero member
Activity: 994
Merit: 552
Tergantung individu masing-masing dalam menerapkan pinjaman dari paylater atau pinjaman online lainnya, kemudahan akses yang diberikan baik paylater atau pinjaman online lainnya yang legal atau tidak membuat seseorang lebih mudah dan gampang mengajukan pinjaman tanpa ada regulasi atau syarat yang sangat ketat seperti peminjaman di Bank yang membutuhkan sertifikat dengan nilai lebih tinggi dibandingkan jumlah uang yang akan dipinjamkan. Namun sebaliknya cicilan bunga yang cukup besar di paylater dan juga pinjman online baik itu legal dibawah otoritasi OJK atau tidak membuat seseorang mengalami kesulitan gagal bayar ditambah lagi denda bunga yang tidak bisa dibayangkan.

Mungkin ada baiknya dari individu untuk mengukur kemampuan bayar terlebih dahulu sebelum mengajukan pinjaman dan satu sisi lagi pemerintah lebih bijak dalam mengatur pinjaman online agar bunga yang harus dibayar masih dibawah standar.
legendary
Activity: 1484
Merit: 1024
#SWGT CERTIK Audited

Membicarakan paylater saya rasa sekarang sudah hampir setiap orang memilikinya, terlebih jika sering berbelanja online. Keberadaan fitur paylater mungkin untuk sebagian orang membantu, karena mereka bisa berbelanja dan membayarnya nanti, namun masalahnya adalah ketika kita tidak bisa mengontrol penggunaannya, karena sudah banyak orang yang pada akhirnya kesulitan untuk membayarnya. Dan tidak jarang juga seseorang harus berhutang demi membayar tagihan.
Ane cukup sering menggunakan paylater, tapi ane minjam itu bukan karena ane tidak ada duit, tapi karena banyak bonus yang provider berikan jika menggunakan pembayaran tersebut. Sebagai contoh, gopay later, ane malah dapat potongan harga hingga 50 ribu jika pakai opsi gopay later, sedangkan kalau pakai gopay tidak dapat apa-apa. Tapi, setelah transaksi tersebut langsung ane lunasi utang tersebut kelang sehari. Ya, memang ane make itu hanya untuk menikmati fasilitas bonus yang mereka berikan, bukan karena ane tidak ada duit dan minjam paylater.
sr. member
Activity: 1232
Merit: 332
Vave.com - Crypto Casino
Fitur ini sangat membantu bagi siapapun yang ingin berbelanja karena menawarkan konsep beli sekarang bayar nanti, pembeli yang menggunakan fitur ini bisa memanage pembelian dengan tingkat pendapatan bulanan. Menurut saya tujuan paylater lebih ke membantu konsumen yang belum memegang duit cash namun butuh barangnya sekarang, dari segi bunganya juga tidak terlalu menghisap darah konsumen, saya suka dengan layanan seperti ini karena mengusung konsep sama-sama menguntungkan dan sama-sama puas.

Pinjol dan paylater tidak bisa disamakan keduanya karena konsepnya yang berbeda, pinjol lebih mencekik leher si peminjam, dari segi bunganya saja sudah sangat berat, belum lagi beban denda ketika tidak mampu membayar tepat waktu. Pinjol juga penuh dengan risiko, belum lagi terjebak dalam pinjol ilegal.
Sebenarnya semua itu kembali pada pribadi masing-masing, sebelum berbelanja di paylater dan mengambil Pinjol para klien sudah membaca seluruh aturan dan bersedia menanggung resiko meski hati nurani mereka mengiyakan beban yang ditanggung sangat berat.

Segala sesuatu yang terjadi antara keduanya berdasarkan persetujuan para klien, jika mereka merasa tidak mampu dengan segala persyaratan yang diajukan, tidak mungkin mereka menyerahkan seluruh data pribadi pada pihak pengelola pinjol atau berbelanja di paylater.
Tanpa persetujuan dari masing-masing individu tidak mungkin mereka terjebak dalam lingkaran pinjol, disinilah poinnya.


sr. member
Activity: 882
Merit: 355
Duelbits
Dengan adanya fitur paylater dalam online shop tentunya hal ini sangat membantu para pelanggan yang sedang mempunyai kebutuhan namun keungan mereka sedang bermasalah. Namun tidak bisa dipungkiri juga bahwa banyak orang yang menyalahgunakan fitur ini degan membeli apa yang mereka inginkan.

Jika berbicara terkait dengan pinjol memang belakangan ini sudah tidak asing lagi ditelinga dan memang banyak orang yang terlilit hutang oleh pinjaman online tersebut. Disamping ekonomi yang sekarang semakin sulit hal inilah yang melatarbelakangi seseorang melakukan pinjaman online. Namun jika disangkut pautkan dengan perjudian online hal ini sangatlah berkaitan erat. Mengapa demikian..? Karena yang terjadi pada saat ini banyak sekali orang-orang yang berpikiran pendek dengan melakukan pinjaman online demi bisa memuaskan keinginannya untuk bermain judi.
hero member
Activity: 2394
Merit: 512
Leading Crypto Sports Betting & Casino Platform
Kemudahan yang di tawarkan oleh kemajuan Teknologi sering di manfaatkan dengan salah kaprah.

Pada akhirnya banyak orang yang menyampingkan resiko, untuk memenuhi kebutuhan yang belum tentu di butuhkan. Paylater dan Pinjol pada dasarnya bersifat sama, memiliki resiko lebih besar ketimbang manfaat yang di dapatkan. Jika untuk urusan memudahkan (Pinjol), lebih baik meminjam kepada bank atau lembaga yang sudah di akui oleh OJK. Sedangkan untuk Paylater, ini lebih kepada dorongan individu yang kecanduan membeli sesuatu, biasanya dalam bentuk barang. Kedua hal tersebut sama-sama memiliki resiko yang besar, karena kita dituntut untuk membayar tagigan bulanan beserta bunga yang tinggi. Solusi terbaiknya menurut saya lebih baik jangan berurusan dengan dua hal tersebut, dengan membuat manajemen keuangan yang bagus. Meski kelihatannya menawarkan kemudahan, namun pada kenyataannya tawaran tersebut merupakan jebakan.
sr. member
Activity: 868
Merit: 456
Jujur pada awalnya saya tidam tahu tentang skema pinjol yang ilegal sehingga saya heran kok bisa ada orang terlilit pinjol sampe puluhan juta, bahkan ada yang ratusan. Sampe beberapa bulan lalu tetangga saya terjerat pijol ilegal. Setelah saya cek ternyata bunganya ga normal, masa pinjaman semingu dan harus dibayar 5 hari (2 hari sebelum jatuh tempo) bunganya 720rb edan, bisa di perpanjang tetapi dengan syarat membayar 720rb dan akan dapat perpanjangan 1 minggu lagi

Kalau untuk pinjaman yang legal, macam kredivo, julo, dll, mereka hanya memperbolehkan 1 pinjaman aktif sementara di pinjol ilegal bisa sampe 10 pinjaman aktif, itu artinya seminggu bunganya 720rb x 10 = 7,2 jeti. Gilaaa

Teman saya awalnya meminjam 1 pinjaman dan dibayar, setelah beberapa kali pinjam katanya dikirimi langusng 3 pinjaman, dan sejak inilah bencana dimulai, teman saya tidak sanggup membayar karena bunganya aja 3 x 720rb sehingga memperpanjang dan ambil pinjaman lagi, sampe ahirnya total sekitar 70 jutaan dalam kurun sekitar 2 atau 3 bulan terjerat pinjol illegal.. Gilaaaak
Pages:
Jump to: